Teori Semiotik LANDASAN TEORI

e. Teori Semiotik

Chamamah-Soeratno dalam Imron, 2010: 65 mengemukakan bahwa manusia sebagai homo significans, dengan karyanya akan memberi tanda kepada dunia nyata atas dasar pengetahuannya. Pemberian makna itu dilakukan dengan cara mereka dan hasil karyanya berupa tanda. Selanjutnya Teeuw dalam Imron, 2009: 90 menyatakan bahwa sebagai tanda, karya sastra merupakan dunia dalam kata yang dapat dipandang sebagai media komunikasi antara pembaca dan pengarangnya. Karya sastra bukan merupakan media komunikasi biasa, karena itu karya sastra dapat dipandang sebagai gejala semiotik. Pertama kali yang penting dalam lapangan semiotik, lapangan sistem tanda, adalah pengertian tanda itu sendiri. Dalam pengertian tanda ada dua prinsip, yaitu penanda signifier atau yang menandai, yang merupakan bentuk tanda, dan petanda significant atau yang ditandai, yang merupakan arti tanda. Berdasarkan hubungan antara penanda dan petanda, ada tiga jenis tanda yang pokok, yaitu ikon, indeks, dan simbol. Ikon adalah tanda hubungan antara penanda dan petandanya bersifat persamaan bentuk alamiah, misalnya potret yang menandai orang yang dipotret berarti orang yang dipotret, gambar kuda itu menandai kuda yang nyata. Indeks adalah tanda yang menunjukkan adanya hubungan alamiah antara tanda dan petanda yang bersifat kausal atau hubungan sebab-akibat. Misalnya asap itu menandai api, suara itu menandai orang atau sesuatu yang mengeluarkan suara. Simbol itu tanda yang tidak menunjukkan hubungan alamiah antara penanda dan petandanya. Hubungan antaranya bersifat arbitrer atau semau-maunya, hubungannya berdasarkan konvensi perjanjian masyarakat. Misalnya kata ibu „orang yang melahirkan kita‟ itu terjadinya atas konvensi atau perjanjian masyarakat bahasa Indonesia Pradopo, 2009: 121. Preminger dalam Pradopo, 2009: 123 mengatakan bahwa karya sastra merupakan karya seni yang menggunakan bahasa sebagai medianya. Bahasa sebagai medium karya sastra merupakan sistem semiotik atau ketandanan, yaitu ketandanan yang mempunyai arti. Studi sastra yang bersifat semiotik adalah usaha untuk menganalisis karya sastra sebagai suatu sistem tanda dan menentukan konvensi-konvensi yang memungkinkan karya sastra mempunyai makna. Riffaterre dalam Pradopo, 2009: 268 menyebutkan bahwa analisis semiotik terhadap karya sastra mencakup dua pembacaan yaitu heuristik dan hermeneutik atau retroaktif. Pembacaan heuristik adalah pembacaan berdasarkan struktur bahasanya atau secara semiotika adalah berdasarkan konvensi sistem semiotika tingkat pertama. Pembacaan hermeneutik adalah pembacaan karya sastra berdasarkan sistem semiotika tingkat kedua atau berdasarkan konvensi sastranya. Dengan demikian, karya sastra dapat dipahami tidak saja arti kebahasaannya, tetapi juga makna significance kesastraannya. Berdasarkan beberapa teori semiotik yang telah dikemukakan tersebut, kajian stilistika kumpulan cerpen WMPDA karya Teguh Hadi Prayitno dengan tinjauan semiotik dilakukan. Kajian ini ingin mengetahui makna stilistika kumpulan cerpen WMPDA dengan menggunakan teori semiotik Riffaterre pembacaan heuristik dan hermeneutik.

f. Ekspresi atau Gaya Bercerita Seorang Pengarang

Dokumen yang terkait

CITRAAN DAN BAHASA FIGURATIF DALAM KUMPULAN CERPEN Citraan Dan Bahasa Figuratif Dalam Kumpulan Cerpen Juragan Haji Karya Helvy Tiana Rosa: Kajian Stilistika Dan Implementasinya Sebagai Bahan Ajar Sastra Indonesia Di Sma.

0 5 23

CITRAAN DAN BAHASA FIGURATIF DALAM KUMPULAN CERPEN Citraan Dan Bahasa Figuratif Dalam Kumpulan Cerpen Juragan Haji Karya Helvy Tiana Rosa: Kajian Stilistika Dan Implementasinya Sebagai Bahan Ajar Sastra Indonesia Di Sma.

0 2 14

PENDAHULUAN Citraan Dan Bahasa Figuratif Dalam Kumpulan Cerpen Juragan Haji Karya Helvy Tiana Rosa: Kajian Stilistika Dan Implementasinya Sebagai Bahan Ajar Sastra Indonesia Di Sma.

0 4 6

BAHASA FIGURATIF DALAM KUMPULAN PUISI KEPADA CIUM KARYA JOKO PINURBO: TINJAUAN STILISTIKA DAN IMPLEMENTASINYA Bahasa Figuratif Dalam Kumpulan Puisi Kepada Cium Karya Joko Pinurbo: Tinjauan Stilistika Dan Implementasinya Sebagai Bahan Ajar Bahasa Indone

1 4 15

BAHASA FIGURATIF DALAM KUMPULAN PUISI KEPADA CIUM KARYA JOKO PINURBO: TIJNAUAN STILISTIKA DAN IMPLEMENTASINYA SEBAGAI Bahasa Figuratif Dalam Kumpulan Puisi Kepada Cium Karya Joko Pinurbo: Tinjauan Stilistika Dan Implementasinya Sebagai Bahan Ajar Bahasa

0 4 16

BAHASA FIGURATIF NOVEL CINTA DI DALAM GELAS KARYA ANDREA HIRATA: KAJIAN STILISTIKA DAN IMPLEMENTASINYA DALAM Bahasa Figuratif Novel Cinta Di Dalam Gelas Karya Andrea Hirata: Kajian Stilistika Dan Implementasinya Dalam Pembelajaran Sastra Di SMP.

0 6 15

BAHASA FIGURATIF NOVEL CINTA DI DALAM GELAS KARYA ANDREA HIRATA: KAJIAN STILISTIKA DAN IMPLEMENTASINYA DALAM PEMBELAJARAN SASTRA DI Bahasa Figuratif Novel Cinta Di Dalam Gelas Karya Andrea Hirata: Kajian Stilistika Dan Implementasinya Dalam Pembelajaran

3 24 27

BAHASA FIGURATIF DAN DIKSI PADA PANTUN AGAMA KARYA MUVID’S KONCAR : KAJIAN STILISTIKA BAHASA FIGURATIF DAN DIKSI PADA PANTUN AGAMA KARYA MUVID’S KONCAR : KAJIAN STILISTIKA.

0 0 14

BAHASA FIGURATIF DAN CITRAAN DALAM KUMPULAN PUISI KUPELUK BAHASA FIGURATIF DAN CITRAAN DALAM KUMPULAN PUISI KUPELUK KAU DI UJUNG UFUK KARYA AKHMAD TAUFIQ: TINJAUAN STILISTIKA.

0 1 14

PENDAHULUAN BAHASA FIGURATIF DAN CITRAAN DALAM KUMPULAN PUISI KUPELUK KAU DI UJUNG UFUK KARYA AKHMAD TAUFIQ: TINJAUAN STILISTIKA.

0 10 32