Program Solusi Masalah Ekonomi Program Solusi Masalah Kesehatan Program Solusi Masalah WC

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

3.1 Program

Dengan pengidentifikasian dan memprioritaskan masalah maka munculah usaha pemecahan-pemecahan masalah. Usaha-usaha tersebut merupakan program-program yang akan diberikan kepada keluarga untuk memecahkan masalah di dalam keluarga tersebut terutama masalah yang akan diprioritaskan. Program program tersebut berupa alternatif-alternatif yang merupakan saran-saran dan motivasi bagi keluarga dampingan. Sesuai dengan masalah prioritas KK Dampingan Ketut Linggih adalah penyediaan sanitasi yang lebih memadai, maka solusi masalah prioritas dalam keluarga dampingan yang dapat direkomendasikan kepada keluarga dampingan terkait tentunya bersifat kompleks dengan permasalahan lainnya, salah satunya adalah permasalahan ekonomi. Dimana dengan upaya peningkatan penghasilan keluarga diharapkan Beliau mampu memenuhi fasilitas sanitasi, khususnya penyediaan sarana MCK yang lebih memadai. Adapun alternatif solusi yang diberikan adalah sebagai berikut:

3.1.1 Program Solusi Masalah Ekonomi

Pendapatan keluaraga Ketut Linggih yang tidak menentu dan pengeluaran yang harus dipenuhui semakin lama semakin meningkat merupakan masalah utama dalam keluarga ini. Solusi yang dapat diberikan untuk mengatasi permasalahan keluarga Bapak Ketut Linggih yaitu dengan memberikan saran untuk mencari pekerjaan sampingan jika tidak adanya oderan membuat pesanan gambelan untuk menutupi kebutuhan hidup sehari-hari. Pekerjaan sampingan yang penulis sarankan adalah dengan memungut sampah plastik yang dapat dijual kembali yang ada disekitaran rumahnya, karena di dekat rumah Bapak Ketut Linggih terdapat tempat pengumpulan sampah diaharapkan pekerjaan yang penulis sarankan ini nantinya akan dapat digunakan untuk melengkapi kebutuhan hidup dan hasil dari penjualan sampah plastik dapat disimpan untuk kebutuhan tidak terduga. Selain itu, keluarga Bapak Ketut Linggih perlu mengelola uang yang ada dengan baik dengan mengurangi pengeluaran yang tidak perlu.

3.1.2 Program Solusi Masalah Kesehatan

Pentingnya menjaga kebersihan lingkungan rumah untuk mencegah terjangkitnya penyakit menjadi hal yang penting dalam keluarga ini. Edukasi mengenai pencegahan penyakit demam berdarah melalui tindakan 3M merupakan solusi yang dapat diberikan mengingat kondsi lingkungan rumah Bapak Ketut Linggih yang kurang terawat sehingga memungkinkan untuk berkembangnya vektor penyebab demam berdarah.

3.1.3 Program Solusi Masalah WC

Masalah penyediaan sistem sanitasi yang memadai menjadi prioritas bagi keluarga KK dampingan Ketut Linggih. Kondisi keluarga ini tentunya bermula dari faktor ekonomi. Pendapatan yang minim menjadi alasan Beliau tidak mampu membuat sarana MCK yang memadai. Namun kondisi tersebut harus didasari oleh niat serta pemahaman yang kuat mengenai pentingnya penyediaan sarana MCK. Sejalan dengan peranan mahasiswa KKN sebagai motivator bagi KK Dampingan. Penulis memberikan motivasi agar penyediaan sarana MCK dilakukan dengan cara menabung. Kami memberikan motivasi agar keluarga Beliau memiliki tabungan khusus untuk penyediaan sarana MCK. Penulis memberikan gambaran bahwa yang dibutuhkan hanya niat yang kuat untuk menabung untuk penyediaan sarana MCK. Penulis memberikan sebuah celengan, berawal dari hal yang kecil, penulis mengharapkan keluarga beliau mampu secara mandiri menabung Rp. 1.000 per hari per orang secara rutin. Jika dlihat jumlah Rp. 1.000 sangatlah kecil, namun jika diiringi niat yang kuat, dalam waktu 1 tahun, jumlah uang yang dapat dikumpulkan adalah Rp. 1.000 x 2 orang x 365 hari = Rp. 730.000. Jumlah tersebut dapat diakumulasikan dalam jangka waktu beberapa tahun untuk menghasilkan sebuah sarana MCK yang lebih memadai.

3.1.4 Program Bantuan Sembako