Latar Belakang Masalah Rumusan Masalah

1 Universitas Kristen Maranatha BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah

Di era modern seperti saat ini peranan teknologi sangatlah penting. Namun teknologi tersebut juga harus didukung oleh software yang baik sehingga memudahkan pengguna dalam hal pencatatan laporan. Jika teknologi tersebut dipakai dalam instansi dan situasi yang tepat, maka akan sangat membantu dan menguntungkan. Sekolah Menengah Atas Eka Wijaya adalah salah satu sekolah yang memanfaatkan teknologi untuk menghadapi permasalahan pengelolaan data siswa. Terdapat permasalahan dalam pengorganisasian sistem informasi, yakni pembuatan jadwal pelajaran yang menimbulkan masalah ketika kenaikan kelas sehingga guru harus menyusun ulang jadwal yang ada, pengelolaan kehadiran siswa di sekolah dalam pencatatan dilakukan secara offline sehingga orang tua murid tidak dapat mengetahui kehadiran siswa tersebut di sekolah, pengelolaan nilai siswa tidak transparan karena aplikasi yang digunakan masih tidak mendukung hal tersebut, pembuatan laporan keuangan dan pengelolaan pembayaran keuangan siswa yang masih dikelola oleh aplikasi tertentu. Aplikasi tersebut adalah Microsoft Excel. Dengan ada nya suatu sistem yang terkomputerisasi diharapkan dapat menjawab permasalahan yang terjadi sehingga data yang berada pada SMA Eka Wijaya, Cibinong dapat tepat valid.

1.2. Rumusan Masalah

Dari latar belakang di atas dapat dirumuskan beberapa pertanyaan, antara lain: 1. Bagaimana membagi hak akses yang memakai aplikasi ini ? 2. Bagaimana mengelola jadwal secara otomatis? 3. Bagaimana mengelola data nilai siswa? 4. Bagaimana mengelola kehadiran siswa di sekolah? 5. Bagaimana mengelola pembayaran siswa? Universitas Kristen Maranatha 6. Bagaimana membuat sistem keamanan pada aplikasi? 7. Bagaimana membuat laporan data siswa, data pembayaran, data kehadiran siswa dan jadwal baik untuk guru maupun siswa? 8. Bagaimana membuat tampilan antar muka yang mudah untuk digunakan? 9. Bagaimana membuat sistem informasi yang terintegrasi dengan benar?

1.3. Tujuan Pembahasan