Pendampingan Keluarga di Bidang Kesehatan

Hasil lain yang dapat diperoleh melalui kegiatan pendampingan keluarga Ibu Ni Luh Sweni adalah berkat bantuan pengecekan tekanan darah setiap anggota keluarga , Ibu Ni Luh Sweni dan Mertuanya bisa mengetahui kondisi kesehatan mereka serta bisa lebih mentiapkan tindakan preventif sedini mungkin.

4.3 Kendala Pendampingan Keluarga

Kendala yang dihadapi selama pendampingan keluarga dari adalah waktu untuk kunjungan yang tidak menentu, karena Ibu Ni Luh Sweni sendiri harus bekerja setiap harinya dan waktu bekerja beliau berbeda-beda untuk setiap pekerjaannya Sehingga untuk dapat bertemu KK dampingan, umumnya hanya dapat dilakukan pada sore atau malam dan itupun di tempat beliau bekerja, jika pendamping ingin bertemu dengan ibu Ni Luh Sweni harus pagi-pagi sekali ke tempat beliau. Selain itu kendala lainnya adalah mahasiswa hanya dapat membantu secara minimal dalam permasalahan ekonomi karena keterbatasan dana yang dimiliki. BAB V PENUTUP

5.1. Kesimpulan

Berikut simpulan permasalahan yang didapatkan setelah melakukan pendampingan kepada keluarga Ibu Ni Luh Sweni yaitu : 1. Pada permasalah keuangan Ibu Ni Luh Sweni masih merasa kesulitan untuk memenuhi kebutuhannya sehari-hari terlebih beliau sudah ditinggal meninggal oleh sang suami begitu pula dengan anak-anaknya yang tidak mau untuk tinggal dirumah, dan saat ini beliau juga harus mengurus mertuanya. 2. Pada permasalahan kesehatan, Ibu Ni Luh Sweni sering mengalami sesak jika merasa lelah, dan hal tersebut tidak dapat beliau hindari karena tuntutan dari masalah pertama yaitu masalah perekonomian yang mendesak ditengan hidup yang serba mahal sekarang ini. Simpulan diatas menunjukkan bahwa kehidupan keluarga Ni Luh Sweni sangat sederhana. Pendamping berusaha untuk memberikan solusi dan motivasi yang membangun bagi keluarga Ibu Ni Luh Sweni untuk ke depannya nanti. Selain itu, pendamping juga mengharapkan agar selama mendampingi keluarga beliau selama satu bulan lebih bisa memberikan efek yang positif baik bagi diri pendamping sendiri selama melakukan kegiatan keluarga dampingan dan juga bagi keluarga beliau.

5.2. Rekomendasi

Rekomendasi yang dapat pendamping berikan dalam hal ini adalah dengan memberikan saran kepada Ibu Ni Luh Sweni untuk memanfaatkan pekarangan rumahnya untuk menanam sayuran yang mudah untuk tumbuh disana agar beliau dapat menghemat pengeluaran. Disamping itu rekomendasi lainnya adalah agar beliau selalu memperhatikan kesehatannya. LAMPIRAN