Peningkatan Kualitas Pembelajaran PKn Siswa Kelas VI Melalui Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw di SD Negeri 01 Pasir Kecamatan Bodeh Kabupaten Pemalang.

ABSTRAK
Arsih, Ika Tanti. 2011. Peningkatan Kualitas Pembelajaran PKn Siswa Kelas VI Melalui
Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw di SD Negeri 01 Pasir Kecamatan Bodeh Kabupaten
Pemalang.Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri
Semarang. Pembimbing: (1) Harmanto, S.Pd., M.Pd. (2) Drs. Jaino, M.Pd.104
Kata Kunci:

Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw, PKn, kualitas pembelajaran.

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pemilihan model dan media pembelajaran yang
kurang tepat yang bisa menyebabkan prestasi belajar siswa rendah.seperti halnya prestasi belajar
PKn siswa kelas VI SDN 01 Pasir Kecamatan Bodeh Kabupaten Pemalang yang tergolong rendah,
karena hanya 9% dari jumlah siswa kelas VI yang mengalami tuntas belajar PKn.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Secara umum, benarkah melalui
Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw dapat meningkatkan kualitas pembelajaran PKn pada siswa
kelas VI SDN 01 Pasir? Secara khusus (1)Apakah melalui Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw
pada mata pelajajaran PKn dapat meningkatkan keterampilan mengajar guru?(2)Apakah melalui
Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw dapat meningkatkan aktivitas belajar PKn siswa kelas VI
SDN 01 Pasir? (3)Apakah melalui Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw dapat meningkatkan
prestasi belajar PKn siswa kelas VI SDN 01 Pasir?
Secara umum penelitian ini bertujuan untuk: meningkatkan kualitas pembelajaran

PKn pada siswa kelas VI SDN 01 Pasir. Sedangkan tujuan secara Khusus adalah (1)
meninngkatkan keterampilan mengajar guru pada pembelajaran PKn.(2)meningkatkan aktivitas
siswa pada saat KBM PKn.(3) meningkatkan prestasi belajar PKn siswa kelas VI SDN 01 Pasir
Kecamatan Bodeh Kabupaten Pemalang.
Metode penelitian yang digunakan adalah PTK (Penelitian Tindakan Kelas). PTK
ini dlaksanakan dalam dua siklus, tiap siklusnya terdiri dari dua pertemuan. Dalam setiap
pertemuan terdiri dari empat tahap : perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi.
Dari hasil penelitian memperoleh data bahwa: (1) Keterampilan mengajar guru
mengalami peningkatan ditandai dengan meningkatnya skor keterampilan mengajar guru yaitu
64,6 pada siklus I meningkat menjadi 84,5 pada siklus II. (2) Aktivitas siswa mengalami
peningkatan ditandai dengan meningkatnya skor aktivitas belajar siswa yaitu 56,2 pada siklus I
meningkat menjadi 75 pada siklus II. (3) Prestasi belajar siswa mengalami peningkatan ditandai
dengan meningkatnya nilai prosentase prestasi belajar siswa yaitu data awal 9% dari jumlah siswa
yang mengalami tuntas belajar PKn, 50% pada siklus I, 80% dari jumlah siswa kelas VI mencapai
nilai lebih dari sama dengan 60 (nilai KKM) pada siklus II.
Simpulan penelitian ini adalah bahwa secara umum penerapan pembelajaran
kooperatif pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan dapat meningkatkan keterampilan
mengajar guru, aktivitas belajar siswa dan prestasi belajar siswa, yang berarti terjadi peningkatan
kualitas pembelajaran PKn.
Saran : dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan hendaknya menggunakan

metode dan media yang mampu menunjang peningkatan kualitas pembelajaran PKn, Instansi
Pendidikan disarankan perlu mendiskusikan, mengimplementasikan, menindaklanjuti, dan
meningkatkan penggunaan media yang lebih bervariasi pada setiap pembelajaran.

vii

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL KOOPERATIF TIPE JIGSAW SISWA KELAS V SD NEGERI GEBUGAN 03 BERGAS KAB. SEMARANG

0 7 267

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COURSE REVIEW HORAY PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI SEKARAN 01 SEMARANG

0 13 204

Pengelolaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Pengelolaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD (Student Team-Achievement Divisions)Pada Kelas VI SD Negeri 01 Tanjungsari Kabupaten Pemalang.

0 2 13

Pengelolaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Pengelolaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD (Student Team-Achievement Divisions)Pada Kelas VI SD Negeri 01 Tanjungsari Kabupaten Pemalang.

0 1 17

PENDAHULUAN Pengelolaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD (Student Team-Achievement Divisions)Pada Kelas VI SD Negeri 01 Tanjungsari Kabupaten Pemalang.

0 2 7

PENINGKATAN KEAKTIFAN SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA PEMBELAJARAN PKn SISWA KELAS V Peningkatan Keaktifan Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Stad Pada Pembelajaran PKn Siswa Kelas V SD Negeri 03 Wonorejo, Gondan

0 0 15

PENINGKATAN KEAKTIFAN SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA PEMBELAJARAN PKn SISWA KELAS V Peningkatan Keaktifan Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Stad Pada Pembelajaran PKn Siswa Kelas V SD Negeri 03 Wonorejo, Gondan

0 1 16

Peningkatan minat dan prestasi belajar siswa kelas VI pelajaran PKN melalui pembelajaran kooperatif tipe JIGSAW II di SDN Gejayan Yogyakarta.

0 0 303

Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPA Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Pada Siswa Kelas IV SD Negeri Pacet Kecamatan Reban Kabupaten Batang.

0 0 1

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH DI KELAS VI SDN BANYUMANIK 03 SEMARANG.

2 9 131