Pemantauan, Evaluasi dan Pelaporan

Pengawasan bertujuan untuk mewujudkan kesesuaian rencana pengelolaan DAS terpadu dengan realisasi pelaksanaan kegiatan masing-masing sektor pembangunan. Para pejabat menurut kewenangannya melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan pengelolaan DAS terpadu, yang dalam pelaksanaannya dibantu oleh lembaga koordinasi atau forum pengelolaan DAS. Pengawasan terhadap pelaksanaan pengelolaan DAS diselenggarakan dalam bentuk pemantauan, evaluasi dan pelaporan. Pengawasan harus dilaksanakan menurut hirarki penatalaksanaan governance kegiatan dan mengikuti pedoman-pedoman yang terkait dengan pengelolaan DAS. Penertiban bertujuan untuk mewujudkan ketertiban pelaksanaan pengelolaan DAS, dan untuk menegakkan aturan law enforcement. Penertiban dilakukan melalui pemeriksaan dan penyelidikan atas pelanggaran terhadap pelaksanaan yang menyimpang tidak sesuai dengan rencana pengelolaan DAS terpadu dan atau peraturan perundangan yang terkait. Penegakan hukum dilakukan oleh instansi sesuai dengan kewenangannya.

E. Pemantauan, Evaluasi dan Pelaporan

Pemantauan, evaluasi dan pelaporan merupakan rangkaian proses pengawasan yang berperan sebagai masukan dan umpan balik untuk efektifnya penyelenggaraan pengelolaan DAS. Berfungsinya pemantauan dan evaluasi yang efektif yang memenuhi tuntutan standar kriteria dan indikator kinerja pengelolaan DAS akan turut memberi jaminan berjalannya fungsi pengendalian pengelolaan DAS. Pemantauan pengelolaan DAS adalah proses pengamatan dan pencatatan data dan fakta yang dapat digunakan untuk mengukur kriteria dan indikator kinerja pengelolaan yang pelaksanaannya dilakukan secara periodik dan terus- menerus terhadap: jalannya kegiatan, penggunaan input, hasil kegiatan output, dampak kegiatan impact and outcome dan faktor luar atau kendala. Pelaksanaan pemantauan dilakukan oleh unit pemantauan dan evaluasi monev internal maupun oleh para pihak stakeholders terhadap seluruh rangkaian 37 kegiatan pengelolaan DAS, yang meliputi aspek: biofisik, sosial, ekonomi dan kelembagaan Evaluasi pengelolaan DAS adalah penilaian terhadap kinerja program kegiatan melalui proses analisis data dan fakta dari hasil pemantauan, yang pelaksanaannya dilakukan menurut kepentingannya mulai dari penyusunan rencana program, pelaksanaan program post evaluation, dan pengembangan program pengelolaan DAS. Evaluasi meliputi proses pengumpulan data dan informasi secara sistematis dengan metode tertentu, serta analisisnya untuk menilai kinerja pengelolaan DAS dan atau kinerja DAS. Evaluasi dilakukan dengan membandingkan pencapaian sasaran kinerja dengan rencana, atau antara realisasi dengan kriteria dan standar pengelolaan DAS yang telah ditentukan. Evaluasi pengelolaan DAS dapat dilaksanakan oleh unit MONEV internal, tetapi sebaiknya perlu dilakukan oleh pihak ketiga secara objektif dan tidak bias. Evaluasi kinerja pengelolaan DAS meliputi aspek perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengendalian dengan kriteria penilaian mencakup ekosistem, kelembagaan, teknologi dan dana. Sedangkan evaluasi kinerja DAS kesehatan DAS meliputi aspek biofisik, sosial, ekonomi dan kelembagaan dibandingkan dengan kriteria standar yang telah ditetapkan. Laporan pemantauan dan evaluasi pengelolaan DAS disampaikan secara berkala kepada pejabat yang berwenang untuk digunakan sebagai dasar fungsi pengendalian. Azas transparansi menghendaki bahwa laporan ini juga terbuka bagi publik, yang selanjutnya dapat menjalankan fungsi kendalinya terhadap kinerja aparat terkait.

F. Sistem I nformasi Manajemen pengelolaan DAS