150719 MQFM 2009 11 Editorial 03 Nopember 2009

Editorial MQ 92,3 FM
Edisi Selasa, 3 November 2009
Gelombang Ketidak Percayaan Rakyat
Sahabat MQ/ dukungan publik bagi Chandra Hamzah dan Bibit Samad Rianto/ mengalir
cukup deras// Sejumlah tokoh dan elemen masyarakat/ memberikan dukungan untuk
melakukan penangguhan penanganan bagi 2 Pimpinan Non KPK tersebut// Arus dukungan
tersebut begitu kuat/ bagaikan gelombang tsunami yang berusaha melawan bobroknya
kinerja lembaga penegakan hukum//
Penjelasan pers/ baik yang dilakukan oleh SBY maupun Kapolri Jenderal Bambang
Hendarso Danuri tentang kasus ini/ tidak serta-merta menimbulkan kepercayaan//
Terbukti/ setelah SBY menyatakan tidak akan mengintervensi proses hukum/ termasuk
juga keterangan panjang lebar Kapolri tentang kasus yang sama/ dukungan sejumlah
tokoh hadir dalam bentuk demonstrasi serta dukungan di Facebook/ justru yang
semakin melonjak// Aksi demonstrasi tidak hanya dilakukan di Jakarta saja/ tetapi
meluas diberbagai kota//
Pengamat Sosial Tajjudin Nur Efendi mengatakan/ akar dari permasalahan yang
berlarut laurt ini/ sudah seharusnya segera terselesaikan// Kunci pemecahnya
adalah Presiden SBY// Presiden SBY/ harus mengambil tindakan tegas/ untuk mengusut
kasus ini secara transparan dan terbuka// Tajudin menyayangkan langkah SBY yang
hanya berada dalam tataran kata dan wacana/ demi membangun citra// Bahkan langkah
SBY membentuk Tim Pencari Fakta/ dinilai hanya sebuah cara yang akan mendongkrak

pencitraan SBY saja//
Sahabat MQ/ belum lagi bekerja/ tim independen ini mulai dipertanyakan/ karena
beberapa di antaranya adalah orang-orang yang dekat dengan SBY// Sebut saja Denny
Indrayana/ yang menjadi staf khusus presiden bidang hukum/ serta Amir Syamsuddin
yang pengurus Partai Demokrat// Sangatlah wajar/ mengapa ketidakpercayaan publik
terhadap pemerintah/ terutama kepada lembaga penegak hukum/ menggelora akhir-akhir
ini//
Nama baik Lembaga penegak hukum di Indonesia/ terlanjur tercoreng dimata rakyat//
Untuk mengembalikan citra agar kembali memperoleh kepercayaan publik/ dibutuhkan
kinerja luar biasa// Selama ini/ polisi dan kejaksaan/ tidak memperlihatkan
reformasi perilaku penegakan hukum// Sudah seharusnya/ kita mencontoh kepada
negara lain/ dimana skandal yang memalukan/ biasanya diobati dengan kesadaran
berupa tindakan mengundurkan diri/ para pejabat yang bertanggung jawab///

Allohualam bishshowwaabb///