Gambaran Kelelahan Kerja Pada Pekerja Harian Lepas (PHL) Bagian Afdeling Fanta di PT. Mutiara Agam Kecamatan Tanjung Mutiara Kabupaten Agam Tahun 2017

ABSTRAK
Kelelahan kerja merupakan suatu pola yang timbul dari suatu keadaan,
yang secara umum terjadi pada setiap individu yang sudah tidak dapat lagi
melakukan aktivitasnya. Kelelahan kerja termasuk salah satu masalah umum yang
sering dijumpai pada tenaga kerja, namun masih jarang mendapat perhatian yang
serius oleh perusahaan
Penelitian deskriptif dengan tujuan untuk mengetahui gambaran kelelahan
kerja pada Pekerja Harian Lepas (PHL) Bagian Afdeling Fanta di PT. Mutiara
Agam Tahun 2017. Pengukuran kelelahan kerja dilakukan dengan menggunakan
kuesioner perasaan kelelahan secara subyektif (Subjective Self Rating Test) dari
Industrial Fatigue Research Committee (IFRC). Populasi adalah seluruh Pekerja
Harian Lepas (PHL) yang bekerja di Bagian Afdeling Fanta di PT. Mutiara Agam
sebanyak 40 orang. Besar sampel sebanyak 40 orang dan menggunakan teknik
total populasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pekerja Harian Lepas (PHL) Bagian
Afdeling Fanta di PT. Mutiara Agam Tahun 2017 mengalami kelelahan kerja
terbanyak pada kelelahan kategori sedang di kelompok usia ≥ 34 tahun, tingkat
pendidikan SMP dan masa kerja ≥ 4 tahun. Sedangkan kelelahan kerja paling
sedikit terdapat pada kategori tinggi untuk kelompok usia ≥ 34 tahun, kategori
rendah untuk kelompok pendidikan SD dan SMP dan Kategori rendah pada
kelompok masa kerja ≥ 4 tahun.

Disarankan agar Pekerja mempergunakan waktu istirahat yang telah
disediakan perusahaan dengan baik dan mengurangi pekerjaan yang berulang
misalnya dengan cara melakukan rotasi kerja.
Kata kunci : kelelahan kerja, pekerja harian lepas (PHL), afdeling

iii
Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT
Occupational fatigue is a pattern arising from a state, which generally
occur in individuals who are no longer able to perform their activities.
Occupational fatigue is one of the most common problems that workers often
encounter, but is rarely under serious attention by the company
The research descriptive in order to know the fatigue description of
freelance worker in afdeling fanta section PT. Mutiara Agam Tanjung Mutiara
district at Agam 2017. Work fatigue measurement was conducted using Subjective
Self Rating Test quetionaires from Industrial Fatigue Research Committee
(IFRC). All of the freelance worker in afdeling fanta section PT. Mutiara Agam
Tanjung Mutiara district at Agam which is 40 people are a population of the
research. A sample size of 40 people and using Total population with 40 people as

a sample.
The result of this reaserch showed that the freelance worker in afdeling
fanta section PT. Mutiara Agam Tanjung Mutiara district at agam 2017
experienced the largest job burnout of tired category on medium fatigue category
in the age grup ≥ 34 years old, level of junior high school education and years of
service ≥ 4 years. While Occupational fatigue is at least in the high category for
age group ≥ 34 years old, low category for primary and junior high school and
low category in years of service ≥ 4 years.
The freelance worker recomended to use the break time who give by the
company as good as they can and reduce repetitive work for example is rotating
work.

Key words : occupational fatigue, freelance worker (PHL), afdeling

iv
Universitas Sumatera Utara