Studi Kepustakaan Survei Lapangan

Argit Muktiawan, 2013 Pengembangan Lembar Kerja Siswa Berbasis Inkuiri Terbimbing Pada Pokok Bahasan Koloid Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

B. Langkah-langkah Penelitian dan Pengembangan

Berdasarkan Gambar 3.1 peneliti menggambarkan langkah-langkah penelitian dan pengembangan ke dalam dua tahap sebagai berikut:

1. Studi Pendahuluan

Tahapan pertama dalam metode penelitian dan pengembangan adalah studi pendahuluan. Pada tahapan ini terdiri dari tiga langkah yaitu studi kepustakaan, survei lapangan, dan penyusunan produk awal.

a. Studi Kepustakaan

Studi kepustakaan merupakan kajian untuk mempelajari konsep-konsep atau teori-teori yang berkenaan dengan produk atau model yang akan dikembangkan Sukmadinata, 2005. Pada tahapan awal penelitian, peneliti menganalisis materi koloid sesuai dengan SK dan KD pada Standar Isi SI agar memperoleh cakupan yang cukup jelas mengenai materi pembuatan koloid.

b. Survei Lapangan

Survei lapangan dilakukan pada beberapa sekolah yang ada di Bandung. Survei lapangan dilakukan untuk mengetahui informasi mengenai pelaksanaan praktikum pada topik pembuatan sistem koloid di sekolah, mengetahui prosedur praktikum dan LKS yang digunakan. Kemudian peneliti mengumpulkan beberapa buku yang beredar untuk dianalisis. Penelaahan tersebut mengenai analisis keberadaan LKS praktikum pembuatan sistem koloid Argit Muktiawan, 2013 Pengembangan Lembar Kerja Siswa Berbasis Inkuiri Terbimbing Pada Pokok Bahasan Koloid Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu dengan menggunakan metode kondensasi, alat dan bahan praktikum yang digunakan, dan tipe LKS praktikum. Adapun 10 buku yang dianalisis yaitu :  Premono, S. Wardani, A. Hidayati, N. 2009. SMAMA Kelas XI Kimia. Jakarta : Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional  Kalsum, S., Devi, P.K., Masmiami., dan Syahrul, H. 2009. Kimia 2 Kelas XI SMA dan MA. Jakarta : Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional  Harnanto, A dan Ruminten. 2009. Kimia 2 Untuk SMAMA Kelas XI. Jakarta : Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional  Permana, I. 2009. Memahami Kimia SMAMA Kelas XI. Jakarta : Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional  Johari, dan Rachmawati. 2010. Chemistry for 2B Senior High School Grade XI. Jakarta : PT Gelora Aksara Pratama  Partana, C.F., dan Wiyarsi, A. 2009. Mari Belajar Kimia untuk SMA-MA Kelas XI IPA A. Jakarta : Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional  Sudarrmo, U. 2004. Kimia SMA 2 Untuk Kelas XI. Jakarta : Erlangga.  Purba, M. 2006. Kimia SMA Untuk Kelas XI. Jakarta : Erlangga Argit Muktiawan, 2013 Pengembangan Lembar Kerja Siswa Berbasis Inkuiri Terbimbing Pada Pokok Bahasan Koloid Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu  Pasanda, L., dkk. 2007 Kimia Untuk SMA Kelas XI. Jakarta : Pelangi Indonesia  Utami, B., dkk. 2009. Kimia 2 Untuk SMAMA Kelas XI Program Ilmu Alam. Jakarta : Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional

c. Penyusunan Produk Awal