Manfaat penulisan Metode penulisan MASYARAKAT

B. Rumusan masalah

 Apakah pengertian dari masyarakat ?  Apakah pengertian dari hukum ?  Apakah tujuan hukum bagi masyarakat ? C. Maksud dan Tujuan penulisan 1. Untuk mengetahui bagaimana “ hubungan masyarakat dengan hukum “ , karena manusia itu sebagai makhluk yang selalu ingin bergaul dan berkumpul dengan sesama manusia lainya. Dan karena sifatnya itu manusia disebut sebagai makhluk sosial . 2. Supaya masyarakat atau pembaca tahu bahwa manusia adalah makhluk yang mempunyai hasrat hidup bersama. Hidup bersama yang sekurang-kurangnya terdiri dari 2 orang. Tidak ada manusia yang dapat hidup sendiri.

D. Manfaat penulisan

Adapun manfaat penulisan karya ilmiah ini adalah : 1. Untuk memenuhi tugas penghantar ilmu hukum . 2. Agar pembaca bisa mengetahui bagaimana hubungan masyarakat dengan hukum itu . 3. semoga hasil dari karya ilmiah ini bisa bermanfaat bagi para pembaca termasuk kami sebagai penulis .

E. Metode penulisan

Untuk mempermudah mendapatkan data-data yang di butuhkan oleh penulis , penulis menggunakan metode kepustakaan yang di peroleh dari sumber- sember yang berhubungan dengan tema karya ilmiah ini . BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. MASYARAKAT

Masyarakat adalah Persatuan manusia yang timbul dari kodrat yang sama secara lazim. Jadi masyarakat itu terbentuk apabila ada dua orang atau lebih hidup bersama, sehingga dalam pergaulan hidup itu timbul berbagai hubungan atau pertalian yang mengakibatkan bahwa yang seorang dan yang lain saling kenal mengenal dan pengaruh-mempengaruhi. Manusia merupakan makhluk yang memiliki keinginan untuk menyatu dengan sesamanya serta alam lingkungan di sekitarnya. Dengan menggunakan pikiran, naluri, perasaan, keinginan dan sebagainya. manusia memberi reaksi dan melakukan interaksi dengan lingkungannya. Pola interaksi sosial dihasilkan oleh hubungan yang berkesinambungan dalam suatu masyarakat. Di pandang dari segi kekuatan fisikbadaniah, manusia itu tergolong makhuk yang lemah,. Oleh karena itu manusia seorang diri sulit untuk mempertahankan hidupnya. Manusia memerlukan adanya persatuan dalam menyusun usaha dan mempunyai rencana bersama untuk dapat membela diri, keluarga dan kelompoknya terhadap serangan binatang buas, penyakit, suku bangsa lain atau pun mengelakkan diri dari bencana alam dengan cara-cara yang efektif. Hasrat membela diri itu adalah satu sebab yang menimbulkan keinginan hidup bersama, hidup bermasyarakat. Sudah menjadi kodrat alam pula, bahwa pada tiap-tiap manusia yang normal terdapat hasrat untuk melanjutkan jenisnya dengan mengadakan keturunan. Hal ini tentu tidak dapat di lakukan orang-seorang. Hasrat itu menjadi dorongan untuk adanya bentuk hidup suami-istri, hidup berkeluaraga dan akhirnya menjadi suatu masyarakat Negara. Selain dari keinginan-keinginan yang timbul dari nurani dan kodrat alam itu, ada juga faktor-faktor pendorong lain untuk hidup bermasyarakat, ialah : ikatan pertalian darah, persamaan nasib, persamaan agama, persamaa bahasa, persamaan cita-cita kebudayaan dan persamaan keinsyafan bahwa mereka mendiami suatu daerah yang sama.

B. HUKUM