Pengaruh Deskripsi Kerja dan Upah Terhadap Prestasi Kerja Karyawan Pada PT. (PERSERO) Bhanda Ghara

Pengaruh Deskripsi Kerja dan Upah Terhadap Prestasi Kerja Karyawan Pada PT. (PERSERO) Bhanda Ghara Reksa Cabang Medan
Hery Syahrial
Program Pasca Sarjana Program Studi Ilmu Manajemen
Universitas Sumatera Utara
ABSTRAK Prestasi kerja karyawan dipengaruhi beberapa faktor, diantaranya adalah
kemampuan, gairah kerja peluang untuk beprestasi, kejelnsan deskripsi kerja, kepastian harapan, umpan balik kinerja, dan imbalan dari kinerja.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh positif yang signifikan deskripsi kerja dan upah secara serempak terhadap prestasi kerja karyawan PT. (persero) Bhanda Ghara Reksa Cabang Medan, dan untuk mengetahui pengaruh positif yang signifikan deskripsi kerja maupun upah secara parsial terhadap prestasi kerja karyawan PT. (Persero) Bhanda Ghara Reksa Cabang Medan.
Hipotesis dalam penelitian ini adalah deskripsi kerja dan upah secara serempak berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja karyawan PT. (Persero) Bhanda Ghara Reksa Cabang Medan, dan deskripsi kerja maupun upah secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja karyawan PT. (persero) Bhanda Ghara Reksa Cabang Medan.
Sampel penelitian ini terdiri dari 48 orang responden yang merupakan karyawan tetap nonmanajerial perusahaan, Pengumpulan data penelitian menggunakan teknik pengamatan, wawancara, dokumentasi, dan angket. Metode analisis data penelitian adalah regresi berganda.
Dari analisis penelitian ini diperoleh kesimpulan bahwa deskripsi kerja dan upah PT. (Persero) Bhanda Ghara Reksa Cabang Medan secara serempak berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja, dengan α=0,05, secara parsial deskripsi kerja berpengaruh positif yang signifikan terhadap prestasi kerja, sementara upah tidak berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja pada α=0,05
Kata Kunci: Deskripsi Kerja, Upah, Prestasi Kerja
e-USU Repository ©2005 Universitas Sumatera Utara