Jenis Penelitian Unit Analisis Jenis Data

26 BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif. Pendekatan deskriptif kualitatif dalam penelitian ini, dimaksudkan untuk mengungkapkan secara cermat tentang penerapan reformasi pelayanan publik di bidang pelayanan perizinan di Kota Yogyakarta dan manajemen perubahan dalam reformasi pelayanan perizinan di Kota Yogyakarta.

B. Unit Analisis

Unit analisis dalam penelitian ini adalah Pemerintah Kota Yogyakarta dalam konteks kebijakan reformasi pelayanan perizinan di Kota Yogyakarta. Analisis kelembagaan yang dilakukan meliputi Dinas Perizinan Kota Yogyakarta, Bappeda Kota Yogyakarta, Setda Kota Yogyakarta, Kantor Kecamatan Gondokusuman, Yogyakarta dan masyarakat yang mengakses pelayanan perizinan di Pemerintah Kota Yogyakarta baik di tingkat Dinas Perizinan Kota Yogyakarta, maupun di Kecamatan Gondokusuman, Yogyakarta.

C. Jenis Data

Menurut Lofland dalam Moleong 2004: 112, sumber data utama dalam penelitian kualitatif adalah kata-kata dan tindakan, selebihnya adalah data tambahan seperti dokumen lain. Jenis data penelitian yang digunakan sebagai bahan penelitian ini meliputi: 27 1. Data Primer Data primer merupakan data yang diperoleh langsung dari sumber informasi. Data primer dapat diperoleh dengan cara melakukan wawancara mendalam atau in depth interview dengan key informan untuk mendapatkan keterangan langsung secara lebih lengkap dan peneliti juga dapat melakukan pengamatan secara langsung kepada informan untuk melihat respon, pendapat, dan sikap yang diberikan ketika dilakukan wawancara. Dalam penelitian ini data primer didapatkan dengan cara melakukan wawancara mendalam dengan narasumber sebagai berikut: Tabel 1 Daftar Keyinforman Penelitian No. Nama Keyinforman Jumlah A. Dinas Perizinan Kota Yogyakarta: 5 orang 1. Sekretariat 2. Kabid. Pelayanan 3. Kabid. Data dan Sistem Informasi 4. Kabid. Pengawasan dan Pengaduan Perizinan 5. Kabid. Regulasi dan Pengembangan Kinerja

B. Kabid. Organisasi dan Tata Laksana Bappeda Pemkot