Spesifikasi Karya Analisis Karya

meliputi nama perusahaan dan alamat perusahaan pada cover-nya yang menjadi kesatuan pada desain buku catatan tersebut. 4.2.5.3.4 Aspek Pesan Desain buku catatan ini berbentuk persegi panjang dan terbuat dari bahan kulit imitasi berwarna hitam sehingga ketika karyawan menggunakan buku ini selalu mewakilili karakter perusahaan yang elegan dan dewasa. Di samping itu desain buku catatan perusahaan Kreasi Gemilang diharapkan bisa memberikan motivasi dan mewakili karakter perusahaan melalui warna cover buku yang berwarna hitam. Dari segi bentuk buku catatan perusahaan akan memberikan kemudahan dan kepraktisan ketika karyawan membawanya. Hal ini dikarenakan ukuran buku tidak terlalu besar.

4.2.6 Nota Order

Gambar 4.15 Nota Order

4.2.6.1 Spesifikasi Karya

Bentuk : Persegi Panjang Ukuran : 21 cm x 14,5 cm Bahan : Hvs 7 gram Tekhnik : Digital Printing Fungsi : Bukti transaksi 4.2.6.2 Deskripsi Karya Nota order sangat penting perannya sebagai salah satu alat bukti pembayaran atau transaksi perusahaan. Nota order juga merupakan bagian perlengkapan kantor yang wajib dimiliki perusahaan. Maka dari itu pentingnya pembuatan desain pada nota order perusahaan menjadi salah satu bagian yang harus diutamakan. Apalagi seperti perusahaan Kreasi Gemilang yang bergerak dibidang distributor retail sangat membutuhkan nota order untuk kegiatan transaksi barang.

4.2.6.3 Analisis Karya

4.2.6.3.1 Bagan proses Karya Gambar 4.16 Bagan Proses Desain Nota Keterangan : 1. Logo Perusahaan 2. Kepala Nota 3. Ruang Penulisan Order 4. Ruang Pengesahan 4.2.6.3.2 Aspek Teknik Proses pembuatan desain nota order diawali dengan mencermati format umum desain nota order pada umumnya. Setelah berhasil mendapatkan ide yang dirasa cukup menarik, proses selanjutnya adalah menuangkan secara langsung ide tersebut kedalam software Coreldraw X4 tanpa membuat skets kasar. Mulai dari input logo, nama perusahaan dan hal-hal yang berhubungan dengan identitas perusahaan dilakukan bertahap. Dalam proses ini tidak ada kesulitan yang menghambat pembuatan desain dikarenakan simbol-simbol perusahaan telah ada. Begitu juga pemilihan warna pada desain yang telah menjadi ketentuan umum pada nota order yaitu warna putih, merah dan kuning. Sehingga proses pembuatan nota order bisa lebih cepat dari pada pembuatan desain yang lainnya. Setelah desain jadi dilakukan penyimpanan untuk dicetak dalam digital printing. 4.2.6.3.3 Aspek Estetis Nota order delivery order dibuat persegi panjang yang mempunyai tiga bagian yaitu bagian pertama berwarna putih, kedua berwarna merah dan ketiga berwarna kuning. Pemilihan ketiga warna tersebut dengan warna terang bertujuan untuk membedakan dari lembar satu ke lembar yang lain. Disamping itu pula, warna cerah tidak menutupi dan dapat dibaca ketika diberikan tulisan dengan tinta hitam. Dalam pemilihan warna benar-benar memenuhi aspek keindahan visual. Desain nota order bagian atas terdapat nama dan logo perusahaan, tanggal order, nama toko, tempo kredit, transaksi menggunakan mata uang, dan nomor seri nota order. Sedangkan pada bagian tengah terdapat kode barang, urain atau nama barang, QTY quantity , bonus, diskon, dan total nilai barang. Pada bagian bawah terdapat form untuk salesman. Form ini terdiri dari penanggungjawab kepala gudang, supervisior, dan sopir driver. Desain tulisan dibuat dalam bentuk sederhana yakni menggunakan jenis huruf Arial font size 8. Hal ini bertujauan untuk menyasuaikan dengan ukuran nota order yang cenderung kecil sehingga desain terlihat lebih rapi dan nyaman untuk dibaca. Logo diletakan pada bagian kiri atas yang bertujuan untuk mengisi kekosongan nota order dan menyeimbangkan dengan bagian kanan atas yang diisi oleh form tanggal dan alamat penerima. Hal ini dapat menimbulkan kesan seimbang dan nyaman untuk dilihat. 4.2.6.3.4 Aspek Pesan Aspek pesan yang didapat dalam pembuatan desain nota order adalah kerapian dan prosedural. Hal ini tercermin dalam pembuatan nota order yang tidak jauh dari ketentuan umum nota order. Sehingga perusahaan dapat menunjukan pesan bahwa perusahaan Kreasi Gemilang adalah suatu perusahaan yang bersifat teliti dan rapi dalam menjalankan usahanya. Selain itu konsep pembuatan desain nota order dibuat serinci mungkin dengan maksud untuk menghindari kesalahan dalam proses pemesanan barang. Desain nota order juga bisa digunakan untuk media promosi dan pengenalan perusahaan pada khalayak umum. Dengan cara mencantumkan logo perusahaan.

4.2.7 Id Card