Teknik Pengumpulan Data Teknik Analisis Data

59 Lati Andriani, 2013 Analisis Metafora Pada Berita Olahraga Dan Implikasinya Bagi Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 6 Dokumen berperan sebagai sumber pelengkap dan pemerkaya bagi informasi yang diperoleh lewat interviu atau observasi. Dokumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah surat kabar di Indonesia yang berskala daerah, seperti Bandung Ekspres, Galamedia, Pikiran Rakyat, Tribun Jabar, Inilah Koran, Radar Karawang, Radar Bandung dan surat kabar yang berskala nasional, seperti Republika, Seputar Indonesia, TopSkor, Kompas, dan Koran Tempo. Surat kabar yang menjadi dokumen dalam penelitian ini adalah terbitan Oktober 2012 sampai dengan Desember 2012. Selain surat kabar, instrumen lain yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kamus Besar Bahasa Indonesia KBBI Edisi Keempat Tahun 2008 yang diterbitkan Departemen Pendidikan Nasional, Tesaurus Bahasa Indonesia Tahun 2008 yang diterbitkan Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Nasional, dan Kamus Sinonim Antonim Bahasa Indonesia Tahun 2006 karangan Nugroho Dewanto yang diterbitkan CV Yrama Widya.

D. Teknik Pengumpulan Data

Teknik yang penulis lakukan untuk mengumpulkan data penelitian mencakup tiga tahap, yaitu orientasi, seleksi dan identifikasi. Orientasi dilakukan peneliti untuk mengenali dan memahami objek penelitian dan data-data yang akan dikumpulkan berupa metafora pada berita olahraga dalam surat kabar. Seleksi dilakukan peneliti dengan cara memilih sumber data yang akan dianalisis. Tahap ini dimulai dari seleksi surat kabar dan seleksi berita olahraga dalam surat kabar. Berita yang tidak termasuk berita olahraga, tidak dijadikan sumber data penelitian. Identifikasi dilakukan penulis setelah seleksi sumber data. Dari sumber data yang sudah diseleksi ditentukan data yang akan dianalisis, yaitu berupa kalimat yang mengandung metafora. Kalimat-kalimat yang tidak mengandung metafora dari berita olahraga dalam surat kabar tidak dijadikan data penelitian. 60 Lati Andriani, 2013 Analisis Metafora Pada Berita Olahraga Dan Implikasinya Bagi Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

E. Teknik Analisis Data

Teknik analisis data yang digunakan adalah model Miles dan Huberman. Miles dan Huberman dalam Emzir, 2010:129 menyatakan langkah-langkah analisis data kualitatif adalah: 1. reduksi data, yaitu kegiatan memilah, mengelompokkan, dan mengurai data sehingga data mencapai titik jenuh; 2. data display penyajian data, yaitu penyajian data hasil reduksi untuk dianalisis berdasarkan kriteria; dan 3. penarikan simpulan. Arikunto 2010:29 menambahkan bahwa dalam kegiatan reduksi data ada lima langkah yang harus dilakukan, yaitu 1 memilih-milih data melalui pemusatan perhatian, 2 menyederhanakan, 3 melakukan pengodean, 4 pengategorisasian, dan 5 pembuatan memo. Inti dari reduksi data adalah menyiapkan dan mengolah data dalam rangka penarikan kesimpulan. Mahsun berpendapat bahwa “dalam penelitian yang bersifat deskriptif, ketiga tahapan pelaksanaan penelitian, yaitu penyediaan data, analisis data, dan penyajian hasil analisis merupakan tahapan yang harus dilalui Mahsun, 2011:86.

F. Sistematika Penulisan

Dokumen yang terkait

AFIKS DALAM BERITA UTAMA SURAT KABAR LAMPUNG POST DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA

10 27 102

Geliat Surat Kabar Harian Olahraga di Indonesia

0 4 18

PENDAHULUAN TINGKAT KEPUASAN PEMBACA DI KOTA YOGYAKARTA TERHADAP BERITA OLAHRAGA SURAT KABAR HARIAN JOGJA (Studi Deskriptif Kuantitatif tentang Tingkat Kepuasan Pembaca di Kota Yogyakarta terhadap Berita Olahraga Surat Kabar Harian Jogja).

0 2 36

PENUTUP TINGKAT KEPUASAN PEMBACA DI KOTA YOGYAKARTA TERHADAP BERITA OLAHRAGA SURAT KABAR HARIAN JOGJA (Studi Deskriptif Kuantitatif tentang Tingkat Kepuasan Pembaca di Kota Yogyakarta terhadap Berita Olahraga Surat Kabar Harian Jogja).

0 3 78

ANALISIS DISFEMIA PADA KOLOM BERITA OLAHRAGA SURAT KABAR TEMPO EDISI FEBRUARI 2016 SEBAGAI BAHAN AJAR BAHASA Analisis Disfemia Pada Kolom Berita Olahraga Surat Kabar Tempo Edisi Februari 2016 Sebagai Bahan Ajar Bahasa Indonesia Di Sma/K.

0 3 16

ANALISIS DISFEMIA PADA KOLOM BERITA OLAHRAGA SURAT KABAR TEMPO EDISI FEBRUARI 2016 SEBAGAI BAHAN AJAR Analisis Disfemia Pada Kolom Berita Olahraga Surat Kabar Tempo Edisi Februari 2016 Sebagai Bahan Ajar Bahasa Indonesia Di Sma/K.

0 6 13

BAB 1 Analisis Disfemia Pada Kolom Berita Olahraga Surat Kabar Tempo Edisi Februari 2016 Sebagai Bahan Ajar Bahasa Indonesia Di Sma/K.

0 4 4

ANALISIS MAKNA BAHASA SAPAAN DALAM WACANA BERITA OLAHRAGA PADA SURAT KABAR SOLOPOS EDISI OKTOBER-DESEMBER 2014 Analisis Makna Bahasa Sapaan Dalam Wacana Berita Olahraga Pada Surat Kabar Solopos Edisi Oktober-Desember 2014.

0 3 15

ANALISIS MAKNA BAHASA SAPAAN DALAM WACANA BERITA OLAHRAGA DI SURAT KABAR SOLOPOS EDISI OKTOBER-DESEMBER 2014 Analisis Makna Bahasa Sapaan Dalam Wacana Berita Olahraga Pada Surat Kabar Solopos Edisi Oktober-Desember 2014.

0 3 14

PENDAHULUAN Analisis Makna Bahasa Sapaan Dalam Wacana Berita Olahraga Pada Surat Kabar Solopos Edisi Oktober-Desember 2014.

0 2 6