Profil Keluarga Dampingan Laporan Individu Pendampingan Keluarga KKN PPM UNUD Periode XIII Tahun 2016 Desa Petang - Kecamatan Petang - Kabupaten Betang.

BAB I GAMBARAN UMUM KELUARGA DAMPINGAN

1.1. Profil Keluarga Dampingan

Program Pendampingan Keluarga PPK merupakan salah satu program unggulan yang dikembangkan sebagai muatan lokal dalam pelaksanaan program KKN PPM Universitas Udayana. Program Pendampingan Keluarga ini termasuk dalam program pokok non tema yang wajib dilaksanakan oleh setiap mahasiswa peserta KKN PPM yang bersifat individu. Pada periode KKN PPM IX ini, tiap mahasiwa wajib mendampingi salah satu keluarga yang tergolong dalam Rumah Tangga Miskin RTM atau pra- sejahtera yang ada di Desa Petang, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Pada KKN PPM Universitas Udayana Periode XIII di Desa Petang, terdapat 199 RTM yang tersebar di 7 banjar. Sebagai peserta KKN PPM Universitas Udayana Periode XIII, penulis mendapatkan wilayah RTM di Banjar Munduk Damping. Salah satu keluarga ditunjuk oleh Bapak Wayan Sumastra sebagai kelihan Banjar Munduk Damping, penulis dirujuk untuk mendampingi keluarga Bapak I Wayan Rencana. Profil keluarga I Wayan Rencana secara rinci dapat dilihat dalam tabel 1.1. Tabel 1.1 Data Keluarga Bapak I Wayan Rencana No Nama Status Umur Pendidikan Pekerjaan Ket 1. I Wayan Rencana Menikah 43 Tamat SDsederajat Buruh Harian lepas Kepala Keluarga 2. Ni Nyoman Sarini Menikah 34 SLTP Sederajat Mengurus Rumah Tangga Istri 3. I Made Yongki Pujana Belum Menikah 12 SD BelumTidak Bekerja Anak 4. I Komang Giri Kusuma Belum Menikah 5 bulan Belum Sekolah BelumTidak Bekerja Anak Keluarga Bapak I Wayan Rencana yang bertempat tinggal di Banjar Munduk Damping, Desa Petang, Kecamatan Petang Kabupaten Badung. Luas areal rumah beliau sekitar 2 are. Rumah Bapak I Wayan Rencana sangat sederhana terdiri dari 2 kamar tidur, satu dapur, dan satu kamar mandi. Keadaan dapurnya sederhana dan memasak masih dengan menggunakan kayu bakar. Rumah bapak I Wayan Rencana telah dilengkapi dengan KWH listrik berdaya 450 Watt. Bapak I Wayan Rencana tinggal bersama dengan istri, dan 2 orang anak. Anak pertama beliau telah meninggal dunia pada saat usia balita dikarenakan sakit. Anak kedua beliau bernama I Made Yongki Pujana sedang menempuh pendidikan di Sekolah Dasar No 3 Petang dan anak ketiga bernama I Komang Giri Kusuma yang masih bayi. Keseharian Bapak I Wayan Rencana bekerja sebagai buruh harian, sedangkan istrinya bernama Ni Nyoman Sarini tidak bekerja hanya mengurus rumah tangga. Istri bapak I Wayan Rencana terkadang mengisi waktu luang dengan berjualan sarana persembahyangan seperti jejaitan sampian apabila menjelang hari raya seperti hari raya galungan.

1.2. Ekonomi Keluarga Dampingan