Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Fungsi Kesenian Lengger di Dusun Giyanti Desa Kadipaten Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo T1 152008008 BAB V

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan
Kesenian tradisional merupakan kesenian khas dari sebuah daerah yang
merupakan warisan leluhur yang harus dipertahankan serta dilestarikan, Kesenian
Lengger di Dusun Giyanti Desa Kadipaten Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo
merupakan kesenian tradisional khas Wonosobo yang harus dipertahankan dan
dilestarikan.
Kesenian Lengger dipentaskan oleh beberapa penari lengger (wanita) dan selalu
berpasangan dengan penari topeng (pria), mereka menari diiringi oleh alunan gending
serta sinden sebagai penyanyi tembang.
Kesenian tersebut dahulu kala digunakan sebagai upacara ritual sebagai
penyembahan kepada “Dewi Sri”, serta sebagai sarana kesembuhan bagi seseorang yang
menderita suatu penyakit. Akan tetapi setelah mengalami perkembangan dan
modernisasi, kesenian lengger beralih fungsi dari kesenian religi yaitu untuk upacara
ritual menjadi kesenian yang berfungsi sebagai tontonan dan hiburan.
Bagi masyarakat sendiri, kesenian lengger dijadikan salah satu hiburan yang
menyenangkan bagi mereka, karena dengan adanya pertunjukan lengger masyarakat
merasa terhibur dan interaksi antar masyarakat menjadi semakin rekat yang menjadikan
itu sebagai salah satu perekat kesatuan masyarakat serta tidak jarang ada masyarakat
yang memanfaatkanya untuk berjualan dan mencari tambahan pendapatan.

Bagi penari sendiri, kesenian lengger dijadikan suatu wadah untuk mereka
berkreasi untuk menghibur masyarakat sekitar dan juga sebagai upaya mereka untuk

mempertahankan tradisi dan kebudayaan yang ada di Dusun Giyanti, serta dengan
adanya pertunjukan lengger, para penari dan pelaku sendiri dapat memperoleh tambahan
pendapatan.
Selain itu semua, kesenian lengger mempunyai nilai-nilai positif yang terkandung
di dalamnya. Namun fungsi yang paling unik yaitu digunakan sebagai sarana untuk
mempersatukan masyarakat yang majemuk di Dusun Giyanti sendiri.
B. Saran-Saran
Pada akhir penulisan ini, penulis bermaksud memberikan saran yang akan berguna
baik yang berhubungan dengan manfaat tulisan ini maupun berguna bagi yang akan
mengadakan penelitian, sebagai berikut:
1. Penelitian semacam ini memerlukan waktu yang cukup lama, juga memerlukan
sumber untuk suatu keberhasilan penulisan. Oleh sebab itu, apabila rekan-rekan
melakukan penelitian yang serupa dapat mempersiapkan dengan sebaik-baiknya.
2. Hasil penelitian ini dapat dijadikan bahan untuk mendorong penelitan selanjutnya
dengan tema yang sama sehingga dapat menambah wawasan tentang kekayaan
kebudayaan yang ada di tanah air.
3. Kepada masyarakat Dusun Giyanti agar dapat terus mempertahankan dan

melestarikan Kesenian Lengger yang merupakan warisan budaya bangsa.
4. Kepada Pejabat Pemerintah Kabupaten Wonosobo agar dapat lebih serius
melestarikan Kesenian Lengger sebagai salah satu kesenian daerah. Bantuan berupa
dana dalam kegiatan pembinaan, akan lebih dapat untuk mencapai tujuan tersebut.
5. Kepada generasi muda Dusun Giyanti untuk lebih menghargai dan melestarikan
nilai-nilai yang terkandung dalam Kesenian Lengger yang ada di daerahnya.

6. Kepada para pengajar mata pelajaran sejarah terutama yang berada di Kecamatan
Selomerto Kabupaten Wonosobo agar dapat memanfaatkan hasil penelitian ini
sebagai pelajaran muatan lokal.

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sejarah Kesenian Barongan di Desa Kunden Kecamatan Blora T1 152010012 BAB V

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Kesenian Jonggan di Dusun Tempala Desa Keranji Paidang Kecamatan Sengah Temila Kabupaten Landak Kalimantan Barat T1 152009025 BAB V

0 0 3

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Fungsi Kesenian Lengger di Dusun Giyanti Desa Kadipaten Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo

0 0 14

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Fungsi Kesenian Lengger di Dusun Giyanti Desa Kadipaten Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo T1 152008008 BAB I

0 0 5

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Fungsi Kesenian Lengger di Dusun Giyanti Desa Kadipaten Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo T1 152008008 BAB II

0 0 18

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Fungsi Kesenian Lengger di Dusun Giyanti Desa Kadipaten Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo T1 152008008 BAB IV

0 0 26

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Fungsi Kesenian Lengger di Dusun Giyanti Desa Kadipaten Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo

0 0 8

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Evaluasi Kinerja Kepala Sekolah SD di Dabin III Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo T2 942013018 BAB V

0 0 2

T1__BAB V Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Analisis Pola Asuh Orang Tua pada Anak di Keluarga Buruh Pabrik Dusun Kadipaten Kabupaten Semarang T1 BAB V

0 0 2

FUNGSI TARI LENGGER PUNJEN DALAM UPACARA NYADRAN TENONGAN DI DUSUN GIYANTI DESA KADIPATEN KECAMATAN SELOMERTO KABUPATEN WONOSOBO - Institutional Repository ISI Surakarta

0 1 148