Pekerjaan Selama Kerja Praktek di Perusahaan

3.5 Hal – Hal Yang Harus Diperhatikan Dalam Memulai Suatu Proses

Desain Suatu Barang Cetakan • Tentukan ukuran cetak secara benar dan tambahkan bleed atau overlap melebihi ukuran sebenarnya di sekeliling ukuran + 2 – 3 mm. Siapkan juga garis potong dan register. • Gunakan jenis font yang benar. Upayakan tidak memberikan outline tambahan untuk mempertebal huruf. • Lampirkan semua font yang digunakan dalam desain. Jika memungkinkan, lebih baik rubah font ke dalam bentuk curvepath. • Perhatikan resolusi untuk gambar image. Resolusi gambar = 2 x screen ruling. • Lampirkan juga semua import file image, agar jika ada link tidak akan terputus. • Pastikan semua image sudah dalam format CMYK, tidak dalam bentuk RGB. • Tentukan jumlah dan pembagian warnanya dengan benar, mana yang spot color dan proses color. • Buat proof dari printer, baik hitam putih maupun warna untuk memastikan posisi dan semua elemen sudah lengkap. • Atur posisi sesuai proses layout, juga lakukan imposisi untuk buku. • Buang semua elemen dan halaman kosong yang tidak dipakai. • Buat Mock-Up replika hasil cetakan untuk customer agar mereka dapat melihat hasil akhir produk yang akan dicetak. Mock up sebaiknya menggunakan ukuran yang sebenarnya, sekalipun tidak full color. • Komunikasikan pekerjaan desain yang akan diproses dengan repropercetakan, seperti jenis kertas yang akan dipakai, tinta, teknik cetak, proses pasca cetak, pada saat menyerahkan file untuk proses cetak.

BAB IV HASIL DAN EVALUASI

4.1. Prosedur Kerja Praktek

Pelaksanaan kerja praktek di PT. Krisanthium Offset Printing dilakukan dalam waktu satu bulan empat minggu yang keseluruhannya dilakukan di bagian Departemen Design seseuai penempatan yang dilakukan oleh penyelia PT. Krisanthium Offset Printing. Waktu kerja praktek dimulai pukul 08.00 -16.30 wib untuk hari Senin- Kamis dan pukul 07.30 - 17.00 khusus Jumat, dimulai dengan melakukan absensi yang terbagi menjadi dua, yaitu absensi yang diberikan dari kampus untuk ditandatangani oleh pelaksana kerja praktek dan pembimbing kerja praktek di perusahaan maupun absensi yang diberikan oleh perusahaan sebagai prosedur standard atau resmi terhadap semua karyawan perusahaan. 4.2. Pelaksanaan Kerja Praktek Pelaksanaan kerja praktek dilakukan berdasarkan atas ketentuan yang diberikan oleh perusahaan atau instansi dalam hal ini adalah PT. Krisanthium Offset Printing yang dilakukan pada bagian Departement Design. Pada bagian Departemen Desain, pelaksana kerja praktek dilakukan dengan beberapa metode dan berdasarkan perintah atau instruksi dari pembimbing kerja praktek yaitu Bapak Agung Purwandanu. 28