SUBYEK DAN WAJIB RETRIBUSI

hukum.banjarkab.go.id – hukumsetdabanjar.co.id 13 h. Retribusi Penyediaan danatau Penyedotan Kakus; i. Retribusi Pelayanan TeraTera Ulang; j. Retribusi Pelayanan Pendidikan; dan k. Retribusi Pengendalian Menara Telekomunikasi. adalah merupakan golongan Retribusi Jasa Umum.

BAB III SUBYEK DAN WAJIB RETRIBUSI

Pasal 3 1 Subjek Retribusi Pelayanan Kesehatan adalah orang pribadi atau badan yang menggunakanmemanfaatan pelayanan kesehatan yang disediakan atau diberikan oleh Pemerintah Daerah. 2 Subjek Retribusi Pelayanan PersampahanKebersihan adalah orang pribadi atau badan yang menikmati pelayanan persampahankebersihan yang disediakan atau diberikan oleh Pemerintah Daerah. 3 Subjek Retribusi Penggantian Biaya Cetak Kartu Tanda Penduduk dan Akta Catatan Sipil adalah orang pribadi atau badan yang menikmati pelayanan penerbitan Kartu Tanda Penduduk dan Akta Catatan Sipil oleh Pemerintah Daerah. 4 Subjek Retribusi Pelayanan Pemakaman dan Pengabuan Mayat adalah orang pribadi atau badan yang menggunakanmemanfaatkan pelayanan pemakaman dan pengabuan mayat yang disediakan atau diberikan oleh Pemerintah Daerah. 5 Subjek Retribusi Pelayanan Parkir di Tepi Jalan Umum adalah orang pribadi atau badan yang memanfaatan pelayanan parkir di tepi jalan umum yang disediakan oleh Pemerintah Daerah. 6 Subjek Retribusi Pengujian Kendaraan Bermotor adalah orang pribadi atau badan yang menikmati pelayanan pengujian kendaraan bermotor yang disediakan atau diberikan oleh Pemerintah Daerah. 7 Subjek Retribusi Penggantian Biaya Cetak Peta adalah orang pribadi atau badan yang menggunakan pelayanan penyediaan biaya cetak peta yang dibuat oleh Pemerintah Daerah. 8 Subjek Retribusi Penyediaan danatau Penyedotan Kakus adalah orang pribadi atau badan yang menggunakan pelayanan penyediaan danatau penyedotan kakus oleh Pemerintah Daerah. 9 Subjek Retribusi Pelayanan TeraTera Ulang adalah orang pribadi atau badan yang menggunakan pelayanan teratera ulang yang disediakan atau diberikan oleh Pemerintah Daerah. 10 Subjek Retribusi Pelayanan Pendidikan adalah orang pribadi atau badan yang menggunakanmenikmati pelayanan pendidikan yang disediakan atau diberikan oleh Pemerintah Daerah. 11 Subjek Retribusi Pengendalian Menara Telekomunikasi adalah orang pribadi atau badan yang menikmati pelayanan pengendalian menara telekomunikasi oleh Pemerintah Daerah. hukum.banjarkab.go.id – hukumsetdabanjar.co.id 14 12 Wajib Retribusi Jasa Umum adalah orang pribadi atau badan yang menurut peraturan perundang-undangan retribusi diwajibkan untuk melakukan pembayaran retribusi, termasuk pemungut atau pemotong retribusi jasa umum.

BAB IV JENIS RETRIBUSI JASA UMUM