PHP SQLYOG Landasan Teori

4. Contoh distribusi yang lainnya seperti a. Sistem telepon seperti ISDN, PSTN. b. Manajemen jaringan seperti Administrasi sesumber jaringan. c. Network File System NFS seperti Arsitektur untuk mengakses sistem file melalui jaringan.

2.2.4. Adobe Dreamweaver CS6

Adobe Dreamweaver merupakan program penyunting halaman web keluaran Adobe Systems yang dulu dikenal sebagai Macromedia Dreamweaver keluaran Macromedia. Program ini banyak digunakan oleh pengembang web karena fitur-fiturnya yang menarik dan kemudahan penggunaannya. Versi terakhir Macromedia Dreamweaver sebelum Macromedia dibeli oleh Adobe Systems yaitu versi 8. Versi terakhir Dreamweaver keluaran Adobe Systems adalah versi 12 yang ada dalam Adobe Creative Suite 6 sering disingkat Adobe CS6.

2.2.5. PHP

PHP: Hypertext Preprocessor adalah bahasa skrip yang dapat ditanamkan atau disisipkan ke dalam HTML. PHP banyak dipakai untuk memrogram situs web dinamis. PHP dapat digunakan untuk membangun sebuah CMS.

2.2.6. SQLYOG

SQLyog adalah salah satu software yang bisa digunakan sebagai gui database manager untuk database MySQL. Kemudahan dalam membuat database ada disini. Software ini berukuran sangat kecil, hanya 5Mb. Dengan software ini kita dapat membuat databse baru, mengupdate tabel, menghapus tabel, menambahkan entry baru, dan masih banyak lagi. Pekerjaan sebagai seorang IT di sebuah Bimbingan Belajar yang harus mengelola database,sangat tebantu dengan sofware ini,di samping kemudahan dalam membuat database baru, mengupdate tabel, menghapus tabel, menambahkan entry baru,apalgi di tambah dengan di buatkan server VPN,sehingga jarak tidak jadi masalah untuk mengolah data. 18

BAB III PEMBAHASAN

3.1 Analisis Masalah

PT Dirgantara Indonesia merupakan instansi negeri yang bergerak di bidang industri pesawat terbang nasional. Dalam hal pengembangan dan pembuatan pesawat terbang, banyak data-data yang masih belum di tampung pada satu tempat, melainkan data-data tersebut masih berada pada sub bagian produksinya masing- masing. Dikarenakan hal tersebut, diperlukan sebuah sistem yang dapat mengakomodir kebutuhan para pengembang pesawat terbang agar system pendistribusian data lebih cepat, terupdate data-datanya, terorganisir dengan baik, dan memudahkan pengambilan datanya. Sistem yang sudah berjalan masih banyak kekurangan seperti belum semua data dapat dibuka juga masuk ke dalam akses web masih cukup sulit oleh penggembang pesawat terbang dan kesalahan pengambilan data karena update data terbaru tidak terinformasikan dengan baik dan juga halaman admin yang belum ada. Hal tersebut yang menjadi dasar penulis untuk mengimplementasikan dan membuat Sistem Informasi Intranet Data Distribution System IDDS N250 yang baru, agar memudahkan para penggembang pesawat terbang untuk memperoleh data