Makalah Aqidah Akhlaq Konsep Alam Semest

MAKALAH ‘AQIDAH DAN AKHLAQ
Dosen Pengampu:
H. Fathurrahman Kamal, Lc, M.Si

Disusun oleh:
Quartin Qonita Q. (20130710037)

KOMUNIKASI DAN KONSELING ISLAM
FAKULTAS AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA
1

SURAT PERNYATAAN

‫بسم الله الرحمن الرحيم‬
Dengan ini saya yang bertanda di bawah ini,
Nama

: Quartin Qonita Qurrotaa’yun

NIM


: 20130710037

Prodi/Kelas : Komunikasi & Konseling Islam/ KKI-A
menyatakan bahwa makalah yang saya susun adalah otentik keasliannya, kecuali pada
bagian-bagian tertentu dengan disertakan catatan kaki.

Yogyakarta, 10 Januari 2013

Penyusun

2

DAFTAR ISI
SURAT PERNYATAAN ...............................................................................................................

1

DAFTAR ISI ..................................................................................................................................


2

PENDAHULUAN ..........................................................................................................................

5

KONSEP ALAM SEMESTA .........................................................................................................

7

A. PROSES PENCIPTAAN ALAM SEMESTA .............................................................................

7

B. KEJADIAN ALAM ..................................................................................................................... 7
C. PERSEPSI ISLAM TENTANG ALAM SEMESTA ..................................................................
KONSEP MANUSIA .....................................................................................................................

8


11

A.

JIWA .............................................................................................................................................................. 11

B.

RUH ............................................................................................................................................................... 12

C.

AKAL ........................................................................................................................................................... 12

D.

JASAD .......................................................................................................................................................... 13

E.


HATI .............................................................................................................................................................. 13

IBADAH, PERBUATAN, DAN TANGGUNG JAWAB MANUSIA ..........................................

14

A. PEGERTIAN IBADAH ................................................................................................................................. 15
B. PRINSIP-PRINSIP IBADAH ........................................................................................................................ 16
KONSEP KEBAHAGIAAN MANUSIA ......................................................................................

20

A. TAHAPAN BAHAGIA ................................................................................................................................. 20
B. KESENANGAN SEMENTARA DAN KEBAHAGIAAN ABADI ............................................................. 21
KONSEP KONTINUITAS KEHIDUPAN MANUSIA ................................................................

23

A. PROSES KEJADIAN MANUSIA ................................................................................................................ 23
B. PERJALANAN HIDUP MANUSIA ............................................................................................................. 25

KONSEP TAQDIR ........................................................................................................................

3

27

A. PENGERTIAN TAQDIR .............................................................................................................................. 27
B. MANUSIA DAN TAQDIR ........................................................................................................................... 29
HAKEKAT AKHIR ZAMAN ......................................................................................................

31

A. PENGERTIAN HARI AKHIR .................................................................................................

31

B. PROSES DAN PERISTIWA HARI AKHIR ............................................................................

32


C. IMAN KEPADA HARI AKHIR ...............................................................................................

33

D. AL-MASIH AD-DAJJAL DALAM AL-QUR’AN ...................................................................

33

E. AL-MASIH AD-DAJJAL MENURUT LITERATUR

F.

YAHUDI DAN KRISTEN .......................................................................................................

34

AL-MASIH AD-DAJJAL DALAM TALMUD .......................................................................

35


AKHLAQ PRIBADI .....................................................................................................................

36

A. SHIDIQ ......................................................................................................................................................... 36
B. AMANAH .................................................................................................................................................... 39
C. ISTIQOMAH ...............................................................................................................................................

39

D. IFFAH .........................................................................................................................................................

40

E. MUJAHADAH ...........................................................................................................................................

40

F.


SYAJA’AH ................................................................................................................................................ 41

G. TAWADHU’ ..............................................................................................................................................

41

H. MALU ........................................................................................................................................................

42

I.

SABAR ...................................................................................................................................................... 42

J.

PEMAAF ................................................................................................................................................... 42

AKHLAQ BERKELUARGA .....................................................................................................


43

A. BIRRUL WALIDAIN ...............................................................................................................................

43

B. HAK, KEWAJIBAN DAN KASIH SAYANG SUAMI ISTERI ..............................................................

43

C.

KASIH SAYANG DAN TANGGUNG JAWAB

4

ORANG TUA TERHADAP ANAK ..........................................................................................................

44


D. SILATURRAHIM DENGAN KARIB KERABAT ...................................................................................

44

KONSEP UMAT DALAM ISLAM .............................................................................................

45

AKHLAQ BERMASYARAKAT ................................................................................................

46

A. BERTAMU DAN MENERIMA TAMU ....................................................................................................

46

B. HUBUNGAN BAIK DENGAN TETANGGA ...........................................................................................

46


C. HUBUNGAN BAIK DENGAN MASYARAKAT ....................................................................................

47

D. PERGAULAN MUDA-MUDI ....................................................................................................................

47

E. UKHUWWAH ISLAMIYAH .....................................................................................................................

48

AKHLAQ BERNEGARA ............................................................................................................
A. MUSYAWARAH .............................................................................................................................................

49
49

B. MENEGAKKAN KEADILAN ......................................................................................................................... 49
C. AMAR MA’RUF NAHI MUNKAR ................................................................................................................. 49
D. HUBUNGAN PEMIMPIN DAN YANG DIPIMPIN ....................................................................................... 50
E. KORUPSI .......................................................................................................................................................... 52
KESMPULAN ................................................................................................................................ 55
DAFTAR PUSTAKA .....................................................................................................................

5

57

PENDAHULUAN
Allah SWT adalah satu-satunya sang Pencipta yang sebagai Maha Pencipta, dengan
sebenar-benarnya telah menciptakan langit dan bumi serta segala sesuatu yang ada diantara
keduanya. Salah satu ciptaan Allah SWT itu adalah berbagai jenis makhluk hidup, yang
dijadikan sebagai penghuni planet yang disebt bumi. Di anatara berbagai jenis makhluk hidup
itu, terdapat jenis yang dinamakan manusia, yang diberi-Nya keistimewaan berupa
kemampuan berfikir yang melebihi jenis makhluk lain yang sama-sama menjadi penghuni
bumi.
Manusia sebagai makhluk ciptaan Allah yang diperintahkan untuk hidup
bermua’ammalat dalam masyarakat haruslah memegang teguh tiang aqidah dan akhlaq yang
sesuai diperintahkan oleh Allah dalam Al-Qur’an. Sebagai umat Muslim yang menjunjung
tinggi kebenaran maka sudah menjadi sebuah keharusan untuk kita supaya mendalami ilmuilmu agama untuk mendalami aqidah dan memperbaiki akhlaq, serta memperdalam ilmu
Allah, mengetahui lebih lanjut konsep alam semesta dan manusia. Juga mengetahui lebih
dalam lagi konsep hakikat manusia dalam bermasyarakat.
Seorang Muslim akan selalu bermu’amalah dengan benar; tidak menipu; tidak khianat,
sekalipun kepada non muslim. Orang yang shidiq dalam mu’amalah jauh dari sikap spmbong
dan ria. Segala sesuatunya ia lakukan semata-mata karena Allah. Dan tidak mengharapkan
balas budi dari orang lain. Dia akan selalu bersikap benar kepada orang lain tanpa
memandang kekayaan, kekuasaan ataupun yang lain. Barang siapa bersikap shidiq dalam
mu’amalah maka akan dipercaya oleh masyarakat.
Sementara itu diingatkan bahwa kesenangan dan kenikmatan manusia itu bersifat
sementara, banyak kali menipu orang dan memperdayakan manusia, sehingga dianggapnya
itulah kebahagiaan yang sejati dan kekal. Agar jangan sampai manusia terperosok dan
terpesona olehnya, maka dalam Al-Qur’an diperingatkan dalam Surah Ali Imran 185:
6




185. tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. dan Sesungguhnya pada hari kiamat
sajalah disempurnakan pahalamu. Barangsiapa dijauhkan dari neraka dan
dimasukkan ke dalam syurga, Maka sungguh ia telah beruntung. kehidupan dunia itu
tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdayakan.
Banyak kesenangan yang menipu, tidak menghasilkan bahagia, melainkan
mengundang bahaya. Namun demikian, dalam kehidupan yang sementara ini tidaklah semua
kesenangan itu merusak dan berbahaya. Bahkan dinikmati hamba-hamba-Nya yang beriman
dan supaya mereka berterima kasih atas nikmat-nikmat itu.
Orang yang beriman akan selalu merasa damai dan bahagia dihatinya, sekalipun dia
mengalami tantangan dan pertentangan lahiriah. Itulah kebahagiaannya di dunia karena
merasa redla dan diredlai oleh Tuhan,sementara selalu terbayang kemampuan ilahi dan
puncak kenikmatan yang bakal diterimanya di akhirat kelak.
Semuanya itu bermaksud agar manusia senantiasa mengingat Allah SWT sebagai
Pencipta kehidupan seluruh alam semesta ini, juga supaya manusia senantiasa bersyukur
kepada-Nya. Alhamdulillah wa syukurillah.

7

KONSEP KEHIDUPAN DAN ALAM SEMESTA

A. Konsep Alam Semesta
1. Proses Penciptaan Alam Semesta
Menurut Al-Qur’an proses penciptaan alam semesta dapat dilihat pada surah Al-Anbiya
ayat 30



30.

dan

Apakah

orang-orang

yang

kafir

tidak

mengetahui

bahwasanya langit dan bumi itu keduanya dahulu adalah suatu yang
padu, kemudian Kami pisahkan antara keduanya. dan dari air Kami
jadikan segala sesuatu yang hidup. Maka Mengapakah mereka tiada
juga beriman?.1

2. Kejadian Alam
Kejadian alam di bagi menjadi 2 konsep yaitu konsep Mutakallimin, dan Konsep AlFarabi, Ibn Sina.

a. Konsep Mutakallimin
Dalam al-Qur’an terdapat banyak ayat-ayat yang menyatakan bahwa Allah
menciptakan segala sesuatu baik yang ada di bumi ataupun di langit. Seluruh ummat
islam meyakini bahwa Allah adalah Pencipta dan seluruh alam semesta ini adalah
makhluk. Tetapi manusia selalu mempertanyakan apakah Allah menciptakan alam ini
dengan suatu cara langsung yang permulaannya tidak ada (creation ex nihilo) sehingga
alam semesta ini adalah makhluk yang baru atau kah dengan cara yang tidak langsung
yaitu dengan berasal dari suatu bahan atau materi?.
Dalam keadaan potensial sesuatu itu tidak dapat dikatakan tidak ada hanya ia belum
berwujud dalam keadaan nyata. Allah mengetahui dan berkuasa terhadapnya dan
dengan kehendak dan kuasanya sesuatu itu menerima wujud dan menjadi nyata. Ini
berarti bahwa alam semesta ini tidaklah dimulai dari Allah secara langsung akan tetapi
dari suatu dzat & hakikat yang telah ada sebelumnya dimana dalam hal ini kekuasaan
Allah hanyalah dalam memberikan wujud terhadap dzat dan hakikat tersebut.
Penciptaan alam semesta menurut konsepsi ini mengharuskan kita berkesimpulan
1

Al-Qur’an

8

bahwa alam ini kadim karena alam ini sudah ada lebih dulu dalam bentuk tertentu
sebelum ia berwujud dalam kenyataan ini. Konsep ini bukanlah konsep penciptaan
alam menurut islam, melainkan dari falsafah Yunani. Berbeda dengan itu konsep
Ahlussunnah yang menempatkan diri mereka pada ajaran Al-Qur’an dalam membahas
penciptaan alam.Mereka mengatakan, alam semesta ini baru karena diciptakan Allah
secara langsung dari tidak ada (creatio ex nihilo). Penciptaan langsung dari tidak ada,
tidak akan menimbulkan akibat perubahan pada Dzat Allah karena Allah memang
menghendaki penciptaan-Nya yang seperti itu. Imam al-Ghazali mengatakan Allah
dapat menentukan waktu dimana Allah akan menjadikan atau tidak menjadikan alam
ini, dan sesuai dengan ketentuan itu alam ini ada atau tidak ada.

b. Konsep Al-Farabi dan Ibn Sina
Konsep ini mengatakan bahwa penciptaan tidak langsung.Al Farabi dan Ibn Sina
memiliki alasan yang serupa, yaitu alam ini telah dijadikan Allah dengan melimpah
karena pluralitas alamiahnya tidak dijadikan Allah secara langsung dari tidak ada. Al
Farabi dan Ibn sina menggunakan teori melimpah untuk menafsirkan penciptaan alam
semesta beserta kerangka susunannya. Tetapi teori ini sangat bertentangan dengan
ajaran islam. Teori ini tidak benar baik dilihat dari segi agama maupun segi falsafah.2

3. Persepsi Islam Tentang Alam Semesta.
Allah menciptakan alam semesta bukanlah tanpa suatu tujuan. Sebagaimana
dijelaskan dalam surah At-Thagaabun: 1-4






1. Bertasbih kepada Allah apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi; hanya
Allah lah yang mempunyai semua kerajaan dan semua pujian, dan Dia Maha Kuasa
atas segala sesuatu.

2

Allah dan Manusia dalam konsepsi Syeikh Nuruddin ar-Raniry, Penulis: Dr. Ahmad Daudy,
M.A, Penerbit: CV. Rajawali, Jakarta, Cetakan Pertama November 1983

9

2. Dia-lah yang menciptakan kamu Maka di antara kamu ada yang kafir dan di
antaramu ada yang mukmin. dan Allah Maha melihat apa yang kamu kerjakan.
3. Dia menciptakan langit dan bumi dengan haq. Dia membentuk rupamu dan
dibaguskanNya rupamu itu dan hanya kepada Allah-lah kembali(mu).
4. Dia mengetahui apa yang ada di langit dan di bumi dan mengetahui apa yang kamu
rahasiakan dan yang kamu nyatakan. dan Allah Maha mengetahui segala isi hati.
Persepsi tentang alam semesta ini adalah yang paling dikenal oleh orang-orang
beriman. Risalah-risalah Ilahiah sudah datang dan semuanya membawa keyakinan
tentang keesaan Allah dan penciptaan-Nya atas seluruh alam semesta beserta makhlukNya dan juga penjagaan dan perhatian-Nya terhadap seluruh alam semesta. Kita tentu
tidak boleh meragukan tentang hal ini. Alam semesta jelaslah di ciptakan oleh Allah
SWT sebagaimana di jelaskan dalam beberapa surah atau ayat dalam Al-Qur’an.
Seperti yang telah di jelaskan dalam surah At-Thagaabun tadi, sebenarnya tujuan
diciptakan alam semesta ini ialah untuk senantiasa bertasbih kepada Allah. Seluruh
alam ini senantiasa beriman kepada Allah SWT dan sungguh Allah Maha Memiliki
segala sesuatu.3

1. Beberapa Prinsip yang Berhubungan dengan Alam Semesta
a. Ilmu pengetahuan alam hanya menelaah sesuatu yang wujud
Biasanya, semua teori ilmiah berusaha menafsirkan asal-mula alam semesta hanya
berdasarkan pendapat-pendapat tertentu yang tak dapat di buktikan atau hanya atas
dasar ide-ide tertentu.Ilmu fisika tidaklah membahas masalah penciptaan dari suatu
keadaan yang tidak ada, melainkan ilmu ini hanya berdasarkan sesuatu yang wujud
seperti energi, gas ataupun kehidupan.

b. Hasil Penelitian Ilmiah Membenarkan Tentang Kemungkinan Lenyapnya
Langit dan Bumi.
Lenyapnya langit dan bumi adalah suatu problema yang tidak bisa disangkal oleh ilmu
pengetahuan.Ini dapat dinyatakan, meskipun kita tidak bisa memastikan, bahwa proton3

Tafsir Fi Zhilalil Qur’an (Dibawah Naungan Al-Qur’an) Surah Qaaf – Al-Haaqqah Jilid 11,
hal. 293 Penulis; Sayyid Quthb, Penerbit; Gema Insani tahun 2004

10

proton yang bermuatan posistif dan negatif telah ada dalam pasangan yang besar, yang
terpisah dalam satuan-satuan tunggal dengan jumlah muatan tidak melebihi nol. Jadi
kehancuran alam semesta tidak dapat di sangkal lagi. 4sebagaimana dalam surah Fathir;
41



41. Sesungguhnya Allah menahan langit dan bumi supaya jangan lenyap; dan sungguh
jika keduanya akan lenyap tidak ada seorangpun yang dapat menahan keduanya selain
Allah. Sesungguhnya Dia adalah Maha Penyantun lagi Maha Pengampun.



48. (yaitu) pada hari (ketika) bumi diganti dengan bumi yang lain dan (demikian pula)
langit, dan meraka semuanya (di padang Mahsyar) berkumpul menghadap ke hadirat
Allah yang Maha Esa lagi Maha Perkasa.

B. Konsep Manusia
Konsep Manusia dalam Al-Qur’an Q.S Maryam: 17



17. Maka ia Mengadakan tabir (yang melindunginya) dari mereka;
lalu Kami mengutus roh Kami[901] kepadanya, Maka ia menjelma di
hadapannya (dalam bentuk) manusia yang sempurna.
[901] Maksudnya: Jibril a.s.

A. Jiwa
Akidah Islam mengakui kecenderungan perasaan manusia, karena perasaan (kejiwaan)
manusia merupakan sesuatu yang sifatnya gharizi (insting, sudah dari sananya). Islam
tidak membiarkan umatnya terjebak mengikuti perasaan jiwanya, namun ia
mengarahkannya kepada pandangan yang benar, ia tidak membiarkan kejiwaan
manusia berjalan mengikuti nafsu5.
Sesungguhnya jiwa manusia terpenuhi oleh perasaan cinta, amarah, suka, benci, takut,
berani dan sebagainya. Perasaan-perasaan kejiwaan inilah yang oleh Islam diluruskan,
dimana seorang muslim diwajibkan untuk mencintai dan membenci sesuatu karena
Allah, memberinya karena Allah, menahannya karena Allah, bukan sekedar mengikuti
4

Al-Qur’an tentang Alam Semesta, Penulis;Dr. Muhammad Jamaluddin El-Fandy, Judul Asli:
On Cosmic Verses In The Qur’an Penerjemah; Abdul Bar Salim, Penerbit: Bumi Aksara
Jakarta, Cetakan Pertama November 1991 hal. 12 dan 16
5
Abu Amar dan Abu Fatiah Al-Adnani Mizanul Muslim, Solo: Juni 2009. Cetakan 1 hlm. 107

11

perasaan jiwanya semata. Dan dengan arahan seperti inilah seorang manusia akan
mendapatkan apa yang mereka inginkan berupa ketenangan dan ketentraman batin, jauh
dari keluh-kesah, terhindar dari ketegangan dan setres akibat beban hidup.
Seperti dalam firman Allah yang berbunyi : Al fajr 27-30




27. Hai jiwa yang tenang.
28. Kembalilah kepada Tuhanmu dengan hati yang puas lagi diridhaiNya.
29. Maka masuklah ke dalam jama'ah hamba-hamba-Ku,
30. masuklah ke dalam syurga-Ku.

B. Ruh
Ruh (nyawa) dan ruh itu juga dikatakan secara umum mengenai apa yang berkaitan
dengan jenis maksud kami karena dua arti yaitu :
a. Tubuh yang halus sumbernya adalah lobang hati yang jasmani, lalu tersebar dengan
perantara urat-urat yang merusak ke bagian-bagian badan lainnya. Dan perjalanannya
ruh pada badan, banjirnya cahaya-cahaya kehidupan, perasaan, penglihatan,
pendengaran dan penciuman dari padanya atas semua anggotanya itu menyerupai
banjirnya cahaya dari lampu yang diputar di sudut-sudut rumah. Sesungguhnya cahaya
itu tidak sampai ke suatu bagian rumah melainkan ia bersinar dengan cahaya itu.
Kehidupan itu perumpamaannya adalah seperti cahaya yang berhasil pada temboktembok.Dan nyawa itu perumpamaannya seperti lampu.Dan berjalannya ruh atau
gerakannya pada bathin adalah seperti gerakan lampu pada sudut-sudut rumah dengan
digerakkan oleh penggeraknya.
b. Yang halus dari manusia yang mengerti lagi yang mengetahui dari manusia, dan itulah
yang kami jelaskan mengenai salah satu arti hati dan itulah yang dikehendaki oleh
Allah Ta’ala dengan firmanNya : Al isra’ : 85
Ruh adalah urusan yang mengherankan, rabbani (ketuhanan) yang melemahkan
kebanyakan akal-akal dan kefahaman-kefahaman dari mengetahui hakekatnya.

C. Akal
Akal juga bersekutu bagi arti-arti yang bermacam-macam yang telah kami sebutkan
pada Kitab Ilmu. Dan yang berkaitan dengan maksud kami dari sejumlah arti-artinya
adalah dua arti, yaitu :

12

a. Bahwa akal itu kadang-kadang dikatakan secara umum dan dimaksudkan dengannya
adalah ilmu (pengetahuan) tentang hakekat-hakekat perkara. Maka akal adalah ibarat
dari sifat ilmu yang tempatnya adalah hati.
b. Bahwa akal kadang-kadang dikatakan secara umum dan dimaksudkan dengannya
adalah yang mengetahui ilmu-ilmu yaitu : hati yakni : hati yang halus.
Dan kita mengetahui bahwa setiap orang alim, maka ia mempunyai wujud (ada) dalam
dirinya, ilmu itu sifat padanya, dan sifat itu bukan yang disifati. Dan akal itu kadangkadang dimaksudkan adalah sifat orang alim itu, dan kadang-kadang dikatakan secara
umum dan dimaksudkan dengannya adalah tempat memperoleh ilmu6.

D. Jasad
Manusia terdiri dari jasad dan ruh. Jasad adalah lembaga ruh dan ruh
adalah hakikat manusia, karena hanya dengan ruh, manusia dapat mengetahui segala
sesuatu.
Konsepsi Syeikh Nuruddin tentang manusia sangat diwarnai oleh ajaran mistik yang
dianutnya.Ia memandang manusia sebagai makhluk Allah yang paling sempurna di
dunia ini, seperti yang dikatakan oleh Ibu Arabi sebelumnya. Hal ini bukan saja karena
manusia itu merupakan khalifah Allah di bumi yang dijadikan sesuai dengan citraNya,
tetapi juga karena ia merupakan mazhar (tempat kenyataan) asma dan sifat Allah yang
paling lengkap dan menyeluruh. Allah menjadikan Adam (manusia) sesuai dengan
citra-Nya dan karena itu ia dijadikan dengan cara tersendiri, berbdeda dengan kejadian
jenis-jenis makhluk lainnya. Syeikh Nuruddin melukiskan peristiwa penciptaan Adam,
sejak dari kejadian alam jisim sampai dengan ruh ditiup kedalam jasadnya7.

E. Hati
Penciptaan manusia semakin sempurna dengan dilengkapinya manusia dengan
segumpal daging yang apabila ia baik, maka baiklah seluruh jasadnya, dan apabila
buruk, maka buruklah seluruh jasadnya. Segumpal daging itu adalah Hati.
Hati itu dengan nalurinya siap untuk menerima segala hakekat-hakekat yang diketahui.
Dan hati itu dikatakan secara umum dengan dua arti :
a. Hati dengan arti daging yang berbentuk buah shanaubar yang diletakkan disebelah kiri
pada dada. Yaitu : daging yang khusus di dalamnya ada lobang, di dalam lobang itu ada
darah yang hitam yang menjadi sumber ruh.
Karena hati itu adalah sepotong daging yang tidak ada kemuliaan baginya dan hati itu
termasuk alam mulki dan alam musyahadah.

6

Imam Al-Ghazali, Ihya’ Ulumuddin, Semarang: Mei 1993. Cet. 1, hlm. 583-584 dan 586587
7
Dr. Ahmad Daudy, M.A. Allah dan Manusia, Jakarta. November 1983 Cet. 1 hlm. 131

13

b. Hati dengan arti sesuatu yang halus, rabbaniyah (ketuhanan) dan ruhaniyah
(kerohanian). Berkaitannya dengan hati jasmani (yang bertubuh) ini.
Hati yang halus itulah hakekat manusia. Hatilah yang mengetahui, mengerti dan
mengenal dari manusia.Serta diajak bicara, disiksa, dicela dan dituntut.
Dan hati yang halus itu mempunyai kaitan dengan hati yang jasmani, kebanyakan
makhluk bingung dalam mengetahui segi kaitannya.Sesungguhnya kaitannya dengan
hati yang jasmani itu menyerupai kaitannya dengan hal-hal yang terpuji oleh tubuh8.
C.

Ibadah Perbuatan dan Tanggung jawab
Falsafah Ibadah : Mengapa Kita Harus Beribadah?
Seluruh makhluk yang ada dialam semesta ini dicptakan dan dipelihara
(rububiyytullaah) , dimiliki dan dikuasai secara mutlak oleh Allah SWT
(mulkiyyatullaah).
Tentang penciptaan dan pemeliharaan tersebut, Allah SWT berfirman:
(Q.S Al-Baqarah : 21)



“Hai Manusia, sembahlah Tuhanmu yang telah menciptakanmu dan orang-orang yang
sebelum mu, agar kamu bertaqwa”.
Sebagai yang mencipta, tentu Dialah yang paling tahu apa yang terbaik dan yang
terburuk bagi ciptaan-Nya.
Tentang pemilikan dan penguasaan Allah terhadap segala sesuatu, Allah berfirman:


(Q.S Ali-Imraan: 109)
“Kepunyaan Allahlah segala yang ada di langit dan bumi; dan kepada Allahlah
dikembalikan segala urusan.”
8

Imam Al-Ghazali, Ihya’ Ulumuddin, Semarang: Mei 1993. Cet. 1, hlm. 582-583

14

Sebagai milik Allah, maka-suka atau tidak suka- semuanya pasti dikembalikan dan
berserah diri kepada Allah SWT:



(Q.S Ali-Imran : 83)
“...kepada-Nya-lah berserah diri siapa saja yang ada di langit dan di bumi, baik
dengan suka maupun terpaksa, dan hanya kepada Allahlah mereka dikembalikan”.
Dengan bekal taqwa, seseorang akan mampu memfungsikan dirinya sebagai Khalifah
Allah di bumi sehingga ia mampu menyelesaikan tugas kekhalifahannya dengan baik
ketika di dunia untuk dipertanggung jawabkan kepada Allah di akhirat kelak.

a. Pengertian Ibadah
Dari segi bahasa, kata “ibadah” berarti “taat”, “tunduk”, “merendah diri” dan
“menghambakan diri”.
Ibnu Taimiyah memberikan pengertian ‘ibadah menurut istilah syara’ dengan
“tunduk

dan cinta”, yaitu tunduk mutlak kepada Allah disertai cinta sepenuhnya

kepada-Nya.9
Berangkat dari arti ibadah secara bahasa, Ibn Taymiyah mengartikan ibadah sebagai
puncak ketaatan dan ketundukan yang didalamnya terdapat unsur cinta (al-hubb). 10
Definisi ibadah menurut Muhammadiyahadalah:
“Mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan melaksanakan segala perintah-Nya
dan menjauhi segala larangan-Nya serta mengamalkan apa saja yang diperkenankan
oleh-Nya”. (Himpunan Putusan Tarjih,hlm.276)11.
Di tinjau dari segi ruang lingkupnya, ibadah dibagi menjadi dua bagian:
1. Ibadah Khasanah (ibadah khusus), yaitu ibadah yang ketentuannya telah ditetapkan
oleh nash, cara dan macamnya ditentuka dalam syara’.
9

Ahmad Azhar Basyir MA.Falsafah Ibadah dalam Islam (Yogyakarta: PerPus UII), hlm.12.
Syakir Jamaluddin, MA. Kuliah Fiqih Ibadah (Yogyakarta: LPPI UMY), hlm.49.
11
Syakir Jamaluddin, MA. Kuliah Fiqih Ibadah (Yogyakarta: LPPI UMY), hlm.49
10

15

2. Ibadah ‘ammah (ibadah umum) yang mencakup segala aspek kehidupan, semua

perbuatan baik yang dilakukan dengan niat karena Allah SWT semata, misalnya:
berdakwah, amar ma’ruf nahi munkar, menuntut ilmu, bekerja, dan sebagainya.
Diniatkan semata-mata karena Allah SWT dan ingn mendekatkan diri kepada-Nya.

b. Prinsip-prinsip ibadah
Untuk memberikan pedoman ibadah yang bersifat final, Islam memberikan prinsipprinsip ibadah12 sebagai berikut :
1. Prinsip utama dalam ibadah hanyalah menyembah kepada Allah semata, sebagai wujud
hanya mengesakan Allah SWT (at-tawhid bi-llah). Di dasarkan pada firman Allah
SWT:


(Q.S Al-Fatihah : 5)
“Hanya kepadaMu kami menyembah dan hanya kepadaMu kami meminta
pertolongan”.
(Q.S An-Nisa : 36)





“Dan sembahlah Allah dan janganlah kamu mempersekutukannya dengan sesuatu
apapun...”.
2. Tanpa perantara.



(Al-Baqarah : 186)
12

Ibid, hlm. 54.

16

“Dan apabila hamba-hambaKu bertanya kepadamu tentang Aku, maka
(jawablah), “sesungguhnya Aku sangatlah dekat.” Aku kabulkan permohonan (do’a)
orang yang berdo’a apabila ia memohon kepadaKu. Maka hendaklah mereka itu
memenuhi (segala perintah) Ku dan hendaklah mereka beriman kepadaKu agar
mereka selalu mendapat bimbingan.”
Allah berada sangat dekat dengan hamba-Nya dan Maha Mengetahui segala apa
yang dilakukan oleh hamba-Nya. Maka Berdo’a harus dilangsungkan kepada Allah
tanpa perantara.
3. Harus Ikhlas
Hanya mengharap ridha Allah SWT. Keikhlasan harus ada dalam seluruh ibadah,
karena keikhlasan inilah jiwa dari ibadah . Tanpa keikhlasan, maka tidak mungkin ada
ibadah yang sesungguhnya. Allah berfirman :



“Dan tidaklah mereka diperintahkan kecuali hanya untuk beribadah kepada Allah
dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam (menjalankan) agama yang lurus.”
(Q.S Al-Bayyinah : 5)
4. Harus sesuai dengan tuntunan. Allah SWT berfirman:




“Barangsiapa yang mengharapkan pertemuan dengan Tuhan-Nya, maka hendaklah
mengerjakan amal shaleh dan ia jangan mempersekutukan seorangpun dalam
beribadah kepada Tuhan-Nya.” (Q.S Al-Kahfi : 110)

17

Arti kata ‘shalih’ adalah baik karena sesuai. Seseorang dikatakan beramal shaleh bila
dalam beribadah kepada Allah sesuai dengan cara yang disyari’atkan Allah melalui para
Nabi-Nya, bukan dengan cara yang dibuat oleh manusia sendiri. Nabi bersabda :
“ Barangsiapa yang mengadakan sesuatu dalam perkara kami ini yang tidak ada
tuntunan (islam) didalamnya maka ditolak.” (hadist ini disepakati oleh Al-Bukhari dan
Muslim)13.
5. Seimbang antara unsur jasmani dengan rohani. Berdasarkan firman Allah SWT:




“ dan carilah apa yang Allah berikan kepadamu berupa (kebahagiaan) negeri akhirat,
namun jangan kamu lupa bahagianmu (nasibmu) dari (kenikmatan) dunia....”. (Q.S AlQashash : 77).
Islam tidak membenarkan jika seorang menghabiskan waktunya hanya untuk
melakukan ibadah khusus, mengabaikan segi ibadah umum. Pernah Nabi melihat
seorang sahabat menggunakan seluruh waktunya untuk beribadah khusus; Nabi
bertanya siapa orang itu? Yang mendapat jawaban bahwa ia adalah ahli ibadah
dikalangan para sahabat. Nabi bertanya pula siapa yang menanggung makannya seharihari, yang mendapat jawaban bahwa para sahabat jugalah yang menanggung makannya.
Nabi kemudian mengatakan : “kamu semua lebih baik daripadanya.”14
6. Mudah dan meringankan. Allah SWT berfirman:

13
14

Syakir Jamaluddin, MA. Kuliah Fiqih Ibada. (Yogyakarta: LPPI UMY) hlm. 57.
A. Azhar Basyir, Falsafah Ibadah Dalam Islam. (Yogyakarta: UII)hlm. 14.

18

“…Allah tidak membebani seorang manusia kecuali sesuai dengan kemampuannya.”
(Q.S Al-Baqarah : 286)
Syariat yang diciptakan Allah SWT mesti sudah sesuai dengan porsi kemanusiaan
manusia. Hal ini karena Allah sebagai pencipta alam semesta termasuk manusia,
tentunya paling tahu tentang ciptaan-Nya dan segala keterbatasan yang dimiliki
ciptann-Nya, sehingga dalam keadaan yang tidak normal --yakni : membahayakan,
menyulitkan atau tidak memungkinkan—maka selalu ada jalan keluar berupa
keringanan atau rukhshah yang ditawarkan Allah dalam Syari’at-Nya. Allah berfirman:
“Dan tidaklah Dia (Allah) menjadikan agama bagimu sebagai beban...” ( Q.S AlHajj : 78). Lihat juga (Q.S Al-Maidah ; 6).
Agama Islam dalam kitab suci Al-qur’an banyak menjelaskan tentang manusia dari
banyak seginya, untuk menjawab pertanyaan tersebut. Dapat ditarik suatu kesimpulan
bahwa manusia adalah Makhluk Fungsional yang Bertanggungjawab.



115. Maka Apakah kamu mengira, bahwa Sesungguhnya Kami
menciptakan kamu secara main-main (saja), dan bahwa kamu tidak
akan dikembalikan kepada kami?
(Q.S Al-Mukminun : 115)
Dalam ayat diatas terdapat tiga penegasan, yaitu:
a. Manusia adalah makhluk ciptaan Tuhan.
b. Manusia diciptakan tidak sia-sia, tetapi berfungsi.
c. Manusiaakhirnya

akan

dikembalikan

kepada

Tuhan,

untuk

mempertanggungjawabkan semua perbuatan yang dilakukan pada waktu hidup
didunia ini, dan perbuatan itu tidak lain adalah realisasi daripada fungsi manusia itu
sendiri.

19

Hubungan antara ibadah, perbuatan dan tanggungjawab adalah setiap perbuatan
kita

adalah

ibadah.

Dan

semua

ibadah

yang

kita

lakukan

kelak

akan

dipertanggungjawabkan.

D.

Konsep Kebahagiaan Manusia
1.Tahapan Bahagia
Bahagia memang relatif,hingga wajarlah kalau para ahli mendefinisikan dan
memberikan batasan tentang bahagia. Ada yang mengatakan bahwa bahagia itu identik
dengan kesenangan dan kepuasan. Dengan demikian apakah kebahagiaan itu
kesenangan. Kebahagiaan dan kesejahteraan hanya mudah untuk diucapkan dan sulit
untuk dirasakan dan diakui keberadaannya oleh seseorang. Kebahagiaan adalah secarik
rasa yang aneh dan misteri serta mahal seseorang tidak mudah untuk mengatakan
bahwa dirinya adalah bahagia padahal orang lain mengatakan bahwa dia adalah orang
yang bahagia.
Bahagia hanya mudah diucapkan, dirasakan dan dibanyangkan oleh orang-orang yang
dirinya belum berada pada tempat penyebab kebahagiaan itu sendiri. Bahagia dan
sejahtera memang relatif, sejuta orang akan berkomentar tidak sama tentang penyebab
dan apa faktor bahagia serta apa bahagia itu sendiri. Bahagia dapat dikatakan oleh
orang yang tidak menempati bahwa yang dilihatnya itu adalah tempat bahagia,atau
dapat dirasakan dan didapatkan dalam bayangan kalau dideritanya hilang dari dirinya.
Ada yang mengatakan bahagia adalah kekayaan, karena beranggapan dengan kekayaan
segala kebutuhan dapat dipenuhi.
Ada yang beranggapan kebahagiaan ada pada kemasyhuran nama, orang yang
menyanjung dan memujinya. Kemasyhuran adalah segalanya sedang harta hanya
dijadikan

sebagai

penunjang

dan

alat

untuk

mencapai

dan

memperkuat

kemasyhurannya.
“Kebahagiaan adalah apabila seseorang telah melakukan sesuai dengan kata hatinya
yang tulus dan ikhlas, atau karena dorongan dari luar dirinya yang dapat diterima dan
disukainya serta tidak bertentangan dengan hukum adat, tata susila, negara dan hukum

20

agama yang diyakininya. Karena apabila tidak demikian sengsaralah yang didapatkan
yang selama ini diharapkan”.15
2.Kesenangan Sementara Dan Kebahagiaan Abadi
Kesenangan yang bersifat sementara dan relatif singkat adalah kesenangan
dalam kehidupan dunia ini, sedangkan kesenangan akhirat itulah yang lebih baik dan
lebih kekal dan itulah bahagia sejati :
“Katakanlah: Kesenangan dunia ini sedikit, dan akhirat itu lebih baik buat orang yang
berbakti...”. Surah An-nisa’:77






77. tidakkah kamu perhatikan orang-orang yang dikatakan kepada mereka[317]:
"Tahanlah tanganmu (dari berperang), dirikanlah sembahyang dan tunaikanlah
zakat!" setelah diwajibkan kepada mereka berperang, tiba-tiba sebahagian dari
mereka (golongan munafik) takut kepada manusia (musuh), seperti takutnya kepada
Allah, bahkan lebih sangat dari itu takutnya. mereka berkata: "Ya Tuhan Kami,
mengapa Engkau wajibkan berperang kepada kami? mengapa tidak Engkau
tangguhkan (kewajiban berperang) kepada Kami sampai kepada beberapa waktu
lagi?" Katakanlah: "Kesenangan di dunia ini hanya sebentar dan akhirat itu lebih baik
untuk orang-orang yang bertakwa, dan kamu tidak akan dianiaya sedikitpun[318].

[317] Orang-orang yang Menampakkan dirinya beriman dan minta izin berperang
sebelum ada perintah berperang.
[318] Artinya pahala turut berperang tidak akan dikurangi sedikitpun.

15

Al-Mansor, S.Ansory. 1997. Jalan Kebahagiaan yang Diridhai. Jakarta: PT Raja Grafindo
Persada

21

Kesenangan, kepuasan, kegembiraan, ketenangan dan kenikmatan yang
diperoleh manusia dalam hidup dunia ini, semua itu terbatas pada suatu batas tertentu :
Surah Asy’ Syuara:205-207



205. Maka bagaimana pendapatmu jika Kami berikan kepada
mereka kenikmatan hidup bertahun-tahun,
206.

kemudian

datang

kepada

mereka

azab

yang

telah

diancamkan kepada mereka,
207. niscaya tidak berguna bagi mereka apa yang mereka selalu
menikmatinya.
Sementara itu diingatkan bahwa kesenangan dan kenikmatan manusia itu bersifat
sementara, banyak kali menipu orang dan memperdayakan manusia, sehingga
dianggapnya itulah kebahagiaan yang sejati dan kekal. Agar jangan sampai manusia
terperosok dan terpesona olehnya, maka dalam Al-Qur’an diperingatkan dalam Surah
Ali Imran 185:




185. tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. dan Sesungguhnya pada hari kiamat
sajalah disempurnakan pahalamu. Barangsiapa dijauhkan dari neraka dan
dimasukkan ke dalam syurga, Maka sungguh ia telah beruntung. kehidupan dunia itu
tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdayakan.
Banyak kesenangan yang menipu, tidak menghasilkan bahagia, melainkan
mengundang bahaya. Namun demikian, dalam kehidupan yang sementara ini, tidaklah
semua kesenangan itu merusak dan berbahaya. Bahkan dinikmati hamba-hamba-Nya
yang beriman dan supaya mereka berterima kasih atas nikmat-nikmat itu.

22

Orang yang beriman akan selalu merasa damai dan bahagia dihatinya, sekalipun dia
mengalami tantangan dan pertentangan lahiriah. Itulah kebahagiaannya di dunia karena
merasa redla dan diredlai oleh Tuhan, sementara selalu terbayang kemampuan ilahi dan
puncak kenikmatan yang bakal diterimanya di akhirat kelak.16

E. Konsep Kontinuitas Kehidupan Manusia
1. Proses Kejadian Manusia
Orang-orang yang beriman sepenuhnya menyadari bahwa dirinya diciptakan Allah
SWT, melalui proses yang sama antara satu dengan yang lain. Seperti yang kita ketahui
bahwa manusia edua yang diciptakan Allah SWT secara langsung adalah Hawa, sebagai
istri Nabi Adam AS dan ibu dari semua manusia berikutnya. Penciptaan itu difirmankan
Allah SWT dalam surat An-Nisaa’ ayat 1 (satu) sebagai berikut :




Artinya: Hai sekalian manusia, bertakwalah kepada Tuhan-mu yang telah menciptakan
kamu dari seorang diri, dan dari padanya. Allah menciptakan isterinya; dan dari pada
keduanya Allah memperkembang biakkan laki-laki dan perempuan yang banyak.dan
bertakwalah kepada Allah yang dengan (mempergunakan) nama-Nya kamu saling
meminta satu sama lain, dan (peliharalah) hubungan silaturrahim. Sesungguhnya
Allah selalu menjaga dan mengawasi kamu.
Dari firman tersebut dijelaskan bahwa sebagai Maha Pencipta ALLAH SWT telah
menunujukkan ke-Maha Kuasaan-Nya, karena dari diri Nabi Adam AS telah
menciptakan seorang manusia sebagai istrinya. Kemudian dari kedua manusia awal
yang berjenis kelamin laki-laki dan perempuan itu diciptakan sangat banyak manusia
hingga akhir zaman kelak17.
Manusia-manusia berikutnya dengan Kuasa-Nya diciptakan melalui perantaraan
seorang laki-laki yang disebut Bapak dan seorang perempuan yang disebut Ibu. Proses

16

Ya’Qub, Hamzah . 1992. Tingkat Ketenangan dan Kebahagiaan Mukmin. Jakarta: CV
Atisa
17
Nawawi, Hadari 1993. Hakekat Manusia Menurut Islam, Surabaya: AL-IKHLAS

23

penciptaan manusia melalui seorang ayah dan seorang ibu, secara jelas pula telah
difirmankan Allah SWT di dalam Al-Qur’an: Surah Al-Mu’minuun 12-14

