1.2. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian pada latar belakang, maka permasalahan yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:
1. Bagaimana menerapkan metode SAW dalam sistem pendukung keputusan
pada setiap kegiatan yang menggunakan proses penjurian? 2.
Bagaimana menerapkan metode SAW dalam sistem pendukung keputusan dengan kriteria penilaian yang dinamis?
1.3. Batasan Masalah
Berdasarkan uraian permasalah diatas, penulis membatasi masalah yang dikaji dalam penelitian ini yaitu:
1. Sistem yang dibangun berbasis WEB.
2. Untuk menggunakan sistem, user harus terdaftar sebagai member.
3. Dalam proses penjurian satu kegiatan, nilai yang digunakan atau
diinputkan ke sistem diambil dari satu juri atau merupakan nilai akumulasi dari seluruh tim juri.
4. Nilai peserta yang diinputkan ke dalam sistem adalah nilai crisp.
1.4. Tujuan Penelitian
Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini, adalah sebagai berikut: 1.
Menerapkan metode SAW dalam membangun sebuah sistem pendukung keputusan yang berguna bagi kegiatan yang memerlukan proses penjurian.
2. Membangun sebuah sistem pendukung keputusan dengan permasalahan
dan kriteria penilaian yang dinamis.
1.5. Manfaat Penelitian
Manfaat yang diperoleh dari perancangan sistem pendukung keputusan ini adalah terbantunya proses pengambilan keputusan dalam suatu kegiatan yang
memerlukan proses penjurian.
1.6. Metodologi Penulisan
Adapun metode penulisan yang digunakan yaitu metode kepustakaan dan studi literatur. Dimana materi yang penulis dapatkan berasal dari buku dan internet.
4
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
2.1. Penjurian
Menurut kamus besar Bahasa Indonesia online, penjurian adalah proses, cara, perbuatan menilai dan memutuskan, dalam perlombaan, pertandingan, dan
sebagainya. Pada penjurian terdapat proses penilaian yang merupakan proses, cara, perbuatan menilai, pemberian nilai biji, kadar mutu, harga, nomina.
2.2. Sistem Pendukung Keputusan