Abstract Karakterisasi dan Skrining Fitokimia serta Uji Efek Antidiare Ekstrak Etanol Umbi Sarang Semut (Myrmecodia tuberosa Jack.) Pada Tikus Putih Jantan

KARAKTERISASI DAN SKRINING FITOKIMIA SERTA
UJI EFEK ANTIDIARE EKSTRAK ETANOL
UMBI SARANG SEMUT (Myrmecodia tuberosa Jack.)
PADA TIKUS PUTIH JANTAN
ABSTRAK
Diare merupakan masalah kesehatan masyarakat dan salah satu
penyebab kematian di Indonesia. Tumbuhan sarang semut (Myrmecodia
tuberosa Jack.) telah digunakan secara empiris untuk mengobati diare.
Tumbuhan sarang semut mengandung tanin yang berpotensi mengurangi
intensitas diare. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui karakteristik simplisia,
golongan senyawa kimia simplisia dan ekstrak etanol umbi sarang semut serta
efek ekstrak etanol umbi sarang semut sebagai antidiare.
Simplisia umbi sarang semut dikarakterisasi dan diskrining fitokimia.
Ekstraksi dilakukan secara maserasi menggunakan pelarut etanol 70%. Maserat
yang diperoleh diuapkan dengan rotary evaporator selanjutnya difreeze dryer.
Ekstrak yang diperoleh diskrining fitokimia dan diuji efek antidiare ekstrak
etanol umbi sarang semut terhadap tikus putih jantan yang diinduksi oleum
ricini menggunakan metode intestinal transit/metode lintasan usus halus yaitu
menghitung persen lintas yang dilewati norit sebagai marker dan loperamid
HCl sebagai pembanding.
Hasil makroskopik simplisia umbi sarang semut berupa potonganpotongan yang berlubang atau berongga, berwarna coklat kehitaman, berbau

menyengat, berasa pahit dan agak sepat. Hasil mikroskopik serbuk simplisia
terlihat adanya butir pati, parenkim, dan pembuluh kayu. Hasil penetapan kadar
air simplisia umbi sarang semut diperoleh 7,98%, kadar sari larut air 6,95%,
kadar sari larut etanol 5,75%, kadar abu total 2,80%, dan kadar abu tidak larut
asam 0,25%. Hasil skrining fitokimia simplisia dan ekstrak etanol umbi sarang
semut diperoleh senyawa flavonoid, glikosida, saponin, tanin, steroid/
triterpenoid. Ekstrak etanol umbi sarang semut mempunyai efek sebagai
antidiare. Hasil uji efek antidiare kelompok norit diperoleh persen lintas
marker norit (74,63 ± 0,23), oleum ricini dan norit (87,54 ± 0,78), ekstrak
etanol umbi sarang semut dosis 2,5 mg/kg bb (66,46 ± 0,82), dosis 5 mg/kg bb
(62,56 ± 0,45), dosis 7,5 mg/kg bb (55,37 ± 1,23), dosis 10 mg/kg bb (35,41 ±
0,98), dan loperamid HCl dosis 0,4 mg/kg bb (44,97 ± 1,20). Ekstrak etanol
umbi sarang semut dosis 10 mg/kg bb mempunyai efek antidiare yang lebih
baik dibandingkan loperamid HCl dosis 0,4 mg/kg bb, dan dosis 2,5, 5, 7,5
mg/kg bb (p < 0,05).

Kata kunci: antidiare, metode lintasan usus halus, ekstrak etanol umbi sarang
semut

vi

Universitas Sumatera Utara

CHARACTERIZATION AND PHYTOCHEMICAL SCREENING AND
ANTIDIARRHEAL TEST EFFECT OF ETHANOL EXTRACT
OF ANT PLANT (Myrmecodia tuberosa Jack.)
ON WHITE MALE RATS
ABSTRACT
Diarrhea is a public health problem and one causes of death in
Indonesia. Ant plant (Myrmecodia tuberosa Jack.) have been used empirically
to treat diarrhea. Ant plant contain tannins have been potentially reduce the
intensity of diarrhea. The purpose of this study are to understand about the
characteristics of simplicia, chemical compounds of simplicia and ethanol
extracts of ant plant and its antidiarrheal effect.
The simplicia ant plant characterization and phytochemical screening.
Extraction is done by maserating using ethanol solvent 70%. Maserat that
gained is evaporated by rotary evaporator then extract by freeze dryer. The
extract that gained from previous process phytochemical screening and the
antidiarrheal activity test of ethanol extract of ant plant on white male rats
induced oleum ricini used intestinal transit method which by calculating the
percentage of traffic that passed norit as a marker and loperamid HCl as

control.
Macroscopic results of ant plant simplicia was small pieces perforated
or hollow, brown to blackish, it was odor, taste bitter and a bit acidic.
Microscopic results of simplicia powder showed starches, parenchyma, and
xylem. The simplicia ant plant has the water content value was 7.98%, the
water soluble extract of simplicia value was 6.95%, the ethanol soluble extract
of simplicia value was 5.75%, the total ash value was 2.80%, and the acid
insoluble ash was 0.25%. The result of phytochemical screening showed that
simplicia and ethanol extract ant plant contained flavonoids, glycosides,
saponins, tannins, steroids/triterpenoids. The ethanol extract of ant plant have
antidiarrheal effects. The results antidiarrheal effect of norit group of cross
marker norit percent (74.63 ± 0.23), oleum ricini and norit (87.54 ± 0.78), the
ethanol extract ant plant a dose of 2.5 mg/kg bw (66.46 ± 0.82), a dose of 5
mg/kg bw (62.56 ± 0.45), a dose of 7.5 mg/kg bw (55.37 ± 1.23), a dose of 10
mg/kg bw (35.41 ± 0.98), and loperamide HCl dose of 0.4 mg/kg bw (44.97 ±
1.20). The ethanol extract of ant plant dose of 10 mg/kg bw have antidiarrheal
effects better than loperamide HCl dose of 0.4 mg/kg bw, and dose of 2.5, 5,
7.5 mg/kg bw (p < 0.05).
Keywords: antidiarrheal, transit intestinal method, ethanol extract of ant plant


vii
Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

PENILAIAN MASYARAKAT TENTANG FILM LASKAR PELANGI Studi Pada Penonton Film Laskar Pelangi Di Studio 21 Malang Town Squere

17 165 2

APRESIASI IBU RUMAH TANGGA TERHADAP TAYANGAN CERIWIS DI TRANS TV (Studi Pada Ibu Rumah Tangga RW 6 Kelurahan Lemah Putro Sidoarjo)

8 209 2

MOTIF MAHASISWA BANYUMASAN MENYAKSIKAN TAYANGAN POJOK KAMPUNG DI JAWA POS TELEVISI (JTV)Studi Pada Anggota Paguyuban Mahasiswa Banyumasan di Malang

20 244 2

Analisis Sistem Pengendalian Mutu dan Perencanaan Penugasan Audit pada Kantor Akuntan Publik. (Suatu Studi Kasus pada Kantor Akuntan Publik Jamaludin, Aria, Sukimto dan Rekan)

136 695 18

DOMESTIFIKASI PEREMPUAN DALAM IKLAN Studi Semiotika pada Iklan "Mama Suka", "Mama Lemon", dan "BuKrim"

133 700 21

PEMAKNAAN MAHASISWA TENTANG DAKWAH USTADZ FELIX SIAUW MELALUI TWITTER ( Studi Resepsi Pada Mahasiswa Jurusan Tarbiyah Universitas Muhammadiyah Malang Angkatan 2011)

59 326 21

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

PENERAPAN MEDIA LITERASI DI KALANGAN JURNALIS KAMPUS (Studi pada Jurnalis Unit Aktivitas Pers Kampus Mahasiswa (UKPM) Kavling 10, Koran Bestari, dan Unit Kegitan Pers Mahasiswa (UKPM) Civitas)

105 442 24

PEMAKNAAN BERITA PERKEMBANGAN KOMODITI BERJANGKA PADA PROGRAM ACARA KABAR PASAR DI TV ONE (Analisis Resepsi Pada Karyawan PT Victory International Futures Malang)

18 209 45