KECERNAAN SERAT KASAR (SK) DAN PROTEINKASAR (PK) JERAMI PADI DENGAN PENAMBAHAN BERBAGAI PROBIOTIK (SECARA IN VITRO)

KECERNAAN SERAT KASAR (SK) DAN PROTEINKASAR (PK) JERAMI
PADI DENGAN PENAMBAHANBERBAGAI PROBIOTIK (SECARA IN
VITRO)
Oleh: WALUYO UTOMO ( 03910007 )
Animal Husbandry
Dibuat: 2008-02-21 , dengan 3 file(s).

Keywords: KECERNAAN SERAT KASAR
Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus sampai bulan Oktober 2007 di Laboratorium
Kimia Universitas Muhammadiyah Malang dan di Laboratorium Nutrisi Ternak Universitas
Brawijaya Malang.
Penelitian bertujuan untuk mengetahui kecernaan serat kasar dan protein kasar jerami padi
dengan penambahan berbagai probiotik secara In vitro.
Materi yang digunakan meliputi probiotik (EM4, starbio dan biofeed), jerami padi Bramo, cairan
rumen yang diambil dipeternakan sumber sekar.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen menggunakan percobaan
in- vitro sesuai metode modifikasi antara Tilley and Terry dan Van Der Meer (1980) dengan 4
perlakuan yang masing- masing diulang 3 kali.
Rancangan percobaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap
(RAL), adapun variabel yang diukur adalah nilai kecernaan serat kasar dan kecernaan protein
kasar. Data yang diperoleh dari Rancangan Acak Lengkap dianalisa dengan analisa variansi,

apabila terdapat pengaruh yang nyata dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Terkecil (BNT).
Dari hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh yang sangat nyata pada kecernaan serat
kasar kecernaan protein kasar (P