PENGARUH PERSEPSI SISWA MENGENAI PELAJARAN EKONOMI AKUNTANSI DAN KOMPETENSI GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI AKUNTANSI DI SMA NEGERI 11 SEMARANG.

SARI
Laziah Murjanah Wardiyanto, 2010. ”Pengaruh persepsi siswa mengenai pelajaran ekonomi
akuntansi dan kompetensi guru terhadap prestasi belajar ekonomi akuntansi di SMA Negeri
11 Semarang”. Skripsi,
Jurusan Akuntansi. Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri
Semarang. Pembimbing I : Dra. Margunani, M.P, Pembimbing II : Drs. Subkhan.
Kata Kunci: Persepsi Siswa, Kompetensi Guru, Prestasi Belajar Ekonomi Akuntansi.
Prestasi belajar ekonomi akuntansi siswa dipengaruhi oleh berbagai faktor, baik intern
maupun ekstern, diantaranya adalah persepsi siswa dan kompetensi guru. Permasalahan
dalam penelitian ini adalah: Bagaimanakah pengaruh persepsi siswa mengenai pelajaran
ekonomi akuntansi terhadap prestasi belajar ekonomi akuntansi?, Bagaimanakah pengaruh
kompetensi guru terhadap prestasi belajar ekonomi akuntansi?, Bagaimanakah pengaruh
persepsi siswa mengenai pelajaran ekonomi akuntansi dan Kompetensi guru terhadap prestasi
belajar ekonomi akuntansi?. Sedangkan tujuan dari dari penelitian ini adalah: Untuk
mengetahui pengaruh persepsi siswa terhadap prestasi belajar ekonomi akuntansi, Untuk
mengetahui pengaruh kompetensi guru terhadap prestasi belajar ekonomi akuntansi, Untuk
mengetahui pengaruh persepsi siswa dan kompetensi guru terhadap prestasi belajar ekonomi
akuntansi
Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IS yang berjumlah 145 siswa.
Sampel berjumlah 106 siswa didapat dari rumus slovin dan tehnik sampel yang digunakan
adalah proporsional random sampling. Variabel yang diteliti yaitu variabel persepsi siswa

dan kompetensi guru sebagai variabel bebas, dan prestasi belajar ekonomi akuntansi sebagai
variabel terikat. Metode pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi. Analisis
data menggunakan analisis deskriptif persentase dan analisis regresi berganda dengan
bantuan Ms.Excel dan SPSS.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi siswa dalam kategori tinggi, kompetensi
guru dalam kategori sangat tinggi. uji regresi menunjukkan hasil uji parsial untuk persepsi
siswa mengenai pelajaran ekonomi akuntansi berpengaruh secara parsial terhadap prestasi
ekonomi akuntansi dan kompetensi guru berpengaruh secara parsial terhadap prestasi belajar
ekonomi akuntansi. Pengujian hipotesis secara simultan juga menunjukkan persepsi siswa
mengenai pelajaran ekonomi akuntansi dan kompetensi guru secara simultan berpengaruh
terhadap prestasi belajar ekonomi akuntansi.
Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan terdapat pengaruh positif dan
signifikan persepsi siswa dan kompetensi guru terhadap prestasi belajar ekonomi akuntansi
baik secara parsial maupun simultan. Dari penelitian ini dapat dikemukakan beberapa saran
yaitu siswa diharapkan mempertahankan dan meningkatkan perhatian terhadap pelajaran
ekonomi akuntansi serta guru harus mempertahankan kinerja dan lebih baik jika lebih
ditingkatkan lagi kinerjanya.

Dokumen yang terkait

PENGARUH PERSEPSI SISWA MENGENAI KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU, KOMPETENSI PROFESIONAL GURU DAN KESIAPAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN EKONOMI (AKUNTANSI) MELALUI MOTIVASI BELAJAR SISWA

0 4 233

PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL DAN KOMPETENSI SOSIAL GURU EKONOMI AKUNTANSI TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA SMA DI KOTA PATI

6 129 187

Pengaruh Kepribadian dan Profesionalitas Guru Ekonomi Akuntansi Terhadap Prestasi Belajar Siswa Program Studi Ilmu Pengetahuan Sosial untuk Mata Pelajaran Ekonomi Akuntansi SMA

0 3 133

PENGARUH PERSEPSI SISWA MENGENAI KETERAMPILAN MENGAJAR DAN KOMPETENSI GURU TERHADAP PRESTASI Pengaruh Persepsi Siswa Mengenai Keterampilan Mengajar Guru dan ‎Kompetensi Guru terhadap Prestasi Belajar Akuntansi pada Siswa Kelas Xi ‎IPS SMA Negeri 1 Karta

0 3 12

PENGARUH PERSEPSI SISWA MENGENAI KETERAMPILAN MENGAJAR GURU DAN KOMPETENSI GURU TERHADAP PRESTASI Pengaruh Persepsi Siswa Mengenai Keterampilan Mengajar Guru dan ‎Kompetensi Guru terhadap Prestasi Belajar Akuntansi pada Siswa Kelas Xi ‎IPS SMA Negeri 1

0 2 19

PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI DITINJAU DARI PERSEPSI SISWA MENGENAI KOMPETENSI GURU DAN KONTINUITAS BELAJAR Prestasi Belajar Akuntansi Ditinjau Dari Persepsi Siswa Mengenai Kompetensi Guru Dan Kontinuitas Belajar Pada Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 2 Sukohar

0 1 18

PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI DITINJAU DARI PERSEPSI SISWA MENGENAI KOMPETENSI GURU DAN KONTINUITAS BELAJAR Prestasi Belajar Akuntansi Ditinjau Dari Persepsi Siswa Mengenai Kompetensi Guru Dan Kontinuitas Belajar Pada Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 2 Sukohar

0 1 14

“PERSEPSI SISWA MENGENAI KOMPETENSI GURU DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI Persepsi Siswa Mengenai Kompetensi Guru Dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Pada Siswa Kelas Xi Ips Sma Muhammadiyah 2 Surakarta Tahun Ajar

0 0 20

PERSEPSI SISWA MENGENAI KOMPETENSI GURU DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI Persepsi Siswa Mengenai Kompetensi Guru Dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Pada Siswa Kelas Xi Ips Sma Muhammadiyah 2 Surakarta Tahun Ajara

0 0 15

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN PERSEPSI SISWA MENGENAI KOMPETENSI GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI Pengaruh Motivasi Belajar Dan Persepsi Siswa Mengenai Kompetensi Guru Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Siswa Kelas Xi Ips Sma Muhammadiyah 1 Sura

0 0 17