BAB 1 Skripsi SISTEM INFORMASI PELAYANAN KAMAR ASRAMA LPMP SUMATERA BARAT BERBASIS WEB

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah
Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) adalah Unit Pelaksana
Teknis DEPDIKNAS yang dipimpin oleh seorang Kepala dan bertanggung
jawab kepada Dirjen Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan
(PMPTK). Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan bertugas Melaksanakan
penjaminan mutu pendidikan dasar dan pendidikan menengah termasuk
Taman Kanak-kanak (TK), Raudatul Athfal (RA) atau bentuk lain yang
sederajat di Provinsi Sumatera Barat berdasarkan Kebijakan Mendiknas.
Salah satu kegiatan yang dilakukan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan
adalah Melaksanakan fasilitasi lembaga pendidikan dalam pengelolaan
sumber daya pendidikan seperti penyediaan fasilitas asrama penginapan bagi
peserta diklat lembaga pendidikan dalam pengelolaan sumber daya
pendidikan di LPMP Sumatera Barat.
Dalam melakukan kegiatan tersebut, Lembaga Penjaminan Mutu
Pendidikan Propinsi Sumatera Barat masih melakukan pencatatan dan
Pengelolaan layanan kamar asrama LPMP secara manual. Dalam proses
pencatatannya, Tiap peserta diklat yang akan melakukan penginapan di LPMP
Sumbar mengisi buku tamu yang disediakan dalam bentuk Kertas form isian,

kemudian form tersebut dikumpulkan kembali ke petugas Tata Usaha
Penginapan untuk dapat menggunakan layanan Asrama di LPMP, Pencatatan
1

tersebut akan dibukukan oleh Tata usaha asrama LPMP di dalam sebuah
Buku besar. Setiap peserta yang sudah mendfatar akan mendapatkan kunci
kamar serta layanan lainnya disesuaikan dengan keinginan peserta,

Proses

pencatatan Peserta Diklat seperti ini, membutuhkan waktu yang lama, serta
sangat menyulitkan saat peserta diklat datang dalam jumlah banyak dan tiap
data harus disortir berdarakan layanan kamar yang kosong di LPMP Sumatera
Barat. Dengan cara pencatatan seperti ini, kadang terjadi pencatatan yang
ganda missal kamar di ruang A sudah penuh tapi masih bisa di order lagi
melalui catatan sehingga terjadi Catatan Ganda pada waktu pemakaian
layanan, belum lagi waktu tunggu yang lama.
Untuk mengatasi masalah diatas maka penulis merancang sebuah sistem
informasi yang diangkat sebagai kasus dalam skripsi dengan judul “SISTEM
INFORMASI PELAYANAN KAMAR ASRAMA LPMP SUMATERA

BARAT BERBASIS WEB”.
B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan survei di lapangan, maka penulis dapat mengidentifikasi
masalah sebagai berikut :
1. Membutuhkan waktu yang lama proses pencatatan dan pengolahan data
formulir tamu ke dalam buku besar yang ditulis manual pada kertas
tersebut.
2. Sering terjadinya keterlambatan dalam penyajian informasi dan laporan
layanan kamar tiap bulannya yang akan diberikan kepada pimpinan.

2

3. Sulit menemukan data kamar kosong sehingga kamar yang sudah terisi di
order kembali oleh resepsionis.
C. Batasan Masalah
Agar penelitian ini lebih terarah, maka penulis perlu membatasi
permasalahan yang akan dibahas hanya pada sistem pengelolaan layanan
kamar asrama Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan Sumatera Barat.
D. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah, identifikasi masalah, batasan

masalah maka dapat dirumuskan suatu rumusan masalah yaitu, “Bagaimana
rancangan sistem informasi pengelolaan pelayanan kamar asrama LPMP
Sumatera Barat dapat mengefektifkan dan mengefisienkan pekerjaan?”.
E. Tujuan Penelitian
Penelitian yang dilakukan ini bertujuan untuk :
1.

Membangun dan mengembangkan sebuah sistem informasi dan program
aplikasi yang mengelola layanan kamar secara otomatis tanpa harus

2.

melakukan pencatatan manual pada kertas secara cepat, tepat dan akurat.
Untuk membantu kepala bagian administrasi dan perlengkapan di LPMP

3.

dalam mengelola layanan kamar asrama LPMP Sumatera Barat.
Untuk Mengurangi kesalahan perhitungan dalam penggunaan kamar
asrama LPMP Sumatera Barat dalam pencatatan.


F.

Manfaat Penelitian
Manfaat dari penelitian ini adalah :

3

1. Pengembangan sistem dan dibangunnya aplikasi ini diharapkan dapat
membantu dan memudahkan proses pengolahan data serta membantu
pimpinan dalam mengambil keputusan.
2. Lebih mudah dalam merekap laporan yang selama ini dikerjakan secara
manual di atas kertas.
3. Tidak ditemukan lagi data ganda dalam pencatatan di asrama LPMP
Sumatera Barat.
G. Metodologi Penelitian
Untuk mewujudkan maksud penelitian ini, metodologi penelitian yang
digunakan penulis adalah sebagai berikut :
1.


Penelitian Lapangan (Field Research)
Penelitian ini dilakukan langsung pada objek penelitian, dan untuk
mendapatkan data serta keterangan yang dikumpulkan dilakukan dengan
cara :
a. Pengamatan (Observation)
Dalam

hal

ini

penulis

melakukan

pengamatan

untuk

mendapatkan data Layanan Kamar Asrama LPMP secara umum

dengan melihat langsung, mengamati dan mencatat sistem yang
sedang berjalan saat ini serta melihat format-format yang dilakukan
selama ini.
b.

Wawancara (Interview)
Dalam hal ini penulis melakukan wawancara untuk melengkapi
bahan yang sudah ada selama observasi. Penulis melakukan tanya
jawab kepada staf administrasi/pelayanan Tata Usaha pada LPMP
Sumatera Barat yang berkaitan dengan sistem yang sedang diteliti.
4

2.

Penelitian Perpustakaan (Library Research)
Penelitian perpustakaan adalah penelitian dengan sumber-sumber
perpustakaan. Penelitian ini dimaksudkan untuk mendapatkan landasan
teori yang memadai dalam penyusunan skripsi ini, dalam hal ini data dan
keterangan dikumpulkan dari sumber-sumber seperti buku-buku teks,
bacaan-bacaan, bahan-bahan perkuliahan serta materi-materi lainnya

yang berhubungan dengan masalah yang ditinjau dalam penyusunan
skripsi ini.

3.

Penelitian Laboratorium (Laboratory Research)
Penelitian yang dilakukan menggunakan
menggunakan

perangkat

lunak

(software)

dan

komputer
perangkat


dengan
keras

(hardware) dengan spesifikasi Perangkat Software dan Hardware sebagai
berikut :
a. Kebutuhan Hardware
- Micropocessor Intel Celeron @1,10 Ghz (2 CPUS)
- Hardisk 500Gb
- Memory 4 Gb
- Flashdisk 16 Gb
- Mouse
- Printer
b. Kebutuhan Software
- Sistem Operasi Windows7 Profesional
- Microsoft Office Word 2010
- Microsoft Office Visio 2010
- APPSERV
- Macromedia Dreaweaver CS3
- MYSQL
- Web Browser Mozilla Firefox


5