Unsur Prominence Dalam Pemberitaan Selebritas (Analisis Deskriptif Kualitatif Unsur Prominence dalam Pemberitaan Selebritas di Harian Lokal di Kota Medan)

ABSTRAK

Skripsi ini berjudul Unsur Prominence Dalam Pemberitaan Selebritas (Analisis
Deskriptif Kualitatif Unsur Prominence dalam Pemberitaan Selebritas di Harian
Lokal di Kota Medan). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa
penting unsur prominence atau keterkenalan dalam pemberitaan selebritas di
Harian WASPADA dan Harian Medan Bisnis, untuk mengetahui bagaimana
pengadaan berita selebriti di Harian WASPADA dan Harian Medan Bisnis serta
mengetahui seberapa penting rubrik selebritas di surat kabar lokal khususnya di
Harian WASPADA dan Harian Medan Bisnis. Dalam penelitian ini peneliti
menggunakan beberapa teori yang relevan seperti komunikasi massa, media
massa, surat kabar, jurnalistik, sumber berita dan teori Shoemaker dan Reese.
Penelitian ini dilakukan melalui wawancara dan observasi partisipatif yang
kemudian dianalisis menggunakan teori Shoemaker dan Reese yang mengupas
pengaruh isi pemberitaan di media massa. Hasil dari penelitian ini menemukan
bahwa rubrik selebritas merupakan rubrik yang penting dalam sebuah surat kabar
lokal sebagai berita hiburan. Dalam pemberitaan selebritas, unsur prominence
merupakan salah satu unsur utama yang harus diperhatikan. Namun, unsur
prominence biasanya tidak berdiri sendiri melainkan didampingi dengan layak
berita (news worthy). Pengadaan berita selebritas di Harian WASPADA dan
Medan Bisnis cukup bervariasi, mulai dari peliputan langsung hingga mengambil

dari media lain.

Kata Kunci: Prominence, News Worthy, Selebriti, Jurnalisme, Surat Kabar.

Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT

This research entitled Prominence Element in Celebrities News (Qualitative
Descriptive Analysis of Prominence Element in Celebrities News on Daily
Newspaper in Medan City). This research aims to find out how important the
prominence element in celebrity news in WASPADA Daily and Medan Bisnis
Daily, to find out step by step producing celebrity news in WASPADA Daily and
Medan Bisnis Daily and to find out how important celebrity news in local
newspaper especially in WASPADA Daily and Medan Bisnis Daily. In this
research, the researcher used several relevant theorie such as mass
communication, mass media, newspaper, journalism, news sources and
Shoemaker and Reese theory. This research is done through indeepth interviews
and partisipative observation and then analyzed using Shoemaker and Reese
theory which explain the influence of news content in mass media. The result of

this research found that the celebrity column is an important things for local
newspaper as an entertainment news. In celebrity news, prominence is one of the
main elements which must be considered. However, prominence can’t stand alone
but accompanied with news worthy. The procurement of celebrity news in
WASPADA Daily and Medan Bisnis Daily is quite varied, start from direct
coverage until taking news from the other media.

Keywords: Prominence, News Worthy, Celebrity, Journalism, Newspaper.

Universitas Sumatera Utara