Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

variabel yang mempengaruhi manajemen untuk melaporkan discretionary accrual. Widyaningdyah 2001 menyebutkan terdapat dugaan bahwa auditor bereputasi baik dapat mendeteksi kemungkinan adanya earning management secara lebih dini, sehingga dapat memperkecil kemungkinan bagi manajer untuk melakukan earning management. Scott et al 2000 dalam Meutia 2004 mengatakan bahwa auditor yang independen dapat menjadi pelindung terhadap praktik-praktik akuntansi yang memperdayakan, karena auditor tidak hanya dianggap memiliki pengetahuan yang mendalam dibidang akuntansi tetapi juga dapat berhubungan dengan audit commite dan dewan direksi yang bertanggung jawab untuk memeriksa dengan teliti para pembuat keputusan di perusahaan. Berdasarkan uraian yang telah dijelaskan di atas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian yang berjudul “Pengaruh Kebijakan Hutang, Kepemilikan Manajerial, dan Reputasi Auditor Terhadap Earning Management dalam Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di BEI Tahun 2008- 2010”

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka permasalahan penelitian ini adalah: 1. Secara simultan, apakah kebijakan hutang, kepemilikan manajerial, dan reputasi auditor berpengaruh terhadap earning management? 2. Secara parsial, apakah kebijakan hutang berpengaruh positif terhadap earning management? 3. Secara parsial, apakah kepemilikan manajerial berpengaruh negatif terhadap earning management? 4. Secara parsial, apakah reputasi auditor berpengaruh negatif terhadap earning management?

1.3. Tujuan Penelitian

Dari rumusan masalah di atas, tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah: 1. Untuk mengetahui pengaruh kebijakan hutang, kepemilikan manajerial, dan reputasi auditor secara bersama-sama terhadap earning management. 2. Untuk mengetahui kebijakan hutang berpengaruh positif terhadap earning management. 3. Untuk mengetahui kepemilikan manajerial berpengaruh negatif terhadap earning management. 4. Untuk mengetahui reputasi auditor berpengaruh negatif terhadap earning management.

1.4. Manfaat Penelitian

Dengan adanya penelitian ini diharapkan akan memberikan manfaat teoritis dan manfaat praktis yaitu: 1. Manfaat teoritis Penelitian ini diharapkan dapat memperjelas penerapan teori akuntansi dan teori keagenan dalam kaitannya dengan terjadinya praktik earning management pada perusahaan. Dan juga dapat memperluas pengetahuan dan wawasan pembaca mengenai pengaruh kebijakan hutang, kepemilikan manajerial, dan reputasi auditor terhadap praktik earning management. 2. Manfaat praktis Untuk investor, penelitian ini dapat digunakan sebagai acuan untuk mengambil keputusan dalam investasi pada saat menilai laba pada laporan keuangan. Sedangkan untuk manajemen, penelitian ini diharapkan dapat sebagai bahan pertimbangan dalam menyusun laporan keuangan terutama dalam melaporkan laba perusahaan agar lebih berhati-hati, dan tidak untuk kepentingan pribadi. 16

BAB II LANDASAN TEORI

Dokumen yang terkait

Pengaruh Collateralizable Assets, Rasio Hutang, dan Reputasi Auditor terhadap Kebijakan Dividen di perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI 2012-2014

1 25 76

PENDAHULUAN Pengaruh Kepemilikan Institusional, Kepemilikan Manajerial, Profitabilitas, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kebijakan Hutang Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bei Tahun 2010-2014.

0 3 10

PENDAHULUAN Pengaruh Kepemilikan Institusional, Kepemilikan Manajerial, Profitabilitas, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kebijakan Hutang Pada Perusahaan lq45 yang Terdaftar Di Bei Tahun 2010-2014.

0 5 11

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEBIJAKAN HUTANG, PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN, DAN KESEMPATAN INVESTASI TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI.

0 3 30

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG, KINERJA DAN NILAI PERUSAHAAN (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI).

0 0 6

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KEBIJAKAN DIVIDEN, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI - Perbanas Institutional Repository

0 0 16

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KEBIJAKAN DIVIDEN, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI - Perbanas Institutional Repository

0 0 19

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KEBIJAKAN DIVIDEN, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI - Perbanas Institutional Repository

0 0 26

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL DAN KEBIJAKAN DIVIDEN TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2013-2015 - Perbanas Institutional Repository

0 0 18

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL DAN KEBIJAKAN DIVIDEN TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2013-2015 - Perbanas Institutional Repository

0 0 17