Binary File Kesimpulan Dan Saran

18 3 Table Stream 4 Data Stream 5 Custom XML Storage Microsoft Word 2007 6 Bit 0 atau object stream yang memuat data privat untuk objek OLE 2.0 Object Linking and Embedding 2.0 yang di-embed ke dokumen Word Microsoft, 2007. Contoh hex number dari tipe file DOC terdapat pada Gambar 2.6. Gambar 2.6. Contoh rangkaian hex number dari random DOC

2.4. Binary File

Binary file merupakan sebuah file komputer yang bukan merupakan file teks. File tersebut bisa saja memuat tipe data apa saja, kemudian diubah ke dalam bentuk binary untuk tujuan penyimpanan dan pemrosesan komputer. Banyak format file binary yang memuat bagian yang dapat diterjemahkan ke dalam teks, sebagai contoh beberapa file dokumen seperti file Microsoft Word dengan ekstensi doc yang memuat informasi berupa teks yang terdapat pada file tersebut dan juga informasi-informasi lainnya dalam bentuk binary. Binary file umumnya memuat byte yang akan diterjemahkan menjadi gambar, suara, text, maupun file lain yang telah dikompresi. Beberapa binary file memuat 19 header, blok-blok metadata yang digunakan oleh program komputer untuk menerjemahkan data yang ada di dalam file. Pada file header umumnya berisi signature atau magic number yang dapat mengidentifikasi format file. Binary file yang tidak memiliki header disebut juga sebagai flat binary file. Untuk mengirim binary file melalui sebuah sistem khusus seperti e-mail yang tidak mendukung semua jenis data, biasanya binary tersebut diubah menjadi plain teks atau lambang-lambang khusus sebagai representasi, misalnya menggunakan Base64. Proses mengubah atau encoding tersebut biasanya memiliki kelemahan, seperti ukuran file yang bertambah pada saat proses mengirim, serta dibutuhkan proses penerjemahan dari plain teks ke binary setelah file diterima. Permasalahan ukuran file yang bertambah dapat diselesaikan dengan cara melakukan kompresi data, sehingga data yang dikirim memiliki ukuran file yang relatif sama dengan file asli. Hex editor merupakan aplikasi untuk membaca binary yang terdapat pada suatu file maupun mengubah tipe data binary menjadi tipe data hexadecimal, decimal maupun karakter ASCII. Perbandingan binary dan hex pada satu file .pdf dapat dilihat pada Gambar 2.7 dan Gambar 2.8. Gambar 2.7. Binary pada file PDF 20 Gambar 2.8. Hex pada file PDF

2.6. Longest Common Subsequences