Jenis Penelitian Sumber Data Metode Penentuan Subyek

manajemen MTs PPMI Assalaam Surakarta belum efektif secara maksimal. Sebagai indikatornya adalah belum dapat menumbuhkan kepuasan dikalangan komunitas yang ada, hal ini ditandai dengan kurangnya motivasi dikalangan guru tampak pada seringnya jam kosong pada proses jam KBM. Dikalangan siswa sendiri kepuasan belum tampak yang ditandai dengan mbolosnya mereka pada jam-jam tertentu, disamping itu secara global belum tercapainya lingkungan yang kondusif. Kendala dalam manajemen MTs PPMI Assalaam adalah cukup bervariasi yaitu: belum memiliki otonomi penuh dan visi, misi dan tujuan yang jelas, SDM guru hamper sepertiganya dari jumlah yang ada berbasis non pendidikan, rendahnya kesadaran kolekti, belum adanya kerjasama antar komunitas di lingkungan pesantren, belum adanya rewards dan punishment. Berdasarkan pada penelitian yang telah diterbitkan di atas, tampak belum ada yang meneliti tentang : “Studi Deskripsi Manajemen Sekolah Dasar Islam Terpadu SDIT Al-Kautsar Sukoharjo”. Dengan demikian masalah yang diangkat dalam penelitian ini memenuhi unsur kebaruan.

G. Metode Penelitian

1. Jenis Penelitian

Pendekatan dalam penelitian ini termasuk dalam penelitian kualitatif yaitu penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subyek penelitian misalnya persepsi, motivasi, tindakan, dll. Secara holistik, dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa , pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan berbagai metode ilmiah Lexy J. Moleong,2006: 6. Namun apabila dilihat dari tempatnya maka penelitian ini termasuk dalam penelitian lapangan, karena data –data dikumpulkan langsung dari lapangan penelitian.

2. Sumber Data

a. Data Primer Data primer adalah sumber yang memberikan data langsung dari tangan pertama Surahmat, 1992: 132. Data yang diperoleh langsung dari sampel melalui instrumen yang dipilih akan digunakan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan penelitian. Oleh karena itu data primer ini perlu diolah dan dianalisis agar mempunyai makna guna pemecahan masalah. Data yang akan diambil yaitu manajemen komponen sekolah di SDIT Al-Kautsar Sukoharjo meliputi: kurikulum dan program pengajaran, tenaga kependidikan, kesiswaan, keuangan, sarana dan prasarana pendidikan, pengelolaan hubungan sekolah dan masyarakat, serta manajemen pelayanan khusus lembaga pendidikan. b. Data sekunder Data sekunder merupakan data yang diperoleh dari sumber lain yang relevan, Dengan demikian data sekunder dalam penelitian ini diperoleh melalui buku-buku yang membahas tentang konsep-konsep manajemen sekolah. Data yang akan diambil yaitu manajemen dan prinsip-prinsip manajemen sekolah, komponen-komponen manajemen sekolah , serta karakteristik manajemen sekolah yang baik.

3. Metode Penentuan Subyek

a. Populasi Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas: obyeksubyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditari kesimpulannya Sugiyono, 2006: 72. Populasi merupakan keseluruhan dari unit analisis yang ciri-cirinya akan diduga. Populasi penelitian ini adalah SDIT Muhammadiyah Al-Kautsar Sukoharjo yang terdiri dari Kepala Sekolah, Para guru, Staff administrasi, para siswa dan semua pihak yang terkait dengan kegiatan manajemen sekolah. b. Sampel Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi Sugiyono, 2006: 73, sampel yang diambil harus reseprentatif artinya dapat mewakili populasinya. Adapun metode penarikan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampel. Dalam purposive sampel yang diambil hanyalah orang kunci, dalam penelitian ini adalah kepala sekolah.

4. Metode Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

Penerapan Knowledge Management (Studi Kasus SDIT Al-Hamidiyah Depok)

1 11 26

PERBEDAAN KREATIVITAS PADA SISWA SEKOLAH DASAR (SD) DAN SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU (SDIT)

2 6 11

PEMBELAJARAN TAHFIDZUL QUR’AN DI SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU (SDIT) MUTIARA Pembelajaran Tahfidzul Qur’an Di Sekolah Dasar Islam Terpadu(SDIT) Mutiara Insan Dan Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Fatahillah Sukoharjo Tahun Pelajaran 2016/ 2017.

0 5 18

PEMBELAJARAN TAHFIDZUL QUR’AN DI SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU(SDIT) Pembelajaran Tahfidzul Qur’an Di Sekolah Dasar Islam Terpadu(SDIT) Mutiara Insan Dan Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Fatahillah Sukoharjo Tahun Pelajaran 2016/ 2017.

0 6 26

PENDAHULUAN Pembelajaran Tahfidzul Qur’an Di Sekolah Dasar Islam Terpadu(SDIT) Mutiara Insan Dan Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Fatahillah Sukoharjo Tahun Pelajaran 2016/ 2017.

0 6 19

PENDAHULUAN Pengelolaan Sekolah Berbasis Religi (Studi Situs SDIT Muhammadiyah Al-Kautsar Gumpang Kartasura Sukoharjo.

0 3 10

STUDI DESKRIPSI MANAJEMEN SEKOLAH DI SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU (SDIT) AL-KAUTSAR Studi Deskripsi Manajemen Sekolah Di Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al-Kautsar Sukoharjo Tahun 2007 S.D 2011.

0 1 13

STUDI DESKRIPSI MANAJEMEN SEKOLAH DI SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU (SDIT) AL-KAUTSAR Studi Deskripsi Manajemen Sekolah Di Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al-Kautsar Sukoharjo Tahun 2007 S.D 2011.

0 2 14

MANAJEMEN PEMBELAJARAN SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU (SDIT) AL-FALAH SIMO Manajemen Pembelajaran Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al-Falah Simo Kabupaten Boyolali.

0 2 17

PENDAHULUAN Manajemen Pembelajaran Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al-Falah Simo Kabupaten Boyolali.

0 1 17