Analisis Data Uji Kualitas Data Uji Asumsi Klasik

5

C. Data dan Sumber Data

Sumber data penelitian menurut Indriantoro 2002 yaitu merupakan suatu faktor penting yang menjadi pertimbangan dalam penentuan metode pengumpulan data. Data yang digunakan untuk penelitian ini yaitu berupa data primer. Data primer merupakan sumber data penelitian yang diperoleh secara langsung dari sumber asli atau tidak melalui media perantara Indriantoro, 2002. Penelitian ini menggunakan data primer yaitu melalui penyebaran kuesioner kepada Pegawai Negeri Sipil PNS yang bekerja pada Inspektorat tingkat kota kabupaten atau Bawasda di Surakarta dan Karanganyar.

D. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode survei survey methods dengan menggunakan kuesioner. Menurut Indriantoro 2002, mendefinisikan kuesioner sebagai teknik pengumpulan data dengan metode survei yang menggunakan pertanyaan kepada subjek penelitian secara tertulis. Daftar pertanyaan kuesioner tersebut akan diisi atau dijawab oleh responden yaitu Pegawai Negeri Sipil PNS yang bekerja pada Inspektorat tingkat kota kabupaten atau Bawasda di Surakarta dan Karanganyar.

E. Metode Analisis Data

1. Analisis Data

Metode analisis data yang digunakan adalah metode regresi berganda. Metode analisis regresi merupakan metode statistik yang digunakan untuk 6 menguji pengaruh dua atau lebih variabel independen terhadap variabel dependen dengan skala pengukuran interval atau rasio dalam suatu persamaan linier Indriantoro, 2002

2. Uji Kualitas Data

a. Uji Validitas Validitas adalah tingkat kemampuan skala atau instrument untuk mengukur apa seharusnya diukur Indriantoro dan Supomo, 2002:180. Untuk menentukan valid tidaknya suatu item, ditentukan dengan membandingkan antara angka korelasi produk moment person r hitung dengan r table dengan signifikasi 0.05 nilai kritisnya b. Uji Reliabilitas Uji reliabilitas digunakan untuk mengukur suatu kuesioner yang merupakan indikator dari variabel. Suatu kuesioner dikatakan handal apabila jawaban seseorang terhadap pertanyaan adalah konsisten dan stabil dari waktu ke waktu. Uji reliabilitas setiap variabel menggunakan teknik cronbach’s alpha. Suatu variabel atau konstruk dikatakan reliabel apabila memberikan nilai cronbach’s alpha 0,60.

3. Uji Asumsi Klasik

a. Uji Normalitas Uji Normalitas memiliki tujuan untuk menguji apakah dalam metode regresi, variabel terikat dan variabel bebas keduanya mempunyai distribusi normal atau tidak. Dalam penelitian ini 7 menggunakan uji normalitas teknik one-sample Kolmogorov-Smirnov dengan program SPSS. b. Uji Multikolinearitas Multikolinearitas terjadi jika terdapat paling tidak salah satu variabel bebas berkorelasi dengan variabel bebas lainnya. Multikolinearitas sempurna terjadi jika terdapat hubungan linear antar variabel bebas. Uji multikolinearitas bertujuan untuk menguji apakah model regresi ditemukan adanya korelasi antar variabel dependen atau independen. c. Uji Heteroskedastisitas Uji heteroskedastisitas terjadi apabila variasi u t variasi residual tidak konstan atau berubah-ubah secara sistematik seiring dengan berubahnya nilai variabel independen. Uji heterokedastisitas bertujuaan untuk menguji apakah model regresi terdapat ketidaksamaan variance dari residual satu pengamatan ke pengamatan lain.

4. Uji Hipotesis