Pengujian Bakteri Pelarut Fosfat Asal Tanah Penambangan Batuan Kapur Cirebon Pada Bibit Tanaman Lamtoro (Leucaena Leucocephala L.)

PENGUJIAN BAKTERI PELARUT FOSFAT ASAL TANAH
PENAMBANGAN BATUAN KAPUR CIREBON PADA BIBIT
TANAMAN LAMTORO (Leucaena leucocephala L.)

SATYA RATNA LESTARI

DEPARTEMEN BIOLOGI
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
BOGOR
2015

PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN
SUMBER INFORMASI DAN PELIMPAHAN HAK CIPTA
Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi berjudul Pengujian Bakteri
Pelarut Fosfat Asal Tanah Penambangan Batuan Kapur Cirebon pada Bibit
Tanaman Lamtoro (Leucaena leucocephala L.) adalah benar karya saya dengan
arahan dari komisi pembimbing dan belum diajukan dalam bentuk apa pun kepada
perguruan tinggi manapun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya
yang diterbitkan maupun tidak diterbitkan dari penulis lain telah disebutkan dalam
teks dan dicantumkan dalam daftar pustaka pada bagian akhir dari skripsi ini.

Dengan ini saya melimpahkan hak cipta dari karya tulis saya kepada Institut
Pertanian Bogor.

Bogor, Agustus 2015
Satya Ratna Lestari
NIM G34110001

ABSTRAK
SATYA RATNA LESTARI. Pengujian Bakteri Pelarut Fosfat Asal Tanah
Penambangan Batuan Kapur Cirebon pada Bibit Tanaman Lamtoro (Leucaena
leucocephala L.). Dibimbing oleh NISA RAHMANIA MUBARIK DAN YADI
SURYADI.
Penggunaan pupuk hayati dapat menjadi alternatif untuk meningkatkan
produksi tanaman. Bakteri pelarut fosfat merupakan salah satu pupuk hayati yang
memiliki kemampuan melarutkan fosfat dalam tanah. Dengan demikian, bakteri ini
dapat membantu proses pemulihan lahan pascatambang batuan kapur untuk proses
rehabilitasi lahan. Tanaman lamtoro (Leucaena leucocephala L.) dapat digunakan
untuk revegetasi pada proses pemulihan lahan pascatambang. Penelitian ini
bertujuan mengetahui potensi bakteri pelarut fosfat asal tanah pascatambang batuan
kapur Cirebon sebagai pupuk hayati terhadap pertumbuhan bibit tanaman lamtoro.

Penambahan pupuk kompos dan isolat QC3A1 pada media tanam menghasilkan
nilai P tersedia bagi tanaman paling tinggi. Penambahan pupuk kandang dan isolat
QC3A2 memberikan pengaruh yang nyata terhadap jumlah tangkai anak daun
lamtoro hingga 83 hari setelah tanam.
Kata kunci: batuan kapur, bakteri pelarut fosfat, lamtoro, pupuk hayati

ABSTRACT
SATYA RATNA LESTARI. The examination of Phosphate Solubilizing Bacteria
from Soil of Cirebon Limestone Quarry Used on Leucaena (Leucaena leucocephala
L.) Seedling. Supervised by NISA RACHMANIA MUBARIK and YADI
SURYADI
Bio-fertilizer can be used alternatively to enchance crop production.
Phosphate solubilizing bacteria is one of the bio-fertilizer that can dissolve mineral
of phosphate. Therefore, this bacteria can be used to recover the land of limestone
quarry for land rehabilitation. Leucaena (Leucaena leucocephala L.) can be used
for revegetation in the land of limestone quarry recovery. The objective of the
research was to use the potential of phosphate solubilizing bacteria from Cirebon
limestone quarry on leucaena seedlings. The addition of compost and QC3A1
bacterial isolate in the soil of planting media produced highest P solublelized. The
addition of manure and QC3A2 bacterial isolate had significant effect for the

number of petiololus of leucaena until 83 days after planting.
Key words: limestone, phosphate solubilizing bacteria, lamtoro, bio-fertilizer

© Hak Cipta Milik IPB, Tahun 2015
Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan atau
menyebutkan sumbernya. Pengutipan hanya untuk kepentingan pendidikan,
penelitian, penulisan karya ilmiah, penyusunan laporan, penulisan kritik, atau
tinjauan suatu masalah, dan pengutipan tersebut tidak merugikan kepentingan IPB
Dilarang mengumumkan dan memperbanyak sebagian atau seluruh karya tulis ini
dalam bentuk apa pun tanpa izin IPB

PENGUJIAN BAKTERI PELARUT FOSFAT ASAL TANAH
PENAMBANGAN BATUAN KAPUR CIREBON PADA BIBIT
TANAMAN LAMTORO (Leucaena leucocephala L.)

SATYA RATNA LESTARI

Skripsi
sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar

Sarjana Sains
pada
Departemen Biologi

DEPARTEMEN BIOLOGI
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
BOGOR
2015

Judul

: Pengujian Bakteri Pelarut Fosfat Asal Tanah Penambangan
Batuan Kapur Cirebon pada Bibit Tanaman Lamtoro
(Leucaena leucocephala L.)
: Satya Ratna Lestari
: 034110001
: Biologi

Nama

NIM
Program Studi

Disetujui oleh

jtJJ


-----

Dr Nisa Rachmania Mubarik, MSi
Pembimbing I

Dr Lr Im