Pengaruh Teknik Upright Position Terhadap Regurgitasi pada Bayi Baru Lahir di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Sunggal

Nama
NIM
Judul

Jurusan
Tahun Akadameik

: Nisa Kholisa
: 131101057
: Pengaruh teknik Upright Position terhadap Regurgitasi
pada Bayi Baru Lahir di Wilayah Kerja Puskesmas Medan
Sunggal
: S1 Keperawatan
: 2016/2017

ABSTRAK
Regurgitasi adalah isi (ASI) yang dikeluarkan oleh bayi dari lambung, dan proses
keluarnya disebut reflux. Regurgitasi berbeda dengan muntah. Muntah adalah
pengeluaran paksa isi lambung dari mulut. Muntah terjadi ketika pusat muntah
dari otak diaktifkan, sehingga menyebabkan kontraksi dalam sistem
gastrointestinal. Upright position merupakan posisi tegak. Upright Position

merupakan posisi yang cocok untuk diberikan kepada bayi yang mengalami
regurgitasi karena pada posisi ini ada gaya gravitasi yang akan mempertahankan
cairan untuk tetap berada didalam lambung, dengan demikian regurgitasi dapat
dihindarai. Bayi Baru Lahir yang di mulai dari usia 0-28 hari. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh teknik upright position terhadap
regurgitasi pada bayi baru lahir. Penelitian ini menggunakan metode quasi
eksperimen dalam 1 grup (one group pretest-postest), jumlah sampel dalam
penelitian ini 30 bayi, yang masing-masing terdiri dari 12 laki-laki dan 18
perempuan yang didapatkan di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Sunggal. cara
pengambilan sampel menurut kriteria inklusi dan eklusi dan dengan menggunakan
teknik non probability sampling dengan purposive sampling. Hasil sebelum dan
sesudah diberikan intervensi nilai sig. (2-tailed) yang diperoleh adalah 0,000. Jika
p (0,000) < a (0,05), yang berarti bahwa terdapat pengaruh yang signifikan
terhadap regurgitasi pada Bayi Baru Lahir. Hasil yang diperoleh dari 30 bayi yaitu
ada pengaruh teknik upright position terhadap regurgitasi pada bayi baru lahir
Semoga penelitian ini dapat berlanjut dan dapat berguna bagi peneliti, tenaga
medis, maupun masyarakat umum, khususnya untuk para ibu yang memiliki bayi
baru lahir.

Kata Kunci: Regurgitasi, Bayi Baru Lahir dan Teknik Upright Position


x

Universitas Sumatera Utara

x

Universitas Sumatera Utara