PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang DATA LOGGING SUHU, ARUS DAN TEGANGAN BERBASIS MIKROKONTROLER ARDUINO UNO R3.

9

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

Perkembangan teknologi khususnya pada bidang elektronika sangat pesat, hal tersebut dapat dilihat dari banyaknya riset pengembangan teknologi yang dapat dioperasikan secara manual maupun otomatis. Pengembangan teknologi pada dasarnya bertujuan untuk memudahkan pekerjaan manusia, seperti pekerjaan yang membutuhkan ketelitian, pekerjaan yang mempunyai resiko tinggi, ataupun pekerjaan yang terus menerus. Salah satu contoh adalah pengambilan data pengukuran suhu, arus dan tegangan yang terus menerus untuk mendapatkan mendapatkan gambaran yang komprehensif atau karakteristik tentang kondisi alat yang dipantau. Seiring dengan pesatnya kemajuan teknologi di segala bidang, maka meningkat pula daya pikir manusia akan teknologi tinggi sebagai kebutuhan. Dari perkembangan kompleks tersebut, tentu muncul teknologi-teknologi baru. Kemajuan teknologi sangat membantu dalam bidang informasi. Seperti halnya sensor, yang kini banyak digunakan untuk mendapatkan informasi yang diinginkan tanpa keterbatasan ruang dan waktu dengan mendayagunakan secara maksimal cara kerja sistem sensor tersebut, yang dalam aplikasinya dibantu dengan mikrokontroler. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini sangat pesat sekali, terutama hal-hal yang dapat membantu pekerjaan manusia sehingga menjadi lebih mudah dan efisien. Seperti melakukan pencatatan suhu, arus dan tegangan yang saat ini dilakukan secara manual membuat pekerjaan menjadi tidak efisien. Apalagi jika pencatatan tersebut dilakukan secara terus-menerus dengan pencatatan tiap jam, pasti akan lebih mudah tanpa harus mencatat secara manual dengan waktu tertentu. Dalam hal ini dibutuhkan suatu alat yang dapat membuat pekerjaan tersebut menjadi lebih efisien dan mudah. Hanya dengan memasang sensor maka dapat diketahui berapa nilainya secara terus menerus dan data pengukuran dari sensor tersebut dapat disimpan ke dalam sebuah media penyimpan memory berbentuk file data base dengan jangka waktu yang lama tergantung kapasitas penyimpanan tersebut. Perekam Data data logger adalah suatu alat elektronik yang berfungsi mencatat data dari waktu ke waktu secara continue. Beberapa data logger menggunakan personal komputer dan software sebagai tempat menyimpan data dan menganalisis data. Data yang disimpan di harddisk dapat diakses kapanpun kita ingginkan. Hal ini termasuk beberapa perangkat akuisisi data seperti plug-in board atau sistem komunikasi serial yang menggunakan komputer sebagai sistem penyimpanan data real time. Hampir semua pabrikan menganggap sebuah data logger adalah sebuah perangkat yang berdiri sendiri stand alone device yang dapat membaca berbagai macam tipe sinyal elektronika dan menyimpan data di dalam memory internal untuk kemudian di- download ke sebuah komputer. Secara singkat data logger adalah alat untuk melakukan data logging. Biasanya ukuran fisiknya kecil, bertenaga baterai, portabel, dan dilengkapi dengan mikroprosesor, memory internal untuk menyimpan data dan sensor. Beberapa data logger diantarmukakan dengan komputer dan menggunakan software untuk mengaktifkan data logger untuk melihat dan menganalisis data yang terkumpul, sementara yang lain memiliki peralatan antarmuka sendiri keypad dan LCD dan dapat digunakan sebagai perangkat yang berdiri sendiri stand-alone device. Salah satu keuntungan menggunakan data logger adalah kemampuannya secara otomatis mengumpulkan data setiap 24 jam. Setelah diaktifkan data logger digunakan dan ditinggalkan untuk mengukur dan merekam informasi selama periode pemantauan. Hal ini memungkinkan untuk mendapatkan gambaran yang komprehensif tentang kondisi peralatan yang teliti atau dipantau. 10 Logging data data logging adalah proses otomatis pengumpulan dan perekaman data dari sensor untuk tujuan pengarsipan atau tujuan analisis. Sensor-sensor digunakan untuk mengkonversi besaran fisik menjadi sinyal listrik yang dapat diukur secara otomatis dan disimpan dalam memory, sampai akhirnya dikirimkan ke komputer atau mikroprosesor untuk pengolahan. Berbagai macam sensor sekarang tersedia, sebagai contoh, sensor suhu, tegangan, arus, intensitas cahaya, tingkat suara, sudut rotasi, posisi, kelembaban relatif, pH, oksigen terlarut, pulsa detak jantung, napas, kecepatan angin, gerak dan lain-lain. Selain itu, banyak peralatan laboratorium dengan output listrik dapat digunakan bersama dengan konektor yang sesuai dan dapat dihubungkan dengan data logger. Dalam penelitian program studi ini penulis ingin membuat suatu rancang bangun data logging portable dengan menggunakan sensor arus, tegangan dan sensor suhu yang dapat di atur waktu pengambilan datanya serta tersimpan langsung dalam memory.. Data logger ini nantinya dapat digunakan oleh mahasiswa dalam praktikum dan khalayak umum untuk melakukan perekaman data suhu, tegangan dan arus, sehingga mendapatkan gambaran yang komprehensif tentang kondisi yang ditelitidipantau tanpa terjadi kehilangan atau kesalahan-kesalahan pengukuran.

1.2 Permasalahan yang diteliti

Dalam penelitian ini penulis ingin menghasilkan suatu perralatan portable yang dapat merekam hasil-hasil pengukuran dengan waktu pengukuran yang dapat di atur dengan menggunakan mikrokontroler Arduino Uno dengan sensor suhu, tegangan dan arus. Adapun permasalahan yang akan diteliti adalah: 1. Bagaimana menghubungkan sensor-sensor tersebut dalam mikrokontroler Arduino Uno sehingga hasilnya sesuai dengan fungsinya. 2. Bagaimana membuat agar data logging tersebut jam serta tanggalnya tidak berubah real time clock. 3. Bagaimana membuat program di data logger agar perekaman data sesuai dengan waktu yang akan diberikan. 4. Bagaimana mengkalibrasi sensor-sensor tersebut sehingga hasil pengukuran sesuai dengan nilai standarnya.

1.3 Kontribusi terhadap Pengembangan Ilmu Pengetahuan

Kontribusi penelitian ini adalah merancang sebuah alat portable data logging yang dapat merekam hasil pengukuran secara terus menerus dan mencatatnya dalam memory, sehingga mendapatkan gambaran yang kemprehensip tentang kondisi yang diteliti atau dipantau. Kontribusi dalam bidang ilmu pengetahuan dalam bidang Teknik Eletkro, Elektronika, Kendali dan Robotika, dimana semua bidang ilmu yang berada di elektro memerlukan pengukuran yang akurat dan presisi. Pada laboratorium Pengukuran Listrik dan penelitian-penelitian, data logging sangat diperlukan untuk pengukuran-pengukuran yang akurat dan secara terus menerus. 11

BAB II TINJAUAN PUSTAKA