TRADISI RUWATAN BULAN PURNAMA DI CANDI BRAHU TROWULAN MOJOKERTO.

TRADISI RUWATAN BULAN PURNAMA DI CANDI BRAHU TROWULAN
MOJOKERTO

SKRIPSI
Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Syatrat Memperoleh
Gelar Sarjana Dalam Program Strata Satu (S-1)
Pada Jurusan Sejarah Dan Kebudayaan Islam (SKI)

Oleh:
Agus Lutfiadin
NIM : A0.22.12.032.
FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN AMPEL
SURABAYA
2016

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id


digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

ABSTRAK
Skripsi ini yang berjudul “Tradisi Ruwatan Bulan Purnama Di Candi
Brahu Trowulan Mojokerto”. Adapun permasalahan yang dibahas dalam
penelitian ini meliputi; 1). Bagaimana asal-usul Tradisi Ruwatan Bulan Purnama
di Candi Brahu Trowulan Mojokerto, 2). Bagaimana prosesi Tradisi Ruwatan
Bulan Purnama di Candi Brahu Trowulan Mojokerto, 3). Bagaimana Respon
Masyarakat Muslim dalam Tradisi Ruwatan Bulan Purnama.
Untuk menjawab permasalahan tersebut, penulis menggunakan
metodologi Antropologi dengan pendekatan adaptasi kultural yang menggunakan
metode Etnografi; 1). Observasi, melakukan pengamatan secara langsung di
tempat pelaksanaan tradisi ruwatan bulan purnama, 2). Interview, melakukan
wawancara secara langsung dengan pelaku upacara, pemuka agama, dan sesepuh
desa, 3). Dokumentasi, melakukan pencatatan dan pengambilan gambar-gambar,
4). Menganilisis unsur lokal dan unsur islam dalam tradisi ruwatan bulan purnama
dan menunjukan nilai-nilai Islam dalam tradisi ruwatan bulan purnama kemudian
menginterpretasikannya. Penelitian ini menggunakan teori evolusi kebudayaan
oleh David Kaplan dan teori fungsionalisme struktural oleh George Ritzer.

Berdasarkan pendekatan adaptasi kultural yang diteliti penulis terhadap
tradisi ruwatan bulan purnama, dapat dipahami bahwa 1). Tradisi ruwatan bulan
purnama dilaksanakan secara turun-temurun dan sudah ada semenjak masa
kerajaan Majapahit sampai saat ini, yang telah mengalami akulturasi budaya baru
yaitu agama Islam. 2). Dalam hal pakaian dahulu sangat bertentangan dengan
ajaran Islam, karena harus telanjang bagi perempuan dan laki-laki hanya
bercawat. Namun setelah Islam masuk semua di ubah berpakaian lengkap
menutupi aurat. Perlengkapan ritual antara lain; kinangan, dupa, kembang tujuh
rupa, air dan bejana, kain kuning, dan pakaian serba berwarna hitam. 3).
Mayoritas masyarakat mengannut agama Islam, meski terdapat organisasi Islam
yang berbeda pendapat akan tetapi tidak ada konflik yang serius diantara
masyarakat dalam menyikapi tradisi ruwatan bulan purnama. Adapun tujuan
melaksanakan tradisi ruwatan bulan purnama ini adalah untuk penghapusan dan
merenungi setiap dosa-dosa yang dilakukan oleh setiap individu dan memohon
ampunan dari Tuhan Yang Maha Esa (Allah SWT). Namun yang ditekankan
dalam tradisi ini adalah para pelaku upacara hanya memohon ampunan dari Tuhan
atas segala perbuatan yang dilakukannya, bukan untuk meminta apapun dari
Tuhan selain pengampunan.

Kata kunci: Ruwatan Bulan Purnama


viii

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

ABSTRACT
This thesis entitled "Tradition Ruwatan Full Moon In Brahu Temple
Trowulan Mojokerto". The issues addressed in this study include; 1). How the
origins of Tradition Ruwatan Full Moon in Brahu Trowulan, 2). How procession
tradition Ruwatan Full Moon in Brahu Trowulan, 3). How Muslim Community
Response in the Tradition Ruwatan Full Moon.
To answer these problems, the authors use the methodology Anthropology
with cultural adaptation approach that uses Ethnographic methods; 1).
Observation, observation in directly at the place of tradition ruwatan full moon,
2). Interview, conducted interviews with actors directly in ceremonies, religious
leaders and village elders, 3). Documentation, taking notes and taking pictures, 4).
Analyze local elements and elements of Islamic tradition and shows the full moon
ruwatan Islamic values in the tradition ruwatan full moon and then interpreting it.
This study uses the theory of cultural evolution by David Kaplan and structural
functionalism theory by George Ritzer.

Based on the studied approach the cultural adaptation of the tradition
ruwatan author a full moon, it is understood that one). Tradition ruwatan full
moon held by generations and have existed since the era of the Majapahit
kingdom until today, which has undergone acculturation new culture of Islam. 2).
In terms of clothing is very contradiction advance with the teachings of Islam,
because they have naked women and men just use cawat. But after Islam was all
in full dress revealing change. Supplies ritual among others; kinangan, incense,
flower seven-way, water and vessels, yellow cloth, and wore black. 3). The
majority of people follow Islam religion, although there are Islamic organizations
have different opinions but there is no serious conflict between communities in
the tradition responding ruwatan full moon. As for the purpose of carrying out this
full moon ruwatan tradition is for the removal and contemplate every sin
committed by each individual and asking forgiveness from the Almighty God
(Allah). However, the emphasis in this tradition are actors only ceremony asking
forgiveness from God for all he has done, not to ask anything from God
but,forgiveness.
Keywords: Ruwatan Full Moon.

ix


digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

DAFTAR ISI
SAMPUL DALAM
PERNYATAAN KEASLIAN ............................................................................ ii
PERSETUJUAN PEMBIMBING .................................................................... iii
PENGESAHAN TIM PENGUJI ...................................................................... iv
TABEL TRANSLITRASI ................................................................................. v
MOTTO .............................................................................................................. vi
PERSEMBAHAN ............................................................................................... vii
ABSTRAK .......................................................................................................... viii
KATA PENGANTAR ........................................................................................ x
DAFTAR ISI ....................................................................................................... xiii

BAB 1 PENDAHULUAN .................................................................................. 1
A. Latar Belakang Masalah ..................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ............................................................................. 6
C. Tujuan Penelitian .............................................................................. 7
D. Kegunaan Penelitian .......................................................................... 7
E. Pendekatan dan Kerangka Teoritik ................................................... 7

F. Penelitian Terdahulu .......................................................................... 12
G. Metode Penelitian .............................................................................. 13
H. Sistimatika Pembahasan ..................................................................... 17

xiii

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

BAB II GAMBARAN UMUM MASYARAKAT DESA BEJIJONG DAN
KEBERADAAN CANDI BRAHU ........................................................ 19
A. Letak Geografis .................................................................................. 19
B. Demografi .......................................................................................... 22
C. Kondisi Sosial Masyarakat................................................................. 25
D. Keberadaan Candi Brahu.................................................................. 30

BAB III DESKRIPSI TRADISI RUWATAN BULAN PURNAMA DI
CANDI BRAHU TROWULAN MOJOKERTO ............................ 37
A. Asal-Usul Tradisi Ruwatan Bulan Purnama ..................................... 37
B. Prosesi Tradisi Ruwatan Bulan Purnama .......................................... 40
C. Situs-situs Yang Ada di Trowulan .................................................... 47


BAB IV RESPON MASYARAKAT MUSLIM TERHADAP TRADISI
RUWATAN BULAN PURNAMA ................................................... 54
A. Masyarakat Umum di Candi Brahu ................................................... 54
B. Masyarakat Muslim.......................................................................... 56
1. Warga Nahdlotul ‘Ulama ........................................................... 56
2. Warga Muhammadiyah .............................................................. 58
C. Pedoman Hidup Masyarakat Sekitar Komplek Candi Brahu ............ 60

xiv

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

BAB V PENUTUP........................................................................................... 62
A. Kesimpulan...................................................................................... 62
B. Saran................................................................................................ 63
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

xv


digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

1

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Indonesia merupakan bangsa yang memiliki corak kebudayaan daerah
yang hidup dan berkembang di seluruh pelosok tanah air. Kebudayaan
yang satu berbeda dengan kebudayaan yang lain, karena setiap
kebudayaan

memiliki

corak

tersendiri.

Menurut


Koentjaraningrat

kebudayaan manusia terdiri atas tujuh unsur universal, yaitu; sistem religi
dan upara keagamaan, sistem dan organisasi kemasyarakatan, sitem
pengetahuan, bahasa, kesenian, sistem mata pencaharian hidup dan sistem
teknologi serta peralatan.1
Dalam masyarakat Jawa terdapat suatu pola tindakan atau tingkah
laku dan cara berfikir warganya yang dikaitkan dengan adanya
kepercayaan dan keyakianan dengan kekuatan gaib yang ada di alam
semesta.2 Sistem kepercayaan biasanya erat berhubungan dengan sistem
upacara-upacara keagamaan dan menentukan tata cara dari unsur-unsur,
acara, serta keyakinan kepada alat-alat yang dipakai dalam upacara.
Tujuan sistem upacara keagamaan ini adalah sebagai media penghubung
antara manusia dengan Tuhan, dewa-dewa atau makhluk-makhluk yang
mendiami alam gaib. Seluruh sistem upacara keagamaan terdiri dari

1

Koentjaraningrat, Pengantar Ilmu Antropologi (Jakarta: Rineka Cipta, 1990), 202.

Ridi Sofyan, et all, Merumuskan Kembali Interelasi Islam Jawa, Dalam Islam Dan Budaya Jawa
(Yogyakarta: Gama Media), 19.

2

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

2

bermacam-macam upacara, yakni kombinasi dari berbagai macam unsur
upacara seperti berdoa, bersujud, sesaji, berkurban dan sebagainya.3
Manusia adalah makhluk berbudaya yang mampu mengembangkan
ide-ide atau gagasan dalam bentuk kegiatan-kegiatan yang menghasilkan
“Benda-benda”

kebudayaan.

Namun

sebaliknya


manusia

sangat

dipengaruhi atau ditentukan dengan kebudayaan yang ada di lingkupnya.
Sebagai makhluk sosial, dalam hidupnya manusia selalu berusaha
menyesuaikan diri dengan manusia lain, demi kelestarian, keamanan dan
ketentraman.4
Kebudayaan dapat menunjukan derajat tingkat peradaban manusia.
Kecuali itu juga bisa menunjukan ciri kepribadian manusia dan
masyarakat pendukungnya. Kebudayaan yang merupakan ciri pribadi
manusia, di dalamnya tekandung norma-norma, tatanan nilai-nilai yang
perlu di miliki dan dihayati oleh setiap manusia atau masyarakat
pendukungnya. Penghayatan terhadap kebudayaan dapat dilakukan dengan
proses sosialisasi.5
Suatu kebudayaan dapat dirumuskan sebagai seperangkat nilai-nilai
dan cara berlaku (kebiasaan) yang dipelajari yang pada umumnya dimiliki
oleh warga dari suatu masyarakat.6 Jadi, kebudayaan menunjukan kepada
beberapa aspek kehidupan. Yang meliputi cara-cara berlaku, kepercayaan3

Ibnu Rochman. Simbolisme Agama Dan Politik Islam, Dalam Jurnal Filsafat (UGM
Yogyakarta, 2003), 100.
4
Mulyadi Dkk, Upacara Tradisional Sebagai Kegiatan Sosialisasi Daerah Istimewa Yogyakarta
(DEPDIKBUD. Proyek Inventarisasi Dan Dokumentasi Kebudayaan Daerah, 1982-1983), 1.
5
Koentjoroningrat, Metode-Metode Antropologi Dan Penyelidikan Masayrakat Dan Kebudayaan
Di Indonesia (Jakarta: Penerbit Universitas Indonesia, 1980), 243.
6
T.O. Ihromi, Pokok-Pokok Antropologi (Jakarta: Penerbit Universitas Indonesia, 1996), 21-22.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

3

kepercayaan dan sikap-sikap, serta hasil darikegiatan manusia yang khas
untuk suatu masyarakat atau kelompok tertentu.7 Suatu unsur kebudayaan
akan tetap bertahan apabila memiliki fungsi atau peranan dalam kehidupan
masyarakatnya, sebaliknya unsur itu akan punah apabila tidak brfungsi
lagi. Demikian pula upacara tradisional sebagai unsur kebudayaan tidak
mungkin kita pertahankan apabila masyarakat pendukungnya sudah tidak
merasakan manfaatnya lagi.8 Dan dalam suatu tradisi selalu ada
hubungannya dengan upacara tradisional.9
Seperti halnya yang terjadi di desa Bejijong kecamatan Trowulan
Mojokerto yang menarik untuk diteliti. Masyarakat Trowulan secara turun
temurun berpegang teguh pada adat dan budaya Jawa. Hal ini tidak lepas
dari pengaruh adat dan budaya pada masa kejayaan Majapahit yang masih
melekat kuat di masyarakat. Diberbagai wilayah di Trowulan terdapat
tradisi yang sampai saat ini masih dilestarikan yakni upacara tradisional
Ruwatan Bulan Purnama, adalah sebagai sarana untuk merenungi segala
perbuatan manusia baik itu tingkah laku maupun perkataan dan meminta
ampunan dari Tuhan Yang Maha Esa.10
Candi Brahu merupakan salah satu situs peninggalan Majapahit yang
bernuansa Buddha. Penggunaan Candi Brahu sebagai tempat pelaksanaan
perayaan ritual merupakan sebuah sarana untuk memanfaatkan kembali
situs Candi Brahu sebagai salah satu peninggalan agama Buddha di masa
7

Mulyadi Dkk....., 4.
Ibid, 18.
9
Isyanti, Tradisi Merti Bumi Suatu Refleksi Masyarakat Agraris (Dalam Jurnal Sejarah Dan
Budaya, Jantra Volume II Nomer 3, Juni 2007. ISBN 1907-9605), 131.
10
Bagus Pamungkas, Wawancara, Mojowarno, Jombang, 7 Mei 2016.
8

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

4

lalu. Pelaksanaan perayaan ritual keagamaan di Candi Brahu dapat
memberikan suasana sakral yang berpadu dengan kemegahan candi yang
berasal dari masa silam.11
Namun pada saat ini candi Brahu hanya digunakan sebagai tempat
sembahyang bagi umat Budha. Waktu sembahyang pun tidak menentu
kapan saja, ujar Suryono sebagai juru kunci candi. Meskipun masyarakat
sekitar Brahu sebagian besar memeluk agama islam mereka tetap
menghargai ritual-ritual yang ada di candi Brahu dan senantiasa menjaga,
serta melestarikannya. Hampir semua ahli sejarah sependapat bahwa
konsep dan arsitek candi berasal dari pengaruh Hindu dari India yang
menyebar pengaruhnya hingga ke Nusantara sekitar abad ke 4 hingga abad
ke 15. Pengertian pengaruh Hindu di sini adalah untuk menyebut semua
bentuk pengaruh yang berasal dari India yang masuk ke nusantara pada
periode yang disebutkan di atas. Pengaruh-pengaruh itu diantaranya agama
atau kepercayaan Hindu dan Budha dengan tata cara ritualnya, bahasa dan
tulisan, konsep kasta dalam masyarakat, sistem pemerintahan feudal
(pemerintahan yang dikuasai kaum bangsawan) dan arsitektur bangunan.
Dalam hal ini kita ingat akan kenyataan bahwa sebagian besar dari
candi-candi telah dibongkar pondasinya dan hilang peti pripihnya,
sehingga jelas bahwa setelah rakyat berganti agama mereka masih tahu
benar apa yang menjadi inti dan yang paling penting berharga dari suatu
11

Tjokro Soejono, Trowulan Bekas Ibukota Majapahit (Dinukil Tim Pustaka Jawatimuran Dari
Koleksi Deposit-Badan Perpustakaan Dan Kearsipan Jawa Timur).
(Jakarta: Proyek
Pengembangan Media Kebudayaan, Direktorat Jenderal Kebudayaan, Departemen Pendidikan
Dan Kebudayaan, 1987/1988), 34.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

5

candi. Begitu pula sama yang terjadi dengan Candi Brahu, menurut cerita
rakyat bahwa Candi Brahu adalah tempat penyimpana abu jenazah Raja
Brawijaya.12
Aktifitas di Candi Brahu tidak meneninggalkan aktifitas ritual.
Aktifitas ritual setelah pemugaran justru diperlihatkan oleh umat Budha.
Pada Bulan Agustus tahun 2010 diadakan peringatan Hari Besar Asadha.
Setelah itu, pada pada bulan Mei tahun 2011 diadakan peringatan Hari
Raya Waisak secara besar-besaran yang dihadiri kurang lebih oleh 5000
umat Buddha dari berbagai daerah di Indonesia. Dalam perayaan tersebut,
para penganut Buddha melakukan ritual dengan membawa beberapa
perlengkapan upacara, misalnya sesaji, benda-benda ritual, dan alat-alat
ritual untuk melaksanakan ritual oleh segenap umat Buddha yang hadir.
Kalau sekarang ternyata bahwa cerita itu bersumber kepada ketidaktahuan
dan salah pengertian, maka jelas pula mengapa penafsiran candi sebagai
makam tidak mendapat dukungan, apalagi pembuktian, dari bahan-bahan
serta keterangan authentik.
Mereka melakukan upacara-upacara tertentu untuk mengawali,
dalam melakukan kegiatan, dan sesudah melakukan kegiatan keseharian,
kegiatan-kegiatan musiman, atau upacara-upacara ritual keagamaan.
Mereka mempercayai upacara-upacara itu sebagai suatu yang sakral dan
merupakan suatu keharusan atau kewajiban yang apabila tidak mereka

12

Soekmono, Candi Fungsi Dan Pengertian ( Semarang: IKIP Semaranng Press, 1977), 83-84.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

6

lakukan, maka akan menimbulkan terjadinya hal-hal atau sesuatu yang
tidak mereka harapkan yang akan merugikan mereka sendiri.
Selain itu yang menarik bagi penulis adalah dari dulu hingga saat ini
Candi Brahu masih tetap digunakan oleh masyarakat sekitar candi. Dari
situlah penulis ingin meneliti candi tersebut. Penulis dalam kegunaan
proposal skripsi ingin meneliti : “Tradisi Ruwatan Bulan Purnama di
Candi Brahu Trowulan Mojokerto”.
Tetap berlangsung dan lestarinya kegiatan religi tentunya tak bisa
terlepas dari nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Hal tersebutlah yang
melatarbelakangi untuk dilakukan penelitian ini.
B. Rumusan Masalah
Dari gambaran umum latar belakang masalah diatas, agar tidak
terjadi pelebaran pembahasan. Penulis akan lebih menekankan penelitian
tersebut terhadap nilai-nilai yang terkandung dalam Tradisi Ruwatan
Bulan Purnama di Candi Brahu Trowulan. Maka penelitian disusun
berdasarkan rumusan masalah berikut:
1. Bagaimana asal-usul terciptanya Tradisi Ruwatan Bulan Purnama di
Candi Brahu?
2. Bagaimana prosesi Tradisi Ruwatan Bulan Purnama di Candi Brahu?
3. Bagaimana respon umat muslim terhadap Tradisi Ruwatan Bulan
Purnama di Candi Brahu?

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

7

C. Tujuan Penelitian
Setiap kegiatan yang dilakukan oleh manusia tentu memiliki tujuan
yang ingin dicapai. Begitupun dengan penelitian ini yang mempunyai
beberapa tujuan sebagai berikut:
1. Untuk memahami latar belakang munculnya tradisi Ruwatan Bulan
Purnama di Candi Brahu.
2. Untuk memahami nilai-nilai Islam yang terkandung dalam Tradisi
Ruwatan Bulan Purnama di candi Brahu.
3. Untuk memenuhi persyaratan kelulusan menempuh Strara satu (S1)
jurusan Sejarah Kebudayaan Islam tahun 2016.
D. Kegunaan Penelitian
Adapun penelitian ini juga memiliki beberapa kegunaan, kegunaan
penelitian ini adalah sebagai berikut:
1. Memberikan informasi kepada masyarakat tenteng tradisi Ruwatan
Bulan Purnama. Sebagai acuan atau bahan pertimbangan bagi
penelitian-penelitian berikutnya dalam kajian yang sama.
2. Sebagai sumbangsih bagi pengetahuan, terutama dibidang Sejarah dan
Kebudayaan Islam.
E. Pendekatan dan Kerangka Teoritik
Kebudayaan adalah hasil cipta, karsa, dan rasa manusia yang
mengandung dan mengungkapkan serta merupakan ekspresi jiwa dan
budaya masyarakatnya, dengan demikian sebuah mengandung nilai-nilai
sosial dan juga mengandung nilai-nilai norma. Nilai-nilai norma dapat

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

8

mengajarkan dan mengarahkan manusia kepada kegiatan-kegiatan yang
baik. Dengan demikian tradisi dapat dikatakan bahwa disamping
melestarikan warisan budaya juga memberi kebanggaan bagi para
pelaku.13
1. Pendekatan Antropologi
Dalam pembahasan ini penulis akan menggunakan pendekatan
antropologi budaya, yaitu proses pengumpulan data dan mencatat
bahan-bahan guna mengetahui keadaan masyarakat (kelompok etnik)
yang bersangkutan dalam keadaan sekarang tanpa melupakan masa
lampau.14 Dengan pendekatan ini penulis mencoba memaparkan situasi
dan kondisi masyarakat. Antropologi juga memberikan konsep-konsep
tentang kehidupan masyarakat yang akan dikembangkan oleh
kebudayaan dan akan memberikan suatu pemahaman untuk mengisi
latar belakang dari pokok permasalahan yang akan dibahas.
2. Pendekatan Etno-Arkeologi
Dalam penelitian ini pendekatan yang dilakukan peneliti adalah
melalui pendekatan kualitatif Etnoarkeologi, yaitu dengan cara
mengumpulkan data melalui naskah wawancara, media elektrik, dan
buku. Sehingga dapat menjadi suatu kesimpulan atau tujuan dari
peneliti kualitatif yaitu dapat menggambarkan realita dibalik fenomena
secara lebih mendalam, rinci, dan akurat.

13

Endang Saifuddin Anshari, Wawasan Islam: Pokok-pokok Pikiran Tentang Islam dan Umatnya
(Jakarta: Rajawali, 1986), 97.
14
T.O Ihromi, Pokok-Pokok Antropologi Budaya (Jakarta: Gramedia, 1990), 19.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

9

Menurut Wattimena, Etno-Arkeologi adalah perpaduan atau
gabungan dari ilmu etnografi dan arkeologi yang merupakan salah
satu kajian dalam ilmu arkeologi yang mempelajari dan menggunakan
data etnografi untuk membantu atau menangani pemecahan masalahmasalah arkeologi. Dengan demikian metode etnografi sangat
dibutuhkan dalam arkeologi, seperti memahami bagaimana suatu
benda memiliki makna dan nilai di mata masyarakat, dan bagaimana
sebuah benda itu berfungsi15.
Menurut Koentjaraningrat, Etnografi secara bahasa berarti tulisan
atau laporan tentang sebuah kebudayaan, yang ditulis oleh peneliti
berdasarkan catatan lapangan. Etnografi merupakan metode penelitian
yang sifatnya holistik-integratif, deskrisi yang dalam, dan analisis
kualitatif

dalam

rangka

mendapatkan

pandangan-pandangan

masyarakat yang teliti. Metode ini dapat dilakukan dengan cara
pengumpulan

data

dalam

bentuk

wawancara

dan

observasi

partisipatisi, yang dilakukan dalam jangka waktu yang relative lama16.
Menurut Mundardjito, Arkeologi adalah ilmu yang mempelajari
budaya manusia melalui jejak peninggalannya (budaya materi).
Budaya materi dipandang sebagai satu bagian yang terorganisir dalam
tubuh budaya, yang mempunyai makna dan nilai karna pernah hidup di
tengah masyarakat lampau dan setelah ditinggalkan dia hidup kembali
di tengah masyarakat sekarang. Oleh karena itu, budaya adalah sistem
15

Wattimena, Rumah Adat Pesisir Laut Pulau Seram: Tinjauan Awal Etnoarkeologi, Dalam
Jurnal Humaniora Volume 6 (Yogyakarta: FIB UGM, 2014), 266-267.
16
Koetjaraningrat, Pengantar Antropologi II (Jakarta: Rineka Cipta, 2002), 7.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

10

yang komplek, yang melibatkan hubungan antara manusia, benda, dan
lingkungannya17.
Menurut Koentjaraningrat nilai budaya terdiri dari konsepsikonsepsi yang hidup dalam alam pikiran sebagian besar warga
masyarakat mengenai hal-hal yang mereka anggap mulia. Sistem nilai
yang ada dalam suatu masyarakat dijadikan orientasi dan rujukan
dalam bertindak. Oleh karena itu, nilai budaya yang dimiliki seseorang
mempengaruhinya dalam menentukan alternatif, cara-cara, alat-alat,
dan tujuan-tujuan pembuatan yang tersedia.18
3. Kerangka Teori
Teori adalah kreasi intelektual, penjelasan beberapa fakta yang
telah

diteliti

dan

telah

diambil

prinsip

umumnya.19

Dalam

Poerwadaminta teori adalah asas-asas dan hukum-hukum yang
menjadi dasar sesuatu kesenian atau ilmu pengetahuan.20
a. Teori Evolusi-Kebudayaan
Evolusi adalah perubahan sifat-sifat terwariskan suatu populasi
organisme dari suatu generasi ke generasi berikutnya yang
berlangsung dalam kurun waktu yang sangat lama. Perubahanperubahan yang terjadi dalam teori evolusi disebabkan oleh tiga
proses utama yang paling berkaitan: variasi, reproduksi, dan

17

Mundardjito, Hakikat Local Genius Dan Hakikat Data Arkeologi: Dalam Ayatrohaedi,
Kepribadian Budaya Bangsa (Local Genius), (Jakarta: Pustaka Jaya,1986), 39.
18
Koentjaraningrat, Sejarah Teori Antropologi (Jakarta: UI Press, 1987), 85.
19
Ahmad Mansur Suryanegara, Menemukan Sejarah, Wacana Pergerakan Islam Di Indonesia
(Bandung: Mizan,1996), 63.
20
W.J.S. Poerwadaminta, Kamus Bahasa Indonesia (Jakarta: Balai Pustaka, 1976), 1054.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

11

seleksi. Sifat-sifat yang menjadi dasar evolusi ini dibawa oleh gen
suatu organisme atau makhluk hidup yang diwariskan kepada
keturunannya dan menjadi bervariasi dalam suatu populasi.
Sedangkan kata kebudayaan berasal dari bahasansansekerta
buddhayah yaitu bentuk jamak dari buddhi yang berarti “akal”.
Dengan demikian, kebudayaan dapat diartikan sebagai hal-hal yang
bersangkutan dengan akal.21 Menurut Antropologi, pengertian
kebudayaan adalah keseluruhan sistem gagasan, tindakan dan hasil
karya manusia dalam rangka kehidupan manusia yang dijadikan
milik manusia dengan belajar.22
Adapun evolusi kebudayaan terjadi karena proses adaptasi
masyarakat yang hidup di suatu daerah akan menyesuaikan dirinya
dengan keadaan dan kondisi lingkungannya. Menurut para ekologbudaya, yang mempengarui adaptasi adalah unsur teknologi dan
ekonomi, kemudian muncul argumen dari beberapa para ekologbudaya, bahwa adaptasi juga dipengaruhi oleh psikologis sosial
masyarakat, politik, kegiatan-kegiatan religi dan upacara-upacara.23
b. Teori Fungsionalisme struktural
Teori yang digunakan penulis sebagai alat bantu adalah teori
fungsionalisme struktural, dimana masyarakat merupakan suatu
sistem sosial yang saling berkaitan dan saling menyatu dalam

21

Koentjaraningrat, Pengantar Ilmu Antropologi (Jakarta: Rineka Cipta, 1990), 181.
Ibid, 180.
23
David Kaplan, Teori Budaya (Yogyakarta: Pustaka Belajar, 1999), 103.

22

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

12

keseimbangan.24 Dengan demikian, penulis mencoba menganilisa
data yang telah dihimpun untuk menjelaskan Tradisi Ruwatan
Bulan

Purnama

Di

Candi

Brahu

dan

penulis

mencoba

memaparkan latar belakang pelaksanaan Tradisi Ruwatan Bulan
Purnama yang dihubungkan dengan teori antropologi dan
etnoarkeologi, yaitu penulis menganilisa dapatkah nilai-nilai di atas
mendasari perilaku keagamaan penganut tradisi tersebut.
F. Penelitian Terdahulu
Sebagaimana bahan rujukan dari penelusuran yang terkait dengan
tema yang diteliti, peneliti berusaha untuk mencari referensi hasil
penelitian yang dikaji oleh peneliti terdahulu sehingga dapat membantu
peneliti dalam mengkaji tema yang diteliti. Diantara hasik penelitian yang
telah dilakukan oleh beberapa peneliti yaitu:
1. Skripsi yang ditulis oleh Ninda Ayu Sinaningrum yang berjudul Studi
Tentang Candi Brahu: Kajian Terhadap Fungsi Candi tahun 2015.
Skripsi ini menjelaskan tentang fungsi bangunan Candi Brahu yang
digunakan sebagai tempat pembakaran dan penyimpaanan jenazah para
raja Brawijaya I-IV.
2. Skripsi yang di tulis oleh Naning Silvina Abadiyah yang berjudul
Pemanfaatan Situs Candi Brahu Sebagai Tempat Ritual Agama
Buddha Setelah Tahap Pemugaran Tahun 1995-2011. Skripsi ini
menjelaskan tentang fungsi Candi Brahu sebagai tempat ritual
24

Goerge Ritzer, Sosiologi Ilmu Pengetahuan Berparadigma Ganda (Jakata: Raja Grafindo
Persada, 2011), 24-26.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

13

pemujaan umat Buddha pada hari-hari besar atau hari penting agama
Buddha.
3. Skripsi yang ditulis oleh Dewi Zulaikah yang berjudul Nilai Islam
Dalam Tradisi Baritan Di Desa Wringinpitu Kabupaten Banyuwangi
Tahun 2015. Skripsi ini menjelaskan tentang tradisi baritan untuk
meminta turunya hujan dan kesuburan tanah.
4. Skripsi yang ditulis oleh Atik Chafidatul Ilmi yang berjudul Upacara
Wiwit Di Desa Ngagrok Kecamatan Krian Kabupaten Sidoarjo Tahun
2005. Skripsi ini menjelaskan tentang upacara atau tradisi wiwitan
yaitu pemujaan terhadap roh-roh nenek moyang yang bersemayam di
wiwitan (pohon) yang sangat besar, rimbun, dan telah berusia puluhan
tahun dan tumbuhnya di tengah pesawahan.
Dari hasil referensi yang ditemukan oleh penulis diatas, belum ada
penelitian yang mendalam terkait dengan “Tradisi Ruwatan Bulan
Purnama Di Candi Brahu Trowulan Mojokerto” ditinjau dari sudut
pandang sejarah kebudayaan islam. Oleh karena itu, penulis mencoba
meneliti “Tradisi Ruwatan Bulan Purnama Di Candi Brahu Trowulan
Mojokerto” secara mendalam dengan upaya untuk kelanjutan dan
pelengkap bagi beberapa penelitian yang telah dilakukan sebelumnya.
G. Metode Penelitian
Metode penelitian adalah strategi umum yang dianut dalam
pengumpulan data yang diperlukan, guna untuk menjawab persoalan yang
dihadapi. Seperti yang diungkap oleh Sumadi dalam metodologi penelitian

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

14

yaitu penelitian yang dilakukan karena adanya hasrat keinginan manusia
untuk mengetahui, yang berawal dari kekaguman manusia akan alam yang
dihadapi, baik alam semesta ataupun sekitar.25
Dalam penelitian ini penulis akan menggunakan jenis penelitian
lapangan (field research). Penelitian ini pada hakikatnya untuk
menemukan secara spesifik tentang tradisi Ruwatan Bulan Purnama.
Untuk mendapatkan hasil penelitian yang sesuai dengan harapan, maka
penelitian dilakukan dengan metode pengumpulan data dan metode
analisis data.
1. Metode Pengumpulan Data
Adapun metode pengumpulan data yang penulis gunakan dalam
penelitian ini adalah:
a. Metode Observasi (Pengamatan)
Metode ini diartikan sebagai pengamatan dan pencatatan
dengan sistemati fenomena-fenomena yang sedang di selidiki.26
Metode observasi adalah metode pengumpulan data dengan
menggunakan indra, terutama indra penglihatan dan pendengaran.
Observasi sendiri dapat diartikan pengamatan secara sistematis
terhadap gejala-gejala yang diamati. Metode ini disamping untuk
melengkapi data yang penulis perlukan juga penulis gunakan untuk
menguji kebenaran data yang diperoleh dari interview.

25

Sumardi Suryabrata, Metodologi Penelitian (Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2003), 2.
Hadi Sutrisno, Metodologi Research I (Yogyakarta: Andi Offset, 1989), 182.

26

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

15

b. Metode Interview
Yaitu wawancara dengan cara mengadakan tanya jawab
secara terarah guna mendapatkan keterangan yang aktual dan
positif dari responden sesuai dengan yang diteliti.27 Interview atau
wawancara adalah suatu bentuk komunikasi verbal, jadi semacam
percakapan yang bertujuan untuk memperoleh informasi. Penulis
melakukan tanya jawab dengan pihak-pihak yang mengetahui dan
juga para pelaku tradisi Ruwatan Bulan Purnama dapat
menjelaskan secara panjang lebar mengenai makna tradisi ini.
c. Metode Dokumentasi
Dalam metode dokumentasi ini penulis mengumpulkan data
yang bersifat primer. Penulis menggunakan data ini, berupa fotofoto tentang tradisi Ruwatan Bulan Purnama, hasil wawancara atau
cerita lisan dari narasumber, adapun narasumber tersebut adalah
pencipta tradisi Ruwatan Bulan Purnama dan para tokoh-tokoh
masyarakat dan kemudian didukung dengan data-data sumber
tertulis, seperti buku, majalah, monografi serta sumber lain yang
penulis peroleh dari dari lapangan mengenai topik yang sesuai
dengan pembahasan.

27

Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Pendekatan (Jakarta: Rineka Cipta, 1993), 127

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

16

2. Metode Analisis Data
a. Deskriptik-analitik
Yaitu

menguraikan

data-data

yang

ada

atau

menterjemahkan sehingga menjadi jelas dan konkret. Dari
pembahasan yang sifatnya deskripsi ini, penulis memberikan
gambaran mengenai data-data yang termaksuk seputar nilai Islam
dan budaya lokal yang terkandung dalam tradisi Ruwatan Bulan
Purnama.
b. Interpretasi
Metode interpretasi digunakan untuk mengungkap makna
terhadap

bermacam-macam

fakta.

Yaitu

memahami

dan

menyelami data yang terkumpul lalu menangkap arti dan nuansa
yang dimaksud atau menerjemah makna simbol-simbol yang
terkandung

didalamnya.

Dengan

metode

interpretasi

ini

dimaksudkan untuk dapat menterjemahkan makna filosofis yang
terdapat dalam tradisi Ruwatan Bulan Purnama sehingga dapat
diketahui maksud dan makna yang terkandung didalamnya.
c. Penulisan
Setelah melewati beberapa tahap diatas, dalam tahap ini
penulis menguraikan data yang diperoleh secara deskriptif dengan
cara menuliskannya dalam kata-kata, kalimat dalam bentuk narasi
yang lebih baik, kemudian dituangkan dalam bab yang saling

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

17

berkaitan, sehingga menghasilkan karya ilmiah yang dapat dibaca
dan dapat memberikan manfaat pada para pembacanya.
H. Sistematika Pembahasan
Dalam suatu pembahasan diperlukan suatu rangkaian yang
sistematis dan saling berkaitan antara satu dengan yang lain, sehingga
dapat menyajikan suatu hasil yang maksimal. Untuk itu diperlukan
sistematika pembahasan dari bab perbab. Adapun sistematika pembahasan
tersebut adalah sebagai berikut:
Bab I adalah pendahuluan yang terdiri dari latarbelakang masalah,
rumusan masalah, tujuan penelitian, kegunaan penelitian, tinjauan pustaka,
landasan teori, metode penelitian, dan sistematika pembahasan. Isi pokok
dari bab ini merupakan gambaran umum dari keseluruhan penelitian yang
akan dilakukan, sedangkan uraian yang lebih rinci akan dijelaskan pada
bab-bab berikutnya.
Bab II membahas tentang gambaran umum dari kecamatan
Trowulan dan desa Bejijong selaku daerah yang melatarbelakangi tradisi
Ruwatan Bulan Purnama, baik dari segi geografis dan demografis yang
meliputi kondisi sosial buadaya, ekonomi, keagamaan, dan pendidikan.
Pembahasan ini sangat penting karena untuk mengetahui kondisi dan
situasi secara umum daerah dan gambaran tentang pembahasan yang akan
dikaji.
Bab III membahas tentang deskripsi tradisi Ruwatan Bulan
Purnama dan unsur-unsur dari tradisi Ruwatan Bulan Purnama yang

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

18

meliputi; pelaku, acara, dan nilai norma. Pembahasan ini dimaksudkan
untuk memberikan gambaran tentang tradisi Ruwatan Bulan Purnam dan
unsur-unsur yang terdapat di dalamnya.
Bab IV membahas tentang yang respon masyarakat muslim dalam
tradisi Ruwatan Bulan Purnama. Bab ini bertujuan untuk menjelaskan
tentang nilai-nilai keislaman serta nilai budaya lokal pada tradisi Ruwatan
Bulan Purnama.
Bab V atau penutup, bab ini meliputi kesimpulan dari pembahasan
secara keseluruhan dan saran-saran. Dalam bab ini akan diambil suatu
kesimpulan hasil pembahasan untuk menjelaskan dan menjawab
permasalahan yang ada, serta memberikan kesimpulan yang bertitik tolak
dari kesimpulan.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

19

BAB II
GAMBARAN UMUM MASYARAKAT DESA BEJIJONG KECAMATAN
TROWULAN MOJOKERTO DAN KEBEBERDAAN CANDI BRAHU
A. Letak Geografis
Kondisi umum daerah penelitian di deskripsikan bertujuan untuk
memberikan gambaran yang jelas mengenai keadaan penelitian dan objek
penelitian yang berhubungan dengan masalah penelitian. Latar belakang
yang di deskripsikan meliputi kondisi fisik dan kondisi sosial daerah
penelitian. Trowulan merupakan wilayah yang banyak dengan nilai-nilai
historis yang meliputinya, hal ini dapat kita lihat dari perjalanan Trowulan
sebagai sebuah pemukiman. Pada masa Majapahit, Trowulan disebut
dengan Wilwatikta atau yang terkenal dengan ibukotanya kerajaan
Majapahit.
Trowulan adalah sebuah kecamatan yang ada di kabupaten
Mojokerto, Jaawa Timur, Indonesia. Kecamatan ini terletak di bagian barat
kabupaten Mojokerto yang berbatasan dengan wilayah kabupaten
Jombang.

Trowulan

sendiri

terletak

di

jalan

nasional

yang

menghubungkan Surabaya-Solo.28 Dengan luas wilayah 3.704.320 Ha

28

Ahmad Fatoni, “Trowulan Jawa
mojokerto.blogspot.com (3 mei 2016)

Timur

Indonesia”

dalam

http://trowulan



digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

20

Gambar 2.1. Peta kecamatan Trowulan.
1.

Letak Geografis Desa Bejijong
Desa Bejijong adalah satu desa yang paling barat dan desa yang
paling dekat dengan kantor Kecamatan Trowulan ± 0 Km, desa ini
letaknya berbatasan dengan Kecamatan wilayah Kabupaten Jombang,
dengan batas-batas :
a) Perbatasan sebelah timur

: Desa Trowulan

b) Perbatasan sebelah barat

: Kecamatan Mojoagung–Jombang

c) Perbatasan sebelah selatan

: Desa Trowulan

d) Perbatasan sebelah utara

: Desa Kejagan

2. Luas Wilayah
Luas keseluruhan wilayah desa Bejijong ini ± 195,185 Ha
dengan penggunaan lahan 127 Ha sebagai tanah sawah dan 68,185 Ha
sebagai tanah darat, sedangkan secara adminstratif Desa Bejijong
terbagi dalam 2 dusun yaitu:

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

21

a) Dusun Bejijong

: ± 116.848 Ha

b) Dusun Kedungwulan

: ± 78.337 Ha

3. Topografi dan Klimatologi
Secara topografi jenis tanah di Desa Bejijong adalah tanah
regesol dengan perbandingan struktur tanah 60% pasir dan 40% tanah
lumpur. Dalam mencukupi kebutuhan air untuk pengairan sawah Desa
Bejijong dari saluran Candi Limo Kecamatan Jatirejo dan Sumur Bor
Bampres di Dukuh Kedungwulan yang dapat mengairi sawah ±
127.023 Ha, baik dimusim hujan maupun musim kemarau.
Desa Bejijong secara umum beriklim tropis dengan suhu ratarata berkisar antara 240-290C sedangkan curah hujan menunjukkan
bulan basah selama 6 bulan rata-rata ± 1508 mm. Desa Bejijong bila
musim penghujan merupakan tumpuan/buangan air dari atas,
sedangkan pada musim kemarau air sulit didapat.29
Secara umum wilayah kota mojokerto dibagi menjadi 2
kecamatan, 18 kelurahan, 661 rukun tetangga (RT), 177 rukun warga
(RW) dan 70 dusun atau lingkungan. Kota mojokerto merupakan satusatunya daerah di Jawa Timur, bahakan di Indonesia yang memiliki
satuan wilayah maupun luas wilayah terkecil dengan kepadatan
penduduk yang tinggi.30

29

Data, Profil Desa Bejijong Tahun 2015
Badan Pusat Statistik Kota Mojokerto, Kota Mojokerto Dalam Angka 2015 (Mojokerto: BPS
Kota Mojokerto, 2011), 4.

30

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

22

B. Demografi
1.

Jumlah Penduduk Desa Bejijong
Menurut data jumlah penduduk Desa Bejijong tahun 2015,
jumlah penduduk keseluruhan sebanyak 3.874 jiwa yang terdiri dari
1.208 kepala keluarga. Penduduk dengan usia 4 tahun memiliki
jumlah terbanyak dibandingkan dengan penduduk usia yang lain yaitu
sebanyak 90 jiwa. Jumlah penduduk berdasarkan umur dapat dilihat
pada tabel sebagai berikut:

Tabel 2.1. Jumlah Penduduk Desa Bejijong Menurut Umur Tahun
2015.
No.

Umur

1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20

< 1 tahun
1 tahun
2 tahun
3 tahun
4 tahun
5 tahun
6 tahun
7 tahun
8 tahun
9 tahun
10 tahun
11 tahun
12 tahun
13 tahun
14 tahun
15 tahun
16 tahun
17 tahun
18 tahun
19 tahun

Jumlah
Penduduk
62 jiwa
64 jiwa
85 jiwa
78 jiwa
90 jiwa
88 jiwa
87 jiwa
88 jiwa
65 jiwa
78 jiwa
61 jiwa
69 jiwa
49 jiwa
42 jiwa
59 jiwa
59 jiwa
88 jiwa
80 jiwa
72 jiwa
42 jiwa

No.

Umur

Jumlah Penduduk

31
32
33
34
35
36
37
38
39
40
41
42
43
44
45
46
47
48
49
50

30 tahun
31 tahun
32 tahun
33 tahun
34 tahun
35 tahun
36 tahun
37 tahun
38 tahun
39 tahun
40 tahun
41 tahun
42 tahun
43 tahun
44 tahun
45 tahun
46 tahun
47 tahun
48 tahun
49 tahun

46 jiwa
44 jiwa
43 jiwa
39 jiwa
46 jiwa
50 jiwa
68 jiwa
47 jiwa
37 jiwa
32 jiwa
29 jiwa
29 jiwa
21 jiwa
31 jiwa
32 jiwa
32 jiwa
78 jiwa
41 jiwa
27 jiwa
24 jiwa

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

23

21
22
23
24
25
26
27
28
29
30

2.

20 tahun
21 tahun
22 tahun
23 tahun
24 tahun
25 tahun
26 tahun
27 tahun
28 tahun

75 jiwa
75 jiwa
45 jiwa
74 jiwa
74 jiwa
73 jiwa
77 jiwa
43 jiwa
45 jiwa

51
52
53
54
55
56
57
58
59

50 tahun
51 tahun
52 tahun
53 tahun
54 tahun
55 tahun
56 tahun
57 tahun
58 tahun
> 59
29 tahun
44 jiwa
60
tahun
Sumber : Profil Desa Bejijong Tahun 2015.

26 jiwa
26 jiwa
28 jiwa
28 jiwa
23 jiwa
20 jiwa
21 jiwa
34 jiwa
47 jiwa
79 jiwa

Kepadatan Penduduk Desa Bejijong
Menurut data jumlah penduduk Desa Bejijong tahun 2015, Desa
Bejijong memiliki jumlah penduduk sebanyak 3.874 jiwa sedangkan
luas wilayahnya adalah 195,185 Ha atau 1,95 km2 sehingga dapat
diketahui kepadatan penduduk Desa Bejijong sebagai berikut:
Kepadatan Penduduk =
=

Jumlah Penduduk
Luas Wilayah
,

= 1987 jiwa/km2
Hal ini berarti kepadatan penduduk di Desa Bejijong secara
umum adalah 1987 jiwa/ km2 atau setiap 1 km2 wilayah Desa Bejijong
dihuni oleh 1987 jiwa.
3.

Sex Ratio Penduduk Desa Bejijong
Sex ratio adalah perbandingan banyaknya penduduk laki-laki
per 100 penduduk perempuan. Menurut data jumlah penduduk Desa
Bejijong tahun 2015, Desa Bejijong dihuni oleh 3.874 jiwa yang

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

24

terdiri dari 1.913 jiwa penduduk laki-laki dan 1.961 jiwa penduduk
perempuan. Berdasarkan data tersebut dapat dihitung sex ratio Desa
Bejijong adalah sebagai berikut:
Sex Ratio

∑Penduduk Laki−laki

= ∑Penduduk Perempuan × 100

=

× 100

= 98
Desa Bejijong memiliki angka sex ratio sebesar 98 dengan
demikian berarti bahwa setiap 100 penduduk perempuan terdapat 98
penduduk laki-laki. Hal ini berarti populasi laki-laki di desa Bejijong
lebih sedikit dibandingkan populasi penduduk perempuan.31
4.

Mata Pencaharian
Berikut adalah komposisi penduduk menurut mata pencaharian
untuk menggambarkan kondisi sosial penduduk Desa Bejijong:
Tabel 2.2. Jumlah Penduduk Desa Bejijong Menurut Mata
Pencaharian Tahun 2015.
No.

31

Jenis Mata

Jumlah

Persentase

Pencaharian

(jiwa)

(%)

1

Petani

179

15,26

2

Buruh tani

252

21,48

3

Karyawan

105

8,95

Data, Profil Desa Bejijong Tahun 2015

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

25

Swasta
4

Pengrajin

412

35,12

5

PNS

88

7,50

6

Pedagang

38

3,24

7

Montir

5

0,43

8

TNI/POLRI

8

0,68

9

Dokter

2

0,17

10

Perawat/bidan

6

0,51

11

Lain-lain

78

6,65

Sumber : Profil Desa Bejijong Tahun 2015.
Berdasarkan tabel jumlah penduduk menurut mata pencaharian
tahun 2015 bahwa penduduk Desa Bejijong pekerjaan yang paling
banyak digeluti adalah sebagai pengrajin dengan jumlah 412 jiwa atau
sebesar 35,12%. Jenis kerajinan yang ditekuni masyarakat desa
Bejijong adalah sebagai pengrajin cor kuningan yang kegiatannya
tersebar di desa Bejijong khususnya di dusun Kedungwulan.32
C. Kondisi Sosial Masyarakat
1.

Pendidikan
Ciri khas manusia adalah kemampuannya dalam mendidik dan
dididik melalui aktivitas pendidikan. Dalam masyarakat unsur
pendidikan dan kebudayaan merupakan dua hal yang tidak terpisahkan
dan saling berkaitan. Pendidikan adalah aktivitas dari kebudayaan dan

32

Data, Profil Desa Bejijong Tahun 2015

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

26

merupakan

aktivitas

pembudayaan,

disisi

lain

kebudayaan

menjelmakan aktivitas, sistem, dan struktur pendidikan. Oleh karena
itu masyarakat tradisional meupun modern selalu mengandung unsur
pendidikan

yang

berusaha

memperkenalkan

dan

membawa

masyarakat kearah kebudayaannya.33
Kondisi pendidikan masyarakat desa Bejijong dapat dikatakan
masih rendah, hal ini dikarenakan sebagian besar penduduknya
merupakan tamatan SD sederajat dengan jumlah 1.206 jiwa atau
sebesar 40,61% dari keseluruhan penduduknya. Sedangkan pada
urutan yang kedua adalah penduduk dengan tamatan SLTP sederajat
dengan jumlah 804 jiwa atau 27,07 %.34 Data kondisi pendidikan
penduduk Desa Bejijong dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 2.3. Kondisi Pendidikan Penduduk Desa Bejijong
Tahun 2015.
No.

Pendidikan

Jumlah

Persentase

(jiwa)

(%)

1

Belum sekolah

125

4,21

2

Tidak pernah sekolah

46

1,55

3

Tidak tamat SD

34

1,14

4

Tamat SD sederajat

1206

40,61

33

Oemar Hamalik, Dasar-Dasar Pengembangan Kurikulum (Bandung: PT Remaja Rosdakarya,
2008), 88.
34
Data, Profil Desa Bejijong Tahun 2015

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

27

5

Tamat SLTP sederajat

804

27,07

6

Tamat SLTA sederajat

664

22,36

7

Program Diploma D1,D2,D3

39

1,31

8

Program Sarjana S1,S2,S3

52

1,75

Sumber : Profil Desa Bejijong Tahun 2015.
2.

Agama dan Kepercayaan
Pada masa Majapahit, masyarakat trowulan menganut agama
Hindu, buddha. Kepercayaan lokal dan agam Islam juga berkembang
pada masa itu. Raja atau pemimpin masyaraakat memeluk satu agama,
tapi juga menjadi pelindung bagi para pemeluk agama lain.
Kehidupan beragam masyarakat Trowulan saat ini tidak jauh
berbeda dengan masyarakat pada zaman Majapahit. Semua agama
yang ada di Indonesia juga berkembang di Trowulan. Meskipun
pemeluk agama yang beragam, masyarakat Trowulan bisa hidup
damai dan penuh dengan kerukunan serta saling menghargai.
Pada hakikatnya agama berfungsi melayani kebutuhan individu
dan kelompok karena agama membantu individu memahami dirinya,
sekitarnya dan kehidupan sesudah mati, dan nilai-nilai agama
mendasari

hidup

juga

tingkah

laku

manusia

dalam

hidup

bermasyarakat, sehingga masyarakat mengetahui segala hal yang
benar dan diridhoi oleh Tuhan, dan segala yang melanggar ajarannya.
Tingkah laku tersebut pula pada hakikatnya adalah tingkah laku

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

28

manusia yang berbudaya.35 Berikut ini data agama yang dianut
penduduk Desa Bejijong:

Tabel 2.4. Jumlah Penduduk menurut Agama yang Dianut Tahun
2015.
No.

Agama

Jumlah (jiwa)

Persentase (%)

1

Islam

3849

99,35

2

Kristen

17

0,44

3

Katholik

-

-

4

Budha

8

0,21

5

Hindu

-

-

Sumber : Profil Desa Bejijong Tahun 2015.
Berdasarkan data jumlah penduduk menurut agama, dapat
diketahui bahwa sebagian besar atau hampir seluruh penduduk Desa
Bejijong menganut agama Islam dengan jumlah 3.849 jiwa atau
sebesar 99,35%. Penduduk dengan penganut agama Kristen sebanyak
17 jiwa, Budha sebanyak 8 orang, sedangkan untuk agama Katholik
dan Hindu tidak ada.36

35

Oemar Hamalik, Dasar-Dasar Pengembangan Kurikulum (Bandung: PT Remaja Rosdakarya,
2008) 92.
36
Data, Profil Desa Bejijong Tahun 2015.

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

29

3.

Kondisi Sosial Budaya
Sebagaimana layaknya sebuah desa, watak penduduk masih
nampak sebagai warga pedesaan. Dalam hal ini adalah rasa
membedakannya dengan masyarakat perkotaan yang individualisme
dan selalu mementingkan kepentingan sendiri. Kehidupan sosial
mayarakat Trowulan menggambarkan suasana yang harmonis, tidak
ada perbedaan yang mencolok dalam tingkat status sosial maupun
dalam derajat serta hubungan darah. Hal ini menunjukan suasana
kehidupan masyarakat Trowulan penuh sifat kekeluargaan dan juga
saling gotong-royong