Rumusan Masalah Tujuan penelitian Manfaat Penelitian Ruang Lingkup dan Batasan Masalah Sistematika Penulisan

untuk kemudian diteruskan ke sinyal keluaran output seperti : lampu, buzzer, valve dan lain lain. Beberapa keunggulan pemanfaatan kontroler PLC menurut RD Center,2010:7 adalah memiliki banyak fungsi, mudah untuk didesain, mudah melakukan perawatan, mudah melakukan pengontrolan, mudah melakukan modifikasi dan tentunya memiliki kemampuan yang handal. Berdasarkan penjabaran pada paragraf sebelumnya, maka dibuatlah rancang bangun sistem kelistrikan otomatis bangunan berbasis pemrograman ladder zelio. Rancang bangun ini menggunakan PLC Zelio pemrograman berbasis ladder yang dianggap handal sebagai kontroler utama. Sedangkan sinyal masukan untuk mengaktifkan perangkat kelistrikan adalah fungsi Real Time Clock pada zelio tersebut. Selain itu, rancang bangun ini juga ditambahkan modul sensor LDR untuk menghidupkan lampu otomatis disaat gelap dan modul sensor asap MQ-2 untuk mengaktifkan kipas penghisap asap.

1.2 Rumusan Masalah

Rumusan masalah dalam tugas akhir ini adalah sebagai berikut: 1. Bagaimana lampu penerangan yang dikontrol oleh Real Time Clock Function dan modul LDR berbasis pemrograman ladder PLC zelio? 2. Apakah kipas penghisap asap rokok atau LPG bisa berputar atau berhenti berputar berdasarkan kondisi sensor MQ-2 yang dikendalikan PLC Zelio? 3. Bagaimana sistem kelistrikan bangunan otomatis berbasis pemrograman ladder PLC zelio dapat direalisasikan?

1.3 Tujuan penelitian

Tujuan yang ingin dicapai adalah menciptakan suatu sistem kelistrikan bangunan otomatis berbasis pemrograman ladder zelio.

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian ini adalah sebagai bahan acuan pembuatan suatu sistem kelistrikan bangunan otomatis berbasis pemrograman ladder zelio.

1.5 Ruang Lingkup dan Batasan Masalah

Batasan masalah yang akan dibahas adalah sebagai berikut : 1. Tugas Akhir ini adalah sebuah simulasi pada prototype sistem kelistrikan sebuah ruangan. 2. Output yang digunakan adalah tiga buah lampu 220 VAC dan sebuah kipas penghisap asap 220 VAC yang disimulasikan dengan kipas 24 VDC dari empat terminal output yang tersedia. 3. Input Function yang digunakan adalah Real Time Clock zelio untuk menghidupkan lampu 220 VAC pada jam-jam tertentu. 4. Input Analog yang digunakan adalah satu modul sensor LDR untuk mendeteksi gelap dan satu modul sensor MQ-2 untuk mendeteksi asap dari empat terminal input analog yang tersedia.

1.6 Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan dalam Tugas Akhir ini terdiri dari 5 bab, yaitu: BAB I : PENDAHULUAN Berisi latar belakang permasalahan, batasan masalah, tujuan, manfaat, batasan masalah, dan sistematika penulisan dari penulisan usulan tugas akhir ini. BAB II : TINJAUAN PUSTAKA Membahas tentang teori-teori dasar yang menunjang pembuatan sistem kelistrikan otomatis berbasis pemrograman ladder zelio. BAB III : METODE PENELITIAN Membahas tentang perencanaan dan pembuatan sistem secara keseluruhan. BAB IV : HASIL DAN PEMBAHASAN Membahas tentang hasil dan analisa pengujian sistem yang dilaksanakan BAB V : PENUTUP Berisi tentang kesimpulan dan saran dari perancangan dan pengujian sistem secara keseluruhan. 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA