Metodologi Penelitian Sistematika Penulisan

bisa mengakses informasi - informasi di situs web yang tidak hanya berupa teks, tetapi juga dapat berupa gambar, suara, film, animasi, dan lain-lain. Sebenarnya, web merupakan kumpulan - kumpulan dokumen yang banyak tersebar di beberapa komputer server yang berada di seluruh penjuru dunia dan terhubung menjadi satu jaringan melalui jaringan yang disebut internet. Kasiman Peranginangin, 2006 Pada perancangan perangkat lunak ini, penulis mempergunakan PHP Hypertext Preprocessor sebagai bahasa pemrogramannya. PHP merupakan bahasa yang dapat ditanamkan atau disisipkan ke dalam HTML.

1.7 Metodologi Penelitian

Perancangan ini akan dilaksanakan dengan mengikuti beberapa langkah yang akan digunakan penulis yaitu : 1. Pengumpulan Data Sekolah Pengumpulan data dengan meninjau langsung ke sekolah yang akan diamati dan melakukan wawancara langsung dengan staff pegawai yang berada di sekolah SD N 050729 Tanjung Pura. 2. Membuat Rancangan Aplikasi Proses pembuatan ini meliputi pembuatan rancangan aplikasi dan pembuatan user interface aplikasi. Universitas Sumatera Utara 3. Pengujian Aplikasi Menguji apakah aplikasi yang dibuat telah berhasil berjalan sesuai dengan keinginan dan melakukan perbaikan kesalahan jika masih terdapat error pada aplikasi. 4. Implementasi Aplikasi Penerapan aplikasi yang dirancang setelah melalui tahap pengujian dan telah berjalan dengan baik. 5. Penyusunan dan Pengadaan Laporan Tahap akhir yang dilakukan, yaitu membuat laporan tentang perancangan yang telah dilakukan.

1.8 Sistematika Penulisan

Secara garis besar tugas akhir ini terdiri dari 6 enam bab dan beberapa lampiran. Adapun setiap bab terdiri dari sub – sub bab. Adapun sistematika penulisan tugas akhir ini adalah : BAB 1 : PENDAHULUAN Pada bab ini diuraikan secara ringkas pembahasan tentang Latar Belakang, Perumusan Masalah, Pembatasan Masalah, Tujuan Penelitian, Manfaat Penelitian, Tinjauan Pustaka, Metodologi Penelitian, dan Sistematika Penulisan. Universitas Sumatera Utara BAB 2 : LANDASAN TEORI Bab ini menjelaskan landasan teori yang meliputi pengertian sistem informasi, uraian singkat tentang internet, website, HTML, PHP, Apache, JavaScript, Adobe Dreamweaver dan CSS. BAB 3 : SEKILAS SD NEGERI 050729 TANJUNG PURA Bab ini berisikan tentang profil, struktur organisasi, uraian tugas dan fungsi organisasi, serta visi dan misi SD Negeri 050729 Tanjung Pura. BAB 4 : PERANCANGAN SISTEM Bab ini menjelaskan tentang perancangan sistem yang diusulkan meliputi data flow diagram, struktur database, sertifikasi input, sertifikasi output dan flowchart. BAB 5 : IMPLEMENTASI Pada bab ini dibahas tentang implementasi sistem yang dirancang. BAB 6 : KESIMPULAN DAN SARAN Bab ini merupakan bab terakhir yang mencakup kesimpulan dan saran. Universitas Sumatera Utara BAB 2 LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Sistem Informasi