HALAMAN PERSETUJUAN ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFEKTIVITAS IKLAN PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT PADA MEDIA TELEVISI (Studi Kasus di Desa Karanganom Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten)

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFEKTIVITAS

  

IKLAN PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT PADA MEDIA TELEVISI

(Studi Kasus di Desa Karanganom Kecamatan Klaten Utara

Kabupaten Klaten)

SKRIPSI

  Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Jurusan Manajemen

  Peminatan : Manajemen Pemasaran

  Diajukan Oleh :

THOMAS AGUNG NOTONUGROHO

  NIM. 1521103763

  FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS WIDYA DHARMA KLATEN Oktober 2016

HALAMAN PERSETUJUAN ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFEKTIVITAS

  

IKLAN PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT PADA MEDIA TELEVISI

(Studi Kasus di Desa Karanganom Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten)

  Diajukan Oleh

THOMAS AGUNG NOTONUGROHO

  NIM. 1521103763 Telah disetujui pembimbing untuk dipertahankan dihadapan Dewan Penguji

  Skripsi Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten pada tanggal 4 November 2016

  Pembimbing utama Pembimbing pendamping

  

H. Arif Julianto SN, SE, M.Si. Hj. Anis Marjukah, SE, MM

NIK 690 301 250 NIK 690 994 143 Mengetahui : Ketua Jurusan Manajemen Abdul Haris, SE, MM,M.Pd. NIK 690 098 194

  HALAMAN PENGESAHAN ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFEKTIVITAS

  IKLAN PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT PADA MEDIA TELEVISI (Studi Kasus di Desa Karanganom Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten)

  Diajukan Oleh

THOMAS AGUNG NOTONUGROHO

  NIM. 1521103763 Telah dipertahankan dan disetujui oleh Dewan Penguji skripsi Jurusan

  Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten dan diterima untuk memenuhi sebagian persyaratan memperoleh gelar Sarjana Ekonomi Jurusan Manajemen

  Pada tanggal 9 November 2016

  Ketua Sekretaris

Abdul Haris, SE, MM,M.Pd. Wahjoe Sri Irwanto, SE, M.Pd.

NIK 690 098 194 NIK 690 995 161 Penguji Utama Penguji Pendamping

H. Arif Julianto SN, SE, M.Si. Hj. Anis Marjukah, SE, MM NIK 690 301 250 NIK 690 994 143 Disahkan oleh : Dekan Fakultas Ekonomi H. Arif Julianto SN, SE, M.Si. NIK 690 301 250

  

PERNYATAAN

  Yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Thomas Agung Notonugroho NIM : 1521103763 Jurusan/ Program Studi : Manajemen Fakultas : Ekonomi dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya bahwa skripsi Judul : ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG

  MEMPENGARUHI EFEKTIVITAS

  IKLAN PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT PADA MEDIA TELEVISI (Studi Kasus di Desa Karanganom Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten) adalah benar-benar karya saya sendiri dan bebas dari plagiat. Hal-hal yang bukan merupakan karya saya dalam skripsi ini telah diberi tanda sitasi dan ditunjukkan dalam daftar Pustaka.

  Apabila di kemudian hari terbukti pernyataan saya tidak benar, saya bersedia menerima sanksi akademik berupa pembatalan Ijazah dan pencabutan gelar yang saya peroleh dari skripsi ini.

  Klaten, Oktober 2016 Yang membuat pernyataan,

  Thomas Agung Notonugroho

  

MOTTO

  Aku bukan orang yang pandai tapi aku mau belajar, aku adalah orang biasa tapi aku punya keinginan menjadi orang yang luar biasa, aku bukan orang istimewa tapi aku ingin membuat seseorang menjadi istimewa.

  (Booker T Washingtons)

  Skripsi ini ku persembahkan kepada : 1.

  PERSEMBAHAN

  Keluargaku tersayang

  • Anastasia Rosita May Wulan - @ “Mbak bunder”
  • Michael Wildanar Surya Nugraha - @ “didunMerkidun”
  • Gabriel Andrian Melqior Nugroho - @ “ithengSaritheng” 2.

  Teman-teman seperjuangan 3. Almamater

KATA PENGANTAR

  Dengan memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan YME atas segala berkatnya sehingga penulis dapat menyusun dan menyelesaikan skripsi ini dengan judul “Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Efektivitas Iklan Produk

  

Pasta Gigi Pepsodent pada Media Televisi (Studi Kasus di Desa Karanganom

Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten)

  ”. Skripsi ini disusun dengan tujuan untuk melengkapi sebagian daripada syarat ujian akhir guna meraih gelar sarjana ekonomi pada Universitas Widya

  Dharma Klaten.

  Penulis menyadari bahwa dengan kemampuan yang terbatas baik pengalaman maupun ilmu yang dimiliki, sudah barang tentu skripsi ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun dari berbagai pihak.

  Penyusunan skripsi ini bukanlah terwujud oleh penulis semata-mata tetapi pihak lain yang telah mendorong dan membantu dalam penyelesaiannya, atas semua bantuan tersebut penulis tidak lupa mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada yang terhormat :

  1. Bapak H. Arif Julianto SN, SE. M.Si., selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten sekaligus Dosen Pembimbing I yang telah memberikan bimbingan dan arahan dalam penyusunan skripsi ini.

  2. Bapak Abdul Haris, SE, MM, M.Pd., selaku Ketua Jurusan Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten.

  3. Ibu Hj. Anis Marjukah, SE, MM., Dosen pembimbing II yang telah memberikan bimbingan dan arahan dalam penyusunan skripsi ini

4. Semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan skripsi.

  Semoga Tuhan membalas amal baik semua pihak yang dengan ikhlas memberikan bantuan dan bimbingan. Meskipun masih banyak kekurangannya, diharapkan skripsi ini memberi manfaat baik bagi pembaca maupun peneliti diantaranya menambah wawasan dan pengetahuan.

  Klaten, Oktober 2016 Penulis

  DAFTAR ISI

  Halaman HALAMAN JUDUL ....................................................................................... i HALAMAN PERSETUJUAN ......................................................................... ii HALAMAN PENGESAHAN ......................................................................... iii HALAMAN PERNYATAAN ......................................................................... iv HALAMAN MOTTO ...................................................................................... v HALAMAN PERSEMBAHAN ...................................................................... vi KATA PENGANTAR ..................................................................................... vii DAFTAR ISI .................................................................................................... ix DAFTAR TABEL ............................................................................................ xi ABSTRAK ....................................................................................................... xii

  BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah .............................................................. 1 B. Alasan Pemilihan Judul ............................................................... 4 C. Penegasan Judul ..........................................................................

  5 D. Pembatasan Masalah ................................................................... 5

  E. Perumusan Masalah .................................................................... 6

  F. Tujuan Penelitian ........................................................................ 6 G. Manfaat Penelitian ......................................................................

  6 H. Hipotesis .....................................................................................

  7 I. Sistematika Penulisan ................................................................. 8

  BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Pemasaran ................................................................................... 10 B. Promosi ......................................................................................

  12 C. Tinjauan tentang Periklanan .......................................................

  19 D. Efektivitas Iklan .........................................................................

  26 E. Penelitian Terdahulu ..................................................................

  29 BAB III METODE PENELITIAN

  A. Metode Penelitian ...................................................................... 31 B. Gambaran Umum Objek Penelitian ...........................................

  36 BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN A. Karakteristik Responden .............................................................

  41 B. Analisis Indeks Jawaban Responden per Variabel .....................

  43 C. Analisis Data ...............................................................................

  51 D. Pembahasan .................................................................................

  54 BAB V SIMPULAN DAN SARAN

  A. Simpulan .................................................................................... 57

  B. Saran-saran ................................................................................. 58 DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN-LAMPIRAN

  

DAFTAR TABEL

  43 Tabel 4.4 Tanggapan Responden tentang Kualitas Pesan ...........................

  52 Tabel 4.10 Hasil Uji t ....................................................................................

  51 Tabel 4.9 Koefisien Determinasi ................................................................

  50 Tabel 4.8 Hasil Regresi Linier Berganda ....................................................

  48 Tabel 4.7 Tanggapan Responden tentang Efektivitas Iklan ........................

  47 Tabel 4.6 Tanggapan Responden tentang Frekuensi Penayangan ..............

  45 Tabel 4.5 Tanggapan Responden tentang Daya Tarik Iklan .......................

  42 Tabel 4.3 Jenis Kelamin Responden ...........................................................

  Halaman

  41 Tabel 4.2 Umur Responden ........................................................................

  40 Tabel 4.1 Rekapitulasi Pekerjaan Konsumen..............................................

  39 Tabel 3.5 Keadaan Pendidikan Di Desa Karanganom Kabupaten Klaten ..

  39 Tabel 3.4 Komposisi Usia Kelompok Kerja Di Desa Karanganom Kabupaten Klaten ........................................................................

  38 Tabel 3.3 Jenis Mata Pencaharian Penduduk Di Desa Karanganom Kabupaten Klaten ........................................................................

  38 Tabel 3.2 Jumlah Penduduk Menurut Jenis Kelamin .................................

Tabel 3.1 Jumlah Penduduk Berdasar Kelompok Umur di Desa Karanganom Kabupaten Klaten ..................................................

  53

  

ABSTRAK

THOMAS AGUNG NOTONUGROHO, NIM. 1521103763, Fakultas

  Ekonomi, Jurusan Manajemen, Universitas Widya Dharma Klaten. Skripsi.

  

“ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFEKTIVITAS

  

IKLAN PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT PADA MEDIA TELEVISI

(Studi Kasus di Desa Karanganom Kecamatan Klaten Utara Kabupaten

Klaten)

  Banyak hal yang dilakukan produsen untuk mempromosikan produk yang dijual. Salah satu jenis promosi yang dirasa paling efektif adalah melalui iklan pada media televisi. Namun demikian tidak semua iklan yang ditayangkan televisi efektif dalam menarik konsumen untuk dapat membeli produk yang diiklankan.

  Tujuan penelitian ini adalah untuk : 1) menganalisis pengaruh kualitas pesan terhadap efektivitas iklan televisi produk pasta gigi Pepsodent, 2) menganalisis pengaruh daya tarik iklan terhadap efektivitas iklan televisi produk pasta gigi Pepsodent, 3) menganalisis pengaruh frekuensi penayangan iklan terhadap efektivitas iklan televisi produk pasta gigi Pepsodent.

  Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Metode untuk mengumpulkan data dengan wawancara, observasi dan angket. Dalam penelitian ini variabel independen adalah kualitas pesan (X ), daya

  1

  tarik iklan (X

  2 ), dan frekuensi penayangan (X 3 ). Dalam penelitian ini variabel

dependen adalah efektivitas iklan. Teknik analisis data dengan analisis regresi

linier berganda.

  Melalui hasil analisis dari varibel kualitas pesan (X

  1 ), daya tarik iklan

  (X ), dan frekuensi penayangan (X ) terhadap efektivitas iklan maka didapatkan

  2

  3

  persamaan regresi linear sebagai berikut : Y = 0,372 X

  1 + 0,357 X 2 + 0,265 X 3 ,

  yang artinya : 1) Nilai 0,372 pada variabel kualitas pesan (X

  1 ) adalah bernilai

  positif, dapat dikatakan bahwa semakin tinggi atau semakin baik kualitas iklan maka semakin efektif pula iklan tersebut, 2) Nilai 0,357 pada variabel daya tarik iklan (X ) adalah bernilai positif, dapat dikatakan bahwa semakin tinggi atau

  2

  semakin baik daya tarik iklan maka semakin efektif pula suatu iklan, 3) Nilai 0,265 pada variabel frekuensi penayangan (X

  3 ) bernilai positif maka dapat

  dikatakan semakin tinggi frekuensi penayangan iklan maka semakin efektif pula iklan tersebut.

  Keywords : kualitas pesan, daya tarik iklan, frekuensi penayangan, efektivitas

  iklan

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Dewasa ini perkembangan dan kemajuan ilmu pengetahuan dan

  teknologi sangat pesat. Hal ini telah mengakibatkan persaingan di antara berbagai perusahaan semakin ketat. Era globalisasi telah menuntut adanya perubahan paradigma lama dalam segala bidang, salah satunya adalah bidang pemasaran. Dengan tingginya persaingan dalam dunia bisnis ini menuntut suatu perusahaan untuk lebih kreatif dan memiliki keunggulan kompetitif (competitive advantage) dibandingkan dengan perusahaan lain agar mampu bersaing dalam bisnis global.

  Menurut Levitt (dalam Kotler, 1997), persaingan baru bukanlah antara apa yang diproduksi berbagai perusahaan dalam suatu pabrik, tetapi antara apa yang ditambahkan pada hasil pabrik tersebut dalam bentuk pengemasan, pelayanan, iklan, konsultasi bagi pelanggan, pendanaan, pengaturan pengiriman, pergudangan, dan hal lain yang orang anggap bernilai. Persaingan antar produk di pasaran mendorong produsen gencar berpromosi untuk menarik perhatian konsumen.

  Perusahaan yang telah menghasilkan produk bukan berarti tujuan perusahaan telah tercapai karena jika suatu produk tidak diperkenalkan pada masyarakat luas, maka produk tersebut tidak memiliki arti. Dalam dunia usaha, fungsi pemasaran memegang peranan penting dalam mempengaruhi aktivitas perusahaan untuk meningkatkan keuntungan guna perkembangan

  2 perusahaan dan mempertahankan kelangsungan hidup yang diinginkan dalam jangka panjang.

  Promosi dapat dilakukan dengan berbagai cara, antara lain melalui media periklanan. Sampai saat ini, iklan masih dianggap pilihan yang menarik sebagai sarana mempromosikan produk karena dapat menjangkau masyarakat secara luas untuk mengenalkan dan lebih mendekatkan produk ke konsumen.

  Iklan berperan penting sebagai salah satu sumber informasi yang diperlukan konsumen untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan suatu produk (Durianto dan Liana, 2004).

  Perusahaan dapat menciptakan hubungan interaksi jangka panjang yang menguntungkan antara perusahaan dengan konsumen melalui iklan. Dengan perusahaan melakukan kegiatan periklanan ini diharapkan mampu membangun citra perusahaan dalam jangka panjang. Dalam membuat iklan perlu memahami dengan baik tujuan langsung beriklan adalah menciptakan efek komunikasi sebab beriklan merupakan proses komunikasi yang pada gilirannya akan membantu terjadinya penjualan. Iklan adalah pesan suatu brand, produk, atau perusahaan yang disampaikan kepada audiens melalui media (Sihombing, 2010). Iklan dapat melalui berbagai media, yaitu media elektronik dan media cetak. Perkembangan dunia periklanan pada saat ini yang semakin pesat dan didukung oleh petumbuhan media cetak maupun jumlah stasiun televisi (media elektronik) yang terus meningkat, membuat perusahaan harus selektif dalam membuat iklan yang paling efektif agar dapat menarik minat beli konsumen terhadap produk yang ditawarkan perusahaan

  3 sehingga dapat mendukung penjualannya. Iklan yang efektif tidak hanya menyampaikan informasi saja, tetapi juga menyampaikan pesan-pesan yang akan menimbulkan citra positif bagi konsumen.

  Iklan televisi yang banyak bermunculan membuat konsumen menjadi tahu akan berbagai produk yang ditawarkan oleh para produsen. Namun demikian tidak semua iklan televisi dapat diterima atau bahkan dikenal konsumen. Iklan yang demikian rata-rata merupakan iklan yang dalam penyampaiannya tidak komunikatif karena tidak dapat ditangkap langsung maksudnya oleh konsumen, misalnya dengan menggunakan bahasa yang terlalu berbelit-belit dan kurang lugas. Disamping itu dalam penayangannya tidak memperhatikan waktu yang cocok dalam menyasar konsumen, misalnya iklan kondom yang ditayangkan pada siang bolong atau iklan yang sangat jarang ditayangkan. Kemudian iklan yang kurang mempunyai daya tarik sehingga terkesan membosankan dan tidak menarik bagi konsumen.

  Iklan dapat dikemas dengan berbagai daya tarik untuk dapat menarik konsumen. Indriarto (2006) menyatakan apabila suatu iklan memiliki daya tarik yang kuat akan memperbesar peluang bahwa informasi iklan akan diperhatikan. Pesan iklan juga dibuat dengan semenarik mungkin, informatif dan jelas sehingga calon konsumen dapat menilai produk berdasarkan iklan tersebut.

  Laskey et al (dalam Indriarto, 2006) menyatakan bahwa efektivitas iklan dipengaruhi oleh message strategy dan seberapa baik message tersebut disampaikan atau eksekusi pesan iklan. Dengan demikian proses periklanan akan berjalan dengan baik apabila pesan dalam iklan dapat tersampaikan dan

  4 sesuai dengan minat pemirsa. Frekuensi iklan yang tinggi dengan penayangan pada bagian hari yang tepat akan dapat menjangkau khalayak sesuai sasaran dari produk yang diiklankan. Di samping itu pemakaian endorser atau bintang dalam iklan dapat digunakan pengiklan sebagai daya tarik tersendiri untuk mempengaruhi mindset calon konsumennya.

  Pasta gigi adalah salah satu produk yang merupakan hasil dari pesatnya ilmu pengetahuan dan teknologi yang ada saat ini. Produk yang satu ini sangat bervariasi dan beragam mulai dari harga, bentuk, wangi dan kegunaan atau khasiat. Para produsen dengan gencarnya menarik minat konsumen dengan mengadakan berbagai macam promosi. Hal ini dapat dilihat dari berbagai produk pasta gigi yang muncul di iklan-iklan pada media cetak maupun elektronik. Salah satu produk yang telah dikenal luas di masyarat adalah pasta gigi Pepsodent. Maka dari itu peneliti tertarik untuk dapat melakukan penelitian tentang faktor-faktor yang mempengaruhi efektifitas iklan dengan judul :

  “ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFEKTIVITAS IKLAN PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT PADA MEDIA TELEVISI (Studi Kasus di Desa Karanganom Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten)

  ” B.

   Alasan Pemilihan Judul 1.

  Alasan Subjektif a.

  Lokasi penelitian mudah dijangkau.

  b.

  Menghemat tenaga, waktu dan biaya.

  5 2.

  Alasan Objektif a.

  Menambah wawasan dan pengetahuan.

  b.

  Untuk mengetahui mengetahui bagaimana keefektifan yang dihasilkan oleh iklan pasta gigi Pepsodent untuk mempengaruhi pemikiran masyarakat terhadap produk pasta gigi Pepsodent di Desa Karanganom Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten

C. Penegasan Judul

  Sebelum melakukan penelitian, terlebih dahulu peneliti harus mengetahui maksud arti penelitian. Dengan mengetahui konsep penelitian diharapkan tidak terjadi kekeliruan dalam pemecahan masalah. Konsep yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

  1. Efektivitas Yang dimaksud dengan efektivitas di sini adalah tercapainya suatu cara kerja yang praktis, sederhana dan membuahkan hasil yang optimal dalam menarik konsumen.

  2. Iklan Iklan adalah komunikasi non individu, dengan sejumlah biaya, melalui berbagai media yang dilakukan oleh perusahaan, perusahaan non laba serta individu-individu.

D. Pembatasan Masalah

  Dalam menyusun skripsi ini peneliti membatasi masalah untuk memudahkan analisis agar dalam penelitian ini memperoleh pengetahuan yang

  6 mendalam tentang obyek yang diteliti, sehingga data yang dikumpulkan bisa dipelajari secara keseluruhan dan berintegrasi. Adapun batasan masalah dalam penelitian ini adalah : 1.

  Faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas iklan dibatasi pada faktor kualitas pesan iklan, daya tarik iklan, frekuensi penayangan.

  2. Produk yang diteliti adalah pasta gigi Pepsodent.

  3. Iklan yang diteliti adalah iklan televisi.

  4. Karakteristik responden yang digunakan adalah masyarakat yang berdomisili tetap di Desa Karanganom Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten.

  E. Perumusan Masalah

  Berdasarkan batasan masalah tersebut maka pokok permasalahannya dapat dirumuskan sebagai berikut:

  1. Bagaimana pengaruh kualitas pesan iklan terhadap efektivitas iklan televisi pada produk pasta gigi Pepsodent?

  2. Bagaimana pengaruh daya tarik iklan terhadap efektivitas iklan televisi pada produk pasta gigi Pepsodent?

  3. Bagaimana pengaruh frekuensi penayangan iklan terhadap efektivitas iklan televisi pada produk pasta gigi Pepsodent?

  F. Tujuan Penelitian

  Tujuan dari penelitian ini adalah:

  7 1.

  Untuk menganalisis pengaruh kualitas pesan terhadap efektivitas iklan televisi produk pasta gigi Pepsodent.

  2. Untuk menganalisis pengaruh daya tarik iklan terhadap efektivitas iklan televisi produk pasta gigi Pepsodent.

  3. Untuk menganalisis pengaruh frekuensi penayangan iklan terhadap efektivitas iklan televisi produk pasta gigi Pepsodent.

G. Manfaat Penelitian

  Manfaat yang diperoleh dengan dilakukan penelitian ini adalah sebagai berikut:

  1. Bagi perusahaan Penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan pemikiran dan informasi akan hal-hal yang membuat konsumen selalu mengingat dan tertarik melihat iklan tersebut sehingga iklan menjadi lebih efektif, yang selanjutnya dapat mendongkrak penjualan produk perusahaan.

  2. Bagi penulis Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kesempatan untuk menerapkan disiplin ilmu yang telah dipelajari selama masa perkuliahan terutama tentang kegiatan pemasaran khususnya promosi.

  3. Bagi pihak lain Hasil penelitian ini digunakan sebagai referensi untuk suatu penelitian dan tambahan pengetahuan serta memberikan masukan yang dapat digunakan sebagai bahan pembanding bagi penelitian selanjutnya.

  8 H. Hipotesis Hipotesis dalam kegiatan penelitian pada dasarnya merupakan kesimpulan sementara terhadap masalah penelitian, yang kebenarannya masih harus diuji secara empiris (Sugiyono 2001 : 60). Adapun hipotesis yang dirumuskan dalam penelitian ini adalah :

  1. Semakin baik kualitas pesan iklan, maka semakin tinggi efektivitas iklan televisi pada produk pasta gigi Pepsodent.

  2. Semakin tinggi daya tarik iklan, maka semakin tinggi efektivitas iklan televisi pada produk pasta gigi Pepsodent.

  3. Semakin tinggi frekuensi penayangan iklan, maka semakin tinggi efektivitas iklan televisi pada produk pasta gigi Pepsodent.

I. Sistematika Penulisan

  Penyusunan skripsi ini terdiri dari lima bab di mana masing-masing bab dibagi lagi menjadi beberapa sub bab. Kelima bab tersebut berisi : Bab I. Pendahuluan menguraikan tentang latar belakang masalah, alasan pemilihan judul, penegasan judul, pembatasan masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, hipotesis, dan sistematika penulisan.

  Bab II. Tinjauan Pustaka meliputi pengertian pemasaran, pengertian promosi, tinjauan tentang iklan dan efektivitas iklan. Bab III. Metode Penelitian. Pada bab ini berisi tentang teknik pengumpulan data, sumber data, variabel penelitian, populasi dan sampel, teknik analisis data serta gambaran umum objek penelitian.

  9 Bab IV. Hasil dan Pembahasan. Dalam bab ini akan dianalisa faktor- faktor yang mempengaruhi efektivitas iklan televisi produk pasta gigi Pepsodent.

  Bab V. Penutup menguraikan tentang kesimpulan hasil penelitian dan memberikan beberapa saran untuk dijadikan masukan bagi yang bersangkutan.

  57 BAB V

  HASIL DAN PEMBAHASAN A. Simpulan

  Penelitian ini dilaksanakan untuk menguji pengaruh variabel kualitas pesan iklan, daya tarik iklan dan frekuensi penayangan terhadap efektivitas iklan pada media televisi. Dari hasil dan analisis data serta pembahasan pada bab sebelumnya dapat disimpulkan sebagai berikut ini :

  1. Berdasarkan hasil analisis regresi linear berganda menunjukkan bahwa variabel yang memiliki pengaruh terbesar terhadap efektivitas iklan adalah variabel kualitas pesan iklan dengan koefisien sebesar 0,372. Selanjutnya variabel kedua adalah daya tarik iklan dengan koefisien variabel sebesar 0,357. Sedangkan yang ketiga adalah variabel frekuensi penayangan iklan dengan koefisien variabel sebesar 0,265.

  2.

  = 4,877,

  1 Dari hasil uji t dengan SPSS diperoleh nilai t hitung untuk X

  X

  2 = 4,617 dan X 3 = 3,697 dengan tingkat signifikansi 0,000. Dengan

  menggunakan batas signifikansi 0,05, nilai signifikansi tersebut berada di bawah taraf 5% dan t hitung X

  1 sebesar 4,877 > t tabel sebesar 2,000.

  Maka kualitas pesan iklan berpengaruh positif dan signifikan terhadap efektivitas iklan. Sehingga dapat diartikan bahwa semakin baik kualitas pesan iklan, maka semakin tinggi efektivitas iklan. Untuk t hitung X

  2

  sebesar 4,617 < t tabel sebesar 2,000. Maka daya tarik iklan berpengaruh positif dan signifikan terhadap efektivitas iklan. Sehingga dapat diartikan

  57

  58 semakin tinggi daya tarik iklan, maka semakin tinggi efektivitas iklan.

  Sedangkan t hitung X

  3 sebesar 3,697 > t tabel sebesar 2,000. Maka

  frekuensi penayangan iklan berpengaruh positif dan signifikan terhadap efektivitas iklan. Sehingga dapat diartikan bahwa semakin tinggi frekuensi penayangan iklan, maka semakin tinggi efektivitas iklan.

  3. Dari hasil perhitungan koefisien determinasi menunjukkan bahwa ketiga vairabel independen yaitu kualitas pesan (X

  1 ), daya tarik iklan (X 2 ), dan

  frekuensi penayangan (X

  3 ) mampu menjelaskan pengaruhnya terhadap

  variabel dependen yaitu efektivitas iklan (Y) sebesar 55%, dan sisanya yaitu 45% (100%-55%) efektivitas iklan dipengaruhi oleh variabel- variabel lainnya yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

  4.

  1 ), daya tarik iklan

  Dari ketiga vairabel independen yaitu kualitas pesan (X (X

  2 ), dan frekuensi penayangan (X 3 ), variabel kualitas pesan (X 1 )

  memiliki koefisien tertinggi B.

   Saran 1.

  Dalam mempromosikan produknya, produsen pasta gigi Pepsodent sebaiknya tidak hanya terpaku pada media iklan televisi saja. Karena masih banyak media iklan yang dapat dimanfaatkan tentunya dengan keunggulan dan kelemahannya masing-masing. Produsen dapat memasang iklannya pada media cetak, seperti majalah, surat kabar. Media-media yang digunakan dalam beriklan tersebut dapat menjangkau pangsa pasar masing-masing yang beraneka ragam sehingga akan efektif jika dilakukan secara bersama-sama.

  59 2.

  Dalam meningkatkan daya tarik iklan pasta gigi Pepsodent dapat dilakukan dengan menggandeng public figure yang mempunyai kredibilitas sebagai endorser produknya.

  3. Dengan kualitas pesan yang baik akan semakin efektif dalam pemasaran produk pasta gigi Pepsodent. Hal ini dikarenakan kualitas pesan yang baik akan mempermudah konsumen menyerap pesan iklan yang ingin disampaikan oleh produsen sehingga konsumen akan lebih mempertimbangkan produk tersebut untuk digunakan.

  60 DAFTAR PUSTAKA Alex S. Nitisemito. 2006. Marketing. Jakarta : Ghalia Indonesia.

  Arikunto, Suharsimi. 2011. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek.

  Jakarta : Bina Aksara. Basu Swastha DH. 2001. Manajemen Penjualan. Yogyakarta : BPFE. _______. 2002. Azas-azas Marketing. Yogyakarta : Liberty. Djarwanto P.S. 2004. Metodologi Penelitian dan Statistik. Surakarta : Fakultas Ekonomi Universitas Sebelas Maret.

  Durianto, Darmadi dan C. Liana. 2 004. “Analisis Efektivitas Iklan Televisi

  Softener Soft & Fresh di Jakarta dan Sekitarnya dengan Menggunakan Consumer Decision Model.” Jurnal Ekonomi Perusahaan, Vol. 11, No. 1, pp.35-55.

  Indriantoro, Nur dan B. Supomo. 1999. Metode Penelitian Bisnis Untuk Akuntansi dan Manajemen . 1 ed. Yogyakarta: BPFE. Indriarto, Fidelis. 2006. “Studi Mengenai Faktor Kekhawatiran dalam Proses

  Penyampaian Pesan Iklan.” Jurnal Sains Pemasaran Indonesia, Vol. 5, No. 3, pp.243-268 Murti Sumarni. 2007. Pengantar Bisnis. Yogyakarta : Liberty.

  Shimp, Terence A. 2003. Periklanan Promosi: Aspek Tambahan Komunikasi

  Pemasaran Terpadu . 5 ed. Jakarta: Erlangga

  Sihombing, Indra Jaya., 2010a, “Mengemas Bahasa Iklan” Suara Merdeka, 3 April 2010, h.1 Sihombing, Indra Jaya.

  , 2010b, “Frekuensi, Jumlah Audiens, dan Masa Beriklan” Suara Merdeka, 8 Mei 2010, h.1 Stanton, William J. 1993. Prinsip Pemasaran. 7 ed. Jakarta: Erlangga.

  Sugiyono. 2001. Metode Penelitian Bisnis. Bandung: CV Alfabeta Swastha, Drs. Basu dan Irawan. 1997. Manajemen Pemasaran Modern.

  Yogyakarta: Liberty.

  61 T. Hani Handoko. 2009. Dasar-dasar Manajemen Produksi dan Operasi.

  Yogyakarta: BPFE. Tjiptono, Fandy. 1997. Strategi Pemasaran. 2 ed. Yogyakarta: Andi Offset. Philip Kotler. 1997. Marketing Manajement. The Millenium Edition. New Jersey: Prestice-Hall, Inc.

Dokumen yang terkait

ANALISIS BRAND LOYALTY PADA PRODUK PASTA GIGI MEREK PEPSODENT (Studi Kasus pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi Reguler Angkatan 2005-2007 Jurusan Pendidikan IPS FKIP Universitas Jember)

0 12 17

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI BAWANG MERAH (Study Kasus di Desa Sukomoro, Kecamatan Sukomoro, Kabupaten Nganjuk)

0 14 15

FAKTOR-FAKTOR YANG DIPERTIMBANGKAN KONSUMEN DALAM KEPUTUSAN PEMBELIAN PASTA GIGI MERK PEPSODENT (STUDI DI KECAMATAN SARANG KABUPATEN REMBANG)

0 4 1

PENGARUH ATRIBUT PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PASTA GIGI (Studi pada Konsumen Pasta Gigi di Desa Sukodermo Kecamatan Purwosari Kabupaten Pasuruan)

0 15 1

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKTIVITAS USAHATANI BUAH NAGA (Studi Kasus di Desa Kemuning Lor Kecamatan Patrang Kabupaten Jember)

33 116 92

ANALISIS KESADARAN MEREK PADA PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT DI BANDARLAMPUNG

6 50 85

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN WANITA UNTUK BEKERJA (Studi Kasus di Kabupaten Kebumen)

0 2 16

PENGARUH KUALITAS PRODUK, DESAIN KEMASAN PRODUK, CITRA MEREK DAN KUALITAS PESAN IKLAN TERHADAP MINAT BELI PADA PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT DI KECAMATAN BAE KABUPATEN KUDUS

0 1 14

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang - ANALISIS MEDIA IKLAN TELEVISI, CELEBRITY ENDORSER DAN PREFERENSI KONSUMEN PADA PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT (Survei Pada Mahasiswa Program S1 Jurusan Periklanan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Prof. Dr. Moestopo

0 0 11

ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI ALIH FUNGSI LAHAN PERTANIAN KE NON PERTANIAN (Studi Kasus di Kecamatan Ceper Kabupaten Klaten)

0 1 21