KOMUNIKASI INTERPERSONAL GURU DENGAN SISWA PENYANDANG TUNAGRAHITA DALAM PROSES BELAJAR MENGAJAR (Studi Kasus Pada SLB-C1. D Bina Asih Bondowoso)

KOMUNIKASI INTERPERSONAL GURU DENGAN
SISWA PENYANDANG TUNAGRAHITA DALAM
PROSES BELAJAR MENGAJAR
(Studi Kasus Pada SLB-C1. D Bina Asih Bondowoso)

SKRIPSI
Diajukan Kepada Falkutas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik
Universitas Muhammadiyah Malang
Sebagai Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana (S-1)
Komunikasi

Oleh:
Aditya Bekti Wiyoga
08220144

JURUSAN ILMU KOMUNIKASI
FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
2012
i


LEMBAR PENGESAHAN

Nama

: Aditya Bekti Wiyoga

NIM

: 08220144

Jurusan

: Ilmu Komunikasi

Fakultas

: Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Judul Skripsi


: Komunikasi

Interpersonal

Guru

Dengan

Siswa

Penyandang Tunagrahita Dalam Proses Belajar Mengajar
(Studi Pada Guru SLB-C1. D Bina Asih Bondowoso)

Telah dipertahankan dihadapan Dewan Penguji Skripsi
Jurusan Ilmu Komunikasi
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Muhammadiyah Malang
Dan Dinyatakan LULUS
Pada Hari


: Senin

Tanggal

: 29 Juli 2013

Tempat

: Ruang 605

Mengesahkan
Dekan FISIP UMM

Dr. Wahyudi, M.Si
Dewan Penguji :
1) Nasrullah, M.Si

( Penguji I )

(……………….)


2) Novin Farid S. Wibowo, M.Si

( Penguji II ) (……………….)

3) Abdullah Masmuh, Drs, M.Si

( Penguji III ) (……………….)

4) Farid Rusman, Drs, M.Si

( Penguji IV ) (……………….)
ii

KATA PENGANTAR
Bismillahi Rahmaanir Rahiim
Alhamdulillahirobbilalamin, segala puji bagi Allah SWT segala berkat,
rahmat, taufik, serta hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi
dengan judul” Komunikasi Interpersonal Guru Dengan Siswa Penyandang
Tunagrahita Dalam Proses Belajar Mengajar (Studi Pada Guru SLB-C1. D Bina

Asih Bondowoso)”
Dalam penyusunan ini, penulis memperoleh banyak bantuan dari berbagai
pihak. Penulis mengucapkan terimakasih kepada Abdullah Masmuh, Drs, M.Si
selaku dosen pembimbing I dan Farid Rusman, Drs, M.Si selaku dosen
pembimbing II yang telah memberikan bimbingan dan arahan sehingga penulis
dapat menyelesaikan skripsi ini, serta kedua orang tua, keluarga besar penulis, dan
rekan-rekan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang yang selalu berdoa
dan memberikan motivasi kepada penulis.
Dengan segala kerendahan hati, ucapan terimakasih yang tak terhingga
wajib saya berikan kepada :
1. Bapak Abdullah Masmuh, Drs, M.Si selaku Dosen Wali jurusan
Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Malang sekaligus
dosen pembimbing I dan Bapak Farid Rusman, Drs, M.Si selaku
dosen pembimbing II, berkat arahan/petunjuk/bimbingan dari
beliau sangat bermanfaat.
2. Seluruh

Dosen

Jurusan


Ilmu

Komunikasi

Universitas

Muhammadiyah Malang.
3. Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah dan Guru SLB-C.1.D
yang sudah melancarkan penelitian ini mengenai komunikasi
interpersonal guru dalam proses belajar

mengajar

anak

berkebutuhan khusus tunagrahita.
4. Bapak dan ibu penulis yang pengorbanannya sangat besar, baik
secara materi, moral dan spiritual terhadap pendidikan putranya.
iii


Tanpa pengorbanan beliau berdua, penulis tidak akan mampu
menyelesaikan pendidikannya dengan baik.
5. Istri tercinta yang selalu menyemangati penulis dengan cinta dan
kasih sayangnya dalam menyelesaikan skripsi ini.
6. Anak semata wayang, Raditya Rakha Al-Banna. Hadir di tengah
masa pertumbuhannya mampu melepas kepenatan dan kejenuhan
aktifitas penulis.
7. Kakak penulis yang selalu memberikan nasehat dan dorongan
positif kepada penulis.
8. Teman-teman penulis yang selalu banyak membantu dan
mendoakan dengan tulus kepada penulis.
9. Dan semua pihak yang telah banyak memberikan dukungan
positif kepada penulis baik langsung maupun tidak langsung.
Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih banyak terdapat kekurangankekurangan. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang
membangun agar laporan skripsi ini dapat lebih baik lagi. Akhir kata penulis
berharap kerangka acuan skripsi ini dapat memberikan wawasan dan pengetahuan
kepada para pembaca pada umumnya dan pada penulis pada khususnya.

Malang, 29 Juli 2013

Penulis

Aditya Bekti Wiyoga

iv

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .....................................................................................

i

LEMBAR PERSETUJUAN .........................................................................

ii

LEMBAR PENGESAHAN ........................................................................... iii
PERNYATAAN ORISINALITAS ............................................................... iv
BERITA ACARA BIMBINGAN ..................................................................


v

MOTTO......................................................................................................... vi
HALAMAN PERSEMBAHAN .................................................................... vii
ABSTRAKSI ................................................................................................. viii
KATA PENGANTAR ................................................................................... xii
DAFTAR ISI ................................................................................................. xiv
DAFTAR LAMPIRAN ……………………………………………………… xvii
DAFTAR GAMBAR ……………………………………………………...... xviii
DAFTAR TABEL ......................................................................................... xix
BAB I PENDAHULUAN ..............................................................................

1

A.

Latar Belakang ...........................................................................

1


B.

Rumusan Masalah ......................................................................

7

C.

Tujuan Penelitian ........................................................................

7

D.

Manfaat Penelitian ......................................................................

7

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ...................................................................


9

A.

Komunikasi ................................................................................

9

A.1.

Pandangan Komunikasi sebagai Transaksional ................

9

A.2.

Konteks-konteks Komunikasi ......................................... 12

A.3.

Komunikasi Interpersonal ............................................... 13

A.4.

Sifat Komunikasi Interpersonal ....................................... 14

A.5.

Tujuan Komunikasi Interpersonal.................................... 15

v

A.6.

Faktor-faktor yang Menumbuhkan Hubungan Interpersonal
dalam Komunikasi Interpersonal ..................................... 18

A.7.

Proses Komunikasi .......................................................... 22

A.8.

Elemen-elemen Komunikasi............................................ 24

A.9.

Gangguan dan Rintangan Komunikasi............................. 28

A.10. Komunikasi Pendidikan .................................................. 32
A.11. Proses Belajar Mengajar sebagai Proses Komunikasi ...... 34
B.

C.

Tunagrahita ................................................................................ 36
B.1.

Pengertian Tunagrahita ................................................... 36

B.2.

Klasifikasi Tunagrahita ................................................... 37

B.3.

Karakteristik Tunagrahita ................................................ 40

B.4.

Kemampuan Kognitif Tunagrahita .................................. 42

B.5.

Kemampuan Bahasa Tunagrahita .................................... 45

B.6.

Kemampuan Emosi dan Kepribadian Tunagrahita ........... 47

Landasan Teori-teori Pesan Tradisi Sosiopsikologis ................... 49
C.1.

Teori Penyusunan Tindakan ........................................... 49

C.2.

TeoriKonstruktivisme ...................................................... .. 50

C.3.

Teori Kesopanan ............................................................ .. 52

C.4.

Teori Perencanaan .......................................................... .. 53

C.5.

Teori Logika Penyusunan Pesan ..................................... .. 54

C.6.

Teori Pengertian Secara Semantik .................................. .. 56

BAB III METODE PENELITIAN ............................................................... 58
A.

Pendekatan Penelitian ................................................................. 58

B.

Lokasi dan Waktu Penelitian ...................................................... 58

C.

Subjek Penelitian ........................................................................ 59

D.

Teknik Pengumpulan Data .......................................................... 60

E.

Teknik Analisis Data .................................................................. 62

F.

Pemeriksaan Keabsahan Data ..................................................... 64

BAB IV DESKRIPSI WILAYAH PENELITIAN ....................................... 65
A.

Sejarah Singkat dan Perkembangan SLB-C1.D Bina Asih
Bondowoso ................................................................................ 65

B.

Letak Geografis SLB Bina Asih Bondowoso .............................. 67
vi

C.

Visi Misi SLB-C1.D Bina Asih Bondowoso ............................... 67

D.

Struktur Organisasi SLB-C1. D Bina Asih Bondowoso............... 68

E.

Sarana dan Prasarana SLB-C1.D BinaAsih Bondowoso.............. 69

F.

Keadaan Guru dan Karyawan SLB-C.1. D Bina Asih ................. 70

G.

Keadaan Siswa SLB-C1. D Bina Asih Bondowoso ..................... 72

BAB V KOMUNIKASI INTERPERSONAL GURU DENGAN SISWA
TUNAGRAHITA DALAM PROSES BELAJAR MENGAJAR................. 74
A.

Profil Subyek Penelitian ............................................................. 74

B.

Profil Informan Penelitian .......................................................... 77

C.

Kasus I: Komunikasi Priyanto dengan Sundari .......................... 78

D.

Kasus II: Komunikasi Priyanto dengan Darma ........................... 87

E.

Kasus III: Komunikasi Eni Purnaningsih dengan Narita ............. 97

F.

Kasus IV: Komunikasi Eni Purnaningsih dengan Sugiarto ......... 106

BAB VI PENUTUP ...................................................................................... 113
A.

Kesimpulan .............................................................................. 113

B.

Saran ........................................................................................ 115

DAFTAR PUSTAKA ……………………………………………………… 117
LAMPIRAN ………………………………………………………………… 119

vii

DAFTAR LAMPIRAN
Draft Wawancara Subyek Guru Mengenai Komunikasi dengan Siswanya
Draft Wawancara Informan
Transkip Wawancara Kasus Komunikasi Interpersonal Guru dengan Siswa
Transkip Wawancara dengan Informan
Transkip Observasi Kasus Komunikasi Interpersonal Guru dengan Siswa
Dokumentasi Foto

viii

Daftar Pustaka
Buku
Cangara, Hafied. 2007, Pengantar Ilmu Komunikasi, Jakarta, PT Rajagrafindo
Persada.
Delphie, Bandi. 2006, Pembelajaran Anak Berkebutuhan Khusus, Bandung,
Refika Aditama.
, Bandi. 2006, Pembelajaran Anak Tunagrahita, Bandung, Refika
Aditama.
DeVito, Joseph A. 1997, Komunikasi Antar Manusia: Human Communication,
Jakarta, Professional Books.
Lawrence,D & Schramm, Wilbur, 1985, Asas-asas Komunikasi Antar Manusia,
Jakarta, LP3ES.
Littlejohn, Stephen. 2009. Teori Komunikasi. Theories of Human Communicate.
Jakarta, Salemba Humanika.
Mulyana, Deddy. 2010, Ilmu Komunikasi Suatu Pengantar, Bandung, PT Remaja
Rosdakarya.
Naim, Ngainun. 2011. Dasar-dasar Komunikasi Pendidikan. Jogjakarta, Ar-Ruzz
Media.
Nazir,Moh. 2009, Metode Penelitian, Bogor , Ghalia Indonesia.
Poerwanti, Endang. 2000, Perkembangan Perserta Didik, Malang, FKIP UMM
Malang.
ix

Rakhmat, Jalaluddin. 2005, Psikologi Komunikasi, Bandung. Remaja Rosdakarya.
Sadiman, Arief S. 2010, Media Pendidikan Pengertian, Pengembangan, dan
Pemanfaatannya, Jakarta, PT Raja Grafindo Persada.
Sanjaya, Wina. 2010, Perencanaan dan Desain Sistem Pembelajaran, Jakarta, PT
Fajr Interpratama.
Somantri, Sutjihati. 2006, Psikologi Anak Luar Biasa, Bandung, Refika Aditama.
Sugiyono. 2011, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D, Bandung,
Alfabeta.
Widjaja. 2000, Ilmu Komunikasi Pengantar Studi, Jakarta, PT Rineka Cipta.
West, Richard & Lynn. 2008, Pengantar Teori Komunikasi Analisis dan Aplikasi
: Introducing Communication Theory Analisis and Application, Jakarta,
Penerbit Salemba Humanika.
Non Buku
http://www.gizikita.depkes.go.id,2011. Pedoman Pelayanan Kesehatan anak di
Sekolah Luar Biasa. Di akses pada 3 Maret 2012 pukul19.00. WIB.

x

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Manusia tercipta sebagai mahluk indvidu dan juga sebagai mahluk
sosial. Manusia merupakan mahluk individu karena secara kodrat manusia
memiliki keunikan dan karakteristik yang berbeda antara manusia yang satu
dengan manusia yang lain, sekalipun manusia tersebut manusia kembar yang
lahir secara bersamaan dari seorang ibu yang sama pula. Sebagai mahluk
sosial, manusia hidup berdampingan dengan manusia-manusia lainnya. Dalam
kehidupan sosialnya manusia tidak terlepas dari peranan atau saling
ketergantungan dengan manusia lainnya dan manusia selalu berinteraksi dan
berkomunikasi antara satu sama lainnya.
Kegiatan berkomunikasi menjadi hal yang sangat penting dalam
kehidupan manusia. Dalam berkomunikasi manusia dapat mengetahui isi
lingkungan di sekitarnya maupun mengetahui semua yang ada pada dirinya.
Selain itu, dengan berkomunikasi manusia mampu memenuhi beragam
kebutuhan hidupnya. Sehingga, kegiatan berkomunikasi menjadi kebutuhan
yang sangat mendasar bagi manusia.
Menurut Harold D. Lasswell salah seorang peletak dasar ilmu
komunikasi lewat ilmu politik, ada tiga fungsi dasar yang menjadi penyebab
manusia berkomunikasi antara lain: (1) Hasrat manusia untuk mengontrol
1

lingkungannya. Melalui komunikasi manusia dapat mengetahui peluangpeluang yang ada untuk dimanfaatkan, dipelihara dan menghindar pada hal-hal
yang mengancam alam sekitarnya. Melalui komunikasi manusia dapat
mengetahui suatu kejadian atau peristiwa. Bahkan melalui komunikasi manusia
dapat mengembangkan pengetahuannya, yakni belajar dari pengalamannya,
maupun melalui informasi yang mereka terima dari lingkungan sekitarnya. (2)
Upaya manusia untuk dapat beradaptasi dengan lingkungannya. Proses
kelanjutan suatu masyarakat sesungguhnya tergantung bagaimana masyarakat
itu bisa beradaptasi dengan lingkungannya. Penyesesuaian di sini bukan saja
terletak pada kemampuan manusia memberi tanggapan terhadap gejala alam
seperti banjir, gempa bumi, dan musim yang memengaruhi perilaku manusia,
tetapi juga lingkungan masyarakat tempat manusia hidup dalam tantangan.
Dalam lingkungan seperti ini diperlukan penyesuaian, agar manusia dapat
hidup dalam suasana yang harmonis. (3) Upaya untuk melakukan transformasi
warisan

sosialisasi.

Suatu

masyarakat

yang

ingin

mempertahankan

keberadaannya, maka anggota masyarakatnya dituntut untuk melakukan
pertukaran nilai, perilaku, dan peranan. Misalnya bagaimana orang tua
mengajarkan tatakrama bermasyarakat yang baik kepada anak-anaknya.
Bagaimanakah sekolah difungsikan untuk mendidik warga negara. Bagaimana
media massa menyalurkan hati nurani khalayaknya, dan bagaimana pemerintah
dengan kebijaksanaan yang dibuatnya untuk mengayomi kepentingan anggota
masyarakat yang dilayaninya (Cangara, 2007:2).

2

Ketiga fungsi ini menjadi patokan dasar setiap individu dalam
berhubungan dengan sesama sebagai mahluk sosial. Oleh kerena itu fungsi
komunikasi dalam kehidupan manusia sangat berperan penting dalam
kehidupan manusia, baik tua maupun muda, besar maupun kecil, pria maupun
wanita, dan normal maupun tidak normal. Bentuk nyata fungsi ketiga dari
fungsi komunikasi yang dipaparkan oleh Harold D. Lasswell adalah
pendidikan.

Pendidikan

bermasyarakat

atau

memiliki

bernegara.

peranan
Dengan

penting

dalam

pendidikan,

kehidupan

negara

mampu

mencerdaskan kehidupan warga negaranya sesuai yang diamanatkan UndangUndang Dasar 1945 pasal 31 ayat 1 yang menyatakan bahwa: “Setiap warga
negara mempunyai kesempatan yang sama memperoleh pendidikan”. Dengan
demikian negara menjamin bagi seluruh warga negaranya memiliki hak dan
kesempatan dalam bidang pendidikan.
Seperti yang telah kita ketahui, manusia secara individu memiliki
karakteristik dan keunikan yang berbeda antara satu dengan lainnya. Selain itu
manusia juga terlahir dengan kondisi yang berbeda-beda seperti terlahir dengan
keadaan normal maupun abnormal. Manusia abnormal terdiri dari beragam
ketidaknormalan manusia pada umumnya. Di antaranya adalah, tunanetra,
tunarungu,

tunagrahita,

tunadaksa,

tunalaras,

autistik,

dan

kelainan

perkembangan ganda. Ketidaknormalan tersebut juga bisa dikatakan cacat dan
memiliki karakteristik kecacatan yang berbeda-beda antara satu sama lainnya.
Istilah untuk menunjuk kepada peserta didik atau siswa dengan kondisi
abnormal pada umumnya disebut Anak Luar Biasa (ALB) atau juga bisa
3

disebut Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) atau special need. Istilah ini
digunakan untuk menghindari konotasi negatif dari kelainan khusus yang
diderita oleh siswa (Delphie, 2006:1). Fenomena anak berkebutuhan khusus ini
sangat menarik dipelajari, hal ini disebabkan anak berkebutuhan khusus
mempunyai kemampuan atau perilaku terbatas dibandingkan dengan anak-anak
normal pada umumnya. Salah satunya adalah komunikasi. Sehingga
komunikasi antara guru dan anak berkebutuhan khusus dalam proses belajar
mengajar berbeda dengan anak normal pada umumnya.
Untuk

memfasilitasi

kebutuhan

akan

pendidikan

bagi

anak

berkebutuhan khusus, Pemerintah mendirikan sekolah khusus yang dinamakan
Sekolah Luar Biasa (SLB). Sekolah Luar Biasa ini dikelompokkan menjadi
beberapa kelompok sesuai ketunaan yang diderita oleh para siswa. Yaitu di
antaranya :
1. SLB-A : Sekolah untuk tunanetra (anak yang mengalami hambatan
penglihatan)
2. SLB-B : Sekolah untuk tunarungu (anak yang mengalami hambatan
pendengaran)
3. SLB-C : Sekolah untuk tunagrahita (anak yang mengalami retardasi
mental)
4. SLB-D : Sekolah untuk tunadaksa (anak yang menalami cacat tubuh)
5. SLB-E : Sekolah untuk tunalaras (anak yang mengalami penyimpangan
emosi dan sosial)
6. SLB-F : Sekolah untuk autis
4

7. SLB-G : Sekolah untuk tunaganda (anak yang mengalami lebih dari satu
hambatan). (http://www.gizikita.depkes.go.id,2011)
Dalam penelitian ini, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian pada
para siswa tunagrahita. Tunagrahita adalah salah satu cacat pada manusia yang
terletak kepada kelemahan inteligensinya. Inteligensi merupakan fungsi yang
kompleks yang dapat diartikan sebagai kemampuan untuk mempelajari
informasi dan situasi-situasi kehidupan baru, belajar dari pengalaman masa
lalu, berpikir abstrak, kreatif, dapat menilai secara kritis, menghindari
kesalahan - kesalahan, mengatasi kesulitan-kesulitan, dan kemampuan untuk
merencanakan masa depan (Somantri, 2006:105). Anak tunagrahita memiliki
semua kelemahan akan hal tersebut.
Menurut Crocker (1983, dalam Poerwanti, 2000:169) menyatakan
bahwa retardasi mental apabila jelas terdapat inteligensi yang rendah yang
disertai adanya kendala dalam penyesuaian perilaku dan gejala timbul pada
masa perkembangan di bawah usia 18 tahun. Anak ini tidak dapat mengikuti
pendidikan sekolah biasa, karena cara berpikirnya yang terlalu sederhana, daya
tangkap dan daya ingatnya rendah, demikian pula dengan pengertian bahasa
dan berhitungnya sangat lemah. Sehingga dari pemaparan tersebut sudah jelas
bahwa anak tunagrahita memerlukan perlakuan khusus dalam kegiatan belajar
mengajar dengan lembaga pendidikan khusus pula. Yaitu SLB-C seperti yang
telah disebutkan di atas.

5

Dalam kegiatan belajar mengajar komunikasi menjadi aspek yang
sangat fundamental dalam upaya mentransformasikan materi pembelajaran
yang diberikan oleh guru terhadap siswanya. Komunikasi dalam proses belajar
mengajar antara guru dengan siswa normal umumnya, tentu berbeda, dengan
komunikasi dalam proses belajar mengajar yang dilakukan oleh guru terhadap
siswa penyandang tunagrahita. Oleh sebab itu, bisa dikatakan guru lebih mudah
memberikan pembelajaran terhadap siswa normal dari pada siswa dengan
permasalahan ketunagrahitaannya.
Dengan

permasalahan-permasalahan

yang

ada

terhadap

anak

tunagrahita terutama dalam segi berkomunikasi, peneliti menunjuk Yayasan
Bina Asih kota Bondowoso sebagai tempat penelitian. Yayasan Bina Asih yang
beralamatkan di jalan Ahmad Yani No. 64 AB Kecamatan Bondowoso,
Kabupaten Bondowoso, Provinsi Jawa Timur, yang menyelenggarakan
pendidikan untuk berbagai Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) yang
mencangkup berbagai jenjang pendidikan dari TKLB, SDLB, SMPLB hingga
SMALB. Sekolah khusus untuk menangani anak tunagrahita pada yayasan ini
tidak berbeda dengan Sekolah Luar Biasa lainnya, Yaitu SLB-C. Karena
klasifikasi tunagrahita dibedakan menjadi tiga tingkatan berdasarkan nilai skor
intelegensinya,

maka

tunagrahita

dibagi menjadi

tunagrahita

ringan,

tunagrahita sedang dan tunagrahita berat, SLB-C Bina Asih merupakan sekolah
yang menangani siswa tunagrahita ringan. Selain SLB-C, SLB Bina Asih juga
terdapat SLB-C1. D yang menangani siswa penyandang tunagrahita dengan
klasifikasi sedang dan sebagian penyandang tunadaksa. Dalam proses belajar

6

mengajar,

guru

mengaplikasikan

program

intruksional

yang

disebut

Individualized Educational Program (IEP). Di mana, dalam proses belajar
mengajar dengan pendekatan program ini, komunikasi yang ditekankan adalah
komunikasi

interpersonal

dalam

upaya

untuk

menyampaikan

materi

pembelajaran kepada siswanya. Dengan fenomena proses komunikasi tersebut,
peneliti ingin meneliti tentang komunikasi interpersonal guru dengan siswa
penyandang tunagrahita klasifikasi sedang dalam proses belajar mengajar.
B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah dipaparkan diatas, maka rumusan
masalah penelitian ini yaitu; bagaimana komunikasi interpersonal antara guru
dengan siswa penyandang tunagrahita klasifikasi sedang dalam proses belajar
mengajar di SLB-C1. D Bondowoso?
C. Tujuan Penelitian
Untuk mengetahui bagaimana komunikasi interpersonal antara guru
dengan siswa penyandang tunagrahita klasifikasi sedang dalam proses belajar
mengajar di SLB-C1. D Bondowoso.
D. Manfaat Penelitian
1. Manfaat Akademis
Adapun manfaat akademis penelitian ini antara lain:

7

a) Mengembangkan ilmu pengetahuan terutama ilmu komunikasi yang
berkaitan dengan komunikasi interpersonal guru dengan siswa tunagrahita
klasifikasi sedang dalam proses belajar mengajar.
b) Memberikan referensi tambahan terkait dengan penelitian komunikasi
interpersonal guru dengan siswa penyandang tunagrahita klasifikasi
sedang dalam proses belajar mengajar.
2. Manfaat Praktis
Secara praktis, penelitian ini bermanfaat bagi peneliti dalam menambah
wawasan terkait komunikasi interpersonal guru dengan siswa penyandang
tunagrahita klasifikasi sedang. Selain itu, dengan dilakukannya penelitian ini,
peneliti dapat memberikan sumbangan pemikiran kepada SLB-C1 Bondowoso
mengenai gambaran proses komunikasi antara guru dengan siswa tunagrahita,
sehingga dapat membantu para guru untuk dapat berkomunikasi dengan lebih
efektif dengan siswanya.

8

Dokumen yang terkait

Komunikasi Antarpribadi Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa (Studi Kasus tentang Komunikasi Antarpribadi Guru – Siswa terhadap Peningkatan Motivasi Belajar Siswa SMK Negeri 8 Medan)

8 70 93

STRATEGI KOMUNIKASI GURU DALAM PROSES BELAJAR MENGAJAR ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS TUNAGRAHITA (Studi Kasus Pada SLB River Kids Malang)

17 79 53

Gaya Komunikasi Guru Playgroup di Gymboree Kidsville dan Bakti Asih (Studi Kasus Pada Guru di Playgroup Gymboree Kidsville dan Bakti Asih Dalam Proses Belajar Mengajar Bahasa Inggris)

0 3 1

Perilaku Komunikasi Orang Tua dan Guru Dengan Anak Tunagrahita (Studi Kasus Tentang Perilaku Komunikasi Orang Tua dan Guru Dalam Memotivasi Anak Tunagrahita di SLB C Merpati)

0 11 117

IMPLEMENTASI KOMUNIKASI INSTRUKSIONAL GURU DALAM MENGAJAR ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SLB-C1 DHARMA RENA RING PUTRA I YOGYAKARTA.

0 4 15

IMPLEMENTASI KOMUNIKASI INSTRUKSIONAL GURU DALAM MENGAJAR ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI IMPLEMENTASI KOMUNIKASI INSTRUKSIONAL GURU DALAM MENGAJAR ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SLB-C1 DHARMA RENA RING PUTRA I YOGYAKARTA.

0 2 13

KOMUNIKASI INTERPERSONAL GURU BK DENGAN SISWA BERPERILAKU MENYIMPANG Komunikasi Interpersonal Guru BK Dengan Siswa Berperilaku Menyimpang (Studi Kasus di MTS N Boyolali 2016).

0 4 27

PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA TUNAGRAHITA KELAS VIII SLB BINA KARYA Peran Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa Tunagrahita Kelas Viii Slb Bina Karya Insani Karanganyar Tahun Ajaran

0 1 13

KOMUNIKASI INTERPERSONAL DALAM PROSES BELAJAR MENGAJAR DI PAUD BABY SMILE SCHOOL DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER ANAK ((Studi Kasus Komunikasi Interpersonal antara Guru dan Murid yang diterapkan PAUD Baby Smile School dalam rangka pembentukan karakter.

0 3 135

STUDI KASUS LUKISAN DAMAR PENYANDANG TUNAGRAHITA SEDANG DI SLB N PEMBINA YOGYAKARTA.

0 9 248