Pengolahan Data PENGOLAHAN DAN ANALISA DATA

c. Sopan santun 1. Bersikap sopan santun terhadap guru, dan sesama siswa Berdasarkan hasil observasi, pengurus Rohis sudah memberikan contoh tauladan yang baik dalam hal kesopan santunan dalam kehidupan sehari-harinya. Biasanya peserta didik selalu mengucapkan salam dan bersalaman apabila bertemu dengan guru maupun sesama siswa serta dengan orang tua. Upaya ini di lakukan agar siswa membiasakan diri selalu menghormati orang yang lebih tua dan maupun sesama siswa, akan tetapi masih ada saja siswa yang belum menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. 50 2. Bersikap sopan dalam perkataan, perbuatan dan berpakaian Berdasarkan hasil observasi yang di lakukan penulis, masih banyak sekali perilaku keagamaan yang kurang baik yang para siswa lakukan, adapun Rohis sendiri sudah berusaha untuk membina perilaku dari siswa dengan cara mengadakan kegiatan keagamaan, akan tetapi tetap saja hasil yang di dapatkan adalah siswa banyak sekali yang suka berkata kotor di lingkungan sekolah, masih banyak pesera didik berbuat yang kurang sopan seperti suka menjahili sesama peserta didik, keluar kelas semaunya tanpa izin di saat jam pelajaran berlangsung, serta masih banyak yang berpakain tidak sopan, seperti baju di keluarkan saat memasuki ruang guru, ada yang tidak memakai 50 Observasi hari Rabu 18 Mei 2016 jam 11.00 kaos kaki, ada yang merokok di lingkungan sekolah dan lain sebagainya. 51 Perilaku siswa merupakan cerminan perilaku kepala sekolah, para guru, ataupun para pengurus Rohis yang di jadikan contoh sebagai panutan, tatanan nilai-nilai akhlak, aspek yang menunjang siswa untuk lebih baik lagi perilaku keagamannya yang berguna bagi agama bangsa dan negara. Tindakan lingkungan pendidikan tidak hanya untuk mentrasfer ilmu semata melainkan untuk membina perilaku siswa dan nilai pada peserta didik di lingkungan sekolah. Hal tersebut di lakukan melalui perbuatan, ucapan pikiran di jadikan contoh tauladan. Dan dalam hal ini, para pengurus Rohis berperan penting dalam membina perilaku keagamaan, karena mereka sangat dekat dibandingkan guru dengan siswa. d. Kejujuran Berdasarkan hasil observasi, siswa juga dididik untuk jujur, seperti di sekolah, petugas Rohis menyediakan roti kejujuran, roti tersebut diberikan untuk masing-masing kelas, dan biasanya tidak ada yang mengawasi. Siswa dididik untuk tidak berbohong, dengan tidak membayar roti tersebut padahal ia mengambil. 52 51 Observasi hari Rabu 18 Mei 2016 2016 jam 12.00 52 Observasi hari kamis 19 Mei 2016 jam 12.30 2. Hasil Wawancara Dari hasil wawancara dengan kepala sekolah SMA Negeri 4 Bandar Lampung di peroleh keterangan bahwa pengurus Rohis berperan dalam membentuk perilaku siswa di saat para siswa dan para pengurus Rohis berinteraksi sesama mereka. Secara di sadari atau tidak, para pengurus berperan dalam perilaku keagamaan dalam kehidupan sehari- hari, contoh saat istirahat, biasanya para pengurus ataupun anggota Rohis pergi ke mushola untuk melaksanakan shalat Dhuha, ataupun saat waktu Dzuhur berlangsung, para pengurus Rohis lebih memilih sholat Dhuhur ketimbang berada di kantin ataupun koperasi. Dan beberapa siswa non anggota Rohis lainnya, secara tidak langsung juga ikut melaksanakan sholat Dzuhur berjamaah. Contoh lainnya misalnya, saat pagi hari sebelum memulai pelajaran, diadakan pembacaan ayat-ayat suci Al- Qur’an, yang dipimpin salah seorang pengurus Rohis, banyak siswa non Rohis juga menyimak pembacaan ayat suci Al- Qur’an dan bahkan mengikuti pembacaan dari awal sampai selesai. Contoh lain saat kultum, yang diadakan setiap hari Sabtu sebelum dimulainya kegiatan belajar mengajar, banyak siswa non Rohis juga ikut menyimak dan bahkan ada yan bertanya setelah selesai. Dari hasil wawancara dengan ibu pembina Rohis diperoleh keterangan bahwa pengurus Rohis memiliki pengaruh positif terhadap siswa non Rohis, mereka setiap hari dari senin-sampai sabtu selalu berinteraksi terhadap sesamanya. Bahkan ada siswa non Rohis yang setelah mengikuti kegiatan Rohis dan bergabung di Rohis ibadahnya menjadi meningkat, dia jadi rajin beribadah Dhuha ataupun Dzuhur berjamaah, dan sering membaca ayat suci Al- Qur’an di luar jam pelajaran. Dari hasil wawancara dengan TKSmurabbipengajar Rohis diperoleh keterangan bahwa pengurus Rohis memiliki peran dalam membentuk perilaku keagamaan siswa, karena mereka lebih sering berinteraksi sesamanya dibandingkan guru ataupun pembina Rohis. Siswa non Rohis sering mengamati sifat dan perilaku temannya yang berasal dari Rohis, sehingga ada yang ikut bergabung dengan Rohis secara sukarela ataupun memiliki akhlak yang lebih baik dari sebelumnya. Mereka banyak yang curhat dan bertanya seputar agama kepada temannya yang berasal dari Rohis, dan pengurus Rohis tersebut akan mendengar curhatnya dan membimbing mereka. Dari hasil wawancara dengan ketua Rohis diperoleh keterangan bahwa pengurus Rohis memiliki peran dalam membentuk perilaku keagamaan siswa, seperti melakukan pendekatan dan interaksi antar sesama, seperti mendekati siswa yang nakal, bergaul dengan mereka tanpa menggurui, dan mendengarkan curhatannya jika mereka curhat, dengan begitu, mereka tidak canggung lagi dan mulai memiliki sikap yang lebih baik dari sebelumnya. Dari hasil wawancara dengan siswi SMA Negeri 4 Bandar Lampung non Rohis, diperoleh keterangan bahwa pengurus Rohis berperan dalam membentuk perilaku keagamaan siswa, karena pengurus Rohis selalu berinteraksi dengan temannya yang non Rohis, mereka mencontoh sifat, dan perilaku sehari-hari, seperti pakaian, cara berbicara, dan biasanya mereka mempunyai ilmu agama sedikit lebih banyak daripada non Rohis. Dari berbagai keterangan di atas, pengurus Rohis berperan dalam membentuk perilaku keagamaan siswa, meskipun banyak diantara mereka yang acuh tak acuh dengan kegiatan Rohis, tapi ada segelintir siswa yang perilaku bisa dibentuk melalui kegiatan Rohis sehingga perilaku keagamaan mereka menjadi lebih baik dari sebelumnya, dari yang tadinya tidak pernah shalat berjamaah, menjadi rutin berjamaah, dari yang tadinya tidak pernah membaca Al- Qur’an, menjadi sering membaca Al-Qur’an, dari yang tadinya tidak bisa membaca Al- Qur’an, menjadi bisa membaca Al- Qur’an karena minder dan meminta bantuan temannya.

B. Analisa Data

Data hasil observasi, interview dan dokumentasi yang telah di sajikan sebelumnya, setelah itu data tersebut dapat di analisis dan di tarik kesimpulan. Proses analisis data di mulai dengan menelaah seluruh data yang tersedia dari berbagai sumber hasil wawancara interview, observasi, dan dokumentasi. Analisis data juga berarti proses yang berkelanjutan selama penelitian berlangsung, pendektan yang di lakukan ini adalah pendektan deskriftif kualitatif. Dalam penelitian ini penulis memiliki analisis selama menjalankan penelitian di SMA Negeri 4 Bandar Lampung. Di antaranya pengurus yang memang berperan dominan dalam upaya perilaku keagamaan siswa, cerminan perilaku siswa juga di sebabkan karena pola pembiasaan dan keteladanan yang di lakukan oleh guru ataupun pengurus Rohis. Pembentukan perilaku yang di terapkan agar perilaku siswa menjadi lebih baik berlangsung dengan baik. Pembinaan dari guru ataupun pengurus Rohis yang telah di terapkan sudah di laksanakan dengan baik. Meskipun belum semaksimal yang di inginkan.

BAB V KESIMPULAN SARAN DAN PENUTUP

A. Kesimpulan

Dari paparan dan analisa tentang Peran Pengurus Kerohanian Islam Rohis dalam Membentuk Perilaku Keagamaan Siswa di SMA Negeri 4 Bandar Lampung dapat ditarik kesimpulan bahwa peran yang dilakukan pengurus Rohis SMA Negeri 4 Bandar Lampung dalam membentuk perilaku keagamaan adalah: 1. kegiatan tadarus Al- Qur’an setiap hari selasa sampai jum’at, 2. kultum yang diadakan setiap sabtu, 3. infaq yang diadakan Rohis setiap jum’at siang, 4. kegiatan lain seperti roti kejujuran, 5. kegiatan lain seperti PHBI ataupun pesantren kilat, 6. kegiatan lain seperti shalat Dhuha dan Dhuhur berjamaah.

B. Saran-Saran

Sebelum skripsi ini diakhiri, penulis merasa perlu memberikan masukan yang dalam hal ini penulis tujukan kepada pengurus Rohis, guru pembina maupun mentor Rohis antara lain. 1. Hendaknya para pengurus Rohis meningkatkan kegiatan lebih baik lagi, dengan cara membuat suatu kegiatan Rohis yang baru dan berbeda dari

Dokumen yang terkait

STUDI KARAKTERISTIK PERILAKU PERJALANAN SISWA SMA NEGERI DI KOTA BANDAR LAMPUNG

1 13 51

PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMBENTUK PERILAKU ISLAMI SISWA DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN Peran Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Membentuk Perilaku Islami Siswa Di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 8 Surakarta Tahun Pelajaran 2016/2017.

0 3 18

BAB I PENDAHULUAN - STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMBENTUK PERILAKU KEAGAMAAN SISWA DI SMA NEGERI 1 TULUNGAGUNG - Institutional Repository of IAIN Tulungagung

0 0 13

BAB II KAJIAN TEORI - STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMBENTUK PERILAKU KEAGAMAAN SISWA DI SMA NEGERI 1 TULUNGAGUNG - Institutional Repository of IAIN Tulungagung

0 0 42

BAB V PEMBAHASAN - STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMBENTUK PERILAKU KEAGAMAAN SISWA DI SMA NEGERI 1 TULUNGAGUNG - Institutional Repository of IAIN Tulungagung

0 0 9

PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PAI) DALAM MEMBENTUK SIKAP KEAGAMAAN PESERTA DIDIK DI SMA NEGERI 1 KOTA PALOPO

0 4 135

Peran guru pendidikan agama islam dalam membentuk karakter siswa di Smp Negeri 29 Bandar Lampung - Raden Intan Repository

0 0 11

PERAN PENGURUS MASJID AD-DU’A DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN KEAGAMAAN JAMAAH DI WAY HALIM KOTA BANDAR LAMPUNG - Raden Intan Repository

0 0 11

PENGARUH KEGIATAN KEROHANIAN ISLAM KEPUTERIAN DALAM MEMBENTUK PERILAKU KEAGAMAAN SISWI KELAS X SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) NEGERI 1 SUMBER KABUPATEN CIREBON TAHUN AJARAN 2014/2015 - IAIN Syekh Nurjati Cirebon

0 0 28

PERAN PROGAM EKSTRAKURIKULER SKI (SIE KEROHANIAN ISLAM) DALAM MENGELOLA KEGIATAN KEAGAMAAN DI SMA NEGERI 1 KEDIRI

0 0 20