Perancangan EFulfillment Menggunakan Model Waterfall

ABSTRAK

Keberhasilan industri dalam peningkatan kinerja tidak terlepas dari teknologi
informasi. Dengan adanya penggunaan teknologi informasi maka informasi bisa
dibagi dengan lebih cepat, mudah dan akurat. Sistem Informasi pada PT. Asia
Bina Semesta Abadi masih bersifat manual yaitu menggunakan kertas untuk
pemberian informasi antar departemen. Sistem informasi yang masih bersifat
manual membuat proses pemberian informasi berlangsung selama 30 menit yang
menyebabkan aliran informasi perusahaan menjadi cukup lama diketahui. Salah
satu cara untuk mengatasi permasalahan ini yaitu dengan melakukan suatu
perancangan website sehingga pelanggan dapat melakukan pemesanan dengan
mudah dan dapat memberikan informasi mengenai persediaan barang yang ada
pada gudang sehingga bagian marketing memiliki info yang terbaru akan
persediaan. Model yang digunakan untuk perancangan ini adalah model Waterfall
dimana model ini merupakan suatu pendekatan yang dilakukan secara bertahap
sehingga jika terjadi kesalahan pada satu tahap maka dapat kembali ke tahap
sebelumnya. Penerapan model ini dapat menyebabkan penghematan watu yang
berawal dari 30 menit menjadi 6 menit.

Kata Kunci: Website, Sistem Informasi, Waterfall, E-Fulfillment


Universitas Sumatera Utara