Simpul yang di gunakan Kategori kompetisi dalam panjat tebing

50

14. Simpul yang di gunakan

Pengetahuan tentang simpul sangt berguna untuk suatu kegiatan pmanjatan. Syarat mutlak membuat simpul adalah; Aman, mudah dibuat, cepat dikuasai, dan mudah dibuka kembali. Menurut Dadang Sukandar 2006:92 Beberapa simpul yang harus dikuasai: a. Simpul delapan Figure of Eight Berfungsi untuk; Menambatkan tali utama pemanjatan pada harness pemanjat dan Menyambung tali kering dengan diameter yang sama b. Simpul Pita Tape KnotOverhand knotRing bend Simpul ini berguna untuk menyambung webbing. c. Simpul nelayan Double fisherman Berfungsi untuk menyambung tali kering dengan diameter yang sama. d. Simpul Pangkal Clove Hitch Digunakan untuk menghubungkan pengaman pada saat hanging belay. e. Simpul Italia Munter HitchItal;ian Hitch Simpul ini berguna untuk Mengamankan pemanjat belaying, Turun tebing yang tidak terlalu terjal menggunakan tali dan carabiner Abseilling. f. Simpul Prusik Simpul ini digunakan untuk prusiking meniti tali dengan menggunakan 2-3 kali lilitan simpul prusik, menyambung runner. g. Simpul Bowline Digunakan untuk tali pokok utama pemanjatan pada harness pemanjat. Simpul ini mempunyai sifat tidak akan mengecil walaupun terkena beban. h. Butterfly, simpul ini digunakan untuk mengamankan friksi pada tali sehingga tali masih bisa digunakan. 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. Gambar 25. Simpul delapan, pita, nelayan, pangkal, italian,prusik, Butterflay, bowline, Sumber: Buku Diktat Madawirna 51

15. Kategori kompetisi dalam panjat tebing

Dalam kejuaraan olahraga panjat tebing ada beberapa jenis kategori yang dikompetisikan dapat terdiri dari satu kompetisi kesulitan, kecepatan dan jalur pendek atau gabungan ketiganya. a. Kategori Kompetisi Kesulitan Menurut Federasi Panjat Tebing Indonesi FPTI, 1999 : 19Kategori kompetisi kesulitan merupakan kompetisi dimana pemanjatan dilakukan secara leading, atlet dibelay dari bawah, setiap pengaitan dilakukan secara berurutan sesuai dengan peraturan dan ketinggian yang dicapai atau dalam hal terdapat pemanjatan menyamping jarak terpanjang dihitung sepanjang jalur pemanjatan. Dalam kategori ini yang dinilai adalah banyaknya poin yang di capai dengan kata lain semakin tinggi atlet memanjat otomatis semakin banyak poin pegangan yang ia gunakan. Dalam kategori ini waktu merupakan penilain yang kedua ketika terdapat nilai yang sama di antara peserta kompetisi. b. Kategori Kompetisi Kecepatan Menurut FPTI, 1999 : 19 Kategori kompetisi kecepatan merupakan kompetisi dimana pemanjatandilakukan secara top rope, penilain dalam kategori ini berdasarkan kecepatan dan menentukan posisi atau peringkat atlet panjat tebing dalam satu babak. c. Kategori Kompetisi Jalur Pendek Menurut FPTI 1999 : 19 Kategori jalur pendek merupakan kompetisi yang melibatkan sejumlah problem teknik pemanjatan Individual 52 technical climbing problem. Jumlah nilai secara keseluruhan menentukan posisi atlit panjat tebing dalam satu babak kompetisi

B. Penelitian yang Relefan