Sistem Pengaturan Jam Kerja

lxii Keterangan : Harga belum termasuk PPn

C. Sistem Pengaturan Jam Kerja

Di harian Radar Madiun sistem pengaturan kerja adalah tujuh hari non stop Senin – Minggu. Karena komitmennya untuk menyajikan berita dan informasi kepada masyarakat khususnya di area eks karisidenan Madiun. Pengaturan jam kerja setiap karyawan di harian Radar Madiun dapat dimulai dengan tidak serempak mengingat perbedaan jenis dan tanggung jawab. Terutama wartawan jurnalistik yang mencari berita sewaktu – waktu. Namun, aturan baku jam kerja yang berlaku di harian Radar Madiun adalah sebagai berikut : a. Hari Senin hingga Sabtu : Jam I : pukul 07.00 - 12.00 Istirahat : pukul 12.00 – 13.00 Jam II : pukul 16.00 – 22.00 waktu deadline b. Hari Minggu lxiii Jam I : pukul 07.00 - 12.00 Istirahat : pukul 12.00 – 13.00 Jam II : pukul 16.00 – 20.00 waktu deadline Untuk wartawan, jam kerja ditentukan pagi jam 07.00 sampai jam 16.00 untuk mencari berita, informasi atau kejadian – kejadian hangat yang sedang terjadi di masyarakat dan dilanjut pukul 16.00 – 20.00 untuk menulis dan mengirim berita ke percetakan pusat. Untuk bagian kantor atau divisi iklan hanya mendapat waktu pagi jam 08.00 sampai jam 16.00. Sedang bagian redaktur full time dari jam 07.00 samapai dengan jam 22.00 atau waktu deadline berita dikirim ke percetakan. Karena redaktur bertanggung jawab atas semua berita dan kegiatan yang berlangsung selama sehari penuh di harian Radar Madiun. Karyawan harian Radar Madiun hanya mendapatkan jatah libur resmi saat hari raya Idul Fitri. Selain libur itu karyawan Radar Madiun tetap bekerja dan setia memberikan informasi dan berita kepada masyarakat. Namun, harian Radar Madiun tetap menyediakan cuti bagi karyawannya jika sangat mendadak. Harian Radar Madiun menyediakan lima jenis cuti yaitu : a. Cuti sakit apabila karyawan sakit baik dengan atau tanpa surat dokter. lxiv b. Cuti hamil melahirkan bagi karyawan perempuan c. Cuti karena alasan urgent, biasanya ini telah direncanakan oleh pegawai karyawan atau kadang secara mendadak. lxv

BAB IV PELAKSANAAN KULIAH KERJA MEDIA