085345 AKJ 2005 07 13 NRTTA Nirboyo Candi Ratu Boko

NASKAH APA KABAR JOGJA
Judul
Lokasi
Reporter & Camerawan
Tanggal Liputan

: pertunjukan nrtta nirbaya
: candi ratu boko
: yoi
:

Petilasan ratu boko/yang terletak di komplek candi prambanan / memiliki keindahan dan keunikan yang
luar biasa // sebagai objek wisata / candi ratu boko / lebih dikenal secara legendaris / yaitu peninggalan masa
lampau / dan salah satu ceritanya / dikenal tikoh bandung bandawoso / yang ada hubungannya dengan ratu roro
jonggrang //
Mencermati dan merasakan kehidupan pada saat ini / dimana semuanya serba cepat / praktis / serta logis
/ sehingga hal-hal yang bersifatnya meditative maupun introspeksi diri / menjadi jarang diperhatikan / bahkan
dilupakan // hal ini nampak pada sifat maupun perilaku seseorang yang lebih mementingkan egonya / dari pada
toleransi pada sesamanya //
Selain mencermati situasi sosial pada saat ini / kegiatan upacara ritual ruwatan / yang intinya / upaya
pensucian atau penyelarasan / menjadi sumber inspirasi dari koreografer Jiyu Wijayanti / untuk menampilkan

adegan / yang pada intinya / mengajak berintrospeksi diri / untuk menjadi lebih baik / pada kehidupan ke depan //
Untuk mewujudkan ke-introspeksi dirinya / jiyu wijayanti / dalam pertemuannya dengan para wartawan /
mengatakan bahwa / latar belakang munculnya tema ini / didasari oleh keinginannya untuk penyelarasan diri /
sehingga lebih baik //
---------statement---------jiyu wijayanti
koreografer “Nrtta Nirbhaya”
(.............................................................................)
untuk itulah / dalam pagelaran Nrtta Nirbhaya / yang rencananya dipentaskan pada tanggal 16 juli mendatang / di
komplek candi ratu boko / memberikan gambaran-gambaran / introspeksi diri / dan akhirnya / mencapai apa yang
diinginkan //pagelaran berdurasi 50 menit-an ini /dibawakan oleh 13 pemain // mereka menari / menampilkan
berbagai adegan / dengan gaya dan gerak //
demikian yogi melaporkan untuk apa kabar jogja rbtv //

ACC

Redaktur

Narator

Editor


1