Layanan Perpustakaan untuk Siswa Tunarungu di Sekolah Luar Biasa Negeri Kabupaten Tasikmalaya.

ABSTRAK

Penelitian ini membahas tentang “Layanan Perpustakaan Untuk Siswa Tunarungu di
SLB Negeri Kabupaten Tasikmalaya”. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui
pemanfaatan koleksi perpustakaan oleh siswa tunarungu dan peran pengelola
perpustakaan dalam melayani siswa tunarungu. Metode yang digunakan dalam
penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik
pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan studi pustaka.
Dari penelitian ini menunjukkan bahwa pemanfaatan koleksi perpustakaan digunakan
untuk menambah kosakata siswa tunarungu dan koleksi yang sering digunakan yaitu
koleksi-koleksi rekreatif seperti buku cerita, dongeng, dan buku keterampilan
memasak. Pengelola perpustakaan dibantu oleh guru dalam melayani siswa
tunarungu. Guru berperan dalam mengajak dan membimbing langsung siswa
tunarungu untuk mendayagunakan perpustakaan.

Kata Kunci: Layanan perpustakaan, Perpustakaan SLB, Tunarungu

i

ii


ABSTRACT

This research about the Library Service For Deaf Students At The Extraordinary
School Of Tasikmalaya Regency. The purpose of this research are to know uses book
collection of the library for the students and the role of the librarian to serves their.
Method of the research uses qualitative method and descriptive approach. Technique
of collecting the data uses interview, observation, and literature review. From this
research shows that using library collection can to increase vocabulary for the deaf
students and the collection often use is recreation collections such as: storybook,
fairytale, and cooking skills book. The librarian assisted by teacher to serves the
students. The teachers has the role to invited and guided the students to using the
library.

Keyword: Library Service, Extraordinary School Library, Deaf Student