ANALISIS BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCT YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA.

ANALISIS BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL
PADA PERUSAHAAN AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCT YANG
GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA

Diajukan Kepada Fakultas Ekonomi
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran jawa timur
Untuk Menyusun Skripsi S-1 J urusan Manajemen

Disusun Oleh

Khoirotul Ummah
0812010190/FE/EM

FAKULTAS EKONOMI J URUSAN MANAGEMEN
UPN “VETERAN” J AWA TIMUR
2012

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum wr. wb.
Alhamdulillahirabbil’alamin, puji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Segalagalanya, yang telah memberikan petunjuk Dengan memanjatkan puji syukur kepada Allah SWT,
atas, rahmat, dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul
“Analisis Beberapa Faktor yang Mempengaruhi Struktur Modal pada Perusahaan
Automotive and Allied Product yang Go Public di Bursa Efek Indonesia
Penulisan skripsi ini dimaksudkan sebagai salah satu syarat yang harus dipenuhi untuk
memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Program Studi Manajemen pada Fakultas Ekonomi
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran“ Jawa Timur.
Penulis menyadari bahwa skripsi ini tidak akan berhasil tanpa adanya dukungan dari
berbagai pihak, maka pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada :
1.

Bapak Prof. Dr. Ir. Teguh Sudarto, MP, selaku Rektor Universitas Pembangunan Nasional
“Veteran” Jawa Timur.

2.

Bapak Dr. H. Dhani Ichsanudin Nur, SE,MM, selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas
Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur, sekaligus selaku Dosen Pembimbing
Utama yang telah memberikan saran, nasehat serta bantuan bimbingan skripsi kepada

peneliti sehingga peneliti bisa menyelesaikan tugas skripsi ini dengan baik.

3.

Bapak Dr.Muhadjir Anwar, MM, Selaku Ketua Jurusan Fakultas Ekonomi Manajemen
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4.

Seluruh Dosen dan staff dosen Jurusan Manajemen yang telah memberikan bekal ilmu
pengetahuan kepada penulis selama menjadi mahasiswa Universitas Pembangunan
Nasional “Veteran” Jawa Timur.

5.

Bapak dan Ibu serta semua keluarga yang telah memberikan dukungan, dan penulis
menyampaikan terima kasih banyak atas doa dan dukungan baik secara spiritual maupun

materiil yang tidak mungkin penulis uraikan dengan kata-kata.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ..................................................................................... i
DAFTAR ISI ..................................................................................................... ii
DAFTAR TABEL ............................................................................................ iii
DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... iv
DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................... v
ABSTRAKSI

BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang ....................................................................................... 1
1.2. Perumusan Masalah ................................................................................. 10
1.3. Tujuan Penelitian ..................................................................................... 11
1.4. Manfaat Penelitian ................................................................................... 11


BAB II TINJ AUAN PUSTAKA
2.1. Penelitian Terdahulu ................................................................................ 12
2.2. Landasan Teori ....................................................................................... 15
2.2.1.. Pengertian Modal ............................................................................ 15
2.2.1.1Sumber-Sumber Penawaran Modal ............................................. 17
2.2.1.2.Teori dan Pengertian Struktur Modal ......................................... 21
2.2.1.3. Pengertian Struktur Modal dan Struktur Keuangan .................... 25
2.2.1.4.Faktor-Faktor yang mempengaruhi Struktur Modal .................... 27
2.2.2 Laporan Keuangan ........................................................................... 30
2.2.2.1 Analisis Rasio Keuangan ........................................................... 32
2.2.2.2 Jenis-Jenis Analisis Rasio Keuangan ......................................... 33
2.2.3. Ukuran Perusahaan ........................................................................... 41

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

2.2.4.Pengaruh Ukuran Perusahaan Terhadap Struktur Modal .................... 42
2.2.5.Pengaruh ROA Terhadap Struktur Modal .......................................... 44
2.2.6 . Pengaruh Current Ratio Terhadap Struktur Modal ........................... 45
2.3. Kerangka Konseptual ............................................................................... 47

2.4. Hipotesis .................................................................................................. 48

BAB III METODE PENELITIAN
3.1. Definisi Operasional Dan Pengukuran Variabel ....................................... 49
3.1.1.Variabel Terikat ................................................................................ 49
3.1.2 Variabel Bebas .................................................................................. 50
3.2. Teknik Penentuan Sampel ........................................................................ 51
3.2.1. Populasi............................................................................................ 52
3.2.2. Sampel ............................................................................................ 50
3.3. Teknik Pengumpulan Data ....................................................................... 53
3.3.1. Jenis Data ........................................................................................ 53
3.3.2. Sumber Data..................................................................................... 54
3.3.3. Pengumpulan Data ........................................................................... 54
3.4. Teknik Analisis dan Uji Hipotisis ............................................................ 55
3.4.1.Regresi Linear Berganda ................................................................... 55
3.4.2. Uji Asumsi kelasik ........................................................................... 56
3.4.3. Uji Hipotesis .................................................................................... 62
3.4.3.1 Uji F .......................................................................................... 62
3.4.3.2 Uji T .......................................................................................... 63


Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 Deskripsi Obyek Penelitian ....................................................................... 65
4.1.1 Sejarah Singkat Pasar Modal Indonesia ............................................. 65
4.1.2 Sejarah Singkat Bursa Efek Indonesia (BEI) ...................................... 66
4.1.3 Visi dan Misi PT.Bursa Efek Indonesia (BEI).................................... 67
4.1.4 Struktur Organisasi Bursa Efek Indonesia (BEI) .............................. 68
4.1.5 Sejarah Perusahaan Obyek Penelitian ............................................... 69
4.2 Deskripsi Hasil Penelitian ......................................................................... 86
4.2.1 Struktur Modal (Y) ............................................................................ 86
4.2.2 Ukuran Perusahaan ............................................................................ 90
4.2.3 ROA.................................................................................................. 93
4.2.4 Current Ratio ..................................................................................... 97
4.3 Analisis dan Pengujian Hipotesis ............................................................. 101
4.3.1 Uji Normalitas ................................................................................... 101
4.3.2 Uji Asumsi Klasik ............................................................................. 102
4.3.3 Analisis Regresi Linear Berganda ...................................................... 107
4.3.4 Koefisian Determinasi ....................................................................... 109

4.3.5 Uji t ................................................................................................... 110
4.3.6 Uji f................................................................................................... 111
4.4 Pembahasan .............................................................................................. 112

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan............................................................................................... 116
5.2 Saran ........................................................................................................ 117

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

ANALISIS BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI
STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN AUTOMOTIVE
AND ALLIED PRODUCT YANG GO PUBLIC
DI BURSA EFEK INDONESIA

Oleh :
Khoirotul Ummah
Abstraksi
Dalam kondisi perekonomian yang sulit seperti saat ini, persaingan di segala

sektor usaha semakin ketat, hal ini mendorong setiap perusahaan perlu melakukan
berbagai upaya untuk menciptakan keunggulan dalam bersaing, sehingga perusahaan
dapat bertahan ditengah-tengah persaingan. Dalam manajemen keuangan, salah satu
unsur yang perlu diperhatikan adalah mengenai seberapa besar kemampuan
perusahaan dalam memenuhi kebutuhan dana yang akan digunakan untuk beroperasi
dan mengembangkan usahanya. Modal menjadi salah satu elemen penting dalam
perusahaan karena modal sangatlah diperlukan. Masalah struktur modal merupakan
masalah yang sangat penting bagi setiap perusahaan karena naik turunnya struktur
modal ditandai dengan besarnya total hutang Jangka Panjang dibandingkan modal
sendiri. Tujuan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui yang mempengaruhi
struktur modal pada perusahaan automotive and allied product yang go publik di
BEI.
Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan automotive and allied
product yang go publik di BEI. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini
menggunakan metode purposive sampling yaitu bahwa pengambilan sampel
dilakukan atas dasar tujuan tertentu, maka jumlah sampel perusahaan Automotive
yang memenuhi kriteria sebanyak 17 perusahaan. Data yang digunakan dalam
penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari data laporan keuangan
periode 2006-2010 yang diambil dari Bursa Efek Indonesia. Sedangkan untuk
pengujian data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan asumsi klasik

menggunakan program SPSS
Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel ukuran perusahaan mempunyai
pengaruh Positif tidak signifikan terhadap struktur modal, ROA mempunyai
pengaruh Negatif signifikan terhadap struktur modal, dan Current Ratio mempunyai
pengaruh negatif Tidak signifikan terhadap struktur modal.

Kata Kunci: Struktur Modal, Ukuran Perusahaan, ROA dan Current Ratio.

ix
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar belakang
Dalam menghadapi situasi dan kondisi perekonomian seperti sekarang ini
setiap perusahaan mampu melakukan pengelolaan terhadap setiap kegiatan
kegiatan usahanya, baik di bidang pemasaran produksi, SDM, dan keuangan. Agar
perusahaan dapat tetap bertahan atau bahkan dapat meningkatkan kegiatan

usahanya dalam pengelolaan di bidang keuangan. Salah satu unsur yang perlu
menjadi perhatian adalah sejauh mana perusahaan mampu memenuhi kebutuhan
dana yang akan di gunakan untuk beroperasi atau mengembangkan usahanya
untuk memenuhi dana tersebut. Menurut riyanto (2001:17), sebenarnya masalah
modal dalam perusahaaan merupakan persoalaan yang tak akan berakhir,
mengingat bahwa masalah modal itu mengandung begitu banyak dan berbagai
rupa aspek-aspek sehinga dapat kita ketahui bahwa setiap badan usaha maupun
perusahaan perlu memberi perhatian terhadap masalah modal.
Salah satu keputusan penting yang dihadapi oleh manajer (keuangan)
dalam kaitannya dengan kelangsungan operasi perusahaan adalah keputusaan
pendanaan atau keputusan struktur modal, yaitu suatu keputusan keuangan yang
berkaitan dengan komposisi utang, saham preferen dan saham biasa yang harus
digunakan oleh perusahaan. Manajer harus mampu menghimpun dana baik yang
bersumber dari dalam perusahaan maupun luar perusahaan secara efisien, dalam

1
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

2


arti keputusan pendanaan tersebut merupakan keputusan pendanaan yang mampu
meminimalkan biaya modal yang harus ditanggung perusahaan.
Biaya modal yang timbul dari keputusan pendanaan tersebut merupakan
konsekuensi yang secara langsung timbul dari keputusan yang dilakukan manajer.
Ketika manajer menggunakan hutang, jelas biaya modal yang timbul sebesar
biaya bunga

yang dibebankan oleh kreditur, sedangkan jika manajer

menggunakan dana internal atau dana sendiri akan timbul opportunity cost dari
dana atau modal sendiri yang digunakan. Keputusan pendanaan yang dilakukan
secara tidak cermat akan menimbulkan biaya tetap dalam bentuk biaya modal
yang tinggi, yang selanjutnya dapat berakibat pada rendahnya profitabilitas
perusahaan. Keputusan struktur modal secara langsung juga berpengaruh terhadap
besarnya risiko yang ditanggung pemegang saham serta besarnya tingkat
pengembalian atau tingkat keuntungan yang diharapkan (Brigham dan Houston,
2001; 17).
Pada prinsipnya, setiap perusahaan membutuhkan dana. Pemenuhan dana
tersebut dapat berasal dari sumber intern perusahaan ataupun sumber ekstern
perusahaan. Namun pada umumnya perusahaan cenderung untuk menggunakan
modal sendiri sebagai modal permanen, sedangkan modal asing hanya digunakan
sebagai pelengkap saja apabila dana yang dibutuhkan kurang mencukupi.
Penggunaan modal sendiri akan menjadi tanggungan terhadap keseluruhan resiko
perusahaan dan merupakan jaminan bagi para kreditur. Sedangkan modal asing
adalah modal yang berasal dari kreditur dan merupakan hutang bagi perusahaan
yang bersangkutan. Oleh karena itu, diperlukan adanya kebijaksanaan dalam

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

3

menentukan apakah kebutuhan dana perusahaan akan dibelanjai oleh modal
sendiri atau dengan modal asing.
Dari keterangan diatas membuat pembahasan mengenai hutang menjadi
menarik. Besarnya hutang yang digunakan oleh perusahaan untuk membiayai
kegiatannya merupakan suatu kebijakan perusahaan yang berhubungan dengan
struktur modal.
Kebijakan struktur modal melibatkan pertimbangan antara risiko dan
tingkat pengembalian. Penambahan hutang memperbesar risiko tetapi sekaligus
dapat memperbesar tingkat pengembalian yang diharapkan. Akan tetapi tingkah
laku perusahaan dalam mengantisipasi risiko berbeda, ada yang menghindari
risiko dalam pengambilan keputusannya, sehingga hanya memandang bahwa
penggunaan hutang yang semakin besar akan meningkatkan penghematan pajak
(apabila pajak bersifat progesif) Weston dan Brigham (1997 : 150). Hal ini yang
telah mendorong adanya penggunaan hutang yang semakin besar dalam struktur
modal perusahaan.
Menurul Prabansari & Kusuma (2005) Keputusan struktur modal yang
diambil oleh manajer tersebut tidak saja `berpengaruh terhadap profitabilitas
perusahaan, tetapi juga berpengaruh terhadap risiko keuangan yang dihadapi
perusahaan. Risiko keuangan tersebut meliputi kemungkinan ketidakmampuan
perusahaan untuk membayar kewajiban-kewajibannya dan kemungkinan tidak
tercapainya laba yang ditargetkan perusahaan.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4

Apabila

perusahaan

menggunakan

modal

dari

hutang

maka

ketergantungan perusahaan terhadap pihak luar sangatlah besar, sedangkan
apabila menggunakan sumber modal dari mengeluarkan saham baru, maka akan
membutuhkan biaya yang sangat mahal. Oleh karena itu, seorang manajer
keuangan harus berhati-hati dalam menentukan struktur modal perusahaannya,
karena struktur modal berakibat secara langsung terhadap biaya modal (cost of
capital), keputusan capital budgeting dan harga pasar. Weston dan Brigham (1997
: 103).
Masalah struktur modal merupakan masalah penting bagi setiap
perusahaan, karena baik buruknya struktur modal perusahaan akan mempunyai
efek yang langsung terhadap posisi finansial perusahaan. Suatu perusahaan yang
mempunyai struktur modal yang tidak baik, dimana mempunyai hutang yang
sangat besar akan memberikan beban yang berat kepada perusahaan yang
bersangkutan.
Dalam hal ini perusahaan harus mengetahui terlebih dahulu biaya yang
dibutuhkan untuk memperoleh dana tersebut (cost of capital). Dengan demikian,
dalam pertimbangan kebijakan struktur modal tersebut ada satu permasalahan
yang sering timbul, yaitu seberapa besar modal sendiri dan seberapa besar modal
pinjaman yang harus digunakan oleh perusahaan.
Prestasi industri otomotif, ternyata tidak lama bisa dinikmati. Sebab kini kalangan
industri harus berjuang keras, bukan hanya agar selamat dari dampak krisis dan mencegah
terjadinya kebangkrutan dan PHK para pekerja. Namun juga agar penurunan kinerja
industri tahun ini tidak terlalu besar. Banyak kalangan menilai grafik pertumbuhan

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

5

industri otomotif Indonesia tidak pernah landai,namun turun naik fluktuatif.
(www.bisnisindonesia.com/Minggu, 10 Februari 2010).

Penelitian ini mengambil sampel perusahaan Automotive and Allied
product yang go public di BEI (Bursa Efek Indonesia), karena terdapat suatu
permasalahan yang sedang dihadapi oleh perusahaan Automotive and Allied
product yang go public di BEI. Permasalahan tersebut adalah naik turunya tingkat
hutang yang dimiliki oleh perusahaan-perusahaan Automotive and Allied product
yang go public di BEI. Hal ini mencerminkan bahwa ketergantungan para
perusahaan Automotive and Allied product di Indonesia yang go public di BEI
terhadap pihak luar sangatlah besar. Jika keadaan ini bertahan dan tidak segera
dibenahi, maka akan membahayakan bagi kelangsungan hidup perusahaan
tersebut.
Paling tidak di harapkan perusahaan dapat menetapkan suatu target
struktur modal yang optimal yang menunjukkan seberapa tingkat hutang yang
tepat pada perusahaan dengan cara mengindentifikasi faktor-faktor struktur modal
tersebut. Masalah struktur modal merupakan masalah yang sangat penting bagi
setiap perusahaan karena naik turunnya struktur modal di tandai dengan hutang
perusahaan yang tidak bisa diprediksi kadang mengalami kenaikan kadang juga
mengalami penurunan.
Dengan adanya naik turunya tingkat hutang yang dimiliki oleh perusahaan,
maka juga akan menyebabkan naik turunya struktur modal, sehingga akan
berakibat pada naik turunya nilai perusahaan di mata para investor. Paling tidak,
diharapkan perusahaan dapat menetapkan suatu target struktur modal yang

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

6

optimal yang menunjukkan seberapa tingkat hutang yang tepat bagi perusahaan
dengan cara mengidentifikasi faktor-fakor struktur modal tersebut. Masalah
struktur modal merupakan masalah yang sangat penting bagi setiap perusahaan
karena naik turunnya struktur modal ditandai dengan besarnya hutang
dibandingkan dengan besarnya modal yang dimiliki. Hal ini dapat dilihat dari data
perusahaan Automotif and Allied Produck yang go public di BEI Tahun 2006 2010 sebagai berikut :
Tabel 1.1 :Hasil perhitungan Str uktur Modal Per usahaan Automotif and
Allied Pr oduck yang go public di BEI Tahun 2006 -2010

St rukt ur M odal
2006

2007

2008

2009

2010

1

PT.Ast ra int ernasional Tbk

51.07

37.71

40.14

33.26

34.56

2

PT.Ast ra Ot oparts Tbk

17.67

14.85

11.97

8.78

5.98

3

PT.Gajah Tunggal Tbk

10.57

188.99

302.71

182.47

121.8

4

PT.Goodyear Indonesia Tbk

10.57

12.37

143.62

65.42

30.57

5

PT.Hexindo Adiperkasa Tbk

46.04

12.97

9.36

5.009

4.7

6

PT Indo Kordsa Tbk

35.29

31.22

3.38

3.46

9.62

7

PT.Indomobil Sukses Int ernasional Tbk

814.95

775.7

583.64

315.43

169.1

8

PT.Indospiring Tbk

261.09

238.74

160.17

78.91

57.58

9

PT. Int raco Pent a Tbk

100.81

79.36

103.16

54.36

79.69

10

PT.M ult i Prima Sejaht era Tbk

3.47

3.22

3.54

3.49

3.55

11

PT.Nipres Tbk

43.36

36.73

21.76

13.82

9.4

12

PT.Polychem Indonesia Tbk

182.49

162.9

139.28

122.01

92.39

13

PT.Prima Aloy St eel Tbk

48.27

41.11

62.51

284.75

131.1

14

PT.Selamat Sempurna Tbk

7.11

8.03

6.74

7.23

37.4

15

PT.Tunas Ridean Tbk

123.88

114.28

108.68

14.97

16.53

No

Nama Perusahaan

16

PT.Unit ed Tractor Tbk

55,65

34.49

333.22

23.31

22.41

17

PT.M ult rist rada Arah Sarana Tbk

55

18.86

31.55

15.11

25.57

: Sumber : Indonesia Capital Mar ket Directory 2006-2010 (Bur sa Efek Indonesia)

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

7

Dari 17 perusahaan Automotive and Allied product tersebut diatas, terjadi
fluktuasi struktur modal ada yang kecenderungan kenaikan atau kecenderungan
penurunan pada struktur modal selama 5 tahun
Berdasarkan data diatas, perlu dilihat atau diketahui faktor-faktor yang
mempengaruhi struktur modal, yang akan membantu perusahaan dalam
menentukan struktur modal yang optimal. Dengan adanya struktur modal yang
optimal, maka perusahaan akan mampu untuk menciptakan perimbangan antara
penggunaan hutang dan modal sendiri.
Berdasarkan penjelasan di atas, tampak bahwa keputusan struktur modal
merupakan

keputusan

yang

sangat

penting

bagi

kelangsungan

hidup

perusahaan.Banyak faktor yang mempengaruhi keputusan manajer dalam
menentukan struktur modal perusahaan.
Menurut Brigham dan Houston (2001; 6) faktor-faktor: risiko bisnis, posisi
pajak, fleksibilitas keuangan dan konservatisme atau agresivitas manajemen
merupakan faktor-faktor yang menentukan keputusan struktur modal khususnya
pada struktur modal yang ditargetkan (targetcapital structure). Secara lebih
umum, faktor-faktor yang berpengaruh terhadap keputusan struktur modal adalah:
stabilitas penjualan,struktur aktiva, leverage operasi,tingkat pertumbuhan,
profitabilitas, pajak, pengendalian, sikap manajemen, sikap pemberi pinjaman,
kondisi pasar, kondisi internal perusahaan dan fleksibilitas keuangan(Brigham dan
Houston, 2001; 39).
Sedangkan

menurut

Riyanto

(1995

:

297),

faktor-faktor

yang

mempengaruhi struktur modal adalah tingkat bunga, stabilitas dari earning,

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

8

susunan dari aktiva, kadar resiko dari aktiva, besarnya jumlah modal yang
dibutuhkan, keadaan pasar modal, sifat manajemen, dan besarnya suatu
perusahaan.
Menurut Mc Cue dan Ozcan (1992; 333) struktur modal dipengaruhi oleh
struktur

aktiva

kemampuanlabaan

(asset

structure),

(profitability),

pertumbuhan
resiko

(risk),

aktiva

(asset

ukuran

growth),
perusahaan

(ownership/system affiliation), sistem pembayaran dari konsumen (payment
system), dan kondisi pasar (market conditions).
Penelitian yang dilakukan oleh Ghosh et. al.(2000) terhadap faktor-faktor
penentu struktur modal pada 500 perusahaan manufakturdi AS menunjukkan
bahwa variabelvariabel growth of assets, fixed asset ratio,R&D expenditure
berpengaruh signifikan terhadap struktur modal. Pada penelitian yang dilakukan
oleh Krishnan dan Moyer (1996) terhadap perusahaan-perusahaan manufaktur di
AS menunjukkan bahwa, size, profit dan tax rate berpengaruh signifikan terhadap
struktur modal perusahaan manufaktur.
Selanjutnya berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Moh'd et. al.
(1998), ternyata agency cost dan ownership structure berpengaruh signifikan
terhadapstruktur modal.
Penelitian ini bertujuan melakukan kajian empiris terhadap faktor-faktor
yang mempengaruhi struktur modal perusahaan, khususnya perusahaan automotif
go public di BEJ. Berdasarkan beberapa penelitian terdahulu yang pernah
dilakukan seperti telah dijelaskan, maka beberapa faktor yang akan dikaji

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

9

pengaruhnya terhadap struktur modal dalam penelitian ini adalah: ukuran
perusahaan (size), risiko bisnis (business risk), pertumbuhan aktiva (growth of
assets),

profitabilitas

(profitability),

dan

struktur

kepemilikan(ownership

structure). Dari beberapa pendapat dan peneliti tersebut diatas, peneliti
menyimpulkan bahwa terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi struktur
modal yang berkenaan dengan masalah pendanaan. Dimana faktor-faktor tersebut
antara lain ukuran perusahaan, resiko bisnis, growth, strtuktur aktiva,
profitabilitas, dan kondisi pasar.
Dari beberapa faktor tersebut peneliti mencoba untuk menyederhanakan
dan memilih faktor-faktor yang dianggap dominan dalam mempengaruhi
kebijakan penentuan struktur modal. Faktor-faktor yang akan diangkat dalam
penelitian ini dalam rangka meneliti pengaruh struktur modal terhadap faktorfaktor tersebut anatara lain ukuran perusahaan, profitabilitas, dan likuiditas.
Alasan diadakan penelitian ini untuk menguji kembali variabel-variabel
yang dikemukanakan oleh beberapa ahli dan peneliti yang tersebut diatas tentang
faktor-faktor yang mempengaruhi struktur modal, apakah beberapa variabel yang
penulis pilih tersebut konsisten terhadap penelitian pada perusahan-perusahaan
Automotive and Allied product yang go public di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Penelitian ini mencoba menjelaskan bagaimana pengaruh ukuran perusahaan,
profitabilitas, dan likuiditas terhadap struktur modal pada perusahaan Automotive
and Allied product yang go public di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode
2006-2010

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

10

Atas dasar tersebut, maka penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui
pengaruh beberapa faktor yaitu : ukuran perusahaan, profitabilitas dan likuiditas
terhadap struktur modal pada perusahaan Automotive and Allied product yang go
public di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sehingga peneliti melakukan penelitian ini
dengan mengambil judul :
“ANALISIS BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI
STRUKTUR MODAL

PADA PERUSAHAAN AUTOMOTIVE

AND

ALLIED PRODUCT YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA”.
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah di atas ,maka masalah yang akan
diteliti adalah sebagai berikut :
1.

Apakah variabel ukuran perusahaan berpengaruh terhadap struktur modal
pada perusahaan Automotif And Allied produck yang go public di Bursa
efek Indonesia?

2.

Apakah ROA berpengaruh terhadap struktur modal pada perusahaan
Automotif And Allied produck yang go public di Bursa efek Indonesia?

3.

Apakah

Current Ratio berpengaruh

terhadap

struktur modal

pada

perusahaan Automotif And Allied produck yang go public di Bursa efek
Indonesia?

1.3Tujuan Penelitian

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

11

1 Untuk mengetahui Pengaruh ukuran perusahaan terhadap struktur moda pada
perusahaan automotive and allied product yang go public di BEI.
2.Untuk mengetahui pengaruh ROA terhadap struktur modal pada perusahaan
automotive and allied product yang go public di BEI.
3.Untuk mengetahui pengaruh Current Ratio terhadap struktur modal pada
perusahaan automotive and allied product yang go public di BEI.
1.4Manfaat Penelitian
1.Bagi perusahaan
Sebagai bahan pertimbangan untuk memutuskan faktor – faktor apa saja
yang mempengaruhi struktur modal sehingga dapat dijadikan dasar bagi
perusahaan dalam pengambilan keputusan selanjutnya.
2.Bagi peneliti
Sebagai tambahan informasi dalam menghadapi dunia kerja dan lebih
menjadikan sebagai pengalaman.
3.Bagi UPN “Veteran” jawa timur
Hasil

penelitian

dapat

menjadi

perpustakaan,sehingga dapat menjadi

tambahan

pembendaharaan

perbandingan bagi mahasiswa

dalam menyusun penelitian ilmiah.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

BAB II
TINJ AUAN PUSTAKA

2.1. Penelitian Terdahulu
Secara empiris, Theis dan Casey (1999) meneliti hubungan antara
keanekaragaman factor agensi dan utang pada 55 perusahaan properti di Inggris
selama tahum 1995-1997. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah penjualan,
pertumbuhan aktiva, beta, dividend payout ratio, presentase kepemilikan saham,
dividend yield, dan price to book value ratio secara signifikan berpengaruh
negative terhadap struktur modal perusahaan variable yang lain seperti penjualan,
pertumbuhan aktiva, beta, dan dividend payout ratio tidak berpengaruh secara
signifikan terhadap struktur modal.
Ooi (1999) meneliti faktor-faktor yang mempengaruhi struktur modal
pada 83 perusahaan properti di inggris selama tahun 1989-1995. Variable bebas
yang digunakan dalam penelitian ini adalah intensitas aktiva properti (struktur
aktiva), jenis perusahaan, tingkat pembangunan yang ditangani, ukuran
perusahaan, tingkat pertumbuhan, profitabilitas, beta, pajak, suku bunga, kondisi
pasar. Utang dalam struktur modal diproksi dengan dua model, yaitu model nilai
buku dan nilai pasar. Utang dalam struktur modal diproksi dengan dua model,
yaitu model nilai buku dan nilai pasar. Hasil penelitian menunjukan intensitas
aktiva property dan tingkat pembangunan yang ditangani berpengaruh positif
secara signifikan terhadap struktur modal baik menurut model nilai buku maupun
nilai pasar. Jenis perusahaan, ukuran pajak, suku bunga, kondisi pasar

12
Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

13

berpengaruh negative secara signifikan terhadap struktur modal baik menurut
model nilai buku dan pasar, sementara variable lainya seperti pertumbuhan, beta
dan profitabilitas tidak signifikan berpengaruh terhadap struktur modal baik
menurut nilai pasar maupun nilai buku.
Boating (2004) meneliti factor-faktor yang mempengaruhi struktur modal
pada 41 perusahaan modal ventura di Ghana selama periode 1065-1995. variable
bebas yang digunakan adalah ukuran perusahaan, struktur indsutri, dan kendali
kepemilikan. Hasil penelitian menunjukan ukuran perusahaan, struktur industri,
dan kendali perusahaan berpengaruh positif terhadap struktur modal secara
signifikan.
Nasruddin(2004) meniliti struktur aktiva, ukuran perusahaan, pertumbuhan
penjualan, profitibilitas, resiko, dan kesempatan investasi terhadap struktur modal
pada 11 emiten farmasi di Bursa Efek Jakarta dari tahun 1998-2001. Struktur
modal diproksi dengan rasio total utang, rasio total utang lancar, rasio utang
jangka panjang. Hasil penelitian menunjukan struktur aktiva tidak signifikan
terhadap rasio utang lancar, tetapi tidak signifikan terhadap rasio total utang dan
rasio utang jangka panjang, tetapi tidak signifikanterhadap rasio total utang dan
rasio utang jangka panjang. Pertumbuhan memiliki pengaruh positif secara
signifikan terhadap rasio utang jangka panjang, tetapi tidak signifikan terhadap
kedua rasio utang lainya. Profitabilitas memiliki pengaruh negatif secara
signifikan terhadap rasio utang lancar dan total utang namun tidak signifikan
terhadap rasio total utang jangka panjang. Risiko berpengaruh negatif secara
signifikan terhadap rasio total utang dan rasio utang jangka panjang, tetapi tidak

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

14

signifikan terhadap utang lancar. Kesempatan investasi tidak signifikan
berpengaruh terhadap ketiga rasio utang tersebut.
Adrianto dan wibowo(2007) melakukan pengujian teori pecking order
pada perusahaan nono keuangan yang tergabung dalam indeks LQ45 di bursa
efek Jakarta selama periode 2001-2005 terdapat tiga model yang di gunakan
dalam penelitian ini , variabel terikat dalam penelitian ini adalah perubahan rasio
total utang jangka panjang dengan nilai total aktiva .variabel bebas pada model
pertama terdiri dari perubahan struktur aktiva. perubahan nilai pasar

aktiva

dengan nilai buku aktiva perusahaan sebagai proksi peluang pertumbuhan,
perubahan logaritma natural dari penjualan sebagai proksi ukuran perusahaan
perubahan laba operasi dibagi dengan

nilai buku

aktiva sebagai

proksi

profitabilitas. Pada model regresi kedua, defisit pendanaan internal melengkapi
variabel yang terdapat pada model regresi yang pertama pada model ketiga, rasio
total utang jangka panjang dengan total aktiva pada tahun sebelumnya di
tambahkan pada model regresi yang ke dua, Pada model pertama, struktur aktiva
berpengaruh positif terhadap struktur modal, peluang pertumbuhan tidak
berpengaruh terhadap struktur modal, ukuran perusahaan berpengaruh positif
terhadap struktur modal, profitibilitas berpengaruh

negatif terhadap struktur

modal. Pada model ke dua, struktur aktiva dan peluang pertumbuhan tidak
berpengaruh terhadap struktur modal. Sementara ukuran perusahaan berpengaruh
positif terhadap struktur modal, profitabilitas berpengaruh negatif terhadap
struktur modal, defisit pendanaan berpengaruh positif terhadap struktur modal.
Pada model ke tiga, struktur aktiva dan peluang pertumbuhan tidak berpengaruh

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

15

terhadap struktur modal, ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap struktur
modal, profitibilitas berpengaruh negatif terhadap struktur modal, defisit
pendanaan internal berpengaruh positif terhadap struktur modal, sementara rasio
utang jangka panjang

terhadap total aktiva

pada periode sebelumnya

berpengaruh negatif terhadap struktur modal.
Saidi (2004) meneliti pengaruh ukuran perusahaan risiko bisnis dan
pertumbuhan penjualan, profitibilitas dan struktur kepemilikan terhadap struktur
modal pada 97 emiten sektor manufaktur. Hasil penelitian ini menunjukan secara
parsial ukuran perusahaan, profitabilitas, struktur kepemilikan

berpengaruh

positif terhadap struktur modal, sementara risiko bisnis berpengaruh negatif
terhadap struktur modal.
Perbedaan dengan penelitian ini bahwa variabel bebas yang digunakan
adalah ukuran perusahaan, profitabilitas, dan likuiditas. Dan berbeda dalam jenis
perusahaan yang digunakan, dimana dalam penelitian ini studi perusahaan yang
digunakan adalah perusahaan Automotif and Allied product yang go public di
Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2006-2010.
2.2. Landasan Teor i
2.2.1

Penger tian Modal
Setiap perusahaan dalam menjalankan kegiatan operasional atau usahanya

tentu memerlukan modal. Tersedianya modal yang memadai bagi perusahaan
akan mendorong kelancaran usahanya. Hal ini berarti bahwa kebutuhan nodal bagi
setiap perusahaan adalah sangatlah penting, karena modal merupakan salah satu

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

16

faktor produksi. Dan apabila suatu perusahaan tidak didukung oleh tersedianya
faktor produksi modal tersebut, maka perusahaan tidak dapat berjalan dengan
lancar dalam menjalankan kegiatan usahanya.
Modal menurut Munawir (2001;19) adalah hak atau bagian yang
dimiliki oleh pemilik perusahaan yang ditujukan dalam pos modal (modal saham),
surplus dan laba yang ditahan atau kelebihan aktiva yang dimiliki oleh perusahaan
terhadap seluruh hutang-hutangnya. Sumber dari modal adalah apa yang dapat
dilihat berupa hutang lancar, hutang jangka panjang dan modal sendiri. Modal
menggambarkan hak pemilik atas perusahaan, yang timbul sebagai akibat
penanaman (investasi) yang dilakukan oleh pemilik atau para pemilik. Modal
menurut Lukas (2003 : 115) adalah dana yang digunakan untuk membiayai
pengadaan aktiva dan operasi perusahaan. Modal terdiri dari dua item yang ada di
sisi kanan dalam suatu neraca yaitu hutang, saham biasa, saham preferen, dan laba
ditahan.
Sedangkan

menurut

Riyanto

(1995:17)

mengemukakan

bahwa

pengertian modal menurut pandangan klasik diartikan secara fisik, yaitu hasil
produksi yang digunakan untuk memproduksi lebih lanjut, dan dalam
perkembangan selanjutnya ternyata pengertian modal mulai bersifat non fisik,
dimana antara lain pengertian modal ditekankan pada nilai, daya beli, atau
kekuasaan memakai atau menggunakan yang terkandung dalam barang-barang
modal.
Dari beberapa pengertian modal diatas, maka dapat disimpulkan bahwa
modal adalah suatu kekayaan yang ditekankan pada nilai, daya beli, atau

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

17

kekuasaaan memakai atau menggunakan, berada di neraca sebelah kredit dan
diinvestasikan dalam barang-barang modal yang berada di neraca sebelah debet
serta digunakan untuk menghasilkan kekayaan selanjutnya.
2.2.1.1 Sumber -sumber Penawar an Modal
Menurut beberapa ahli, sumber-sumber penawaran modal dapat ditinjau
dari berbagai segi, yaitu sebagai berikut :
Menurut Riyanto (1995 : 209) berdasarkan asalnya, sumber penawaran
modal dapat dibedakan menjadi dua, yaitu :
1. Sumber intern (internal sources)
Modal yang berasal dari sumber intern adalah modal atau dana yang
dibentuk atau dihasilkan sendiri dalam perusahaan. Sumber intern atau sumber
dana yang dibentuk dalam perusahaan adalah keuntungan yang ditahan (retained
net profit) dan penyusutan (depretiation).
2. Sumber eksternal (external sources)
Modal yang berasal dari sumber eksternal adalah modal atau dana
yang berasal dari luar perusahaan. Dana yang berasal dari sumber eksternal adalah
dana yang berasal dari para kreditur dan pemilik, peserta atau pengambil bagian di
dalam perusahaan.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

18

Ditinjau dari cara terjadinya, sumber penawaran modal dapat dibagi
menjadi tiga, yaitu:
1. Tabungan dari subyek-subyek ekonomi.
2. Penciptaan atau kreasi uang atau kredit dari bank-bank.
3. Intensifikasi penggunaan uang (Riyanto, 1995 : 222).
Jika ditinjau dari jenisnya, maka sumber penawaran modal perusahaan
dapat dibagi menjadi dua, yaitu :
1.Modal asing
Modal asing adalah modal yang berasal dari luar perusahaan yang sifatnya
sementara bekerja di dalam perusahaan, dan bagi perusahaan yang bersangkutan
modal tersebut merupakan hutang, yang pada saat jatuh tempo harus dibayar
kembali. Modal asing atau hutang dapat digolomgkan menjadi tiga, yaitu :
A. Modal asing atau hutang jangka pendek (short-term debt) adalah hutang yang
jangka waktunya pendek, yaitu kurang dari satu tahun. Adapun jenis-jenis
daripada modal asing (hutang atau kredit) jangka pendek yang terutama adalah
kredit rekening koran, kredit dari penjual, kredit dari pembeli, dan kredit wesel.
B. Modal asing atau hutang jangka menengah (intermediate-term debt) adalah
hutang yang jangka waktunya antara satu tahun sampai sepuluh tahun. Bentukbentuk utama dari kredit jangka menengah yaitu term loan dan leasing.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

19

C. Modal asing atau hutang jangka panjang (long-term debt) adalah hutang yang
jangka waktunya panjang, umumny lebih dari sepuluh tahun. Adapun jenis atau
bentuk-bentuk utama dari hutang jangka panjang adalah pinjaman obligasi
(bond payables) dan pinjaman hipotik (mortgage).
2. Modal Sendir i
Modal sendiri pada dasarnya adalah modal yang berasal dari pemilik
perusahaan dan tertanam di dalam perusahaan untuk jangka waktu yang tidak
tertentu lamanya. Oleh karena itu, modal sendiri ditinjau dari sudut likuiditas
merupakan dana jangka panjang yang tidak tertentu waktunya. Modal sendiri
selain berasal dari luar perusahaan dapat juga berasal dari dalam perusahaan
sendiri, yaitu modal yang dihasilkan atau dibentuk sendiri dalam perusahaan.
Modal sendiri di dalam perusahaan yang berbentuk perseroan terbatas (PT) terdiri
atas :
A. Modal saham
Saham adalah tanda bukti pengambilan bagian atau peserta dalam suatu
PT. Adapun jenis-jenis saham adalah saham biasa, saham preferen, dan saham
kumulatif
B. Cadangan
Cadangan yang dimaksud adalah sebagai cadangan yang dibentuk dari
keuntungan yang diperoleh perusahaan selama beberapa kurun waktu yang
lampau dari tahun yang berjalan (reserve that are surplus). Cadangan yang

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

20

termasuk dalam modal sendiri adalah cadangan ekspansi, cadangan modal kerja,
cadangan selisih kurs, dan cadangan untuk menampung hal-hal yang tidak terduga
sebelumnya (cadangan umum).
C .Laba ditahan
Keuntungan yang diperoleh suatu perusahaan dapat sebagian dibayarkan
sebagai deviden dan sebagian ditahan oleh perusahaan. Perusahaan yang belum
mempunyai tujuan tertentu mengenai penggunaan keuntungan tersebut, maka
keuntungan tersebut merupakan keuntungan yang ditahan (retained earning),
Riyanto (1995 : 224-227).
Jika dilihat dari posisi pemilik modal dalam perusahaan, maka sumber
penawaran modal dapat dibagi menjadi dua, yaitu :
1. Sumber modal pemilik
Sumber modal pemilik adalah sumber modal yang penyerahannya
dimaksudkan untuk tidak ditarik kembali. Oleh karena itu, investasinya
dinamakan investasi permanen.
2. Sumber modal kreditur
Sumber modal kreditur adalah sumber modal yang penyerahannya untuk
jangka waktu tertentu, jangka waktu yang terbatas dan untuk peiode tertentu saja.
Penanamannya dinamakan penanaman sementara, dikatakan sementara karena
kreditur akan menarik kembali investasinya bila jangka waktunya sudah tiba.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

21

1.2 Teor i dan Penger tian Str uktur Modal
1.

Agency theory
Menurut Lukas S. Atmaja (1999:256), agency costs atau biaya keagenan

adalah biaya yang timbul karena perusahaan menggunakan hutang dan melibatkan
hubungan antara pemilik perusahaan ( pemegang saham) dengan kreditor. Biaya
keagenan ini muncul dari problem keagenan (agency problem) seperti diterangkan
pada bab 1, jika perusahaan menggunakan hutang, ada kemungkinan pemilik
perusahaan menggunakan hutang, ada kemungkinan pemilik perusahaan
melakukan tindakan yang merugikan kreditor. Misalnya perusahaan melakukan
investasi pada proyek-proyek beresiko tinggi, ini jelas merugikan kreditor. Karena
menerima keuntungan yang tetap (bunga hutang) berapapun keuntungan
perusahaan ini tidak sesuai dengan konsep “Jika resiko bertambah, keuntungan
juga harus bertambah”. Untuk menghindari kerugian semacam ini, kreditor
melindungi diri dengan perjanjian-perjanjian pada saat penandatanganan
pemberian kredit (covenant). Covenant ini mengurangi kebebasan perusahaan
dalam membuat keputusan. Selain itu perusahaan harus dimonitor untuk
menjamin bahwa covenant ditaati, biaya untuk monitor ini dibebankan pada
perusahaan dalam bentuk bunga hutang yang lebih tinggi. Jadi agency costs terdiri
dari :
1)

Biaya kehilangan kebebasan atau efesien, dan

2)

Biaya untuk memonitor perusahaan.

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

22

2.

Asymetr i Infor mation dan Signaling Theor y
Awal dekade 1960–an, Gordon Donaldson dari Harvard University

mengajukan teori tentang informasi yang tidak simetris. Menurut Lukas S. Atmaja
(1999:261), Asymetric information adalah kondisi dimana suatu pihak memiliki
informasi yang lebih banyak daripada pihak lain. Karena Asymetric information,
manajemen perusahaan tahu lebih banyak tentang perusahaan dibanding investor
dipasar modal. Jika manajemen perusahaan ingin memaksimumkan nilai untuk
memegang saham saat ini, (current stockholder), bukan pemegang saham baru,
maka ada kecenderungan bahwa :
1. Jika perusahaan memiliki prospek yang cerah, manajemen tidak akan
menerbitkan saham baru tapi menggunakan laba ditahan (supaya prospek cerah
tersebut dapat dinikmati current stockholder), dan
2. Jika porspek kurang baik, nanajemen menerbitkan saham baru untuk
memperoleh dana. Ini akan menguntungkan current stockholder karena
tanggung jawab mereka berkurang.
Karena

adanya

Asymetric

information,

Gordon

Donaldson

menyimpulkan bahwa perusahaan lebih senang menggunakan dana dengan
urutan:
1. Laba ditahan dan dana dari depresiasi.
2. Hutang dan penjualan saham baru.
Dengan mengkombinasikan teori Trade-off dan teori Asymetric
information kita dapat menyimpulkan perilaku perusahaan sebagai berikut:

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

23

A. Penggunaan hutang memberikan keuntungan karena adanya pengurangan
pembayaran pajak akibat bunga hutang. Oleh karena itu perusahaan sebaiknya
menggunakan hutang dalam struktur modal mereka.
B. Namun demikian, financial distress dan agency costs membatasi penggunaan
hutang. Lewat dari suatu titik tertentu, biaya tersebut menutup keuntungan
penggunaan hutang.
C. Karena adanya

Asymetric information, perusahaan cenderung memelihara

kemungkinan berhutang untuk dapat mengambil keuntungan dari kesempatan
investasi yang baik tanpa harus menerbitkan saham baru pada harga yang
sedang turun akibat “bad signaling”
Pecking Or der Theor y
Bergai faktor, adanya corporate tax, biaya kebangkrutan, dan personal
tax, telah dipertimbangkan untuk menjelaskan mengapa suatu perusahaan
akhirnya memilih struktru modal tertentu, menurut Husnan & Pudjiastuti
(1994:275). Myers and Majluf (1984) dan Myers (1984), merumuskan teori
struktur modal yang disebut pecking order theory. Teori ini mendasarkan diri atas
informasi

asimetrik

(asymmetric

information),

informasi

asimetrik

ini

mempengaruhi pilihan antara sumber dana internal (yaitu dana dari hasil operasi
perusahaan) ataukah eksternal, dan antara penerbit hutang baru ataukah ekuitas
baru. Dengan adanya asimetrik informasi tersebut juga akan mengakibatkan
perusahaan lebih suka menggunakan pendanaan internal daripada eksternal,
penggunaan dana internal tidak mengharuskan perusahaan mengungkapkan
informasi baru kepada pemodal sehinga dapat menurunkan harga saham. Secara

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

24

ringkas teori pecking order tersebut menyatakan sebagai berikut (Breaey and
Myers, 1996) :
1. Perusahaan lebih menyukai pendanaan internal.
2. Perusahaan akan berusaha menyesuaikan rasio pembagian deviden dengan
kesempatan investasi yang dihadapi, dan berupaya untuk tidak melakukan
perubahan pembayaran deviden yang tidak terlalu besar.
3. Pembayaran dividen yang cenderung konstan dan fluktuasi laba yang diperoleh
mengakibatkan dana internal kadang – kadang berlebih ataupun kurang untuk
investasi.
4. Apabila pendanaan eksternal diperlukan, maka perusahaan akan menerbitkan
sekuritas yang paling aman terlebih dulu. Penerbitan sekuritas akan dimulai
dari penerbitan obligasi, kemudian obligasi yang dapat dikonversikan menjadi
modal sendiri, baru akhirnya menerbitkan saham baru.
Sesuai dengan teori ini, tidak ada terget rasio hutang, karena ada dua jenis
modal sendiri yang prefensinya berbeda. Yaitu laba ditahan (dipilih lebih dulu)
dan penerbitan saham baru (dipih pada akhir). Rasio hutang setiap perusahaan
akan dipengaruhi oleh kebutuhan dana untuk investasi.
Kusumawati (2004:27), kerangka pemikiran pecking order

yang

memandang perusahaan lebih menyukai sumber dana internal dibandingkan
dengan sumber dana eksternal, dan lebih menyukai hutang dibandingkan ekuitas.
Menurut Myers, dalam membuat keputusan mengenai sumber dana, manajer
perusahaan tidak benar – benar berpikir mengenai struktur modal yang optimal.
Namun penelitian tersebut berdasarkan sumber dana yang termudah dan termurah,

Hak Cipta © milik UPN "Veteran" Jatim :
Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

25

dengan sedikit pemikiran mengenai konsekuensi dimasa depan terhadap pilihan
tersebut.
1.3 Pengertian str uktur modal dan struktur keuangan
Dalam pembahasan mengenai struktur modal maka yang menjadi pusat
perhatian utama adalah penggunaan modal berdasarkan jenisnya, karena persoalan
struktur modal adalah persoalan penentuan komposisi antara modal asing yang
berupa hutang jangka panjang dan modal sendiri. Akan tetapi struktur modal
mempunyai hubungan dengan struktur keuangan atau struktur finansial. Hal ini
disebabkam karena struktur m

Dokumen yang terkait

ANALISIS PENGARUH STRUKTUR MODAL, BEBAN BUNGA, DAN RETURN ON ASSET TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA INDUSTRI AUTOMOTIVE AND ALLIED PERUSAHAAN PADA INDUSTRI AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCT YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 0 6

ANALISIS PENGARUH STRUKTUR MODAL, BEBAN BUNGA, DAN RETURN ON ASSET TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA INDUSTRI AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCT YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 0 6

PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS DAN STRUKTUR AKTIVA TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCT YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 0 84

ANALISIS STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN AUTOMOTIVE YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA.

1 1 67

ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2006-2008 ( STUDI KASUS PADA SEKTOR AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCT ).

0 0 101

ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN TAMBANG YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 1 12

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA

0 0 17

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2008-2011 (STUDI KASUS PADA SEKTOR AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCT)

0 0 16

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL PERUSAHAAN DALAM AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCT

0 0 60

PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS DAN STRUKTUR AKTIVA TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCT YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA

0 0 23