Latar Belakang Tujuan Perencanaan Batasan Masalah

Jhon Aryanto Glad Saragih : Perencanaan Serta Pembuatan Prototipe Turbin Air Terapung Bersudu Datar Dengan Memanfaatkan Kecepatan Aliran Air Sungai, 2009. USU Repository © 2009

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Potensi tenaga air merupakan salah satu dari sumber energi baru terbarukan yang murah dan ramah lingkungan. Potensi tersebut sampai saat ini belum dimanfaatkan secara maksimal untuk memenuhi kebutuhan tenaga listrik di pedesaan, khususnya untuk desa-desa terpencil yang belum terlistriki dan belum terjangkau oleh jaringan listrik PT. PLN Persero karena alasan teknis dan ekonomis. Kebutuhan tenaga listrik bagi desa-desa terpencil dengan tingkat konsumsi listrik yang masih rendah memerlukan kapasitas pembangkit yang relatif kecil. Hal ini dapat dipenuhi dengan memanfaatkan potensi tenaga air yang ada dan terletak disekitar mereka. Aliran sungai dan saluran irigasi dengan debit yang cukup besar juga dapat dimanfaatkan untuk membangkitkan listrik dengan kapasitas kecil ini. Prinsip kerja turbin ini didukung oleh sudu-sudu yang ada pada turbin. Sudu-sudu ini berfungsi untuk mengatur tekanan arus air sungai agar dapat memutar turbin. Gerakan turbin rnenimbulkan energi putar yang diteruskan ke poros, kemudian diteruskan transmisi percepatan dan akhirnya untuk memutar dinamo pembangkit listrik. Bentuk sudu sangat mempengaruhi besarnya energi yang dihasilkan oleh turbin tersebut. Oleh sebab itu, dilakukan penelitian Jhon Aryanto Glad Saragih : Perencanaan Serta Pembuatan Prototipe Turbin Air Terapung Bersudu Datar Dengan Memanfaatkan Kecepatan Aliran Air Sungai, 2009. USU Repository © 2009 mengenai perencanaan model sudu yang terbaik untuk menghasilkan energi yang maksimal.

1.2 Tujuan Perencanaan

Adapun tujuan dari perencanaan ini adalah untuk membuat sudu datar untuk prototipe turbin air terapung yang memanfaatkan kecepatan aliran air sungai.

1.3 Batasan Masalah

Adapun batasan masalah yang dibahas dalam skripsi ini adalah perencanaan diameter dan lebar turbin, perencanaan model serta jumlah sudu turbin. Jhon Aryanto Glad Saragih : Perencanaan Serta Pembuatan Prototipe Turbin Air Terapung Bersudu Datar Dengan Memanfaatkan Kecepatan Aliran Air Sungai, 2009. USU Repository © 2009

BAB I I TINJAUAN PUSTAKA