CP PROGRAM STUDI DIPLOMA TIGA MANAJEMEN KEUANGAN 2016

  I. DISKRIPSI Program Studi Diploma Tiga Manajemen Keuangan merupakan salah satu program studi pada Program Diploma Tiga Bisnis Kewirausahaan Universitas Gunadarama yang turut memberikan kontribusi terhadap perkembangan dunia bisnis dan ekonomi dan memberikan bekal kepada lulusan yang memiliki kompetensi dan daya saing yang tinggi, sejak tahun 1990. Berdasarkan SK Nomor : 103/SK/BAN-PT/Ak-XII/Dpl-III/IV/2013, tanggal 04/04/2013 , Program Studi Manajemen Keuangan telah terakreditasi A.

  Lulusan memiliki peluang untuk dapat mengisi lowongan kerja pada perusahaan baik swasta maupun perushaan pemerintah seperti BUMN, Instansi pemerintah, Dunia Pendidikan, Lembaga Perbankan, Lembaga Asuransi, Koperasi, Jasa/Konsultan, Retail/Bisnis, Trading, Pasar Modal, Ekspor/Impor, IT-Business..

  Para lulusan mampu melaksanakan tugas manajemen dalam perusahaan secara praktis dari aspek keuangan kegiatan operasional yang didukung dengan kemampuan mendayagunakan perangkat lunak komputer. Jabatan dari lulusan program studi ini adalah meliputi : Manajer Perusahaan, Manajer Perbankan, Kepala Divisi/Departemen, Manajer Keuangan, Konsultan Keuangan, Analis Keuangan, Eksekutif Perusahaan, CEO, serta kesiapan lulusan menjadi wirausahawan handal.

   Visi dan Misi Visi :

  Memproyeksikan diri untuk menjadi program studi yang terkemuka di bidang kewirausahaan dan Manajemen Keuangan di Indonesia dalam sepuluh tahun mendatang

  Misi :

  Menyelenggarakan kegiatan pendidikan dan pelatihan di bidang Kewirausahaan dan Manajemen Keuangan yang selalu mempertimbangkan kebutuhan industri, masyarakat dan profesional serta perkembangan IPTEK sehingga dapat menghasilkan lulusan berkualitas tinggi dengan memiliki pengetahuan dan keterampilan profesional di bidang Kewirausahaan dan Manajemen Keuangan yang mendukung pertumbuhan kewirausahaan dan mampu melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

  II. KOMPETENSI : Acuan Lembaga Sertifikasi Profesi :

  1. Lembaga Sertifikasi Profesi Lembaga Keuangan Mikro (LSPLKM Certif)

  2. Lembaga Sertifikasi Profesi Financial Planning Standard Board Indonesia (FPSBI)

  3. Badan Sertifikasi Manajemen Resiko (BSMR)

  4. Asosiasi Ahli Manajemen Asuransi Indonesia (AAMAI)

  A. SIKAP DAN TATA NILAI

  a. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap Religius; b. Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama, moral, dan etika; c. Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air,memiliki nasionalisme serta rasa tanggungjawab pada negara dan bangsa;

  d. Berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat,berbangsa, dan bernegara berdasarkan Pancasila; e. Bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan; f. Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan; g. Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara; h. menunjukkan sikap bertanggungjawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri; i. menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik; j. Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan.

  B. PENGUASAAN PENGETAHUAN

  a. mampu menyelesaikan pekerjaan berlingkup luas dan menganalisis data dengan beragam metode yang sesuai, baik yang belum maupun yang sudah baku;

  b. mampu menunjukkan kinerja bermutu dan terukur;

  c. mampu memecahkan masalah pekerjaan dengan sifat dan konteks yang sesuai dengan bidang keahlian terapannya didasarkan pada pemikiran logis, inovatif, dan bertanggung jawab atas hasilnya secara mandiri;

  d. mampu menyusun laporan hasil dan proses kerja secara akurat dan sahih serta mengomunikasikannya secara efektif kepada pihak lain yang membutuhkan;

  e. mampu bekerja sama, berkomunikasi, dan berinovatif dalam pekerjaannya;

  f. mampu bertanggungjawab atas pencapaian hasil kerja kelompok dan melakukan supervisi dan evaluasi terhadap penyelesaian pekerjaan yang ditugaskan kepada pekerja yang berada di bawah tanggungjawabnya;

  g. mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang berada dibawah tanggung jawabnya, dan mengelola pengembangan kompetensi kerja secara mandiri;

  h. mampu mendokumentasikan, menyimpan, mengamankan, dan menemukan kembali data untuk menjamin kesahihan dan mencegah plagiasi.

  C. KETRAMPILAN UMUM

  a. Memiliki kemampuan mengimplementasikan pengetahuan di bidang b. Memiliki kemandirian atau jiwa kewirausahaan yang baik.

  c. Mampu mengembangkan ilmu Manajemen Keuangan dan kewirausahaan dalam penelitian Kewirausahaan dan Manajemen Keuangan yang bermutu dan berguna bagi pengembangan ilmu, pembelajaran dan berguna bagi masyarakat.

  

c. Mampu mengamati, menganalisis, serta melakukan pekerjaan praktek di bidang

  No. Capaian Pembelajaran Deskripsi Capaian Pembelajaran

  masa kini dan masa yang akan dating g. Memiliki sikap kemandirian dan kewirausahaan yang dapat diandalkan.

  

f. Mampu memanfaatkan perangkat lunak komputer yang relevan dengan kebutuhan

  dengan ilmu ekonomi, khususnya Manajemen Keuangan yang kebutuhannya sangat dirasakan saat ini dan di masa yang akan datang,

  e. Memiliki dan memahami dasar ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkaitan

  dengan Manajemen Keuangan,

  

d. Mampu memberikan penjelasan dan informasi tentang berbagai hal yang berkaitan

  Manajemen Keuangan,

  b. Mampu berperan aktif dalam memajukan lembaga di mana mereka bekerja,

  d. Mampu mengabdikan ilmu pengetahuan di bidang kewirausahaan dan Manajemen Keuangan kepada masyarakat.

  pemerintah,

  a. Mampu bekerja dalam bidang keuangan baik di institusi swasta maupun

  III. CAPAIAN PEMBELAJARAN Program Studi Diploma Tiga Manajemen Keuangan Program Diploma Bisnis & Kewirausahaan menghasilkan lulusan Ahli Madya yang memiliki dua kompetensi, yakni kompetensi akademik dan kompetensi kewirausahaan yang baik. Dengan kompetensi akademik tersebut, lulusan diharapkan memiliki prestasi dan ketrampilan akademik yang baik sehingga :

  d. Memahami berbagai jenis source of fund and use of fund untuk lembaga keuangan, termasuk perencanaan keuangan dan analisis portofolionya dengan penerapan teknologi informasinya.

  c. Memahami konsep dasar e-finance dan e-business merupakan materi yang harus dikuasai terutama dikaitkan dengan berbagai instrumen keuangan digital dan electronic payment system-nya.

  b. Memahami sistem dan prosedur operasional perbankan dan lembaga keuangan lainnya merupakan materi utama yang dilengkapi dengan penerapan aplikasi komputernya.

  a. Memahami dasar analisis fundamental dan teknikal untuk kegiatan investasi di pasar modal dan pasar uang. Mahasiswa diarahkan untuk dapat mengambil berbagai profesi di Pasar Modal.

  D. KETRAMPILAN KHUSUS

  1 Sikap dan Tata Nilai Pendidikan Pancasila:

  1. Memberikan bekal kepada mahasiswa untuk meningkatkan kecerdasan, harkat dan martabat mahasiswa.

  2. Memberikan pengetahuan kepada mahasiswa secara dini untuk bersama- sama mewujudkan manusia dan masyarakat Indonesia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

  3. Memberikan bekal kepada mahasiswa menuju insan yang berkualitas, mandiri, sehingga mampu membangun dirinya sendiri dan orang lain.

  4. Memberikan bekal kepada mahasiswa agar mampu mampu membangun masyarakat sekelilingnya dan dapat memenuhi kebutuhan pembangunan nasional serta bertanggungjawab atas pembangunan bangsa.

  5. Memberikan bekal dan mengarahkan perhatian attitude, behavior yang bermoral yang diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari

  6. Memberikan bekal dan perilaku yang memancarkan iman dan takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa dalam masyarakat sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing.

  7. Memberikan bekal dan perilaku yang bersifat kemanusiaan yang adil dan beradab, perilaku kebudayaan, dan beraneka ragam kepentingan perilaku yang mendukung kerakyatan yang mengutamakan kepentingan bersama di atas kepentingan perorangan dan golongan.

  8. Memberikan bekal dan perilaku yang dapat mengakomodir perbedaan pemikiran,pendapat, atau kepentingan diatasi melalui keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

  Pendidikan Kewarganegaraan:

  1. Memiliki pengetahuan tentang pentingnya Pendidikan Kewarganegaraan bagi mahasiswa

  2. Memiliki sikap dan prilaku sesuai dengan HAM sebagai WNI

  4. Memiliki kesadaran bela negara

  5. Memiliki kesadaran berdemokrasi

  6. Memiliki gambaran tentang wawasan nasional Indonesia

  7. Memiliki motivasi untuk berpartisispasi dalam mewujudkan ketahanan Indonesia

  8. Memiliki motivasi untuk berpartisipasi dalam mewujudkan Poltranas Pendidikan Agama Islam :

  1. Dapat memahami arti keimanan

  2. Dapat memahami arti ketaqwaan kepada Allah SWT.

  3. Dapat memahami arti dan pengertian Agama Islam

  4. Dapat mengetahui klasifikasi dan ruang lingkup ajaran Islam

  5. Dapat memahami & mengetahui secara mendalam tentang Al-Qur’an dan As- Sunnah (Al-Hadits) Ilmu Alamiah Dasar

  1. Dapat memahami pengertian IAD, Perkembangan Alam Pikiran Manusia, pengertian dan langkah- langkah metode Ilmiah serta perkembangan IPA.

  2. Memahami penjelasan mengenai Alam Semesta, Sistem Tata Surya dan teori tentang terbentuknya Bumi

  3. Dapat menjelaskan mengenai asal mula kehidupan di bumi, geografi kehidupan, evolusi dan masalah perkembangbiakan secara seksual dan aseksual.

  4. Dapat memahami pengertian Ekologi dan kaitannya dengan ilmu lain

  Etika Bisnis

  1. Dapat memahami topik utama yaitu, mengenai hakekat etika dan bisnis,prinsip-prinsip etis dalam bisnis, bisnis dan lingkungannya, perusahaan, hubungan etika dan budaya, dan prespektif etika bisnis.

  2. Mampu memahami aspek-aspek penerapan konsep teoritis tentang Etika Bisnis dan tanggung jawab sosial di dalam organisasi bisnis guna meningkatkan efektifitas organisasi.

  3. Mampu mendeskripsikan, merumuskan dan menjelaskan topik-topik tersebut dengan baik dan sistematis.

  2. Penguasaan Pengetahuan Bahasa Indonesia

  1. Mampu memperbaiki sikap bahasa dan pemakaian bahasanya.

  2. Mempunyai kemampuan

  penguasaan secara reseptif (mampu memahami tulisan orang lain) dan kemampuan penguasaan bahasa secara produktif (mampu menggunakan bahasa sebagai alat untuk berbicara dan menulis)

  3. Mampu memahami dan

  menjelaskan konsep dan fungsi EYD dan tanda baca pada berbagai bentuk tulisan ilmiah dalam konsep tata baku Bahasa Indonesia

  Bahasa Inggris

  1. Dapat memahami dan menjelaskan mengenai: Definisi kegiatan ekonomi dan ilmu ekonomi, contoh- contoh jasa yang dapat memenuhi kebutuhan pribadi, kebutuhan dasar manusia, dan kalimat aktif dan pasif.

  2. Dapat memahami dan menjelaskan mengenai: perbedaan antara kebutuhan dasar dan kebutuhan tambahan, pengertian utility, perbedaan antara utility dan usefulness, contoh utility yang berbeda antar individu, negara, dan waktu, serta kalimat conditional

  Bahasa Inggris Bisnis kalimat.

  2. Dapat memahami pengertian verb phrases dan tenses.

  3. Dapat memahami fungsi subject – verb agreement dalam kalimat.

  4. Dapat memahami arti dan fungsi pronouns dalam kalimat.

  5. Dapat memahami pengertian Verb as Complement.

  6. Dapat memahami arti dan fungsi masing-masing Modal Auxiliaries.

  7. Dapat memahami pengertian dan fungsi dari Adjectives dan Adverbs.

  8. Dapat memahami pengertian dan fungsi Connectors dalam kalimat

  9. Dapat memahami pengertian dan fungsi dari Passive Voice & Causative Have

  10. Dapat memahami arti dan fungsi Relative Clauses

  11. Dapat memahami pola-pola dalam penulisan bahasa Inggris tulis.

  12. Dapat memahami pola-pola dalam penulisan bahasa Inggris tulis.

  13. Dapat memahami permasalahan- permasalahan dalam vocabulary dan preposisi. Komunikasi Bisnis

  1. Mampu berkomunikasi baik lisan maupun tulisan dalam lingkup organisasi maupun dengan pihak pihak diluar orgnisasi.

  2. Dapat memahami berbagai konsep dasar dalam berkomunikasi serta konsep yang memungkinkannya dapat menyampaikan berbagai pesan dengan baik secara lisan maupun tulisan sehingga mampu menjalankan salah satu tugas manajer yaitu sebagai juru bicara organisasi. Komunikasi Bahasa Inggris Bisnis bisnis. Inggris untuk tujuan profesional di bidang

  2. Mampu berkomunikasi yang dibutuhkan dalam korespondensi bisnis dan dunia kerja.

  3. Dapat mengembangkan ketrampilan mendengar, membaca, menulis dan berbicara dalam dunia bisnis dan kerja secara profesional dalam lingkungan lokal mapun internasional

  4. Dapat mendeskripsikan orang, tempat, dan produk, bernegosiasi dalam konteks bisnis, surat bisnis, serta menulis dan mempresentasikan report dengan pokok bahasan meliputi: Meeting People, Writing an Outline, Describing People, Place and Product, Essay Writing, Opening an Account, Telephoning, Resumes, Letters, Job Interviews, Writing Reports, dan Effective Presentation.

  Ekonomi Bisnis

  1. Memahami seluk beluk bisnis

  2. Memahami tentang perusahaan dan lingkungan serta pengaruhnya terhadap perusahaan

  3. Memahami macam-macam bentuk badan usaha

  4. Dapat memahami Organissasi dan Manajemen secara umum

  5. Dapat memahami tentang ruang lingkup pemasaran

  6. Memahami hal-hal yang berkaitan dengan manajemen produksi

  7. Memahami tentang hal-hal yang berhubungan dengan manajemen keuangan

  8. Memahami tentang ruang lingkup Manajemen Sumber Daya Manusia

  9. Dapat memahami dan menghitung nilai uang berdasarkan nilai waktu yang akan dating

  10. Dapat memprediksi jumlah kas yang dibutuhkan perusahaan

  11. Memahami tanggung jawab pengusaha terhadap masyarakat sehubungan dengan bisnis yang dijalankan

  Matematika Bisnis

  1. Dapat memahami pentingnya mempelajari matematika dalam dunia bisnis, dan memperoleh gambaran situasi pembelajaran yang disepakati

  2. Dapat memahami konsep-konsep dasar matematika, hubungan fungsional, matriks, aljabar, dan kalkulus.

  3. Terampil menerapkan konsep matematika bilangan, himpunan, matriks, fungsi dan intrepetasinya, kalkulus, dalam ekonomi

  Metode Riset Bisnis

  1. Dapat memahami tujuan, peran , proses , dan kriteria penelitian ilmiah

  2. Dapat menentukan perumusan masalah penelitian dan variabel yang akan digunakan dalam penelitian

  3. Dapat menentukan desain dan metode riset untuk setiap kasus riset bisnis. Riset Operasional:

  1. Mampu menjelaskan arti dan kegunaan RO, serta dasar perkembangannya.

  2. Memahami peranan RO dalam pengambilan keputusan pada manajemen level menengah ke atas.

  3. Memahami mode-mode RO dan mampu menentukan mode yang paling tepat untuk berbagai masalah.

  4. Mahasiswa memahami penggunaan RO dalam bidang manajemen keuangan. Statistika

  1. Memahami pentingnya statistika memberikan contoh penerapan pemahaman populasi, sampel, parameter, data dalam suatu observasi.

  2. Mampu memanfaatkan pengetahuan sebagai dasar ilmu dan penelitian

  3. Dapat memanfaatkan pengetahuan untuk kepentingan keputusan manajerial.

  3. Ketrampilan Umum Pengantar Manajemen:

  1. Memahami pengertian manajemen dan fungsi-fungsi manajemen.

  2. Memahami lingkungan eksternal dan jenisnya

  3. Memahami jenis-jenis lingkungan umum perusahaan

  4. Mampu membedakan lingkungan alam dan lingkungan organisasi

  5. Mampu menjelaskan bagaimana organisasi menanggapi lingkungan alam

  6. Memahami jenis-jenis lingkungan internal perusahaan

  7. Memahami pihak yang berkepentingan dari sebuah organisasi

  8. Memahami bentuk pengaruh lingkungan terhadap organisasi Ekonomika

  1. Memahami bahwa ilmu ekonomi pada dasarnya mempelajari alokasi sumber-sumber daya yang langka.

  2. Memahami berbagai situasi tradeoff yaitu dengan mengorbankan sesuatu untuk memperoleh sesuatu.

  3. Memahami tentang biaya oportunitas (cost opportunity).

  4. Memahami penggunaan penalaran marjinal (marginal reasioning) dalam pengambilan keputusan. dapat mempengaruhi perilaku masyarakat.

  6. Memahami bahwasanya asumsi dan metode dapat memberikan penjelasan pada dunia nyata.

  7. Memahami dua model sederhana aliran perputaran dan batas kemungkinan produksi.

  8. Memahami antara mikro ekonomi dengan makro ekonomi.

  9. Memahami perbedaan antara pernyataan ekonomi positif dan normative. Pengantar Akuntansi

  1. Dapat menjelaskan arti akuntansi, mengenal pengguna dan kegunaan akuntansi, alasan etika menjadi salah satu konsep bisnis yang mendasar, arti prisip akuntansi yang berlaku umum, arti dari asumsi satuan uang dan satuan entitas ekonomi, persamaan dasar akuntansi dan menjelaskan arti aset, kewajiban, dan entitas pemilik, menganalisis pengaruh transaksi pada persamaan akuntansi, memahami jenis laporan keuangan dan cara penyusunannya.

  2. Dapat menjelaskan definisi dan kegunaan akun dalam proses pencatatan, kegunaan debit dan kredit dalam proses pencatatan, mengenal langkah-langkah dasar dalam proses pencatatan, definisi dan kegunaan jurnal dalam proses pencatatan, definisi dan kegunaan buku besar, posting dan menyusun dan menjelaskan tujuan pembuatan neraca saldo

  3. Dapat menjelaskan dan membuat neraca lajur (kertas kerja), proses dari tutup buku, menggambarkan isi dan tujuan dari neraca saldo sesudah penutupan, menetapkan tahap-tahap yang diperlukan dalam siklus akuntansi, menjelaskan pendekatan- pemdekatan untuk membuat ayat jurnal koreksi, menyebutkan bagian- bagian dari neraca berklasifikasi Pengantar Aplikasi Komputer

  1. Dapat menggambarkan siklus pengolahan data beserta alat bantunya

  2. Memahami cara computer dalam mengolah data menjadi informasi

  3. Memahami komponen – komponen penting pada arsitektur system computer yang nantinya akan menunjang system pengolahan data pada computer

  4. Memahami macam-macam topologi jaringan komputer dan dapat menggambarkan hirarki database

  Akuntansi Keuangan Menengah

  1. Dapat menjelaskan karakteristik penting dari akuntansi

  2. Dapat m,engidentifikasi laporan keuangan utama dan cara-cara pelaporan keuangan lainnya.

  3. Dapat menjelaskan bagaimana akuntansi membantu pemakaian sumber daya langka secara efisien

  4. Dapat mengidentifikasi sejumlah tantangan yang dihadapi akuntansi

  5. Dapat mengidentifikasi tujuan pelaporan keuangan

  6. Dapat menjelaskan kebutuhan akan standar akuntansi Akuntansi Biaya

  1. Memahami konsep akuntansi biaya

  & pengklasifikasian biaya yang digunakan sebagai dasar penentuan harga pokok produk.

  2. Memahami mengenai metode harga

  pokok produk yang ditentukan atas dasar pesanan dengan pendekatan full costing

  3. Memahami dasar penentuan harga

  pokok produk berdasarkan proses produksi secara umum baik melalui satu departemen produksi maupun lebih. Akuntansi Manajemen

  1. Dapat membedakan akuntansi keuangan untuk pihak luar dan informasi akuntansi unyuk pihak manajemen.

  2. Memahami informasi apa saja yang dapat digunakan sebagai alat bantu manajemen dalam pengambilan keputusan dengan benar.

  Kewirausahaan Dapat memahami, mengerti, menjelaskan, dan memberikan contoh-contoh mengenai kewirausahaan dalam kegiatan sehari-hari, khususnya dalam kegiatan bisnis.

  Dapat menjelaskan aspek-aspek teknis kewirausahaan secara individual dan berkelompok. Dapat membuat suatu rencana bisnis secara mandiri, dan melakukan evaluasi atas bisnis yang sudah ada baik oleh diri maupun oleh orang lain.

  Dapat memahami pengembangan usaha dan melakukan rencana pengembangan usaha berdasarkan hasil evaluasi diri usaha yang ada.

  Pemrograman Komputer

  1. Dapat menjelaskan pengembangan dari GW-Basic, Basica, O-Basic, Q- Basic hingga Visual Basic

  2. Memahami istilah-istilah dalam Visual Basic dan jenis-jenis aplikasi yang dapat dibuat dengan Visual Basic

  3. Dapat melakukan instalasi Visual Basic dan menjalankannya di PC

  4. Dapat membuat form dengan menggunakan beberapa Toolbox dan Command Button.

  5. Mampu membuat proyek

  6. Mampu bekerja dengan mendesain file proyek pada visual basic yang digunakan Perdagangan Internasional

  1. Memahami pengertian dan ruang lingkup Perdagangan International

  2. Memahami perdagangan antar negara dan Ilmu ekonomi International

  3. Memahami bidang dan sifat kegiatan Perdagangan International dan Perusahaan Multinational

  4. Memahami hubungan Perdagangan International dengan ilmu ekonomi lain

  Manajemen Sumber Daya Manusia

  1. Mampu meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang sumber daya manusia dalam organisasi formal dan mampu melakukan perancangan desain dan analisis pekerjaan .

  2. Memahami mengenai penarikan dan penempatan tenaga kerja serta pengembangan SDM .

  3. Memahami pengertian dalam perusahaan ada penilaian prestasi kerja , kompensasi sesuai dengan tingkat manajemen dan Hubungan Serikat Karyawan –Manajemen serta pemutusan hubungan kerja.

  4. Memiliki aptitude yang baik dan bertanggung jawab memilki karier bagus dan sukses . Manajemen Pemasaran

  1. Mampu meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang konsep dasar mengenai kegiatan pemasaran dalam usaha bisnis maupun organisasi nir-laba untuk menghasilkan pendapatan dengan memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen.

  2. Dapat mengerti dan memahami kegiatan pemasaran dalam usaha bisnis maupun organisasi nir-laba untuk menghasilkan pendapatan pada abad ke 21. Manajemen Produksi

  1. Memahami falsafah manajemen produksi, fungsi produksii dan hubungannya dengan bagian- bagian lain dari organisasi, memahami daur hidup produk, berbagai macam sistem produk, kurva pengalaman dalam hubungannya dengan keputusan-keputusan strategis yang diambil oleh organisasi.

  2. Mampu melakukan peramalan untuk pasar produk dan jasa, memahami perencanaan kapasitas untuk keperluan produksi, memahami langkah-langkah dan perencanaan untuk pengembangan produk dan jasa, memahami pentingnya pemilihan lokasi pabrik dan distribusi produk.

  3. Memahami tata letak fasilitas dan pengaruhnya terhadap operasi produk dan jasa, dan memahami manajemen persediaan.

  4. Memahami aspek-aspek yang terkait dengan perencanaan dan pengendalian operasi, dan memahami arti manajemen mutu dalam usaha.

  Ekonomi Koperasi

  1. Mampu meningkatkan kompetensi dan pengetahuan mahasiswa mengenai peraturan dan perkembangan koperasi di Indonesia.

  2. Mampu memahami mekanisme kerja koperasi, sumber-sumber modal koperasi, efek-efek ekonomis dari koperasi, peranan koperasi di dalam pasar dan pembangunan koperasi di Indonesia.

  3. Memiliki kemampuan praktis serta wawasan yang luas mengenai perekonomian Koperasi Indonesia.

  4. Ketrampilan Khusus Analisis Laporan Keuangan

  1. Memahamai tujuan dari analisis laporan keuangan

  2. Memahami urut-urutan dalam menganalisis laporan keuangan

  3. Memahami macam-macam metode analisis laporan keuangan

  4. Dapat menganalisis berdasarkan perbandingan laporan keuangan antar tahun. Komputerisasi Lembaga Keuangan Perbankan

  1. Memahami dan mengerti mengenai klasifikasi bank, sifat industri bank dan kebijakankebijakan yang ditentukan oleh pemerintah dalam dunia perbankan

  2. Dapat mengetahui sumber-sumber dana bank.

  3. Memahami dan mengerti mengenai alokasi dana bank.

  4. Memahami dan mengerti jasajasa Bank (Fee Base Income)

  5. Mampu memahami & mengenal asset & liability Manajemen Perbankan

  6. Memahami dan mengerti mengenai perhitungan matematis pada neraca suatu bank yang dikaitkan dengan paket-paket deregulasi yang dikeluarkan oleh pemerintah.

  7. Memahami dan mengerti mengenai penilaian tingkat kesehatan bank dengan menggunakan analisis CAMEL

  8. Memahami dan mengerti mengenai perkembangan teknologi komputer di dunia perbankan serta mengetahui sistem keamanan dan pengawasan internal pada aplikasi perbankan.

  9. Memahami dan mengerti mengenai komponenkomponen teknologi informasi yang digunakan di dunia perbankan.

  10. Memahami dan mengerti mengenai perkembangan teknologi ATM

  1. Memahami dan mengerti mengenai fungsi dan peranan lembaga keuangan bank dan non bank, jenis- jenis lembaga keuangan bank dan non bank serta sejarah perkembangannya.

  2. Memahami dan mengerti tentang berbagai aset, terutama aset keuangan, tentang perbedaan, klafisikasi, fungsi dan sistemnya

  3. Memahami dan mengerti mengenai fungsi dan peranan lembaga keuangan bank dan non bank, jenis- jenis lembaga keuangan bank dan non bank serta sejarah perkembangannya

  4. Memahami fungsi dan tugas dari Bank Indonesia sebagai Bank Sentral, dan kedudukannya dengan pemerintah pusat

  5. Memahami dan mengerti tentang kesehatan bank, aturan dan konsekuensi pelanggaran terhadap aturan kesehatan bank.

  6. Memahami tentang pentingnya kerahasian bank, tujuan, dasar hukum, pengecualian, serta sangsi atas pelanggaran kerahasiaan bank.

  7. Memahami dan mengerti tentang kondisi perbankan di Indonesia dalam beberapa masa sebelum deregulasi, setelah deregulasi serta pada masa krisis ekonomi

  8. Memahami tentang sumber dan penggunaan Dana Perbankan.

  9. Memahami tentang pengertian dari kredit perbankan, bagaimana pertimbangan dalam menyalurkan kredit dan berbagai jenis-jenis kredit yang ada di sektor perbankan.

  10. Memahami tentang jasa-jasa yang ada di sektor perbankan. prinsip syariah, dasar hukum, dewan pengawas, komisaris, direksi dan kegiatan-kegiatan yang dijalankan oleh perbankan syariah

  Manajemen Keuangan

  1. Pemahaman terhadap pengertian dan ruang lingkup manajemen keuangan

  2. Pemahaman terhadap berbagai aspek lingkungan yang mempengaruhi dalam fungsi manajemen keuangan

  3. Pemahaman terhadap konsep nilai waktu terhadap uang sebagai alat analisis keputusan dibidang keuangan

  4. Pemahaman terhadap konsep modal beserta klasifikasinya

  5. Pemahaman terhadap manajemen modal kerja dalam perusahaan

  6. Pemahaman terhadap manajemen kas dan surat-surat berharga jangka pendek

  7. Pemahaman terhadap manajemen kredit dan piutang

  8. Pemahaman terhadap manajemen persediaan

  9. Pemahaman terhadap analisis rasio keuangan

  10. Pemahaman terhadap berbagai jenis aliran kas dalam suatu proyek Komputerisasi Peranggaran

  1. Dapat menguraikan pengertian dan

  kegunaan peranggaran bagi perusahaan

  

2. Dapat menjelaskan fungsi-fungsi

  manajemen dan mengerti peranan peranggaran bagi fungsi manajemen tersebut

  3. Dapat menerangkan kandungan isi

  anggaran perusahaan dan menguraikan proses prosedur penyusunannya. Asuransi dan Manajemen Resiko

  1. Memahami ruang lingkup usaha asuransi dan obyekobyek pertanggungannya

  2. Memahami prinsipprinsip pada perusahaan asuransi sebagai penanggung

  3. Memahami pentingnya perjanjian/kontrak asuransi yang mengikat antara pihak tertanggung dan pihak penanggung

  4. Memahami segala peranan asuransi dalam mengembangkan kehidupan ekonomi masyarakat

  5. Memahami jenis-jenis perusahaan asuransi, pasar asuransi dan pemasaran asuransi

  6. Memahami kegiatan operasional dalam bisnis asuransi di Indonesia berdasarkan UU No 2 tahun 1992

  7. Memahami bisnis perusahaan asuransi jiwa dan kesehatan dalam hubungannya dengan nilai uang, waktu dan pertanggungan risiko

  8. Memahami obyek pertanggungan dan jenis-jenis risiko yang ditanggung pada asuransi jiwa serta kemungkinan terjadi perubahan polis pada situasi tertentu

  9. Memahami manfaat dan jaminan risiko atas besarnya kredit pada lembaga keuangan.

  10. Memahami jenis-jenis Asuransi sosial dan program-program ASTEK yang kini berubah menjadi JAMSOSTEK di Indonesia

  11. Memahami berbagai tingkat risiko transportasi angkutan udara, laut dan darat serta tentang asuransi kendaraan bermotor

  Manajemen Investasi

  1. Mampu melakukan perancangan berinvestasi yang menguntungkan, mampu menganalisa factor-faktor yang mempengaruhi investasi serta mampu melakukan investasi ke pasar modal.

  2. Menanamkan sikap dan perilaku sebagai seorang pengelola investasi dan mengembangkan investasi dari para pemilik modal.

  Studi Kelayakan Bisnis

  1. Mampu meningkatkan kompetensi dalam merencanakan sebuah bisnis.

  2. Mampu melakukan perancangan dan membangun mindset bisnis dan merencanakan bisnis.

  3. Menanamkan sikap dan cara pandang seorang dalam mengawali bisnis.

  4. Dapat memahami secara keseluruhan tentang apa sebenarnya yang mereka pelajari mengenai studi kelayaka bisnis dan apa yang seharusnya mereka pelajari agar dapat memetik manfaat dari mempelajari studi kelayakan bisnis bagi mereka pribadi, bagi perusahaan maupun bagi pemerintah.

  Manajemen Perkreditan

  1. Mampu memahami aspek

  perkreditan secara umum Mampu memahami sumber dan 2. penyaluran dana kredit beserta aspek pengawasannya

  3. Dapat memahami pentingnya

  perencanaan kredit berkaitan dengan risiko penyaluran kredit Mampu memahami prosedur umum 4. pengajuan kredit

  Perpajakan :

  1. Dapat menjelaskan pengertian Pajak 2. Dapat menjelaskan fungsi Pajak.

  3. Dapat menyebutkan dan menjelaskan penggolongan Pajak

  4. Dapat menjelaskan sistem

  5. Dapat menjelaskan cara pemungutan Pajak

  6. Dapat menjelaskan kapan utang pajak timbul

  7. Dapat menjelaskan cara penghapusan utang Pajak Sistem Informasi Bisnis Keuangan

  1. Dapat memahami konsep Manajemen Informasi Asuransi

  2. Dapat memahami tentang perusahaan asuransi dan Polis asuransi

  3. Dapat memahami dan dapat membuat Perancangan Sistem Informasi dalam perusahaan Asuransi

  4. Dapat membuat rancangan dan membuat program sub sistem Polis asuransi

  5. Dapat memahami dan mengerti mengenai jenis-jenis laporan keuangan Perusahaan Asuransi seperti Neraca, L/R

  Laporan Kerja Praktek

  1. Memahami dan menguasai praktek kerja di lapangan dalam lingkup pekerjaan perencanaan keuangan, pelaksanaan fungsi keuangan dan pengawasan tugas manajer keuangan, pada kegiatan usaha mikro, kecil, menengah dan besar.