RUMUSAN MASALAH TUJUAN PENELITIAN MANFAAT PENELITIAN

8

B. RUMUSAN MASALAH

Berdasarkan tulisan di atas penulis menganmbil rumusan masalah pada rumusan penelitian tersebut yaitu: 1. Bagaimana upaya Perum Perhutani dengan masyarakat dalam menanggulagi laju kerusakan hutan negara melalui program PHBM? 2. Permasalahan apa saja yang dihadapi Perum Perhutani dalam menanggulagi laju kerusakan hutan negara melalui program PHBM?

C. TUJUAN PENELITIAN

1. Untuk mengetahui upaya Perum Perhutani dengan masyarakat dalam menanggulagi laju kerusakan hutan negara melalui program PHBM. 2. Untuk mengetahui Permasalahan apa saja yang dihadapai Perum Perhutani dalam menanggulagi laju kerusakan hutan negara melalui program PHBM

D. MANFAAT PENELITIAN

Manfaat Teoritis Penelitian ini diharapkan agar dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan ilmu pemerintahan khususnya dalam rangka pengembangan teori tentang kehutanan dalam pengelolaan hutan negara serta bisa dijadikan referensi oleh peneliti yang tertarik meneliti dengan judul penelitian ‘upaya Perum Perhutani dalam menanggulagi laju kerusakan hutan negara melalui program PHBM’ dan semoga penelitian ini dapat bermanfaat bagi penetiliat selanjutnya. 9 Manfaat Praktis a. Bagi Perhutani Sebagai rekomendasi terhadap perhutani dalam membuat kebijakan dan juga pengambilan keputusan, serta melakukan pengawasan dan melakukan pelestarian hutan secara efektif dan menjalin relasi komunikasi sosial dan sosialisasi kemasyarakat agar saling mengelola hutan bersama-sama dan menghidari terjadinya gabkesenjangan antara perhutani dan masyarakat agar tercipta kedamaian antara masyarakat maupun perhutani.

b. Bagi Masyarakat

Sebagai pengetahuan sekaligus pembelajaran dalam meningkatkan kesadaran bagi masyarakat dalam melakukan pengelolaan dan mengetahui fungsi hutan yang sebenarnya serta memberikan penjelasan kepada masyarakat bahwa setiap hutan yang ditunjuk oleh Pemerintah yang berada didalam Republik Indonesia adalah hutan negara, yang di mana seluruh masyarakat harus saling menjaga hutan, melestarikannya dan mengembalikan hutan sebagaimana fungsi hutan yang sebenarnya.

E. DEFINISI KONSEP