Pengertian Komponen Pesawat Herbst Indikasi dan Kontraindikasi

BAB 3 PESAWAT HERBST

3.1 Pengertian

Pesawat Herbst merupakan pesawat fungsional cekat yang dapat dibedakan menjadi jenis crown, cincin, splint arcrylic disertai cantilever bite jumper. Dalam penggunaannya, pesawat Herbst memilik dua faktor penting yaitu kontrol penjangkaran dan daya tahan pesawat Gambar 2,3,4,5. 1 ,14 Penjangkaran pesawat Herbst diperoleh dari pemasangan crown atau cincin yang dipasangkan pada gigi molar pertama kiri kanan dan dihubungkan dengan kawat di sepanjang permukaan palatal gigi geligi maksila. Pada mandibula, crown atau cincin dipasangkan pada gigi premolar pertama kiri kanan atau gigi kaninus kiri kanan dan dihubungkan dengan kawat di sepanjang permukaan lingual mandibula. Pada kasus molar kedua permanen maksila belum erupsi, Herbst menyarankan untuk memasang retensi lebih dengan cara memasang crown atau cincin pada kaninus maksila dan dihubungkan dengan kawat. 1,15,16 Gambar 2. Retensi Pesawat Herbst Gambar 3. Pesawat Herbst Crown dengan cantilever Gambar 4. Pesawat Herbst Splint Arkrilik Gambar 5. Pesawat Herbst Cincin

3.2 Komponen Pesawat Herbst

Pesawat Herbst terdiri dari beberapa komponen, yaitu rod, tube, screw dan pivot Gambar 6. Rod dipasangkan pada mandibula dan tube dipasangkan pada maksila. Setiap rod dan tube memiliki lubang pada ujungnya yang berfungsi untuk perlekatan pada pivot, kedua ukuran lubang ini harus lebih besar dari pivot agar pergerakan lateral dapat terjadi. Ujung Rod yang lain dimasuk ke dalam tube sehingga pasien masih dapat membuka dan menutup mulut setelah pemasangan. Komponen lain pesawat Herbst adalah screw yang memiliki hex head kecil yang membantu pemasangan pada pivot dengan cara memutar screw tiga sampai empat kali. 21 Gambar 6. Komponen pesawat Herbst: A, Tube; B, Rod; C, Screw

3.3 Indikasi dan Kontraindikasi

Pesawat Herbst diindikasikan pada pasien maloklusi Klas II divisi 1 yang masih dalam tahap pubertas dengan bentuk lengkung rahang yang baik. Pesawat Herbst direkomendasikan untuk pasien yang memiliki kebiasaan bernafas dari mulut, pasien yang sudah melewati masa pubertas dan pasien yang telah menggunakan pesawat fungsional lepasan tetapi tidak mendapat hasil yang memuaskan. Perawatan menggunakan pesawat Herbst merupakan perawatan dua tahap dimana tahap pertama adalah perawatan orthopaedic dimana posisi mandibula dikoreksi dan tahap kedua adalah perawatan orthodontic dimana gigi yang crowding dikoreksi dengan pesawat cekat. 5 Pesawat Herbst diindikasikan pada pasien Klas II noncompliance terutama pada pasien muda untuk mendapat pola pertumbuhan yang diinginkan, pasien overbite dalam, penyimpangan median line mandibula, anterior disc displacement, serta Klas II dengan mandibula retrognathic dengan insisivus maksila yang retroklinasi. 6 Kontraindikasi pesawat Herbst adalah pasien autis dan bruxism yang parah. Pesawat Herbst juga dikontraindikasikan pada kasus open bite skeletal dan dental dan pasien dengan sudut bidang maksilomandibula yang tinggi akibat pertumbuhan vertikal serta lower facial height yang berlebihan. 6

3.4 Kelebihan dan Kekurangan