PENGARUH DOSIS DAN FREKUENSI PEMBERIAN FILTRAT BIJI BUNGA MATAHARI (Helianthus annuus L.) TERHADAP KADAR BILIRUBIN TOTAL SERUM PADA TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus) YANG DIINDUKSI DENGAN CCl4

PENGARUH DOSIS DAN FREKUENSI PEMBERIAN FILTRAT BIJI BUNGA
MATAHARI (Helianthus annuus L.) TERHADAP KADAR BILIRUBIN
TOTAL SERUM PADA TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus) YANG
DIINDUKSI DENGAN CCl4
Oleh: PUTRI RAHMAWATI ( 02330058 )
Biology
Dibuat: 2007-08-13 , dengan 3 file(s).

Keywords: DOSIS DAN FREKUENSI PEMBERIAN FILTRAT BIJI
Hepar merupakan organ yang memiliki fungsi: (1) fungsi vaskuler, (2) fungsi ekskretorik, (3)
fungsi metabolik dan (4) fungsi protektor. Kerusakan hepar yang terjadi dapat meliputi
kerusakan struktur maupun gangguan fungsi hati. Kerusakan ini dapat disebabkan oleh berbagai
macam faktor antara lain: Virus, hepatoksik; misalnya alkohol, kloroform, dan salah satunya
yaitu CCl4, yang dapat menginduksi suatu produk radikal bebas sehingga menyebabkan
rusaknya membran sel hepar, karena fosfolipid dan glikolipid sebagai komponen membran sel
hepar mengandung asam lemak tidak jenuh yang rentan terhadap pengaruh radikal bebas.
Parameter yang dapat digunakan sebagai indikasi terjadinya kerusakan hati akibat CCl4 adalah
kadar bilirubin serum. Biji bunga matahari (Helianthus annuus L.) mengandung senyawa bioaktif
Chlorogenic acid yang berkhasiat sebagai antioksidan yang mampu melindungi kerusakan sel
hepar akibat radikal bebas (hepatoprotektor). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui interaksi
serta kombinasi yang paling efektif dari berbagai dosis dan frekuensi pemberian fltrat biji bunga

matahari (Helianthus annuus L.) terhadap kadar bilirubin total serum tikus putih (Rattus
norvegicus) yang diinduksi dengan CCl4.
Adapun jenis penelitian dalam skripsi ini adalah penelitian eksperimen sesungguhnya yang
menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 6 perlakuan, yaitu P1 (normal), P5
(CCl4), CCl4+D1F1 (0,1gr/2ml, pemberian 2X sehari), CCl4+D2F1 (0,2gr/2ml, pemberian 2X
sehari), CCl4+D1F2 (0,1gr/2ml, pemberian 3X sehari), CCl4+D2F2 (0,2gr/2ml, pemberian 3X
sehari) dan terdiri dari 4 ulangan. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan program
SPSS yaitu: Uji Normalitas, Uji Homogenitas, Uji anava dua faktor dan dilanjutkan dengan Uji
Beda Nyata Terkecil (BNT) taraf 1%.
Berdasarkan hasil analisis varian dua jalur diperoleh hasil bahwa Fhitung > Ftabel yaitu 11,164
>8,68 dan nilai Probabilitas yaitu 0,004 < 0,001, hal ini menunjukkan ada interaksi berbagai
dosis dan frekuensi pemberian filtrat biji bunga matahari (Helianthus annuus L.) terhadap kadar
bilirubin total serum pada tikus putih (Rattus norvegicus), dimana rata-rata kadar bilirubin total
serum tikus Kontrol positif (normal) = 0,8762 mg/dl, Kontrol negatif (CCl4) = 3,319 mg/dl,
CCl4+D1F1 = 2,4107 mg/dl, CCl4+D2F1 = 1,5937 mg/dl, CCl4+D1F2 = 1,1977 mg/dl,
CCl4+D2F2 = 0,993 mg/dl. Hal ini menunjukkan bahwa antara perlakuan kontrol positif
(normal) dengan perlakuan (CCl4+D2F2) tidak berbeda nyata. Dan kombinasi yang paling
efektif adalah pada frekuensi 3X sehari dan dosis 0,2g/2ml.


Dokumen yang terkait

PENGARUH PEMBERIAN AIR SEDUHAN DAUN SIRIH (Piper betle L.) TERHADAP PENINGKATAN KADAR BILIRUBIN TOTAL SERUM TIKUS PUTIH JANTAN (Rattus norvegicus strain wistar) YANG DIINDUKSI PARASETAMOL

0 4 25

EFEK ANTIPIRETIK MINYAK BUNGA MATAHARI (Helianthus annuus L.) PADA TIKUS PUTIH STRAIN WISTAR (Rattus norvegicus) YANG DIINDUKSI RAGI ROTI

3 53 25

UJI EFEKTIVITAS DEKOK DAUN SENDOK (Plantago mayor L.) TERHADAR KADAR BILIRUBIN TOTAL SERUM MENCIT (Rattus norvegicus) YANG DIINDUKSI DENGAN CCL4

0 24 15

PENGARUH DOSIS PEMBERIAN DAN KONSENTRASI FILTRAT BIJI BUNGA MATAHARI (Hellianthus annuus L) TERHADAP KADAR SGOT DAN SGPT SERUM PADA TIKUS JANTAN YANG DIINDUKSI DENGAN KARBON TETRAKLORIDA (CCl4)

0 25 1

UJI EFEKTIVITAS DOSIS FILTRAT DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava L.) TERHADAP KADAR BILIRUBIN TOTAL SERUM TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus) YANG DIINDUKSI DENGAN KARBON TETRAKLORIDAN (CCL4)”

0 19 1

PENGARUH BERBAGAI DOSIS FILTRAT KECAMBAH KACANG HIJAU (Vigna radiata) TERHADAP KADAR SGOT DAN SGPT PADA TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus) YANG DIINDUKSI DENGAN KARBON TETRAKLORIDA (CCl4)

0 22 1

UJI EFEKTIVITAS FILTRAT KECAMBAH KACANG HIJAU (Vigna radiata) TERHADAP KADAR BILIRUBIN TOTAL SERUM PADA TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus) YANG DIINDUKSI DENGAN KARBON TETRAKLORIDA (CCL4)

0 26 1

UJI EFEKTIFITAS FILTRAT DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava L.) TERHADAP KADAR SGOT DAN SGPT PADA TIKUS PUTIH JANTAN (Rattus norvegicus ) YANG DIINDUKSI DENGAN KARBON TETRAKLORIDA (CCL4)

0 4 1

PENGARUH DOSIS DAN FREKUENSI PEMBERIAN FILTRAT BIJI BUNGA MATAHARI (Helianthus annuus L) TERHADAP APOPTOSISSEL HATI TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus) YANG DIINDUKSI DENGAN CCl4

0 6 1

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK DAUN SRIKAYA (ANNONA SQUAMOSA LINN) TERHADAP KADAR BILIRUBIN PADA TIKUS (RATTUS NORVEGICUS) YANG DIINDUKSI KARBON TETRAKLORIDA (CCL4) - Repository UNRAM

0 0 9